Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Pemberdayaan Perempuan melalui Program Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) di Desa Turis Jetis Ponorogo Astuti, Rahma Yudi; Damayanti, Amilia Yuni; Abidin, Mohammad Zaenal; Kurniawan, Dhika Amalia
Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 6 No 1 (2024): Juni
Publisher : LPPM UNIVERSITAS ISLAM KADIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32503/cendekia.v6i1.5070

Abstract

Rendahnya tingkat pendidikan masyarakat di desa Turi kecamatan Jetis Ponorogo, membuat mayoritas warganya bekerja sebagai buruh tani, yang mana pekerjaan buruh tani hanya dapat dilakukan temporer saja dan tidak dapat menghasilan pendapatan rutin. Hal ini mengakibatkan banyak masalah yang terjadi di setiap rumah tangga di desa tersebut seperti banyaknya Wanita yang menjadi TKW untuk mencukupi kebutuhan rumah tangga dan mencapai kesejahteraan keluarga. Di sisi lain kurangnya memanfaatkan potensi diri masyarakat desa Turi Jetis sehingga belum mampu menghasilkan pendapatan yang rutin. Kondisi ini dibutuhkan solusi dari berbagai pihak baik pemerintah maupun swasta dan juga dari pihak akademisi, sehingga pentingnya memberikan pemberdayaan bagi masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga. Metode pengabdian adalah berbentuk pendampingan dalam pembuatan aneka kue dan jajanan tradisional. Kegiatan PKM ini dilaksanakan selama 6 bulan sejak bulan September 2023 hingga Februari 2024 dengan melibatkan Dosen. Tim PKM yaitu Dosen Unida Gontor, Mahasiswa dan Mitra PKM. Saat ini, Mitra telah meningkat ketrampilannya dalam pembuatan aneka kue dan jajanan tradisonal dan mampu memahami kandungan gizi setiap produk yang diproduksinya serta meningkat kemampuannya dalam melakukan pembukuan sederhana juga mampu melakukan pemasaran online maupun offline, sehingga saat ini telah meningkat pendapatan keluarganya dan mulai meningkat kesejahteraannya.
Pendampingan Manajemen Usaha dan Pemasaran pada UMKM Krecek Krupuk “Bu Nor” di Ponorogo Kurniawan, Dhika Amalia; Syamsuri, Syamsuri; Astuti, Rahma Yudi; Rumasukun, Muhammad Alfan
Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 7 No 1 (2025): Juni
Publisher : LPPM UNIVERSITAS ISLAM KADIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32503/cendekia.v7i1.6345

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mendampingi dan membina mitra UMKM Krecek Krupuk “Bu Nor” dalam aspek tata kelola dan kelembagaan (manajemen), peningkatan mutu dan kapasitas produksi, pengembangan bisnis dan pemasaran. Masalah ini dilatarbelakangi oleh kondisi kerja mitra yang masih manual dalam hal produksi yaitu tanpa menggunakan teknologi modern, rendahnya pengetahuan mitra terhadap manajemen usaha serta rendahnya ketrampilan mitra dalam hal pemasaran digital atau media massa. Metode yang dilakukan adalah pendampingan dan pelatihan secara intens kepada mitra melalui pelatihan manajemen usaha, pelatihan peningkatan produktivitas dengan menggunakan alat modern serta pelatihan pemasaran digital. Hasil yang diperoleh setelah adanya pendampingan adalah mitra saat ini meningkat pengetahuannya tentang manajemen usaha, meningkat produktivitas produknya, serta meningkat ketrampilannya dalam hal pemasaran digital yaitu melalui media massa dan market place.