Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Penyerapan Tenaga Kerja. (Studi kasus pada industri kerajinan emas dan mutiara Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram). Variabel yang mempengaruhi penyerapan tenaga kerja pada industri kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram adalah upah, modal, dan nilai produksi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif yang menggunakan wawancara, kuesioner, dan dokumentasi untuk mengumpulkan data tentang kondisi subjek yang diteliti. Lokasi penelitian berada di UMKM industri kerajinan emas dan mutiara di sepanjang Jalan Sultan Kaharudin, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, selama lebih dari sebulan sesuai kebutuhan. Populasi penelitian ini terdiri dari 32 pemilik UMKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial, variabel upah dan nilai produksi berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Sementara itu, variabel modal tidak berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada UMKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram. Secara simultan variabel upah, modal, dan nilai produksi berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada UKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela Kota Mataram.