Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : MATHEMA: JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA

Penggunaan Video Pembelajaran MenPenggunaan Video Pembelajaran Menggunakan Sparkol Videoscribe terhadap Kemampuan Pemahaman Matematis Siswaggunakan Sparkol Videoscribe Terhadap Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa Safitri, Selvia; Ardiawan, Yadi; Haryadi, Rahman
MATHEMA: JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 6, No 1 (2024): MATHEMA
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jm.v6i1.3098

Abstract

Matematika merupakan mata pelajaran yang paling penting dalam pendidikan, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Hasil studi ini bertujuan untuk mengevaluasi penggunaan video pembelajaran menggunakan Sparkol Videoscribe terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa. Proses penelaah berbagai buku referensi dan hasil penelitian sebelumnya pada topik penelitian tertentu atau karya ilmiah dikenal sebagai metode penelitian studi literatur, sehingga hasil studi ini menggunakan metode studi literatur. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis Sparkol Videoscribe dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Video pembelajaran berbasis Sparkol Videoscribe menyajikan konten pembelajaran dengan memadukan gambar, suara, dan desain yang menarik sehingga siswa mampu menikmati proses pembelajaran. Penelitian ini akan mengevaluasi efektivitas penggunaan video pembelajaran berbasis Sparkol Videoscribe terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa. Media video pembelajaran menggunakan sparkol videoscribe yang dikaiatkan dengan pemahaman matematis, didalamnya memuat materi beserta contoh-contoh soal dan sekaligus beberapa indikator pemahaman matematis yang mana didalam pembelajaran siswa lebih mudah meningkatkan pemahaman matematis.
Kemampuan Pemahaman Matematis Melalui Inovasi Video Pembelajaran Berbasis Model Problem Based Learning Rahmananda, Tiara; Haryadi, Rahman; Darma, Yudi
MATHEMA: JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 6, No 1 (2024): MATHEMA
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jm.v6i1.3154

Abstract

Matematika adalah salah satu mata pelajaran yang dianggap sulit oleh sebagian besar siswa. Untuk meningkatkan pemahaman matematis siswa, penggunaan video pembelajaran dengan model Problem Based Learning (PBL) telah menjadi perhatian dalam bidang pendidikan. Studi ini bertujuan untuk menginvestigasi penggunaan video pembelajaran dengan model Problem Based Learning terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa. Dalam studi ini menggunakan metode penelitian yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data pustaka, membaca dan mencatat, serta mengelola bahan penelitian dan dapat memberikan kontribusi penting dalam konteks pendidikan matematika, khususnya dalam pengembangan metode pembelajaran yang inovatif. Penggunaan video pembelajaran dengan model Problem Based Learning dapat menjadi alternatif yang efektif dalam meningkatkan pemahaman matematis siswa. Disarankan agar guru dan pengambil kebijakan pendidikan mempertimbangkan penggunaan video pembelajaran dengan model Problem Based Learning sebagai bagian dari strategi pembelajaran matematika yang lebih interaktif dan menyenangkan.