Claim Missing Document
Check
Articles

Rancangan Sistem Informasi Cuti Pegawai pada PT. Samco Farma Berbasis Web Angga Aditya Permana; Bayu Septian Erlangga
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Article Research March 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12316

Abstract

Samco Farma dalam proses pengajuan cuti masih dinilai belum efektif, karena semua pemrosesan data khususnya pada bagian kepegawaian masih dilakukan secara manual dimana dalam proses pengajuan cuti, sehingga sering kali menghadapi permasalahan dalam kegiatan operasionalnya. Pada penelitian ini dirancang sebagai sistem informasi cuti pegawai berbasis web. Dan Model pengembangan perangkat lunak yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Scrum yang meliputi analisa sistem berjalan, perancangan UML (Unified Modelling Language), perancangan basis data dan perancangan antar muka(interface). Serta pada penelitian sistem informasi cuti berbasis web menggunakan bahasa pemrograman PHP dan Basis Data MySQL. Juga Implementasi dan pengujian aplikasi sistem informasi cuti kepegawaian berbasis web ini menjelaskan tentang spesifikasi perangkat keras, spesifikasi perangkat lunak, implementasi antar muka dan pengujian black box. Dan dengan adanya Sistem informasi cuti pegawai yang terkomputerisasi memudahkan admin dan pegawai di PT. Samco Farma memperoleh data pengajuan cuti yang lebih cepat dan akurat. Juga dalam pengajuan cuti ini kekeliruan dan keterlambatan laporan data pengajuan cuti akan berkurang karena sudah tersimpan rapi didalam sistem dan database dengan aman.
Analisis Sentimen Opini Masyarakat Terhadap Harga Minyak Goreng Pada Twitter Deden Kusnanda; Angga Aditya Permana
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Article Research March 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12326

Abstract

Pada akhir tahun 2021 atau lebih tepatnya minggu ke-3 bulan desember, masyarakat dihadapkan dengan kelangkaan minyak goreng dan naiknya harga minyak goreng dari harga sebelumnya, hal ini tentu membuat masyarakat resah hingga mengungkapkan keresahannya lewat media sosial twitter dalam bentuk unggahan dan tweet. Hal ini membuat penulis ingin mengetahui bagaimana sentimen masyarakat terhadap harga minyak goreng pada media sosial twitter. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana opini masyarakat tentang harga minyak goreng dengan menggnakan metode Naïve Bayes Classifier. Hasil sentimen masyarakat tentang harga minyak goreng pada media sosial twitter ini menunjukan bahwa lebih banyak mendapatkan respon sentimen netral dengan jumblah 94 netral, positif 5, dan negatif 1 dari 100 tweet yang diambil. Data ini didapatkan dengan menggunakan bahasa pemrograman python.
Sentimen Analisis Opini Masyarakat Terhadap UMKM Pada Media Sosial Twitter Dengan Metode Naïve Bayes Classifier Angga Aditya Permana; Wahyu Aldhi Noviyanto; Dinar Ajeng Kristiyanti
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Article Research March 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12337

Abstract

Pertumbuhan Twitter selalu meningkat seiring berjalannya waktu, namun masih banyak kekurangan yang ditemukan, seperti sumber daya manusia yang masih belum berkembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Naïve Bayes Classifier (NBC) untuk dilakukan analisis sentimen. Untuk proses penentuan kalimat opini positif, netral atau negatif diambil dari Twitter. Penentuan ini sebagai proses pengklasifikasian. Dengan menggunakan Aplikasi Python 3.77, langkah awal adalah pengambilan data atau disebut crawling lalu di proses menggunakan Bahasa alami yang biasa disebut Natural Languange Processing (NLP) menggunakan library textblob dilanjutkan tahap preprocessing lalu menghitung Probabilitas kata. Sentimen ini untuk mengklasifikasi data tweet menggunakan library TextBlob sebanyak 100 data menghasilkan 58% positif, 37% netral, dan 4% negatif.
Analisis Sentimen Terhadap Vaksin Covid-19 Menggunakan Algoritma Naïve Bayes Classifier Angga Aditya Permana; Muhammad Wisnu Prayuda; Rohmat Taufiq; Dinar Ajeng Kristiyanti
Jurnal Minfo Polgan Vol. 11 No. 2 (2022): Article Research
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v11i2.12346

Abstract

Pada tahun 2020 bahkan hingga sekarang masyarakat ramai berbincang tentang sebuah virus yang bernama Corona Virus atau COVID-19 yang akan di cegah dengan sebuah vaksinasi, sehingga dari kasus tersebut bermunculan opini yang pro dan kontra tentang vaksin ini. Penelitian ini bertujuan untuk membangun model untuk dapat melihat opini masyarakat yang mengandung sentimen positif, netral, dan negatif. Algoritma yang digunakan dalam penelitian ini adalah algoritma Naïve Bayes Classifier, tahapan penelitian dilakukan dengan cara pengumpulan data tweet atau crawling data, preprosesing, lalu klasifikasi. Penelitian ini menggunakan aplikasi Jupyter Notebook dengan Bahasa python, hasil dari penelitian ini memiliki tingkat akurasi sebesar 58%, masih diperlukan riset tambahan untuk meningkatkan akurasi dari model yang dihasilkan.
Penggunaan Metode V-Model Untuk merancang Sistem Informasi E-Logbook Berbasis Website Angga Aditya Permana; Bemby fadillah; Rohmat Taufiq
Jurnal Minfo Polgan Vol. 12 No. 1 (2023): Artikel Penelitian Juni 2023
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v12i1.12347

Abstract

Maintenance MSAN memiliki beberapa kendala yang seperti data topologi yang hilang, dan teknisi yang berganti pada saat maintenance MSAN juga menjadi salah satu kendala yang dapat menyita waktu karena teknisi baru ditugaskan untuk mengerjakan perbaikan tersebut tidak mengetahui pasti apa indikasi kerusakan MSAN, tidak seperti teknisi sebelumnya. Penelitian ini dilaksanakan di PT.Telkom Akses area legok yang bertujuan untuk memudahkan teknisi untuk melakukan perbaikan karena website E-Logbook ini memiliki data topologi dan history perbaikan di setiap MSAN. Metode V-Model adalah proses pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini, V-Model merupakan pengembangan dari model waterfall, dan metode analisis sistem yang digunakan adalah PIECES (Performance, information, Economy, Control, Eficiency, dan Service). Hasil dari penelitian ini adalah E-Logbook MSAN berbasis website dengan framework laravel dan diuji dengan metode pengujian User Acceptance Testing (UAT) yang merupakan pengujian yang dilakukan oleh end-user.
Penerapan Metode Lexicon Based untuk Menganalisis Sentimen Terhadap Mudik Lebaran Angga Aditya Permana; Muhammad Wisnu Prayuda
Jurnal Minfo Polgan Vol. 11 No. 2 (2022): Article Research
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v11i2.12348

Abstract

Twitter adalah salah media sosial dengan pengguna terbanyak dari seluruh dunia dan di media sosial tersebut semua orang dapat mengungkapkan pendapat mereka. Pada tahun 2022, merupakan tahun yang dimana kasus penyakit yang sedang melanda seluruh bagian negara tidak terkecuali di Indonesia yaitu Covid19 menurun dan hanya sedikit yang masih terjangkit penyakit tersebut. Dan di tahun tersebut merupakan pertama kalinya pemerintah Indonesia mengizinkan warganya untuk melakukan perjalanan jarak jauh dan kembali ke kampung halamannya masing-masing atau yang biasa disebut mudik. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat membantu riset atas opini masyarakat yang mengandung sentimen positif, netral, dan negatif. Tahapan penelitian dilakukan dengan cara pengumpulan data tweet atau crawling data, preprosesing, lalu klasifikasi. Algoritma yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Lexicon Based dengan tingkat akurasi sebesar 85% dan menggunakan tools atau aplikasi Python Notebook Jupyter.
Analisis Sistem Informasi Data Karyawan Di PT. Astra Otopart Tbk rohmat taufiq; Muhammad Nabil Yafi; Angga Aditya Permana; Arief Herdiansah
Simposium Nasional Mulitidisiplin (SinaMu) Vol 3 (2021): Simposium Nasional Multidisiplin (SinaMu)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.313 KB) | DOI: 10.31000/sinamu.v3i0.6055

Abstract

Kemajuan teknologi kian hari semakin berkembang pesat, Sehingga perusahaan membutuhkan tenaga kerja yang terampil yang membawa  perusahaan berkembang dan bersaing dengan perkembangan zaman dan aspek penerimaan karyawan mulai mendapatkan pandangan khusus karena proses penerimaan yang tidak sesuai dengan kebutuhan perusahaan dan dapat menghambat laju perkembangan perusahaan itu sendiri. Itu juga yang terjadi pada PT.Astra Otopart Tbk banyaknya permintaan karyawan dari setiap devisi sehingga membutuhkan para tenaga kerja yang terampil dan professional. Penerimaan para calon tenaga kerja pada perusahaan dengan melewati tahapan-tahapan yang telah diberikan oleh perusahaan tersebut dan menggunakan media komunikasi elektronik modern seperti internet. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan metode pustaka. Metodelogi yang digunakan adalah metode PIECES. Perancangan aplikasi ini menggunakan perancangan Unified Modelling Language. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan sistem penerimaan karyawan baru untuk mempercepat proses penerimaan karyawan dapat dilakukan secara tepat guna mendapat tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Sosialisasi dan Pendampingan Inovasi Produk Olahan Tempe Menyehatkan di Kampung Tempe Kota Tangerang Analekta Tiara Perdana; Alina Primasari Priambudi; Angga Aditya Permana; Aprilia Damayanti; Alma Pertiwi; Fahira Fahira
Prosiding Seminar Nasional Pemberdayaan Masyarakat (SENDAMAS) Vol 2, No 1 (2022): Desember 2022
Publisher : UniversitasAl Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/psn.v2i1.1646

Abstract

Kampung Tempe merupakan salah satu kampung tematik unggulan di Kota Tangerang. Kampung Tempe memiliki potensi besar untuk dikembangkan karena terdapat beberapa industri rumah tangga (IRT) tempe. Sebagian besar perajin tempe menjual tempe dalam bentuk tempe segar, sehingga tempe yang tidak laku terjual pada hari tersebut akan terbuang karena masa simpan tempe yang relatif singkat. Kondisi ini mendasari kegiatan sosialisasi dan pendampingan inovasi produk olahan tempe menyehatkan. Inovasi produk olahan tempe selain dapat memperpanjang masa simpan tetapi juga sebagai usaha penganekaragaman produk olahan tempe untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan ini yaitu: pertama pertemuan dengan perwakilan perajin tempe, kedua sosialisasi inovasi produk olahan tempe menyehatkan, kemudian ketiga dilanjutkan dengan pendampingan perajin tempe dalam membuat produk olahan tempe menyehatkan. Pada kegiatan ini tercapai peningkatan kesadaran akan potensi yang ada di Kampung Tempe serta wawasan dan motivasi perajin dalam melakukan inovasi produk olahan tempe. Kegiatan juga menghasilkan berbagai kreasi produk olahan tempe seperti: cireng tempe, orek tempe, sayur tempe, tempe mendoan, peyek tempe, kripik tempe, bacem tempe, nuggget tempe, tempe cokelat, cokelat tempe dan lodeh tempe. Produk olahan tempe tersebut memiliki nilai jual, sehingga dapat meningkatkan perekonomian keluarga.    Kata kunci: Inovasi produk, Kampung tempe, Olahan tempe
A PROTOTYPE MODEL ON DEVELOPMENT OF WEB-BASED DECISION SUPPORT SYSTEM FOR EMPLOYEE PERFORMANCE ASSESSMENTS WITH SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING METHOD Ramadhan, Muhammad Chezar; Wiratama, Jansen; Permana, Angga Aditya
Jurnal Sistem Informasi Vol 10 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/jsii.v10i1.6137

Abstract

The manager or related supervisor performs employee performance assessments to measure the performance and competency of the company's employees. The results of employee assessments can be used to make decisions. Three problems arise in the performance assessment process for PT Tibeta Logistik Indonesia's current employees. The first is that the assessment process is carried out conventionally. So it takes longer, the assessment results can be more objective, and managers or superiors cannot monitor employee performance evaluation results. Based on the literature review, it is known that the Decision Support System is a method that performs assessments more quickly and objectively. Simple Additive Weighting (SAW) is the Decision Support System method for performance assessment. The decision support system will be implemented on a website-based system designed with a prototype model. This research produces a website-based decision support system that can contribute to companies in evaluating employee performance. Before implementation, the decision support system was tested using the User Acceptance Test (UAT) method and obtained very good average results. Then in the comparison between before and after using the system, the results of employee assessments when using the system get superior results in 3 aspects: Integration, security, and ranking. Kata kunci: DSS, Prototipe, SAW, UAT, website.
Modify The Led Lights By Adding Pir Sensor As A Motion Sensor Permana, Angga Aditya; Pradipta, Allan; Henry, Amir Acalapati; Sufyan, Ammar; Maskurudin, Muhamad; Syafiq, Zahra
International Journal of Science, Technology & Management Vol. 4 No. 6 (2023): November 2023
Publisher : Publisher Cv. Inara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46729/ijstm.v4i6.989

Abstract

Motion sensor lights have become a popular solution to optimize lighting usage in various spaces and environments. This article explores the concept and advantages of motion sensor lights, which are capable of detecting human motion and automatically controlling illumination. Motion sensor lights use PIR sensors to detect human movement, triggering a relay module as a switch to turn the lights on or off. The primary benefit of motion sensor lights is energy efficiency, reducing unnecessary power consumption. The article also explains how to create motion sensor lights using simple tools and easy-to-follow steps. Consequently, readers can grasp the fundamental concept of motion sensor lights and have a practical guide to make them on their own. Through the research conducted, a modification of regular LED lights into LED lights that can function with a PIR sensor has been achieved through several experiments.
Co-Authors Abdul Azis, Muhamad Malik Adhi Kusnadi Ahmad Bregas Prakoso Ahmad Rodoni Alina Primasari Priambudi Alma Pertiwi Amanda, Ivan Nur Analekta Tiara Perdana Analekta Tiara Perdana Anggita Nauli Marpaung Aprilia Damayanti Arsanah, Arsanah Bayu Septian Erlangga Bemby fadillah Deden Kusnanda Destriana, Rachmat Dinar Ajeng Kristiyanti Dinar Ajeng Kristiyanti Dinar Ajeng Kristiyanti Elisabet Dela Marcela Eva Sadiah Fahira Fahira Ferdinand, Rico Habib Amna Henny Leidiyana Henry, Amir Acalapati Herdiansah, Arief Husain, Syepry Maulana Irfan Nasrullah Luigi Ajeng Pratiwi Manorang Sihotang Maskurudin, Muhamad Mifta Alliandry Marfino Muhamad Aldi Setiawan Muhammad Dzulfiqar Ramadhan Wibawanto Muhammad Fany Fahrezi Muhammad Fany Fahrezi Muhammad Nabil Yafi Muhammad Wisnu Prayuda Natasya Yuasan Noveriyanti, Dea Nugroho, Antonius Sony Eko Nur'aini, Aliya Nurdiana Handayani Nurdiana Handayani nurnaningsih, Desi Perdana, Analekta Tiara Permana Perdana Putra Pradipta, Allan Putra, Permana Perdana R Taufiq Ramadhan, Glenn Ramadhan, Muhammad Chezar Ramadhan, Yanuardi Eka Ramadhina, Salsabila Ramadhina, Salsabila Raul Andrian Reynaldy, Deva Alfian RIFQI RIADHI Risma Rohmatul Ummah Rohmat Taufik Rohmat Taufiq Romdendine, Muhammad Fahrury Rudi Firmansyah Salsabila Ramadhina Salsabila Ramadhina Santo Fernandi Wijaya Sri Mulyati Sufyan, Ammar Syafiq, Zahra Syifa Fauziyah Tamam, Gusti Syihabuddin Taufiq, R Taufiq, Rochmat Wahyu Aldhi Noviyanto Wijaya, Muhammad Ibnu Wiratama, Jansen Yanuardi Yanuardi