Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

PENGARUH LATAR BELAKANG SEKOLAH MENENGAH DAN PERILAKU BELAJAR TERHADAP PEMAHAMAN AKUNTANSI PADA MAHASISWA JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS LANCANG KUNING Farwitawati, Reni; Fitrhrie, Souvya; Masirun, Masirun
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 3 No. 1 (2020): Dinamika Akuntansi Modern: Tantangan Audit, Perpajakan, dan Literasi Keuangan
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v3i1.446

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji asal sekolah menengah dan perilaku belajar berpengaruh secara parsial terhadap pemahaman akuntansi. Penelitian ini menggunakan data primer yaitu dengan menyediakan pertanyaan dalam bentuk kuesioner yang dibagikan kepada responden yang merupakan mahasiswa yang masih aktif di jurusan akuntansi Fakultas Ekonomi Unilak. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Responden dalam penelitian ini adalah Mahasiswa S1 jurusan akuntansi telah menyelesaikan mata kuliah Pengantar Akuntansi 1, Pengantar Akuntansi 2, Akuntansi Keuangan Menengah 1, Akuntansi Keuangan Menengah 2, Akuntansi Keuangan Lanjutan 1, Akuntansi Keuangan Lanjutan 2, Auditing 1, Auditing 2, dan Teori Akuntansi. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial asal sekolah menengah tidak berpengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi sedangkan perilaku belajar berpengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Secara simultan asal sekolah menengah dan perilaku belajar berpengaruh signifikan terhadap variabel pemahaman akuntansi.
PENGARUH LATAR BELAKANG SEKOLAH MENENGAH DAN PERILAKU BELAJAR TERHADAP PEMAHAMAN AKUNTANSI PADA MAHASISWA JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS LANCANG KUNING Farwitawati, Reni; Fithrie, Souvya; Masirun, Masirun
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 3 No. 2 (2020): Tantangan Akuntansi di Era Kompetitif: Audit, Perpajakan, dan Literasi Keuangan
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v3i2.452

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji asal sekolah menengah dan perilaku belajar berpengaruh secara parsial terhadap pemahaman akuntansi. Penelitian ini menggunakan data primer yaitu dengan menyediakan pertanyaan dalam bentuk kuesioner yang dibagikan kepada responden yang merupakan mahasiswa yang masih aktif di jurusan akuntansi Fakultas Ekonomi Unilak. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Responden dalam penelitian ini adalah Mahasiswa S1 jurusan akuntansi telah menyelesaikan mata kuliah Pengantar Akuntansi 1, Pengantar Akuntansi 2, Akuntansi Keuangan Menengah 1, Akuntansi Keuangan Menengah 2, Akuntansi Keuangan Lanjutan 1, Akuntansi Keuangan Lanjutan 2, Auditing 1, Auditing 2, dan Teori Akuntansi. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial asal sekolah menengah tidak berpengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi sedangkan perilaku belajar berpengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Secara simultan asal sekolah menengah dan perilaku belajar berpengaruh signifikan terhadap variabel pemahaman akuntansi. Kata kunci: Pemahaman Akuntansi, Asal Sekolah Menengah, Perilaku Belajar
ANALISIS KINERJA KEUANGAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) BENGKALIS SEBELUM DAN SESUDAH POLA PENGELOLAAN KEUANGAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH (PPK-BLUD) Farwitawati, Reni
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 3 No. 3 (2020): Dinamika Akuntansi Modern: Audit, Perbankan, dan Literasi Keuangan UMKM
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v3i3.523

Abstract

Diterbitkannya Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007 tentang Pedoman teknis Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah mengharuskan Pemerintah Daerah menganut PPK-BLUD dalam manajemen Rumah Sakit dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan kinerja keuangan RSUD Bengkalis sebelum dan sesudah berstatus BLUD. Kinerja keuangan diukur dengan rasio likuiditas, rasio aktivitas, rasio profitabilitas, dan rasio struktur modal. Sampel diambil dari laporan keuangan selama 3 tahun sebelum penerapan PPK-BLUD yaitu periode 2013-2015 dan laporan keuangan setelah penerapan PPK-BLUD yaitu periode 2016-2018. Teknik analisis yang digunakan adalah Paired Sample T Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kinerja keuangan sebelum dan setelah implementasi PPK-BLUD. Hal ini dikarenakan RSUD Bengkalis belum dapat memanfaatkan fleksibilitas yang diberikan PPK-BLUD secara optimal.
ANALISIS KINERJA PELAYANAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) BENGKALIS SEBELUM DAN SESUDAH POLA PENGELOLAAN KEUANGAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH (PPK-BLUD) Farwitawati, Reni; Fithrie, Souvya; Masirun, Masirun
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 4 No. 1 (2021): Perkembangan Akuntansi Kontemporer: Integrasi Sektor Publik, Bisnis, dan Keseha
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v4i1.616

Abstract

Diterbitkannya Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007 tentang Pedoman teknis Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah mengharuskan Pemerintah Daerah menganut PPK-BLUD dalam manajemen Rumah Sakit dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan kinerja pelayanan RSUD Bengkalis sebelum dan sesudah berstatus BLUD. Kinerja pelayanan yang dianalisis adalah BOR, ALOS, TOI, BTO, GDR, dan NDR. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Kinerja peayanan sebelum penerapan PPK-BLUD akan dianalisis dan dibandingkan dengan kinerja pelayanan setelah penerapan PPK-BLUD dengan menggunakan uji wilcoxon sign rank test, untuk menguji setiap variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kinerja pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bengkalis sebelum dan setelah implementasi PPK-BLUD. Hal ini dikarenakan RSUD Bengkalis belum dapat memanfaatkan fleksibilitas yang diberikan PPK-BLUD secara optimal.
ANALISIS PENERAPAN GLOBAL REPORTING INITIATIVE (GRI) G4 PADA LAPORAN KEBERLANJUTAN PERUSAHAAN SEKTOR PERTANIAN Apriliyani, Ika Berty; Farwitawati, Reni; Nababan, Ria Apriani
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 4 No. 2 (2021): Isu Terkini Akuntansi: Lingkungan, Syariah, dan Kinerja Ekonomi Nasional
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v4i2.666

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana penerapan GRI G-4 dan pengungkapan laporan keberlanjutan pada perusahaan sektor pertanian di Indonesia, dari tingkat pengungkapan standar umum dan standar khusus pada laporan keberlanjutan. Objek penelitian ini adalah Penerapan GRI-G4 dalam Laporan Keberlanjutan Perusahaan Sektor Pertanian 2017-2018 di Indonesia. Perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang pertanian adalah: PT. Austindo Nusantara Jaya Tbk, PT. Astra Agro Lestari Tbk, PT. Eagle High Plantations Tbk, PT. PP London Sumatra Indonesia, PT. Pupuk Kalimantan Timur, PT. Salim Invomas Pratama Tbk, PT. Sawit Sumbermas Sarana, dan PT. SMART Tbk. Data yang diolah berupa laporan keberlanjutan yang diperoleh dari situs resmi masing-masing perusahaan. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis isi dengan memberikan skor untuk setiap item GRI G-4 yang telah diungkapkan. Dan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan tingkat pengungkapan tertinggi pada pengungkapan standar umum (G4-1 - G4-58) sebesar 100%, pada kategori Ekonomi (G4-EC1 - G4-EC9) sebesar 100%, dan Kategori lingkungan (G4- EN1 - G4-EN34) yaitu 100%. Sedangkan pengungkapan terendah terjadi pada sub indikator pada standar tertentu.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PELAKSANAAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI PERENCANAAN PADA PROVINSI RIAU Farwitawati, Reni; Masirun, Masirun; Fithrie, Souvya
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 4 No. 3 (2021): Dampak Covid-19 dan Isu Terkini dalam Praktik Akuntansi dan UMKM
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v4i3.764

Abstract

Fenomena cepatnya perubahan platform sistem informasi (e-planning) yang digunakan dalam perencanaan pembangunan daerah berdampak pada pencapaian penilaian evaluasi terhadap Laporan Akuntabilitas dan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh dukungan manajemen eksekutif, sumber daya manusia (SDM), dan teknologi informasi terhadap implementasi sistem informasi perencanaan pada pemerintah Provinsi Riau. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Responden penelitian ini adalah fungsi perencanaan di masing-masing perangkat daerah pada OPD yang berada di Kota Pekanbaru. Data kemudian dianalisis dengan menggunakan SmartPLS versi 3.2.1.m3. Hasil dari penelitian ini adalah terbukti bahwa dukungan manajemen eksekutif, sumber daya manusia dan teknologi informasi berpengaruh signifikan terhadap implementasi sistem informasi perencanaan pada pemerintah Provinsi Riau. Kata kunci: Dukungan Manajemen Eksekutif, Sumber Daya Manusia, Teknologi Informasi, Sistem Informasi Perencanaan
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA PERUSAHAAN SUB-SEKTOR PERKEBUNAN Masirun, Masirun; Farwitawati, Reni; Fithrie, Souvya
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 6 No. 2 (2023): Audit, Pengendalian Internal, dan Kinerja Keuangan di Sektor Publik dan Privat
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v6i2.1231

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja perusahaan subsektor perkebunan di Indonesia. Objek dalam penelitian ini adalah kinerja keuangan, likuiditas, leverage dan firm size pada perusahaan subsektor perkebunan. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan subsektor perkebunan yang mempublikasikan laporan keuangan lengkapnya tahun 2018-2020 di Bursa Efek Indonesia yaitu sebanyak 16 perusahaan. Untuk teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan alat uji menggunakan partial least square (PLS). Melalui analisis regresi berganda ditemukan bahwa likuiditas yang diukur dengan current ratio, leverage yang diukur dengan debt to equity ratio dan firm size berpengaruh terhadap return on asset pada perusahaan subsektor perkebunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018- periode 2020.
PENGEMBANGAN USAHA PRODUK JAJANAN DALAM UPAYA MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA FARWITAWATI, RENI; MASIRUN, MASIRUN
Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan Vol. 1 No. 3 (2017): Inovasi Pembelajaran dan Penguatan Manajemen Pendidikan serta SDM
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.717 KB) | DOI: 10.35446/diklatreview.v1i3.173

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Kelurahan Simpang Baru Kecamatan Tampan Pekanbaru. Para peserta terdiri dari ibu-ibu rumah tangga yang aktivitas sehari-harinya hanya sebagai ibu rumahtangga yang berjumlah 20 orang. Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan ketrampilan: 1) tentang pembuatan makanan dengan bahan, jenis dan teknik olah yang bervariasi 2) menyajikan dan mengemas makanan agar lebih menarik dan higiene, 3) menetapkan harga jual dengan tepat sehingga mampu memperluas jangkauan pemasaran. Materi pelatihan yang diberikan meliputi: pengetahuan tentang konsep dasar, jenis maupun karakteristik makanan Indonesia, pembuatan berbagai jenis makanan. Cara penyajian dan pengemasannya agar lebih menarik dan higiene sehingga layak jual dan menghitung harga jual. Metode yang digunakan dalam pelatihan adalah: ceramah, tanya jawab, demonstrasi, latihan/ praktek. Pada umumnya peserta mengikuti kegiatan pelatihan dengan baik dan bersemangat hal ini didasarkan antara lain dari hasil penyebaran kuesioner dan praktik yang dicapai. Setelah mengikuti kegiatan ini peserta dapat memiliki pengetahuan tentang makanan dengan bahan, jenis dan teknik olah yang bervariasi. Peserta pelatihan dapat mengolah bermacam-macam makanan yang menggunakan berbagai bahan dasar dengan variasi teknik olah. Peserta pelatihan dapat menyajikan dan mengemas makanan sehingga menjadi lebih menarik dan higiene. Peserta pelatihan dapat menetapkan harga jual makanan dengan tepat Kata kunci: Pengembangan Usaha, Produk Jajanan, Ekonomi Keluarga
Literasi Keuangan Syariah Dikalangan Guru Dan Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Perpajakan Riau Farwitawati, Reni
Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan Vol. 3 No. 1 (2019): Penguatan Pelayanan Publik dan Pendidikan melalui Pengabdian Masyarakat dan Ino
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.432 KB) | DOI: 10.35446/diklatreview.v3i1.345

Abstract

Saat ini keuangan syariah semakin berkembang pesat dengan banyaknya lembaga-lembaga keuangan syariah yang menawarkan jasa keuangan berlandaskan syariat Islam. Keuangan syariah diharapkan dapat menjadi solusi bagi praktik-praktik keuangan yang mengarah pada riba, masyir dan gharar. Tetapi faktanya keuangan syariah hingga saat ini masih memiliki pangsa pasar yang rendah di negara Indonesia yang mayoritas penduduknya muslim. Sekolah Menengah Kejuruan Perpajakan Riau yang berlokasi di Jalan Purnama, Pasir Putih memiliki guru sebanyak 32 orang dan murid sebanyak 578 orang. Sekolah ini memiliki 4 jurusan yaitu Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Administrasi Perkantoran, Perbankan dan Akuntansi. Murid dan guru di SMK Perpajakan Riau terdiri dari berbagai agama dan suku, ada yang muslim dan ada juga yang non muslim. Sebagian besar dari mereka (mayoritas) adalah muslim. Disemua jurusan tidak ada disajikan mata pelajaran tentang keuangan syariah, padahal literasi tentang keuangan syariah sangat penting mengingat murid-murid dan guru di SMK Perpajakan Riau mayoritas beragama Islam. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah dengan cara ceramah yaitu sosialisasi tentang keuangan syariah dan diskusi mengenai permasalahan keuangan mitra. Hasil rekapitulasi kuesioner yang dibagikan pada peserta kegiatan menjelaskan bahwa pengabdian masyarakat ini sangat bermanfaat karena meningkatkanya pemahaman guru dan siswa SMK Perpajakan Riau tentang keuangan syariah.Literasi, Keuangan Syariah, SMK Perpajakan Riau
Pemahaman Akuntansi Syariah Pada Siswa Jurusan Akuntansi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Perpajakan Riau Farwitawati, Reni; Fithrie, Souvya; Masirun, Masirun
Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan Vol. 4 No. 1 (2020): Penguatan Pelayanan Publik dan Pendidikan melalui Pengabdian serta Inovasi Berb
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/diklatreview.v4i1.442

Abstract

Perkembangan pendirian lembaga keuangan syariah di Indonesia tentunya harus diakomodasi dengan peraturan akuntansi yang memadai (Bustamam, Ibrahim, dan Saputra,2015). Sehingga peraturan akuntansi berbasis syariah juga berkembang di Indonesia untuk mengakomodasi kegiatan operasional lembaga keuangan tersebut. Akuntansi syariah yang diterapkan di Indonesia harus mampu mengakomodasi kebutuhan masyarakat (Maharani, Nuraini, dan Andrianto, 2017). Akuntansi syariah akan membantu masyarakat khususnya praktisi di lembaga keuangan syariah atau perusahaan dengan basis ekonomi syariah terkait pencatatan, pengukuran, maupun penyajian laporan keuangan (Maharani, Nuraini, dan Andrianto, 2017). Lembaga keuangan syariah tentu saja dituntut untuk menjalankan operasional sesuai akidah islam dan mampu menghasilkan laporan keuangan secara transaparan dan berkualitas berdasarkan standar akuntansi syariah. Mengapa akuntansi syariah ini akhirnya banyak digunakan oleh lembaga perbankan berbasis syariah? Kebutuhan pertama adalah karena adanya kewajiban pelaksanaan syariah. Kedua, muncul kebutuhan akibat perkembangan transaksi keuangan syariah yang meningkat tajam. Alasan terakhir adalah karena kebutuhan pertanggungjawaban dari lembaga yang menerapkan prinsip ini. Maka, mulai saat ini penting untuk mengetahui manfaat mempelajari akuntansi syariah untuk kebutuhan di Indonesia. Sekolah Menengah Kejuruan Perpajakan Riau yang berlokasi di Jalan Purnama, Pasir Putih memiliki guru sebanyak 32 orang dan murid sebanyak 675 orang. Sekolah ini memiliki 4 jurusan yaitu Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Administrasi Perkantoran, Perbankan dan Akuntansi. Disemua jurusan tidak ada disajikan mata pelajaran akuntansi syariah, padahal mata pelajaran tersebut sangat penting terlebih untuk siswa-siswa jurusan perbankan dan akuntansi. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah dengan cara ceramah yaitu pemahaman tentang akuntansi syariah dan diskusi mengenai pemahaman mitra terhadap akuntansi syariah. Hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya pemahaman siswa SMK Perpajakan Riau tentang akuntansi Syariah. Kata Kunci : Akuntansi Syariah, Standar Akuntansi Syariah, SMK Perpajakan Riau ABSTRACT The development of the establishment of financial institutions syariah in indonesia it must accommodated by an accounting regulation adequate (Bustamam, Abraham, and Saputra, 2015). So that regulation accounting based syariah Also developed in Indonesia to accommodate operational activities its finance institution .Accounting syariah applied in Indonesia must be able to accommodating the needs of the community (Said, Nuraini, and Andrianto, 2017). Accounting syariah will help the people especially practitioners in financial institutions syariah or company with the base economic syariah related recording, the measurement of, and presentation of financial statements (Said, Nuraini, and Andrianto, 2017 ) Financial institutions syariah of course sued for operating appropriate all Islam and capable of producing financial statements in transaparan and better based on standards syariah accounting. Why it is finally accounting syariah much used by banking institutions syariah based? The first is due the obligation of the islamic. Both, due to appear needs the development of financial transactions a shariah rose sharply. The latter is because the needs of responsibility from agency that apply this principle. So, beginning at it is important to know benefits studies accounting for the needs of sharia in Indonesia Vocational high school taxation Riau which is located on Jl Purnama, Pasir Putih have teachers as many as 32 people and students as many as 675 people. This school having 4 of the department of namely computer technic (TKJ), administration offices, banking and accounting. There is no served the route of all these subjects syariah accounting, when subjects is very important moreover to students of the department of banking and accounting. The implementation method of this activity is by talk that is an understanding of syariah accounting and discussion on understanding partner against syariah accounting. The result of this activity is the increase in understanding vocational high school students about taxation riau syariah accounting . Keywords: Sharia, accounting sharia, accounting standards SMK taxation riau