Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Penilaian kinerja untuk mengukur sikap tanggung jawab peserta didik Frida Amriyati Azzizzah; Supahar Supahar
Measurement In Educational Research Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Research and Social Study Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.217 KB) | DOI: 10.33292/meter.v1i1.106

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) menghasilkan alat penilaian pembelajaran Fisika berupa lembar penilaian kinerja yang layak digunakan untuk mengukur tanggung jawab peserta didik, (2) mengetahui sikap tanggung jawab peserta didik dan, (3) mengetahui efektivitas penerapan instrumen penilaian kinerja di sekolah. Metode yang digunakan adalah Research and Development ( R&D ). Pengumpulan data menggunakan lembar penilaian kinerja dan angket respon. Untuk mengetahui kelayakan penilaian ahli menggunakan statistik V Aiken, uji validitas menggunakan pendekatan IRT dan uji reliabilitas menggunakan pendekatan inter-rater ICC. Hasil penelitian ini (1) lembar penilaian kinerja yang layak digunakan untuk mengukur tanggung jawab peserta didik, (2) tanggung jawab peserta didik mendapatkan rata-rata nilai 92,85 menunjukkan predikat “sangat baik”, dan (3) lembar penilaian kinerja efektif untuk mengukur tanggung jawab, dilihat dari hasil respon guru dalam kategori “sangat baik”. Performance assessment for measuring the attitude of responsibilities of learners AbstractThis study aims (1) to produce an assessment tool for physics learning in the form of sheet votes decent performance used to measure the responsibility of learners, (2) to determine the attitude of the responsibility of learners, (3) to examine the effectiveness of the implementation of performance assessment in schools. The method used is Research and Development (R & D). Collecting data using the performance assessment form and questionnaire responses. To determine the feasibility of using the expert assessment of statistical V Aiken, using the validity test and reliability test IRT approach using inter-rater ICC approach. The results of this study (1) sheet decent performance assessment used to measure the responsibility of learners, (2) the responsibility of learners obtain an average value of 92.85 indicates the predicate "very good", (3) an effective performance appraisal sheet measure of responsibility, seen from the response of the teacher in the category of "very good".
Blended Learning's Effect Toward Learning Achievement Post Covid 19 Pandemic Norma Eralita; Frida Amriyati Azzizzah
IJCER (International Journal of Chemistry Education Research) VOLUME 7, ISSUE 1, April 2023
Publisher : Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/ijcer.vol7.iss1.art1

Abstract

Blended learning is one of the learning models used after the COVID-19 pandemic at Nahdlatul Ulama Al Ghazali University. Blended learning integrates technology that combines or mixes face-to-face and computer-based (online) learning. During the stages of the learning process, the lecturer prepares teaching materials in the form of PowerPoints or videos that can be accessed through learning media including EdLink, Zoom Meeting, Google Meet, and other electronic media. The purpose of this study was to determine the effect of blended learning on learning achievement. The research method used is a quantitative method because the research data is in the form of numbers and analysis using statistics. The analysis used is a linear regression analysis with a population of mechanical engineering students. The number of samples used amounted to 34 students. Data collection techniques in the form of tests and questionnaires with a Likert scale from the results of the normality and linearity tests, it shows a sig value of 0.200 and 0.177, which states that the data is normally distributed and linear. Based on the linear regression test, it was determined that the t count was 3.296 > ttable 2.037 with a regression coefficient value of 0.331. It can be concluded that there is an influence between the x variable (blended learning) and the y variable (learning achievement).
Pendampingan dan Penerapan Teknologi Tepat Guna Untuk Mengolah Limbah Minyak Goreng Bagi Kelompok PKK Desa Pesanggrahan Frida Amriyati Azzizzah; Siti Khuzaimah; Anisha Dian Iswahyuni
Abdi Teknoyasa Volume 4, No.1, Juli 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/abditeknoyasa.v4i1.1237

Abstract

Pesanggrahan adalah salah satu desa di kecamatan Kesugihan Cilacap, desa ini memiliki kelompok PKK yang sangat aktif dalam kegiatan desa. Desa Pesanggrahan memiliki berbagai macam program agar kelompok PKK lebih produktif. Salah satunya adalah pelatihan pemanfaatan limbah minyak goreng. . Salah satu potensi limbah minyak goreng adalah kandungan asam lemak yang tinggi sehingga dapat dimanfaatkan menjadi sabun cuci yang ramah lingkungan. Salah satu bentuk dukungan dari UNUGHA Cilacap yaitu memberikan pelatihan pengolahan limbah minyak goreng kepada kelompok PKK desa Pesanggrahan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Adapun metode yang digunakan dalam kegiatan ini terdiri dari 3 metode yaitu presentasi, demonstrasi, dan praktik mandiri. Manfaat pengabdian terhadap mitra yaitu mitra memiliki pengetahuan dan dapat mengolah limbah minyak goreng menjadi produk yang lebih bermanfaat, yang berupa sabun padat. Sabun batang ini digunakan untuk mencuci perabotan rumah tangga serta baju dan tidak diperuntukan untuk mandi.
Pengolahan Air Sumur Di Desa Karangrena Cilacap Menggunakan Media Filtrasi Dari Arang Tempurung Kelapa Arnesya Ramadhani; Sigit Suwarto; Frida Amriyati Azzizzah; Virgiawan Listanto; Kharismatun Nafa
Abdi Teknoyasa Volume 4, No.1, Juli 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/abditeknoyasa.v4i1.1306

Abstract

Desa Karangrena merupakan sebuah desa yang terletak di Kecamatan Maos, Kabupaten Cilacap. Desa ini memiliki permasalahan mengenai pasokan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Oleh karena itu, pada pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan baru kepada masyarakat Desa Karangrena mengenai pengolahan air sumur khususnya di RW 06 Desa Karangrena dengan menggunakan media filtrasi dari arang aktif tempurung kelapa dan memberikan suatu keterampilan teknologi proses pengolahan air bersih. Tujuan tersebut dicapai dengan kegiatan berupa pelatihan dan penerapan teknologi tepat guna untuk mengolah air bersih. Hasil yang dicapai pada pengabdian ini yaitu masyarakat Desa Karangrena dapat mengetahui cara membuat arang aktif, cara pengolahan air bersih dan memiliki keterampilan dalam pembuatan teknologi tepat guna untuk mengolah air bersih. Alat filtrasi yang dipasang dapat merubah warna air yang semula berwarna coklat keruh menjadi bening, menghilangkan bau pada air, dan merubah pH dari 6 menjadi 6,5. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan pada 17 Oktober 2022 dan 23 Oktober 2022.
Pengaruh Material Fly Ash Dan Zeolit Pada Alat Filtrasi SIFA Terhadap Penurunan Biochemical Oxygen Demand (BOD) Dalam Limbah Domestik Sigit Suwarto; Frida Amriyati Azzizzah; Arnesya Ramadhani; Christian Soolany; Virgiawan Listanto; Kharismatun Nafa
AME (Aplikasi Mekanika dan Energi): Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol. 9 No. 2 (2023)
Publisher : Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia merupakan negara yang padat penduduk sehingga jumlah air limbah yang dihasilkan semakin meningkat, terutama limbah domestik yang merupakan limbah cair buangan yang berasal dari kegiatan rumah tangga. Sehingga dengan kondisi ini, kebutuhan akan air bersih menjadi sangat vital. Langkah alternatif yang digunakan untuk mengurangi limbah domestik dan memperoleh air yang lebih bersih adalah dengan penggunaan proses filtrasi. Proses filtrasi tersusun atas beberapa media filter yang digunakan untuk mengadsorbi polutan-polutan dari limbah cair. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui waktu optimum pada proses filtrasi menggunakan absorben fly ash batubara dan zeolit. Parameter yang menjadi tinjauan adalah kadar Biochemical Oxygen Demand (BOD) dan pH pada limbah domestik pondok pesantren Al-Ihya Ullumadin Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Media filter yang digunakan tersusun dari 5 lapisan yaitu kerikil, ijuk, zeolit, pasir dan fly ash. Tahapan kerja pada penelitian ini yaitu mencari waktu filtrasi yang optimum dari variasi waktu 90, 150 dan 210 menit. Filtrat yang dihasilkan diuji kadar BOD dan pH. Hasil analisis menunjukkan waktu filtrasi yang paling optimum adalah 90 menit, menghasilkan penurunan BOD dari 13.294 mg/L menjadi 199 mg/L, yang berarti terjadi penurunan BOD sebesar 98,5% dan pH menurun dari 7 menjadi 6,5. Kata kunci :  biochemical oxygen demand; filtrasi; fly ash; limbah domestik; zeolit.
Pendidikan Masyarakat Sehat Glikemik pada Keluarga Pengrajin Gula Kelapa Sari Manggar Desa Sunyalangu Kabupaten Banyumas Kavadya Syska; Ropiudin Ropiudin; Christian Soolany; Feriani Budiyah; Dhimas Oki Permata Aji; Frida Amriyati Azzizzah
Nanggroe: Jurnal Pengabdian Cendikia Vol 2, No 11 (2024): February
Publisher : Yayasan Daarul Huda Kruengmane

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.10694503

Abstract

Fokus kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu pendidikan kesehatan glikemik untuk keluarga pengrajin gula kelapa Sari Manggar di Desa Sunyalangu, Kabupaten Banyumas. Dengan pendekatan partisipatif, program ini berhasil meningkatkan pemahaman masyarakat tentang kesehatan glikemik dan mengurangi risiko diabetes mellitus. Kegiatan ini berkontribusi pada pengembangan pendidikan kesehatan masyarakat dengan menekankan gaya hidup sehat glikemik di kalangan keluarga pengrajin gula kelapa. Kegiatan ini menekankan pentingnya meningkatkan kesadaran akan kesehatan glikemik khusus pada keluarga pengrajin gula kelapa Sari Manggar Desa Desa Sunyalangu Kabupaten Banyumas, sebagai langkah krusial dalam mencegah dan mengelola diabetes mellitus di masyarakat. Selain itu, kegiatan ini memberikan wawasan berharga untuk program pendidikan kesehatan berbasis masyarakat lebih lanjut, khususnya yang menargetkan kesejahteraan glikemik dalam pengaturan sosio-kultural serupa. Berdasarkan hasil analisis evaluasi menggunakan model CIPP (Context,  Input,  Process, and Product) pencapaian pelaksanaan kegiatan dengan persentase  82,65%  termasuk  dalam  kategori sangat  baik dengan peningkatan pengetahuan sebesar 84,0%,  peningkatan sikap sebesar 82,0%, dan peningkatan psikomotor sebesar 81,0%.
Pendidikan Masyarakat Sehat Glikemik pada Keluarga Pengrajin Gula Kelapa Sari Manggar Desa Sunyalangu Kabupaten Banyumas Syska, Kavadya; Ropiudin, Ropiudin; Soolany, Christian; Budiyah, Feriani; Aji, Dhimas Oki Permata; Azzizzah, Frida Amriyati
Nanggroe: Jurnal Pengabdian Cendikia Vol 2, No 11 (2024): February
Publisher : Yayasan Daarul Huda Kruengmane

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.10694503

Abstract

Fokus kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu pendidikan kesehatan glikemik untuk keluarga pengrajin gula kelapa Sari Manggar di Desa Sunyalangu, Kabupaten Banyumas. Dengan pendekatan partisipatif, program ini berhasil meningkatkan pemahaman masyarakat tentang kesehatan glikemik dan mengurangi risiko diabetes mellitus. Kegiatan ini berkontribusi pada pengembangan pendidikan kesehatan masyarakat dengan menekankan gaya hidup sehat glikemik di kalangan keluarga pengrajin gula kelapa. Kegiatan ini menekankan pentingnya meningkatkan kesadaran akan kesehatan glikemik khusus pada keluarga pengrajin gula kelapa Sari Manggar Desa Desa Sunyalangu Kabupaten Banyumas, sebagai langkah krusial dalam mencegah dan mengelola diabetes mellitus di masyarakat. Selain itu, kegiatan ini memberikan wawasan berharga untuk program pendidikan kesehatan berbasis masyarakat lebih lanjut, khususnya yang menargetkan kesejahteraan glikemik dalam pengaturan sosio-kultural serupa. Berdasarkan hasil analisis evaluasi menggunakan model CIPP (Context,  Input,  Process, and Product) pencapaian pelaksanaan kegiatan dengan persentase  82,65%  termasuk  dalam  kategori sangat  baik dengan peningkatan pengetahuan sebesar 84,0%,  peningkatan sikap sebesar 82,0%, dan peningkatan psikomotor sebesar 81,0%.
Sosialisasi Pendirian Bank Sampah Soka Resik Bagi Peningkatan Pendapatan dan Pemberdayaan Perempuan di Ciwuni Anisha Dian Iswahyuni; Frida Amriyati Azzizzah
NUSANTARA Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): Februari: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/nusantara.v2i1.2092

Abstract

Waste is one of society's main problems in environmental management which until now does not have an appropriate handling solution. This is due to the community's habit of still implementing collection, transport and disposal in waste management, as well as the unavailability of suitable locations in each village that can be used as waste management sites. This waste problem is also experienced by residents of Sokawera Hamlet, Ciwuni Village, Kesugihan District. The waste produced by residents is usually collected and then burned. This waste management problem must be addressed immediately because it can affect the quality of life and the quality of the village environment. The effort taken is not to provide or create a waste disposal area, but rather to invite the public to start caring and being aware of the importance of managing waste wisely and correctly. This community empowerment activity is carried out by holding outreach and establishing a waste bank to change people's mindset about waste, mentoring, comparative studies, and establishing a Waste Bank to manage waste so that it can have economic value. With the formation of the Soka Resik waste bank, it is hoped that in the future it will become the spearhead in waste management.
Implementasi Konversi Sepeda Motor Bensin Manual Menjadi Sepeda Motor Listrik yang Ramah Lingkungan Soolany, Christian; Suwarto, Sigit; Permata Aji, Dhimas Oki; Azzizzah, Frida Amriyati; Pamungkas, Dani
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 20, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v20i1.10823

Abstract

“Isu lingkungan sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab untuk seleuruh Negara termaksud Indonesia. Kesadaran lingkungan telah memacu perkembangan teknologi yang ramah lingkungan, salah satunya dengan penggunaan kendaraan listrik di Indonesia. Untuk mengurangi emisi karbon konversi sepeda motor bahan bakar menjadi kendaraan listrik menjadi alternatif pilihan yang hari ini efektif. Dukungan yang baik dari Pemerintah Indonesia terhadap regulasi yang mendukung upaya percepatan elektrifikasi kendaraan termasuk memberikan insentif pajak bagi produsen membuat penelitian konversi sepeda motor berbahan bakar bensin menjadi listrik menjadi fundamental untuk mengurangi emisi gas karbon. Oleh sebab itu tujuan dari penelitian ini mengetahui teknologi dan komponen yang digunakan untuk konversi motor listrik dan torsi yang dihasilkan dari konversi tersebut. Metodologi yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimental, dengan menggunakan sepeda motor shogun tipe 125 R. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada 3 komponen utama yang digunakan untuk mengkonversi motor listrik yaitu motor BLDC, baterai, dan controller komponen yang digunakan mempunyai spesifikasi motor BLDC 2 kW, baterai 72 x 20 Ah dengan controller junken 10 kapasistas 3 kW. 2). Pengujian kinerja motor konversi listrik dengan dynotest untuk mengetahui torsi menghasilkan pada setiap gigi transmisi untuk gigi 1 torsi 13, 96 Nm,  gigi 2 torsi 12, 87 Nm, gigi 3 torsi 11, 35 Nm, dan gigi 4 torsi 9, 55 Nm. Sehingga dapat disimpulkan bahwa konversi sepeda motor bensin menjadi sepeda motor listrik dapat menjadi alternatif untuk kendaraan yang ramah lingkungan.      
EVALUASI ASPEK ERGONOMI PADA PROTOTYPE MESIN SORTASI TOMAT Aji, Dhimas Oki Permata; Azzizzah, Frida Amriyati; Soolany, Christian; Trihantoro, Puput
Journal of Agricultural and Biosystem Engineering Research Vol 4 No 2 (2023): Journal of Agricultural and Biosystem Engineering Research: Regular Issue
Publisher : Program Studi Teknik Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20884/1.jaber.2023.4.2.9407

Abstract

Penyortiran merupakan salah satu kegiatan yang membutuhkan percepatan dan ketepatan terhadap kualitas produk yang akan dipasarkan atau untuk industri pengolahan selanjutnya. Contoh dalam hal ini adalah pengaplikasian kegiatan penyortiran hasil pertanian buah tomat, penyortiran buah tomat biasanya dilakukan dengan manual tenaga manusia. Banyaknya buah tomat yang harus disortir menimbulkan masalah misalnya penilaian subyektif tiap penyortir terhadap tingkat kematangan dan ukuran tomat yang disortir, human error karena rutinitas pasti terjadi, serta produktivitas penyortiran tidak stabil dikarenakan factor kelelahan penyortir. Oleh sebab itu proses otomatisasi merupakan salah satu solusi yang tepat untuk diimplementasikan, perlu adanya teknologi tepat guna untuk system penyortiran tomat yaitu salah satunya mesin sortasi tomat berdasarkan ukuran dan warna berbasis arduino, namun dalam aplikasi prototype mesin sortasi tersebut masih perlu beberapa penyempurnaan, dalam hal ini kajian tentang aspek ergonomi pada mesin sortasi tomat antara lain tingkat kenyamanan operator, getaran dan kebisingan lingkungan. Metode penelitian yang digunakan melibatkan pengumpulan data melalui observasi, kuesioner, dan pengukuran ergonomi menggunakan metode RULA (Rapid Upper Lim Assesment) dan Nordic Body Map (NBM). Responden dalam penelitian ini adalah operator mesin sortasi tomat. Temuan penelitian menunjukkan bahwa mesin sortasi tomat berbasis Arduino memiliki teknologi antar muka yang mudah dipahami, memungkinkan pengguna untuk dengan mudah memasukkan tomat ke konveyor dan memantau proses sortasi. Evaluasi pengguna menunjukkan bahwa tingkat kenyamanan pengguna dalam menggunakan mesin ini cukup baik, dengan 16% responden menyatakan sangat baik, 36% menyatakan baik, 29% menyatakan cukup baik, 16% menyatakan kurang baik, dan 4% menyatakan tidak baik. Kata Kunci: Penyortiran, mesin sortasi, ergonomi, antropometri.