Geometri jalan yang tidak baik menyebabkan keterlambatan suatu alat angkut tersebut yang berdampak terhambatnya laju produksi sehingga waktu edar alat angkut tersebut tidak efektif. Berdasarkan pengukuran geometri dari jalan angkut, lebar jalan aktual adalah 4,16-9,83 meter sedangkan lebar teoritis jalan lurus adalah 5 meter untuk satu jalur dan 8,75 meter untuk dua jalur. Lebar jalan tikungan aktual berkisar 4,58-9,83 meter sedangkan secara teoritis lebar jalan tikungan adalah 6,48 meter untuk satu jalur dan 11,34 meter untuk dua jalur. Grade jalan aktual adalah 0,74%-13,22% sedangkan grade jalan yang ideal adalah 10%. Cross Slope aktual berkisar 0,02%-2,95% sedangkan cross slope ideal adalah 2%. Superelevasi aktual 0,48%-2,96% sedangkan superelevasi rencana adalah 4%. Perhitungan produktivitas dump truck iveco 682 aktual sebesar 33,71 bcm/jam, produktivitas dump truck iveco 682 dengan waktu edar teoritis sebesar 46,62 bcm/jam, produktivitas teoritis dump truck iveco 682 setelah perbaikan geometri jalan adalah 48,78 ton/hari.