Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Sintesis Nanopartikel Bovine Serum Albumin Kombinasi Cisplatin dan Asam Folat Sebagai Kandidat Antikanker Nidianti, Ersalina; Andini, Ary; Rukman, Nia Kurniaty
CHEESA: Chemical Engineering Research Articles Vol. 3 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/cheesa.v3i2.7742.79-87

Abstract

Kanker adalah penyakit tidak menular yang menyebabkan morbiditas dan mortalitas di seluruh wilayah dunia. Salah satu pengobatan kanker adalah dengan menggunakan obat kemoterapi cisplatin. Namun cisplatin memiliki efek samping yang bersifat toksik jika dikonsumsi dalam dosis dan waktu tertentu. Kombinasi nanopartikel bovine serum albumin (BSA) yang mengandung cisplatin dikembangkan dengan modifikasi ikatan menggunakan asam folat sebagai solusi alternatif meminimalisir efek toksik yang dihasilkan dan mengoptimalkan sistem pengiriman obat. Tujuan penelitian adalah sintesis kombinasi nanopartikel BSA yang mengandung cisplatin dan modifikasi ikatan menggunakan asam folat sebagai kandidat antikanker. Penelitian ini dilakukan melalui sintesis dengan metode desolvasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nanopartikel BSA yang dikombinasi dengan cisplatin dan asam folat telah berhasil disintesis. Analisis FT-IR menunjukkan bahwa ada gugus fungsi O-H alkohol, C-H, C-C, NO2 yang berperan dalam sintesis nanopartikel. Analisis XRD menunjukkan adanya pergeseran peak dari NP-BSA 31,69 menjadi As-CP-NP-BSA 34,45; ukuran nanopartikel NP-BSA 2,38 nm dan As-CP-NP-BSA 2,62 nm sedangkan analisis SEM-EDX diketahui ada unsur C, O, Mg, Cl dan Pt.
ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIK SISWA SMP PADA MATERI SEGITIGA DAN SEGI EMPAT Andani, Fitri; Zulfikar, Ryan Nizar; Rukman, Nia Kurniaty
MEGA: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 5 No. 2 (2024): MEGA: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Muhammadiyah Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59098/mega.v5i2.1853

Abstract

This research aims to determine the form of students' mathematical reasoning abilities in mathematics learning at Muhammadiyah Kupang Middle School. The research uses descriptive qualitative methods with subjects determined to be 6 children with high, medium and low abilities. on class VIII A level. The data collection techniques used in this research are tests, interviews and documentation. Test sheets and interview sheets. There are three stages of data analysis techniques, namely: Question instrument analysis, Data Clarification, Conclusion drawing, and data validity. Based on the analysis, it was found that there are forms of learning difficulties mathematical reasoning students in learning mathematics (1) Difficulty in calculating squares and rectangles, triangle and quadrilateral theorems, Solving problems related to triangles and quadrilaterals, and Solving problems related to triangles so that it is difficult to work on problems. (2) Difficulty in distinguishing unit numbers, tens, hundreds and thousands, but this difficulty does not match what is experienced by students because there are students who can still work on the questions given and there are still students who still find it difficult to differentiate, (3) Weak ability to identify and solve math story problems, so that students find it difficult to do story problems. There is a fact that the self-confidence of Muhammadiyah Kupang Middle School students is quite positive, but there are still some students who still show an anxious, shy and nervous attitude when asked to answer questions from the teacher
PENGENALAN METODE JARIMATIKA PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN SEBAGAI ALTERNATIF PEMBELAJARAN MATEMATIKA Fatmawati, Agustin; Ralmugiz, Uke; Zulfikar, Ryan Nizar; Aba, Maria Martini; Rukman, Nia Kurniaty; Syarief, Nur Hasanah
Jurnal Abdimas Bencoolen Vol. 2 No. 2 (2024)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/abdimas.v2i2.36658

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilakukan bertujuan untuk mengenalkan metode jarimatika untuk anak-anak Boneana. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan yaitu metode transfer ilmu jarimatika dan metode talking stick modifikasi. Metode transfer ilmu diberikan untuk mengenalkan dasar-dasar metode berhitung menggunakan jarimatika setelah itu dipraktikan oleh anak-anak dengan menggunakan metode talking stick. Talking stick merupakan metode berbasis game sehingga dapat menambah semangat belajar. Hasil kegiatan menunjukkan anak-anak yang terdiri atas peserta didik jenjang sekolah dasar dan sekolah menengah menunjukkan antusiasme dalam belajar mandiri matematika. Pengenalan operasi hitung penjumlahan dan pengurangan menggunakan metode jarimatika telah dilaksanakan dengan lancar.
PENINGKATAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN KOMUNIKASI STATISTIK MAHASISWA MELALUI PEMBELAJAAN STATISTIK INFERENSIAL BERBASIS PROYEK DENGAN MENINJAU GAYA KOGNITIF MAHASISWA Masni, Eva Dwika; Ralmugiz, Uke; Rukman, Nia Kurniaty
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 5 No. 2 (2020): Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v5i2.401

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental design dengan menggunakan model Pembelajaran Berbasis Proyek. Rancangan eksperimen yang digunakan adalah one group only pretest-posttest design. Tujuan yang diharapkan dari penelitian ini adalah mengetahui (a) Apakah terdapat perbedaan peningkatan kemampuan penalaran statistik antara mahasiswa yang memiliki gaya kognitif FI dan FD (b) Apakah terdapat perbedaan peningkatan kemampuan komunikasi statistik antara mahasiswa yang memiliki gaya kognitif FI dan FD (c) Apakah terdapat korelasi antara kemampuan penalaran statistik mahasiswa dan kemampuan komunikasi statistik mahasiswa. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikan matematika Universitas Muhammadiyah Kupang tahun akademik 2019/2020. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan memilih semua mahasiswa yang sedang mengontrak mata kuliah statistika inferensial.Beberapa Instrumen penelitian yang dikembangkan yakni (1) Test GEFT (2) instrumen tes kemampuan penalaran statistik (3) instrumen tes kemampuan komunikasi statistik. Data yang telah dikumpulkan dianalisis secara kuantitatif deksriptif. Data mengenai peningkatan kemampuan penalaran dan komunikasi statistik dianalisis dengan statistika inferensial menggunakan uji independent sample t tes, untuk menganalisis keeratan hubungan keamampuan penalaran dan komunikasi statistik digunakan uji korelasi Product Moment Pearson.Hasil penelitian menunjukkan: a) Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan penalaran statistik antara mahasiswa yang memiliki gaya kognitif FI dan FD (b) Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan komunikasi statistik antara mahasiswa yang memiliki gaya kognitif FI dan FD (c) Terdapat korelasi yang kuat antara kemampuan penalaran statistik mahasiswa dan kemampuan komunikasi statistik mahasiswa dengan koefisien korelasi sebesar 0,683.
Development of PMRI Module in NTT Local Cultural Context to Improve Numeracy Literacy Baria, Julindra Lesmana; Fatmawati, Agustin; Rukman, Nia Kurniaty
Jurnal Inovasi Matematika Vol 7 No 1 (2025): Inovasi Matematika (Inomatika)
Publisher : Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/inomatika.v7i1.476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran berbasis PMRI dengan konteks NTT untuk meningkatkan literasi numerasi peserta didik. Penelitian ini mengacu pada model 4D. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, tes dan angket. Teknik analisis data yang digunakan yakni analisis kualitatif dan kuantitatif untuk mendapatkan gambaran yang lebih komprehensif tentang efektivitas modul PMRI berbasis budaya lokal dari berbagai sudut pandang, baik yang bersifat numerik maupun naratif. Tahapan penelitian tahap define, yakni menganalisis kurikulum yang berlaku dan menganalisis kebutuhan siswa. Tahap design yakni desain produk, meliputi substansi dan layout. Tahap develop, validasi oleh ahli untuk mengevaluasi kelayakan produk yang dikembangkan sebelum diujicoba kepada subjek sesungguhnya. Selanjutnya adalah tahap disseminate yakni penyebaran dengan melakukan uji coba produk. Uji coba dilakukan pada siswa kelas VII yang dipilih secara acak. Hasil rata-rata kemampuan literasi numerasi siswa pada saat pretest yakni 43,86. Nilai tersebut meningkat dilihat dari rata-rata kemampuan literasi numerasi pada post test yakni 86,70. Hal ini menunjukkan modul berbasis PMRI menggunakan konteks budaya lokal dapat meningkatkan kemampuan literasi numerasi siswa.