Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : PROSIDING SENATEK FAKULTAS TEKNIK UMP

PENGENDALIAN PERALATAN LISTRIK DENGAN SMARTPHONE BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN KOMUNIKASI WIRELESS Syahid, syahid; Santoso, Ari; Badruzzaman, Yusnan
PROSIDING SENATEK FAKULTAS TEKNIK UMP 2015: PROSIDING SENATEK TAHUN 2015, 28 November 2015
Publisher : PROSIDING SENATEK FAKULTAS TEKNIK UMP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengendalian menggunakan smartphone dewasa ini sudah sangat populer dan sangat banyak diaplikasikan. Aplikasi smartphone berbasis android untuk pengendalian peralatan listrik merupakan salah satu aplikasi dari android yang sekarang ini berkembang pesat untuk berbagai aplikasi teknologi. Pengontrolan peralatan listrik  menjadi hal yang sangat penting saat ini mengingat aktifitas mayoritas orang semakin banyak dan sibuk . Untuk itu diperlukan suatu alat atau cara yang mampu  memonitor dan mengontrol peralatan listik agar dapat mengontrol dan memonitor peralatan listrik secara efektif. Peralatan pengendalian ini secara umum dibagi  dua hal yaitu membuat software dan membuat hardware menggunakan PLC digunakan untuk pengendalian pemakaian peralatan listrik dalam suatu ruangan yang meliputi pemakaian lampu dan pendingin ruangan atau kipas angin. Pembuata alat pengontrol peralatan listrik dalam suatu ruangan dilakukan dengan pemasangan hardware yaitu PLC yang dihubungkan dengan peralatan listrik. PLC juga dilengkapi dengan komunikasi wireless sehingga mampu menerima perintah dari smartphone berbasis android. Penempatan sensor- sensor juga ditambahkan dalam perancangan pengendalian yang digunakan untuk pengendalian otomatis. Sensor yang digunakan dalam pengendalian suhu dan kecerahan ruangan. Peralatan pengendalian listrik ini bisa dioperasikan secara manual dan otomatis karena sudah dilengkapi dengan sensor. Kata kunci :  Android, PLC, Smartphone,Sensor