Claim Missing Document
Check
Articles

Pelatihan Prosedur Penyusunan Laporan Keuangan Toko Nando Perabot Medan Hasibuan, Renika; Sitorus, Anggi Pratiwi
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 3 No. 2 (2022): JURNAL ABDIMAS MUTIARA (IN PRESS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan bertujuan untuk memberikan sosialisasi sebagai salah satu upaya meningkatkan pemahaman mengenai perpajakan khususnya pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Wajib Pajak melalui aplikasi E-Filling pada Toko Nando Perabot Medan . Masalah yang dihadapi adalahToko Nando Perabot Medan secara keseluruhan telah memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) namun, tetapi masih terkendala masalah tidak tahu dan enggan mengisi dan melaporkan SPT PPh yang telah diterimanya. Objek pengabdian masyarakat ini adalah seluruh karyawan Toko Nando Perabot Medan. Solusi yang diberikan berupa Sosialisasi Penerapan Aplikasi E-Filling Dalam Pengisian SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi. Hasil dari kegiatan ini yaitu : (1) Peserta semakin memahami peraturan dan prosedur pengisian SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi dengan menggunakan aplikasi E-Filling dan (2) Peserta memahami pengisian SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi menggunakan aplikasi e-filling sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku di Indonesia.
Sosialisasi Pemadanan NIK sebagai NPWP dalam Langkah Konkrit untuk Peningkatan Kepatuhan Pajak di Universitas Sari Mutiara Indonesia Hasibuan, Renika; Anggi Pratiwi Sitorus; Heri Enjang Syahputra
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 5 No. 1 (2024): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk menganalisis dan merumuskan langkah-langkah konkrit dalam sosialisasi pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sebagai bagian dari strategi untuk meningkatkan kepatuhan pajak di lingkungan Universitas Sari Mutiara Indonesia (USMI). Melalui analisis situasional, teridentifikasi bahwa kesadaran akan pentingnya pajak telah ditanamkan dalam komunitas kampus, tetapi masih terdapat tantangan terkait pemahaman dan implementasi konkret terkait pemadanan NIK sebagai NPWP. Langkah-langkah konkrit yang diusulkan mencakup kampanye edukasi, kolaborasi dengan otoritas pajak setempat, dan penyediaan fasilitas dan layanan yang memudahkan proses pemadanan. Diharapkan bahwa implementasi strategi ini akan meningkatkan kesadaran dan kepatuhan pajak di USMI, menciptakan lingkungan yang lebih berkontribusi pada pembangunan negara secara keseluruhan.
Analysis Of The Health Level Of Cooperative Financial Statements With The Camels Method Anantadjaya, Samuel PD; Hasibuan, Renika; Moridu, Irwan; Sumartono, Sumartono; HS, Sufyati
JHSS (JOURNAL OF HUMANITIES AND SOCIAL STUDIES) Vol 7, No 3 (2023): JHSS (Journal of Humanities and Social Studies)
Publisher : UNIVERSITAS PAKUAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33751/jhss.v7i3..9332

Abstract

The significance of health condition information regarding cooperatives for the management cooperative's continued existence or for third parties, including the general public and customers. By obtaining information regarding the cooperative's health condition, an assessment can be made of the cooperative's financial standing, whether it is deemed favorable or unfavorable, as well as its management and operational conditions. This data can then be utilized as a basis for future evaluations or decision-making by the cooperative. The present study employs the CAMELS method, which encompasses Capital, Asset Quality, Management, Earnings, Liquidity, and Sensitivity to Market Risk, to evaluate the soundness level of cooperatives. The objective of this study is to compare and contrast the cooperative health analysis method and the CAMELS method in terms of the health status of cooperatives. Descriptive comparative analysis was employed to examine a subset of cooperative financial reports spanning the years 2019 to 2022. This study employed descriptive statistics, a test for normality, and a paired sample t-test for analysis. Upon conducting an analysis utilizing descriptive statistics, normality tests, and paired sample t-tests, the distinction between the CAMELS method and the cooperative health analysis will become apparent. According to the results of the analysis test, the two approaches did not differ significantly. The fact that the acquisition of Sig. (2-tailed) is 0.881 indicates this. Where 0.881 is greater than 0.05. Consequently, no statistically significant distinction can be drawn between the two methods of cooperative health analysis.
Pengaruh Profitabilitas, Tingkat Hutang dan Ukuran Perusahaan terhadap Tax Avoidance Perusahaan Pertambangan Abdillah Arif Nasution; Renika Hasibuan; Hartono; Nuniek Yuniarti Ningsih Renggaala; Mega Arisia Dewi
El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam Vol. 5 No. 7 (2024): El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam
Publisher : Intitut Agama Islam Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/elmal.v5i7.4159

Abstract

This research aims to analyze the influence of profitability, debt levels and company size on tax avoidance. The sample in this research is mining companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2020-2023 period. The sample in this study used a purposive sampling method to obtain a sample of 23 mining companies. Testing in this research uses the SPSS (Statistical Product and Service Solution) analysis tool and data analysis in this research uses multiple linear regression analysis. The results of this research show that the profitability variable has no effect on tax avoidance, the level of debt has no effect on tax avoidance, company size has no effect on tax avoidance. The variables profitability, debt level and company size together have a significant effect on tax avoidance.
PENGARUH PENYALURAN KREDIT, KECUKUPAN MODAL DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA: PENGARUH PENYALURAN KREDIT, KECUKUPAN MODAL DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Hasibuan, Renika
JURNAL MUTIARA AKUNTANSI Vol. 1 No. 1 (2016): Jurnal Mutiara Akuntansi Volume 1 No. 1 Tahun 2016
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penyaluran kredit, kecukupan modal, dan tingkat suku bunga terhadap profitabilitas pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Tujuan berikutnya untuk menganalisis pengaruh penyaluran kredit, kecukupan modal, dan tingkat suku bunga secara parsial dan simultan terhadap profitabilitas pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan bersifat explanatory dengan menggunakan bantuan SPSS. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2012-2014 yang berjumlah 27 perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 81 perusahaan penelitian dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial penyaluran kredit tidak berpengaruh terhadap profitabilitas, serta suku bunga berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas, dan kecukupan modal berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. Secara simultan penyaluran kredit, kecukupan modal, dan tingkat suku bunga berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2012-2014. Kata Kunci: Penyaluran Kredit, Kecukupan Modal, Tingkat Suku Bunga, Profitabilitas
Pengaruh Pajak, Kepemilikan Asing dan Tunneling Incentive terhadap Penerapan Transfer Pricing pada Perusahaan Sektor Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi di Bursa Efek Indonesia Hasibuan, Renika; Purba, Rolita Christina
JURNAL MUTIARA AKUNTANSI Vol. 6 No. 1 (2021): Jurnal Mutiara Akuntansi
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jma.v6i1.1726

Abstract

The purpose of this study was to examine the effect of tax, foreign ownership and tunneling incentives on indications of transfer pricing in infrastructure, utility and transportation companies on the Indonesia stock exchange in 2014-2018. The population in this study are infrastructure, utility and transportation companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the period in 2014-2018. The number of samples used was50 companies using purpose sampling method. The data processing program uses version 22 of the SPSS program. The analysis method used in this study is descriptive statistical test, classical assumption test, multiple linear regression, t statistical test, F statistical test, determination coefficient test (R2). and correlation test (R).The results showed that the tax variable had no effect on the indication of transfer pricing. The foreign ownership variable has no effect on the indication of transfer pricing. The tunneling incentive variable has an effect on the indication of transfer pricing. Based on the simultaneous test (F test), the variables of tax, foreign ownership, and tunneling incentives together have an effect on indications of transfer pricing in infrastructure, utility and transportation sector companies listed on the Indonesian stock exchange in 2014-2018.
Pengaruh Kejujuran Wajib Pajak, Kemauan Membayar Wajib Pajak Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Penerimaan Pajak Pada Masa Pandemi Covid-19 Di KPP Pratama Medan Petisah Purba, Rosanna; Hasibuan, Renika; Mei Hayani Ginting, Rika
JURNAL MUTIARA AKUNTANSI Vol. 7 No. 2 (2022): Jurnal Mutiara Akuntansi
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jma.v7i2.3477

Abstract

This study aims to analyze the effect of taxpayer honesty, taxpayer willingness to pay, and service quality on tax revenue at the KPP Pratama Medan Petisah. Each of taxpayer honesty, taxpayer willingness to pay, and service quality will be tested and analyzed partially and simultaneously on tax revenue This study uses primary data. Samples were taken by incidental sampling technique, with a total sample of 98 respondents. The method of collecting data related to the research problem was carried out using the questionnaire method. The statistical model used is a multiple linear regression model by SPSS program. The conclusion of this study showed that partially the taxpayer honesty had an effect on tax revenue otherwise taxpayer willingness to pay and service quality had no effect on tax revenue at the KPP Pratama Medan Petisah. Based on the results of the simultaneous test that taxpayer honesty, taxpayer willingness to pay, and service quality together have a significant effect on tax revenue at the KPP Pratama Medan Petisah.
Pengaruh Penghindaran Pajak Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2017-2020 Ginting, Rika Mei Hayani; Purba, Rosanna; Hasibuan, Renika; Sihite, Lenta Romianna
JURNAL MUTIARA AKUNTANSI Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Mutiara Akuntansi
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jma.v9i1.5048

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penghindaran pajak dan ukuran perusahaan baik secara parsial maupun simultan terhadap stuktur modal. Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2020 sejumlah 102 perusahaan. Sampel pada penelitian ini sebanyak 11 perusahaan dengan menggunakan purposive sampling. Analisis data yang digunakan uji asumsi klasik, uji statistik regresi linier berganda, uji hipotesis, uji korelasi dan determinasi. Hasil penelitian menunjukkan penghindaran pajak berpengaruh secara parsial terhadap struktur modal, ukuran perusahaan tidak berpengaruh secara parsial terhadap struktur modal dan penghindaran pajak, dan ukuran perusahaan secara bersama-sama berpengaruh terhadap struktur modal.
Sosialisasi Pemadanan NIK Sebagai NPWP Pada Pegawai PT. Mitra Sejati Rezeki Hasibuan, Renika; Rika Mei Hayani Ginting; Rosanna Purba
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemadanan NIK menjadi NPWP bukan hanya sekedar langkah administratif, tetapi sebuah upaya untuk meningkatkan kesadaran perpajakan, efisiensi administrasi, dan keterlibatan masyarakat dalam pembangunan nasional. Dengan pemadanan NIK menjadi NPWP akan tercipta Single Identification Number (SIN) sehingga untuk keperluan administrasi, masyarakat cukup membawa 1 kartu saja yaitu KTP. Pemerintah berharap melalui terobosan ini dapat meningkatkan kepatuhan pajak. Hasil dari kegiatan ini adalah disaat pre test yang disebar melalui kuesioner menunjukkan pra pelatihan 97% menyatakan belum mengetahui dan memahami dengan baik tentang pemadanan NIK sebagai NPWP. Sedangkan hasil post test menunjukkan 100% peserta mengetahui dan memahami dengan baik pemadanan NIK sebagai NPWP.
PENGARUH CSR, ROA, UKURAN PERUSAHAAN DAN LEVERAGE TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2018-2021 Hasibuan, Renika; Ginting, Rika Mei Hayani; Purba, Rosanna; Launli Buaya, Register
JURNAL MUTIARA AKUNTANSI Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Mutiara Akuntansi
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jma.v9i2.5673

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuanĀ  untuk menggali lebih dalam dan mengevaluasi pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR), Return On Assets (ROA), ukuran perusahaan, serta leverage terhadap praktik penghindaran pajak, baik secara terpisah maupun secara kolektif. Dengan menerapkan pendekatan kuantitatif, fokus pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama kurun waktu 2018-2021, dengan total populasi sebanyak 85 perusahaan. Dari jumlah tersebut, metode purposive sampling digunakan untuk memilih 13 perusahaan sebagai sampel penelitian. Proses analisis data dilakukan melalui berbagai uji, seperti uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji hipotesis, serta pengujian korelasi dan koefisien determinasi. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara individu, CSR, ROA, dan ukuran perusahaan tidak memiliki dampak signifikan terhadap penghindaran pajak, sementara leverage terbukti berpengaruh. Namun, ketika dianalisis secara bersama-sama, keempat variabel ini memiliki keterkaitan yang signifikan dengan praktik penghindaran pajak.