Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search
Journal : JSITP

Penggunaan Metode Prototipe pada Aplikasi Kearsipan Menggunakan Whatsapp Gateway Sa'adah, Neli; Syauqi, Achmad; Sudrajat, Eko
Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban (JSITP)
Publisher : Prodi Sistem Informasi Universitas Peradaban

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58436/jsitp.v5i1.1870

Abstract

Arsip merupakan catatan kegiatan yang memiliki peran penting dalam segala hal. Saat ini pengelolaan arsip di Jurusan Sistem Informasi Universitas Peradaban belum tersistem. Yaitu dengan menggunakan metode manual dan memanfaatkan Microsoft Excel untuk penomoran. Penyimpanan arsip masih disimpan pada rak-rak yang tersedia sehingga masih memungkinkan data hilang, rusak dan menyulitkan dalam pencarian ketika dibutuhkan. Selain itu, pengelolaan surat keluar belum tersistem, yaitu langsung mendatangi staff administrasi lalu mahasiswa menyampaikan keperluannya kemudian surat akan dicetak dan ditandatangani oleh Kaprodi. Cara ini tentunya kurang efektif dan memakan banyak waktu, sehingga penulis membangun Aplikasi Kearsipan ini dengan menggunakan metode Prototype untuk memenuhi kebutuhan dalam pembuatan aplikasi ini. Pengujian pada penelitian ini menggunakan Black Box Testing untuk mengetahui apakah sistem berjalan dengan baik kemudian dilakukan pengujian menggunakan UAT (User Acceptance Testing) agar peneliti mengetahui sistem sudah memenuhi kebutuhan pengguna. Hasil dari penelitian ini adalah sistem ini mempercepat dalam pembuatan surat keluar, membantu mengelola data surat masuk dan surat keluar, serta format yang digunakan dalam sistem ini mudah digunakan dan dipahami. Berdasarkan hasil perhitungan pengujian user acceptance testing (UAT) sistem ini memperoleh hasil 90%. Maka dapat disimpulkan bahwa sistem ini sangat baik dan layak untuk di implementasikan. Keyword: Sistem Informasi, Pelayanan Kesehatan, Prototype, Framework Codeigniter
Peningkatan Ekuitas Merek pada Produk Layanan Transaksi Digital m-BCA: Array Dien Hawa, Sarah; Syauqi, Achmad
Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban
Publisher : Prodi Sistem Informasi Universitas Peradaban

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.624 KB) | DOI: 10.58436/jsitp.v3i1.1234

Abstract

BCA is one of the banks authorized to issue m-BCA as a digitalize transactions. M-BCA has increased in its transaction and user. M-BCA alwayss be number one Top Brand Index as mobile banking kategory. This study is a survey research that aims to the effect of corporate image, customer sensory experience, brand trust, and perceived value to brand equity. The study was conducted at Indonesia. The sample in this research is 150 m-BCA users as respondents. Sampling technique used is method of accidental sampling method. Data collection techniques methods using questionnaires. The measurement scale uses a Likert scale 7. Data analysis used is analysis using multiple linear regression with the help of SPSS statistics 25. The results showed that: (1) Corporate image have a positive effect on brand equity; (2) customer sensory experience have a positive effect on brand equity; (3) brand trust have a positive effect on brand equity; (4) perceived value have a positive effect on brand equity.
Sistem Informasi Point Of Sale Berbasis Website Menggunakan Metode Unified Process Mahesa, Mahesa Nur Ajimi; Yusuf Yudhistira; Achmad Syauqi
Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Prodi Sistem Informasi Universitas Peradaban

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58436/jsitp.v5i2.1951

Abstract

Omah arsala merupakan salah satu toko yang bergerak dibidang penjualan herbal kosmetik dan skincare. Proses bisnis yang sedang berjalan belum terkomputerisasi seperti informasi pencatatan pengadaan barang, transaksi penjualan, informasi persediaan stok barang dan menyusun laporan secara konvensional yang memerlukan waktu yang lama sehinga rentan terjadi kesalahan dan menghasilkan laporan yang tidak akurat. Selain itu banyak data stok barang yang dibawah minimum stok tersedia dan pendapatan laba kotor tidak diketahui. Berdasarkan masalah yang telah diuraikan, maka penulis mengusulkan alternatif untuk merancang dan membuat sebuah sistem penjualan berbasis website, pengembangan sistemnya menggunakan framewok YII2. Penelitian dilakukan menggunakan metode unified process, dengan langkah-langkah metode tersebut sistem bisa dibangun dan dihasilkan. Dengan fase tersebut sistem bisa dibangun dan dihasilkan. Pengujian Sistem ini dilakukan dua kali, pertama pada saat pembuatan program dibuat dan pengujian yang ke dua dilakukan setelah program selesai dibuat dan diberikan ke pengguna.