Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Ragam Slang dalam Bahasa Iklan Selebriti Instagram Makassar (Suatu Tinjauan Pragmatik) Usman Usman; Hasriani Hasriani
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 8
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan mengetahui wujud ragam slang dalam bahasa iklan selebriti instagram khususnya kota Makassar ditinjau dari aspek pragmatik (deiksis), aspek pragmatik (praanggapan), dan aspek pragmatik (implikatur). Jenis penelitian menggunakan pendekatan  deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah keterangan berupa perkataan atau ujaran dalam bahasa iklan sebagai bahan dasar kajian dan analisis. Sumber datanya adalah bahasa iklan yang ditemukan pada akun media sosial para selebriti instagram yakni Anggu Batary (AB), Alief Mueller (AM), dan Halifah Intania (HI), melalui unggah di feed yang dinilai mengalami perubahan ragam slang dalam bahasa iklan. Hasil penelitian menunjukkan deiksis yang muncul pada bahasa iklan selebriti Makassar adalah deiksis persona dan deiksis tempat. Praanggapan yang sering muncul dalan bahasa iklan selebriti instagram Makassar yaitu praanggapan ekstensial, praanggapan faktif, praanggapan leksikal, praanggapan struktural, dan praanggapan konterfaktual. Sedangkan bentuk tindak ujaran yang sering muncul dalan bahasa iklan selebriti instagram Makassar yaitu jenis impikatur konvensional. Berdasarkan hasil penelitian data yang muncul dalam bahasa instragram selebriti Makassar justru tidak ditemukan impikatur percakapan. Hal ini disebabkan karena dalam beriklan selebriti instagram tidak melakukan interaksi saling bercakap-cakap, melainkan hanya berbicara individu dengan tujuan memperkenalkan suatu produk agar konsumen terpengaruh untuk membeli produk tersebut.Kata Kunci: Ragam Slang, Iklan, Pragmatik
FUNGSI GAYA BAHASA PERBANDINGAN DAN PERTENTANGAN DALAM PODCAST RINTIK SEDU PADA APLIKASI SPOTIFY Risnawati Risnawati; Usman Usman; Hasriani Hasriani
Neologia: Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 4, No 2 (2023): Agustus
Publisher : Fakultas Bahasa dan Sastra Indoensia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/neologia.v4i2.52474

Abstract

The Function of Comparative and Contradictory Language Styles in the Rintik Sedu Podcast on the Spotify application obtains two comparative functions, namely conveying similarities and comparative statements, as well as obtaining two contradictory functions, namely, conveying affirmation and conveying opinions. Conveying similarities is used to express similarities to something in question. Comparative statements are used to express a comparison of something. Conveying an affirmation is used to emphasize something that is considered to be in accordance with the speaker's opinion. Expressing opinions is used to provide advice or opinions on something to someone. This research aims to describe the function of comparative and contradictory language styles in the rintik sedu podcast on the Spotify application. This research uses a qualitative descriptive method obtained through note-taking, reading and documentation techniques. The results of the research found five data with one statement each, two statements of similarities and two statements of comparison
Inserting ELSA application in Hybrid Learning to Enhance the Students’ Motivation in Speaking Nur Aeni; Nur Fitri S; Hasriani Hasriani; Asriati Asriati
Celebes Journal of Language Studies Vol. 1, No. 2 December 2021
Publisher : Har Press Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51629/cjls.v1i2.70

Abstract

The views of students and instructors are vital in developing a comfortable English learning environment. Hybrid learning with inserting the artificial intelligence is one way to attract the students’ attention in the classroom. The aim of this study is to investigate the how students’ motivation toward the using of ELSA application in Speaking. It investigated how the students engage in the classroom and their motivation. The mix approach was used in this study. The information gathered from the questionnaire about students' and lecturers' attitudes toward online learning materials. Using a Likert scale, they were graded. The responses of the students to online learning by applying ELSA application. The students were enthusiastic and engaged in learning Intensive Speaking by using ELSA application. The findings of this study are expected to aid teachers and lecturers in gaining insights and prior knowledge when designing ELT model for hybrid class. It is also intended to provide feedback on how to enhance the hybrid learning process.
Literasi Wisata bagi Kelompok Pemandu Wisata Rammang-Rammang Hasriani Hasriani; Sakaria Sakaria; Eka Sartika; Ratnawati Ratnawati; Yasdin Yasdin
DEDIKASI Vol 26, No 1 (2024): JURNAL DEDIKASI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/dedikasi.v25i2.62039

Abstract

Abstrak. Urgensi dari Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) ini adalah menyelesaikan masalah prioritas Kelompok Pemandu Wisata Karst Rammang-Rammang (mitra) yang: (1) masih fokus menyewakan perahu sehingga pendapatan hanya bergantung pada penyewaan perahu; (2) belum memberikan informasi wisata secara oral dan tertulis sehingga perjalanan susur sungai wisata membosankan; (3) belum memberikan panduan larangan membuang sampah sembarang tempat di kawasan wisata sehingga sampah plastik dari botol minum berserakan dan tidak dimanfaatkan; (4) tidak dapat menunjukkan papan informasi wisata karena belum tersedia; (5) tidak dapat menunjukkan rute wisata karena belum tersedia; (6) belum menyediakan buku saku wisata untuk membantu dan memandu wisatawan sehingga wisatawan kadang jenuh; (7) belum mampu menunjukkan dan menceritakan makanan khas lokasi wisata karena pengetahuan yang masih terbatas; (8) belum mampu membuat buku saku wisata untuk dibagikan kepada wisatawan; (9) belum mampu membuat papan informasi wisata pada titik wisata; (10) belum mampu membuat rute perjalanan wisata, (11) belum mengetahui memanfaatkan sampah plastik menjadi cinderamata. Tujuan PKM ini agar mitra memiliki: (1) pengetahuan komunikasi wisata yang efektif; (2) keterampilan mendesain papan informasi wisata yang komunikatif; (3) keterampilan membuat papan informasi wisata yang komunikatif; (4) keterampilan menyusun buku saku wisata yang menarik; (5) keterampilan membuat buku saku wisata yang menarik; (6) pengetahuan memanfaatkan limbah plastik menjadi cinderamata; dan (7) keterampilan membuat cinderamata dari limbah plastik. Target PKM ini adalah membantu pemandu wisata meningkatkan pengetahuan menyusun buku saku wisata dan menjadi pemandu wisata yang informatif. PKM ini diharapkan dapat menambah literasi komunikasi wisata, mengembangkan usaha, memasarkan jasa wisata, mengembangkan wisata kuliner khas Rammang-Rammang, menambah pendapatan, mengembangkan wisata Karst Rammang-Rammang, mengurangi limbah plastik Rammang dan meningkatkan pendapatan daerah. Kata Kunci: literasi; pemandu; wisata
VERBAL AGGRESSION IN INDONESIAN SOCIAL MEDIA DISCOURSE: A QUALITATIVE ANALYSIS OF FACEBOOK POSTS Ryan Rayhana Sofyan; Hasriani Hasriani; Sakaria Sakaria
RETORIKA: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 17, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/retorika.v17i2.63680

Abstract

This study investigates the phenomenon of verbal aggression in posts on social media platforms, particularly Facebook, in Indonesian language. The research applied a qualitative descriptive methodology to explore the ways in which verbal aggressiveness manifests in user conversations within a specific linguistic and cultural specific context. The analysis, based on Pierre Bourdieu's Symbolic Violence theory, aims to identify several types and interpretations of verbal aggression, including hyperbole, euphemism, dysphemism, stigmatization, and association. The results indicate that Indonesian Facebook users often employ these linguistic tactics to express aggression in a subtle or explicit manner. This study not only classifies the various forms of verbal aggressiveness commonly found in Indonesian Facebook conversations, but also analyzes the social and cultural elements that shape these interactions. The study emphasizes the significance of comprehending cultural subtleties in verbal aggression in digital communication, which could be advantageous in formulating improved social media communication rules and cultivating a more courteous online interaction environment.
Analisis Bahasa Gaul dalam Komunikasi di Media Sosial Twitter Nurul Handayani; Muhammad Saleh; Hasriani Hasriani
Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/onoma.v10i3.4050

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan ragam bentuk penggunaan bahasa gaul dalam komunikasi media sosial Twitter, (2) mendeskripsikan fungsi dari ragam penggunaan bahasa gaul dalam komunikasi media sosial Twitter. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Fokus penelitian ini adalah ragam bahasa gaul dalam komuniasi media sosial Twitter. Sumber penelitian yakni pengguna media sosial Twitter. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, teknik baca, teknik dokumentasi, dan teknik catat. Teknik analisis data, (1) reduksi data atau pemilihan data (2) pengelompokkan data, (3) menyajikan, dan (4) kesimpulan akhir. Hasil penelitian ditemukan beberapa bentuk dan fungsi penggunaan bahasa gaul dalam komunikasi media sosial Twitter. Bentuk bahasa gaul terbagi menjadi bentuk singkatan, bentuk pemenggalan, bentuk kontraksi, dan bentuk akronomi. Sedangkan fungsi bahasa gaul terbagi menjadi fungsi informatif, fungsi direktif, fungsi ekspresif, dan fungsi fatis. Bahasa gaul dapat diartikan sebagai variasi bahasa yang bersifat sementara yang berupa singkatan menggabungkan huruf dengan angka, memperpendek, mencampur huruf kapital dan kecil membentuk sebuah kalimat. Bahasa gaul sering digunakan oleh anak-anak, remaja, bahkan orang dewasa, yang secara tidak langsung bahasa tersebut menjadi bahasa sehari-hari.
English Fun Competition: Peningkatan Motivasi dan Kemampuan Berbahasa Inggris dengan Pembelajaran Aktif di MTs Al-Hidayah Ryan Rayhana Sofyan; Herman Herman; Sultan Sultan; Suardi Suardi; Hasriani Hasriani
Publikasi Pendidikan Vol 14, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/publikan.v14i3.66158

Abstract

Program pengabdian ini dilakukan di MTs Al-Hidayah untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan berbahasa Inggris siswa yang rendah akibat metode pembelajaran yang monoton dan kurang interaktif. Sebagai solusinya, diterapkan metode pembelajaran aktif yang dikombinasikan dengan English Fun Competition. Kegiatan ini melibatkan siswa dalam simulasi percakapan, diskusi kelompok, serta pembuatan alat peraga bahasa Inggris untuk kompetisi. Evaluasi dilakukan melalui pretest dan posttest untuk mengukur peningkatan keterampilan berbahasa siswa. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan motivasi dan kemampuan berbahasa Inggris siswa secara signifikan, terutama dalam keterampilan berbicara dan menulis. Siswa menjadi lebih percaya diri dan aktif dalam mengikuti proses belajar, serta berpartisipasi penuh dalam kegiatan kompetisi yang diselenggarakan
Penerapan Model Mind Mapping dalam Pembelajaran Menulis Teks Deskripsi Siswa Kelas VIII SMPN 4 Sungguminasa Wanda Avi Avrur; Usman Usman; Hasriani Hasriani
DEIKTIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol. 4 No. 4 (2024)
Publisher : Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia - Sulawesi Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53769/deiktis.v4i4.1037

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mendeskripsikan penerapan model mind mapping dalam pembelajaran menulis teks deskripsi siswa kelas VII SMPN 4 Sungguminasa (2) untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa dalam penerapan model mind mapping pada pembelajaran menulis teks deskripsi siswa kelas VII SMPN 4 Sungguminasa. Populasi penelitian ini seluruh siswa kelas VII SMPN 4 Sungguminasa. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas VII B yang berjumlah 37 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Teknik analisis yaitu analisis statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan sebelum dan setelah menerapkan model pembelajaran mind mapping dalam pembelajaran menulis teks deskripsi di kelas VII SMP 4 Sungguminasa