Mirochina, Chaerly
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kinerja dan Kedisiplinan Guru di SD Juara Kota Bandung Khana, Muhammad Amar; Zainudin, Ali; Fanani, Asep Irfan; Mirochina, Chaerly
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 25 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.10432776

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi kepemimpinan kepala sekolah yang efektif dalam meningkatkan kinerja dan kedisiplinan guru di SD Juara Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk memahami secara mendalam strategi-strategi kepemimpinan yang telah diterapkan oleh kepala sekolah dalam menghadapi tantangan di lingkungan sekolah. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan kepala sekolah, guru, serta pihak-pihak terkait lainnya. Selain itu, observasi dan analisis dokumen juga digunakan untuk mengumpulkan data yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah telah mengadopsi berbagai strategi kepemimpinan yang efektif, termasuk pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan administrasi sekolah, pengembangan sarana prasarana yang memadai, dan pelaksanaan supervisi klinis untuk mendukung tugas guru sehari-hari. Selain itu, kepala sekolah telah mengedepankan pengembangan kompetensi guru dan menetapkan target kedisiplinan yang jelas sebagai bagian dari strategi untuk meningkatkan kinerja guru. Prinsip partisipasi, komunikasi, dan pengakuan atas kontribusi para guru menjadi pilar utama dalam membangun motivasi mereka. Pengambilan kebijakan yang adil juga menjadi perhatian utama kepala sekolah untuk menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan produktif bagi seluruh warga sekolah. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi kepemimpinan kepala sekolah di SD Juara Kota Bandung telah berperan penting dalam meningkatkan kinerja dan kedisiplinan guru. Temuan ini dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan praktik kepemimpinan yang lebih efektif di sekolah-sekolah lain, khususnya dalam upaya meningkatkan prestasi dan atmosfer kerja di lingkungan pendidikan.
Perumusan Kebijakan Pendidikan di Sekolah Dasar Unggulan Makalao, Dwi Ajeng Maulidya; Mirochina, Chaerly; Supendi, Pepen
Journal of Elementary Educational Research Vol 4 No 1 (2024): 2024 Volume 4 No 1
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji perumusan kebijakan pendidikan di Sekolah Dasar Unggulan Al-Izzah Bandung. Menyoroti faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi kebijakan, bertujuan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah unggulan. Studi penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis deskriptif melalui studi kasus. Penelitian dilakukan di SDU Al-Izzah Bandung, dengan menggunakan teknik pengumpulan seperti wawancara, observasi dan analisis dokumen. Analisis Data dijelaskan secara naratif untuk memahami secara mendalam perumusan kebijakan pendidikan di sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SDU Al-Izzah Bandung menggunakan pendekatan analisis kebijakan dan partisipatif dalam merumuskan kebijakan pendidikan. Keterlibatan pemangku kepentingan, pertimbangan terhadap konteks budaya, dan pemanfaatan media sosial menjadi strategi utama dalam memastikan kebijakan yang komprehensif dan responsif. Rekomendasi meliputi terus mengintegrasikan keterlibatan pemangku kepentingan, memperkuat pemahaman terhadap perubahan sosial, serta memanfaatkan media sosial untuk meningkatkan transparansi dan komunikasi.
Implementasi Kurikulum Merdeka Melalui Pembelajaran P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) Dengan Tema Suara Demokrasi Pada Kelas XII SMK Bhakti Nusantara 666 Diana, Aan; Mirochina, Chaerly; Badrudin, Badrudin
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 18 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.13855239

Abstract

The Merdeka Curriculum is a curriculum that provides flexibility to education units to develop learning according to the needs and characteristics of their students. One form of learning that can be developed in the Merdeka Curriculum is project-based learning (P5). P5 is learner-centered learning and focuses on developing the Pancasila learner profile. This study aims to examine the implementation of the Merdeka Curriculum through P5 learning with the theme of democratic voice in class XII of SMK Bhakti Nusantara 666. This research uses a qualitative approach with a case study method. The results showed that the implementation of the Merdeka Curriculum through P5 learning with the theme of democratic voices at SMK Bhakti Nusantara 666 went well. Learners can develop the profile of Pancasila students, especially the profile of Pancasila students as democratic citizens. Learners can understand the meaning of democracy and can practice democracy in everyday life. The implementation of Merdeka Curriculum through P5 learning with the theme of democratic voice with student council chair election activities can be an alternative to develop the profile of Pancasila learners in SMK. P5 learning can provide opportunities for students to develop critical thinking skills, problem solving skills, and communication skills.