Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM

Penggunaan Instrumen Pramed sebagai Media Edukasi Gizi Seimbang pada Peserta Didik di TK. Aisyiah Bustanul Athfal VI Makassar Hammado, Nurussyariah; Yasin, Yade K; Ichsania, Nurul; Setyagraha, Etno
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 8
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Pemberian edukasi pada anak usia dini menjadi perhatian utama dalam upaya pencegahan stunting. Mengenalkan anak dengan gizi seimbang akan membantu dalam pemilihan makanan sejak dini untuk meningkatkan kesehatan dan membentuk kebiasaan sikap dan prilaku di masa depan. Permasalahan yang ditemukan pada pembelajaran anak usia sekolah yaitu, instrumen atau media yang digunakan termasuk minim maka tujuan penelitian ini memperkenalkan media pembelajaran PramEd dan melihat perubahan pengetahuan terhadap penggunaan PramEd sebagai media edukasi gizi seimbang pada peserta didik di TK. Aisyiah Bustanul Athfal VI Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen pre- test post-test only  yang dilakukan pada 38 peserta didik di TK. Aisyiah Bustanul Athfal VI Makassar. Kegiatan dilakukan dengan pre-test sebelum memberikan materi edukasi kemudian memperkenalkan media edukasi yang akan digunakan yaitu berbasis gambar dan warna yang lebih mudah dipahami oleh peserta didik. Setelah pemberian edukasi menggunakan media PramEd, responden kembali diberikan post-test untuk melihat perubahannya. Hasil yang diperoleh adalah terdapat perubahan pre dan post-test responden setelah mendapatkan materi edukasi menggunakan media PramEd. Terdapat perubahan pengetahuan dengan hasil signifikat berdasarkan hasil analisis statistik (p-value<0.05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat perubahan sebelum dan setelah pemberian materi edukasi menggunakan media PramEd pada peserta didik TK. Aisyiah Bustanul Athfal VI Makassar.   Kata Kunci: media edukasi, usia dini, anak sekolah
Total Daily Energy Expenditure, Status Kebugaran, dan Pengukuran Status Gizi pada Pegawai Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Makassar Setyagraha, Etno; Kamal, Muhammad; Putra, , Guruh Amir
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 8
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana total daily energy expenditure, status kebugaran, dan status gizi pegawai Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Makassar. Metode penelitian ini menggunakan desain survei cross sectional dengan populasi seluruh pegawai Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Dan Cukai Tipe Madya Pabean B Makassar dengan jumlah sampel sebanyak 48 orang dengan penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil dari penelitian ini adalah total daily energy expenditure pegawai pria dominan berada >2.000 kcal dan wanita dominan berada <2.000 kcal. Kemudian untuk status kebugaran dalam hal ini kadar lemak pegawai diperoleh lemak tubuh pria dominan berada pada kategori overweight dan wanita berada pada kategori healthy range. Kemudian untuk data status gizi pegawai pria dominan berada pada kategori kelebihan berat badan tingkat berat, dan wanita berada pada kategori normal  Kata Kunci: Energy Expenditure, Kebugaran, Status Gizi
Gambaran Pola Makan, Status Gizi, dan Siklus Menstruasi pada Atlet Renang Putri Sulawesi Selatan Kasmad, Rachmat; Yasin, Yade K.; Setyagraha, Etno; Irma, Irma; Alimuddin, Hadijah; Sanrebayu, Sanrebayu
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 2
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Masalah gizi yang sering terjadi pada remaja putri adalah gizi kurang (underweight), gizi lebih (overweight) atau obesitas dan anemia, tidak terkecuali pada atlet remaja. Pentingnya memperhatikan pola makan dan status gizi atlet sebagai salah satu faktor pendukung dalam peningkatan performa latihan dan saat bertanding. Masalah kesehatan lain yang kerap muncul pada atlet remaja putri adalah siklus menstruasi yang tidak teratur salah satunya dipengaruhi oleh kondisi latihan dan asupan makan. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran pola makan, status gizi, dan siklus menstruasi atlet renang putri. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain cross-sectional study, dilakukan pada 9 remaja putri yang merupakan atlet renang Sulawesi Selatan. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara, pengisian kuesioner food frequency questionare (FFQ), dan pengukuran antropometri berupa berat badan, tinggi badan, dan komposisi tubuh. Diperoleh hasil dari 9 responden terdapat 1 responden (11.1%) berstatus gizi obesitas, 2 responden (22.2%) dengan siklus menstruasi >35 hari, dan 4 responden (44.4%) dengan pola makan kurang. Kesimpulan dari penelitian ini adalah sebagian besar atlet remaja putri memiliki status gizi normal dan siklus menstruasi teratur, namun pola makan atlet renang putri masih termasuk kategori kurang. Kata Kunci: atlet remaja, menstruasi, pola makan, renang, status gizi