Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : LIBRARIA

Pemanfaatan Perpustakaan Sebagai Media Pembelajaran Dalam Meningkatkan Minat Baca Mahasiswa PGMI UINSA Rusydiyah, Evi Fatimatur; Putri, Alvia Amalani Mujaroh; Negari, Beauty Dewi; Ta'dzimah, Imamatut
LIBRARIA Vol 11, No 1 (2023): LIBRARIA
Publisher : UPT. Perpustakaan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/libraria.v11i1.18516

Abstract

Perpustakaan merupakan sebuah lembaga yang menyediakan berbagai informasi dan pengetahuan, baik berupa sumber informasi tercetak maupun digital yang berguna untuk memenuhi kebutuhan informasi pembacanya. Perpustakaan juga berfungsi sebagai media pembelajaran bagi satuan pendidikan. Dengan adanya perpustakaan, menjadikan sarana bagi setiap individu untuk meningkatkan minat baca serta budaya literasi di Indonesia yang masih rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pemanfaatan perpustakaan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan minat baca mahasiswa prodi PGMI Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui angket yang disebar secara online kepada mahasiswa PGMI Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya angkatan 2021. Hasil dari penelitian ini yakni mengenai minat baca mahasiswa prodi PGMI yang diketahui masih terbilang cukup baik, hal ini didukung oleh data angket yang diperoleh. Untuk dapat meningkatkan minat baca, diperlukannya inovasi yang dapat mendongkrak budaya literasi serta inovasi dalam layanan perpustakaan.