cover
Contact Name
Indriyanti
Contact Email
indriyanti.iyt@bsi.ac.id
Phone
+62274-4342536
Journal Mail Official
jurnal.pariwisata@bsi.ac.id
Editorial Address
Jl. Kramat Raya No.98, Kwitang, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10450
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pariwisata
ISSN : 25282220     EISSN : 23556587     DOI : https://doi.org/10.31311/par
Core Subject : Humanities, Social,
Jurnal PARIWISATA Terbit pertama kali pada 2014. Jurnal ini dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis-kritis mengenai Kepariwisataan dan Destinasi Wisata. Dengan lingkup keilmuan pada bidang: 1. Destinasi Pariwisata 2. Kualitas Pelayanan 3. Perhotelan 4. Budaya 5. Makanan
Articles 190 Documents
ANALISIS KARAKTER WISATAWAN MANCANEGARA TERHADAP FASILITAS WISATA KAWASAN PRAWIROTAMAN Reiza Miftah Wirakusuma
Jurnal Pariwisata Vol 1, No 1 (2014): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (719.832 KB) | DOI: 10.31294/par.v1i1.188

Abstract

Abstract - The research was conducted in Prawirotaman, Yogyakarta. The power of historical value, Batik Craftsmen and relaxed atmosphere generate the value of the accommodation which was very precious to be a tourist attraction. This study will reveal what affect foreign tourists  for coming to Prawirotaman recently after rapid hotel development. The objectives of this research is to identify profile and character of foreign tourists from psychography, geography, and demography segmentation as well as tourism trend. Next, to identify the perception of foreign tourists from tourist attraction, accesibility, amenities, price, service quality, advertising, number of visit, length of stay, and expenditure. Last, to identify which factor is the most influencing foreign tourists perception in Prawirotaman. The research methods that have been used are quantitative in multiple regression analysis and qualitative in analysis descriptive.These findings generated the biggest 5 market by nationality such as Netherland, Germany, France, USA and Japan. From the analysis can be concluded that(1) There is an existence of the partial effect between variable of attractiveness with tourist arrivals. This emphasizes that variable of attractions is influencing independently without other variables. Furthermore, it is also indicating that the power of Prawirotaman is an affordable international culinary complex with afforadble price as well as serenity ambience and various types of accommodation. (2) The character of foreign tourists affect the combination of tourism products offered by  Prawirotaman Tourism Operators (Hotels, Travel Agents, Restaurants). As the highlight, the characters of foreign tourists are more influenced by demographic segment.. Keywords: Tourism Products, Prawirotaman, Perception, Character, Foreign Tourists Abstrak - Prawirotaman dikenal wisatawan mancanegara sebagai suatu kawasan wisata mulai tahun 1974.Kekuatan nilai historis, pengrajin batik dan suasana akomodasi yang santai menjadikan nilai yang sangat berharga bagi suatu daya tarik wisata. Dengan adanya perkembangan teknologi dan semakin tingginya persaingan perhotelan di Yogyakarta, Lalu bagaimanakah dengan kondisi saat ini? penelitian ini akan mengungkap apa yang mempengaruhi wisatawan mancanegara datang ke kawasan Prawirotaman. Temuan-temuan yang dihasilkan yaitu Wisatawan Mancanegara didominasi 5 besar kewarganegaraan: Belanda, Jerman, Perancis, USA, dan Jepang. Dari hasil analisis dapat disimpulkan bahwa (1) Adanya pengaruh secara parsial antara variabel daya tarik terhadap kunjungan wisatawan mancanegara. Hal ini menyatakan bahwa variabel Daya Tarik dapat berpengaruh secara mandiri tanpa variabel lain. Hal ini juga menandakan bahwa kekuatan daya tarik kawasan yang utama adalah keragaman kompleks kuliner internasional dengan harga yang terjangkau disamping suasana dan ketersediaan akomodasi. (2) Karakter wisatawan mancanegara mempengaruhi kombinasi dari produk wisata yang ditawarkan Kawasan Prawirotaman. Perlu diketahui bahwa karakter segmentasi demografis ternyata lebih dominan untuk menentukan pola perjalanan. kesimpulannya, wisatawan mancanegara dibagi berdasarkan usia seperti Youth Travelers (Independent or Couple), Honeymooners, Retirement, and Family with infant or younger children. Berdasarkan data sekunder dan pengamatan, segmentasi Youth Travelers bersifat sangat sensitif terhadap harga dan pengguna internet yang sangat aktif, lalu segmentasi Retirement and Family lebih berorientasi pada kenyamanan fasilitas dan privacy. Terakhir, Honeymooners merupakan kombinasi dari keduanya.Kata kunci: Produk Wisata, Prawirotaman, Persepsi, Karakter, Wisatawan Mancanegara
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR ROOM SERVICE AMAROOSSA HOTEL BANDUNG Panji Septian Derianto; Yuliana Pinaringsih Kristiutami
Jurnal Pariwisata Vol 2, No 1 (2015): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.055 KB) | DOI: 10.31294/par.v2i1.295

Abstract

Abstract - Tourism is everything that is related to and associated with the business needs someone to travel. And each traveler typically require service facilities to rest and service for food and beverages. Every hotel both large and small certainly has a restaurant and bar on the ground guests can enjoy food and drinks, while for guests who wish to enjoy food and drink in your own room is also equipped with service facilities room service. Room service department operates for 24 hours to serve guests by serving meals like breakfast, lunch, dinner and supper. Room service at Amarossa Hotel has standard operating procedures have been established. Methods of research by the author is to perform observation / research, interviews, documentation and literature. Standard operating procedure is executed in Amarossa hotel room service department that receives oderan of the phone, making captain orders, prepare the equipment, orders delivered back to the room guests. Keywords: Standard Operating Procedure, Room Service, hotel Abstrak - Pariwisata adalah segala sesuatu yang menyangkut dan berhubungan dengan urusan kebutuhan seseorang melakukan perjalanan. Setiap traveler membutuhkan fasilitas pelayanan untuk beristirahat serta pelayanan untuk makanan dan minuman. Hotel besar maupun kecil pasti memiliki restoran dan bar. Tamu yang ingin menikmati makanan dan minuman dikamar sendiri juga di lengkapi dengan fasilitas pelayanan room service. Room service department ini beroperasi selama 24 jam untuk melayani para tamu hotel dengan menyajikan makanan seperti breakfast, lunch, dinner dan juga supper. Room service di Amaroossa Hotel memiliki standar operasional prosedur yang telah ditetapkan. Metode penelitian yang dilakukan penulis adalah dengan melakukan obeservasi/riset, wawancara, dokumentasi dan juga studi pustaka. Standar operasional prosedur yang dijalankan di Amaroossa Hotel pada departement room service yaitu menerima oderan dari telepon, membuat captain order, mempersiapkan peralatan, pesanan diantar ke kamar tamu. Kata Kunci: Standar Operasional Prosedur, Room Service, hotel
PRAKTEK PROSTITUSI DAN PENGARUH TREND KUNJUNGAN WISATAWAN MANCA NEGARA DI KOTA YOGYAKARTA Erlangga Brahmanto
Jurnal Pariwisata Vol 2, No 1 (2015): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (357.335 KB) | DOI: 10.31294/par.v2i1.355

Abstract

ABSTRACT          Tourism in addition to having a positive impact in the economy also has a negative impact on socialculture . The development of tourism is directed into one of the country 's foreign exchange to support development activities likely to lead to a progressive economic aspect , cultural aspect , whichpressure due to the shift in immigrant communities are less concerned about socialcultural environment . Yogyakarta is very rapid progression from year to year . prostitution in the city of Yogyakarta is also experiencing significant growth .    This is as a consequence of the results of the development of tourism in Yogyakarta . Sarkem region , Babarsari , Parangkusumo beach is a picture of the author wants to lift to the research topic entitled " Practice Prostitution and the influence of Tourist Visits in Yogyakarta” . This study addresses the two aspects , namely the economic and cultural aspects of progressive regressive . In this issue there is a dilemma from year to year , due to new entrants to the practice of sex ( prostitution ) is hidden in the Babarsari , rented houses or spread and some prostitutes is a student or students from leading universities in Yogyakarta . therefore in this study can be found three major problems are : ( a) Type prostitution which flourished in Babarsari , Sarkem , Parangkusumo Beach ( b ) Relationship Patterns between a prostitute with the local community in terms of tourism development and the preservation of cultural values , ( c ) Effect of prostitution to local culture and tourism development .         This study uses field data collection methods, methods of interviewing and observation and data collection methods literature . development of tourism in Yogyakarta  impact on the practice of Presence sex ( prostitution ) hidden in Boarding House or rent , renting , given the tourist area of Yogyakarta area wet with Rupiah . This is a new settlement , mostly inhabited by new settlers . This occurs because of the increased demands of public life . But the authors believe this problem can be solved optimistic and avoid conflict in the community , by avoiding rent or boarding house or place of business to be a veiled prostitution Keywords : Tourism , Conflict , Prostitution , Sex , Tourism Economy
Membangun Karakter Sadar Wisata Masyarakat Di Destinasi Melalui Kearifan Lokal Sunda Oda I.B Haryanto
Jurnal Pariwisata Vol 4, No 1 (2017): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (101.416 KB) | DOI: 10.31294/par.v4i1.1830

Abstract

ABSTRAK Program Sadar Wisata telah diluncurkan sejak tahun 2003, hingga kini belum menampakan perubahan dan hasil yang signifikan sesuai yang diharapkan, oleh masyarkat maupun pemerintah. Khususnya bagi wisatawan yang berkunjung ke destinasi,  Hal ini dapat dilihat berdasarkan index daya saing pariwisata dan perjalanan, Indonesia berada pada peringkat ke 70 dari 140 negara. Suatu peringkat yang masih rendah bila dibandingkan dengan Singapur, Malaysia, Thailand, meskipun Indonesia memiliki   kekayaan alam dan budaya yang indah mempesonakan.  meskipun sudah banyak program dan kampanye yang dilakukan seperti bebas visa kunjungan ke Indonesia dan  visit year Indonesia. Peringkat ke 70 yang didapat oleh Indonesia karena masih adanya beberpa hal yang masih kurang  seperti   kebesihan, keamanan dan keselamatan serta pelayanan,Menyadari hal tersebut penelitian ini difokuskan untuk menemukenalkan dan mengimplemtasikan kata-kata bijak kearifan lokal Sunda dalam membangun karakter sadar Wisata pada masyarakat  di destinasi. Peneltian ini menggunakan metoda penelitian  kualitatif deskriptif dengan pendekatan multidisiplin, alasannya penelitian ini dilakukan secara alamiah dengan menggunakan berbagai metoda, teori, teknik dan instrument. Tujuannya adalah untuk mendapatkan data yang  faktual di lapangan, sehingga menghasilkan penelitian yang akurat dan valid. Hasil penelitian ini secara khusus   dapat menjadi acuan untuk daerah destinasi di Jawa Barat  dalam membangun karakter sadar wisata masyarakat di destinasi melalui kerarifaan lokal Sunda, dan pada umumnya untuk destnasi diwilayah Indonesia.Kata kunci: Sadar Wisata, Membangun karakter dan kearifan lokal Sunda ABSTRACTSadar Wisata Program has been launched since 2003, but isn’t show changes and significant results as expected, by the community or the Government. Especially for tourists who travel to the destinations, it can be seen the competitiveness index based on tourism and travel, Indonesia ranks 70th out of 140 countries. A rating is still low when compared with Singapore, Malaysia, Thailand, although Indonesia has a wealth of beautiful natural and cultural glamour. Although there have been many programs and campaign done like visa-free visits to Indonesia and visit Indonesia year. 70th rank obtained by Indonesia because while some things still are lacking such as clean, as well as the security and safety service, Aware of this research is focused on finding and implementation of local wisdom in building a character aware of Tourism on communities in the destinations. Research used descriptive qualitative research methods with a multidisciplinary approach to research, the reason this is done naturally by using a variety of methods, theories, techniques and instruments. The goal is to get factual data in the field, thus producing an accurate and valid research. The results of this study in particular can be a reference to regional destinations in West Java in building character aware tourist communities in the destinations through the local wisdom of sundanese, and in General for the destnation in Indonesia.Keywords: Conscious tourism, building character and local wisdom of Sunda
Analisis Kepuasan Wisatawan Untuk Manajemen Pantai Di Wisata Pantai Tanjung Bira Maryono Maryono; Hefni Effendi; Majariana Krisanti
Jurnal Pariwisata Vol 3, No 2 (2016): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (152.357 KB) | DOI: 10.31294/par.v3i2.1352

Abstract

ABSTRAKTanjung Bira pantai telah menjadi pusat pariwisata di Kabupaten Bulukumba. Akibatnya, peningkatan jumlah pengunjung ke objek wisata Tanjung Bira pantai dapat mengurangi kualitas layanan pantai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis indeks kepuasan pelanggan dan untuk mengidentifikasi indikator yang perlu ditingkatkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan distribusi kuesioner close-end. Analisis yang dilakukan dengan menghitung Customer Satisfaction Index (CSI) dan Importance-Performance Analysis (IPA). Penelitian dilakukan di pantai Tanjung Bira dari bulan April sampai Mei. Pengumpulan data dari kuesioner, 311 responden dari wisatawan lokal. Hasilnya menunjukkan nilai CSI sebesar 58%. Ini berarti bahwa pengunjung merasa cukup puas dengan kondisi dan fasilitas di kawasan wisata Tanjung Bira beach. Pentingnya Kinerja analisis (IPA) mengidentifikasi 13 indikator yang perlu perbaikan, yaitu kesempatan untuk melihat hewan laut, harga tiket masuk, bangku, penjaga pantai, papan buletin, kebersihan pantai, tong sampah, toilet umum, kebersihan toilet umum, medis perawatan, keamanan & keselamatan, budaya sebagai daya tarik wisata lokal dan peran LSM.Kata Kunci: Indeks kepuasan pengunjung, Importance-performance, Tanjung Bira, manajemen pantai.  ABSTRACTTanjung Bira beach has become the center of tourism in Bulukumba District. As the result, the increasing number of visitors to the attractions of Tanjung Bira beach can reduce the quality of beach services. The purpose of this study was to analyze customer satisfaction index and to identify the indicators that need to improved. The method used in this research is survey method with closed-ended questionnaires distribution. The analysis was performed by calculating the Customer Satisfaction Index (CSI) and the Importance-Performance Analysis (IPA). The study was conducted at Tanjung Bira beach from April to May. Collecting data from questionnaires, 311 respondents from local travelers. The results show the value of CSI by 58%. This means that visitors feel quite satisfied with the conditions and facilities in the tourist area of Tanjung Bira beach. The importance-performance analysis (IPA) identified 13 indicators that need improvement, namely the opportunity to see marine animals, the price of admission, benches, lifeguard, bulletin boards, beach cleanliness, trash cans, public toilets, cleanliness of public toilets, medical care, security & safety, culture as a local tourist attraction and the role of NGOs.Keywords : Customer satisfaction index, importance-performance analysis, Tanjung Bira, beach management
HYGIENE DAN SANITASI DI THE 18th KITCHEN THE TRANS LUXURY HOTEL BANDUNG Dimas Setio Kresnadi; Rian Andriani
Jurnal Pariwisata Vol 1, No 2 (2014): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (75.541 KB) | DOI: 10.31294/par.v1i2.166

Abstract

Abstract - Kitchen is a food processing center at the hotel. Good and bad food products in hotel determined on Personal hygiene, sanitation food, sanitation equipment, and sanitary environment in the hotel kitchen is well organized. Hygiene and sanitation in the kitchen is essential to produce healthy food and clean, this study found that poor personal hygiene are employees who are less aware of hand hygiene, food storage facilities that do not match the standard, not the availability of ultraviolet sterilization box for kitchen Utensil, sewerage is inadequate and the use of non-sterile rubber carpet. The research method used in this research is descriptive method. Based on the data obtained, the management should improve the standard of hygiene and sanitation in the kitchen by providing training routine personal hygiene, and keep adding to the food storage bins, providing ultraviolet Utensil box for the kitchen, replacing the flooring with anti slip floor and improve drainage waste according to the standard. Keywords: Hygiene, Sanitation in kitchen hotel  Abstrak - Kitchen merupakan pusat pengolahan makanan di hotel. Baik buruknya produk makanan di hotel  ditentukan  pada  Personal hygiene, sanitasi makanan, sanitasi peralatan, dan sanitasi lingkungan di kitchen hotel yang teratur dengan baik. Hygiene dan sanitasi di kitchen sangatlah penting untuk menghasilkan makanan yang sehat dan bersih, dalam penelitian ini ditemukan personal hygiene yang kurang baik yaitu karyawan yang kurang sadar akan kebersihan tangan, tempat penyimpanan makanan yang tidak sesuai standar, tidak tersedianya ultraviolet box untuk sterilisasi kitchen utensil,  saluran pembuangan air limbah yang kurang memadai dan penggunaan karpet karet yang tidak steril. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Berdasarkan data yang diperoleh maka management sebaiknya memperbaiki standar hygiene dan sanitasi di kitchen dengan cara memberikan training rutin personal hygiene, menambah dan menjauhkan tempat penyimpanan makanan dengan tempat sampah, menyediakan ultraviolet box untuk kitchen utensil, mengganti lantai dengan lantai anti slip dan memperbaiki saluran pembuangan air limbah sesuai standar. Kata Kunci : Hygiene, Sanitasi di kitchen hotel
PENGARUH GUIDE PERFORMANCE DAN QUALITY TOURISM SERVICE TERHADAP REVISIT INTENTION DI KEBUN RAYA BOGOR Rian Andriani; Muhammad Elvian Rahmansyah
Jurnal Pariwisata Vol 2, No 2 (2015): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/par.v2i2.900

Abstract

ABSTRAKKebun Raya Bogor merupakan salah satu objek wisata yang terdapat di Kota Bogor Jawa Barat, secara geografis kawasan ini berada dalam posisi yang strategis karena berada di antara dua kota besar yaitu Jakarta dan Bandung. Faktor lokasi inilah yang menjadi peluang Kebun Raya Bogor menjadi destinasi wisata favorit di Kota Bogor. Guide Performance dan Quality Tourism Service adalah suatu bagian dari kegiatan pariwisata, sehingga peneliti fokus pada Guide Performance dan Quality Tourism Service terhadap Revisit Intention di Kebun Raya Bogor. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif verifikatif. Peneliti menggunakan sampel sebanyak 100 responden. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan analisis regresi linier berganda dengan uji hipotesis menggunakan uji koefisien determinasi dan uji f. Uji asumsi klasik dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Dalam penelitian ini, faktor Guide Performance dan Quality Tourism Service memiliki pengaruh sebesar 33,2% terhadap Revisit Intention pada Kebun Raya Bogor.Kata Kunci: Guide Performance, Quality Tourism Service dan Revisit Intention ABSTRACTBogor Botanical Gardens is one of tourist destination in Bogor City, West Java, which the geographical in a strategic location between two big cities, Jakarta and Bandung. This location factor is can become an opportunity for Bogor Botanical Gardens to become a favorite tourist destination in Bogor City. Guide Performance and Quality Tourism Service is one of part of the tourism, so the researcher focus to Guide Performance and Quality Tourism Service To Revisit Intention in Bogor Botanical Gardens. In this research, the researcher used quantitative methode with descriptive verificative. The researcher used 100 respondent for a sample. In this research, the researcher used multiple linier regresion analysis with hypotesis test used determination coefficient test and F test. The classical assumption of this research is used normality test, multicollinearity test, heteroskedastisitas test and auto correlation test. In this research, the Guide Performance and Quality Tourism Service factors has an influence 33,2% of Revisit Intention in Bogor Botanical Garden.Keywords: Guide Performance, Quality Tourism Service and Revisit Intention
SAFETY DAN SANITASI DI AREA KITCHEN AMAROOSSA HOTEL BANDUNG Chandra Rizki Yano Putra; Endang Darwin
Jurnal Pariwisata Vol 2, No 1 (2015): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (365.136 KB) | DOI: 10.31294/par.v2i1.338

Abstract

Abstrac - In the tourism industry sectors of the hospitality industry is engaged in services, very influential on the development of tourism. Hotels are required to provide satisfaction to both guests of the facilities provided to meet the needs of guests. The hotel must be able to create a comfortable atmosphere for guests, one way to improve safety and sanitation in all department. This observation examines the main problems, namely: "How is safety and sanitation in the kitchen area, what is the procedure to clean kitchen areas, wash your food how procedures and equipment in the kitchen, and whatever obstacles that occur during operations in the kitchen". The method used in this thesis is "Descriptive Method". Data collection techniques used by direct observation to the object of research, conduct interviews with employees Amaroossa Hotel Bandung kitchen, equipped with library research to obtain theoretical data as a basis for discussion. The results of this observation that the state of safety and sanitation of kitchen area has not met the requirements of safety and sanitation. Cleaning the kitchen area has been going well, but spacious kitchen is limited. Washing equipment and food ingredients not meet safety and sanitation that is using the sink in the same place for washing. Operational constraints in a narrow kitchen space and limited washing tubs and equipment..Keyword: Safety, Health, Kitchen Abstrak - Dalam industri kepariwisataan, perhotelan merupakan sektor industri yang bergerak dalam bidang jasa dan sangat berpengaruh terhadap perkembangan kepariwisataan. Hotel dituntut dapat memberikan kepuasan kepada tamu baik dari fasilitas yang disediakan dalam memenuhi kebutuhan tamu. Pihak hotel harus mampu menciptakan suasana yang nyaman untuk tamu, salah satu caranya meningkatkan safety dan sanitasi pada semua department. Penelitian ini mengkaji permasalahan pokok yaitu: “Bagaimana safety dan sanitasi di area kitchen, bagaimana prosedur membersihkan area kitchen, bagaimana prosedur mencuci bahan makanan dan peralatan di kitchen, dan hambatan apa saja yang terjadi pada saat kegiatan operasional di kitchen”. Metode yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah “Metode Deskriptif”. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui observasi langsung kepada objek penelitian, mengadakan wawancara langsung dengan karyawan kitchen Amaroossa Hotel Bandung, di lengkapi dengan studi pustaka untuk memperoleh data teoritis sebagai dasar dalam pembahasan. Hasil observasi ini bahwa keadaan safety dan sanitasi area kitchen belum memenuhi persyaratan safety dan sanitasinya. Membersihkan area kitchen sudah berjalan dengan baik, tetapi luas kitchen yang dimiliki terbatas. Mencuci peralatan dan bahan makanan belum memenuhi safety dan sanitasi yaitu menggunakan satu bak cuci dalam tempat yang sama untuk mencuci. Hambatan operasional di kitchen ruang gerak yang sempit serta terbatasnya bak pencucian dan peralatan. 
Wisata Bencana : Sebuah Studi Kasus Lava Tour Gunung Merapi Zein Mufarrih Muktaf
Jurnal Pariwisata Vol 4, No 2 (2017): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (103.9 KB) | DOI: 10.31294/par.v4i2.2356

Abstract

ABSTRAKMunculnya tren ekowisata sebagai bagian wisata minat khusus menjadi tawaran tersendiri bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi wisata yang berbeda. Selain kemunculan bentuk wisata minat khusus ekowisata, juga muncul banyak ciri wisata lainnya, seperti munculnya dark tourism dan disaster tourism. Dua wisata minat khusus yang telah disebutkan terakhir ini cukup menarik untuk didiskusikan. Petanyaan dalam penelitian ini adalah bagaimana fenomena wisata bencana pada Lava Tour di Gunung Merapi? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui praktik wisata bencana Lava Tour Gunung Merapi. Objek penelitian adalah komunitas wisata di kawasan wisata Lava Tour yang berada di Kawasan Rawan Bencana (KRB) III. Metode penelitian menggunakan pendekatan studi kasus. Kesimpulan dari penelitian ini adalah; pertama, wisata bencana adalah wisata edukasi yang mana kehancuran, kematian dan kehidupan kembali sebagai  daya tarik wisata; Kedua,  bahwa wisata bencana menghadirkan trip atau tur karena wisatawan bisa melihat langsung situs bencana; Ketiga, peran komunikasi antara komunitas wisata pada wisatawan menjadi sangat penting, seperti menceritakan kronologi peristiwa kepada wisatawan. Lebih baik jika yang menceritakan adalah korban langsung atau saksi mata langsung, karena lebih otentik dan meyakinkan; Keempat, wisata bencana lebih mengutamakan interaksi antara saksi dan wisatawan; Kelima, wisata bencana bisa menjadi bagian dari literasi bencana, dikarenakan saksi atau korban menjelaskan banyak hal tentang kebencanaan. Kata kunci : wisata bencana; tur; Gunung Merapi; komunikasi pariwisata; literasi bencana ABSTRACKThe emergence of ecotourism trends as part of nature tourism to be an offer for tourists who want to feel the sensation of different tourist. In addition to the emergence of ecotourism, also appeared many other sort of tourism, such as dark tourism and disaster tourism. Dark tourism and disaster tourism is interesting enough to be discussion. The quention of this research is how the phenomenon of disaster tourism on Lava Tour in Mount Merapi? The purpose of this research is to know the practice of disaster tour “Lava Tour” Mount Merapi. The object of research is community-based tourism in Lava Tour area located in Disaster Prone Area (Kawasan Rawan Bencana) III. Research method using case study approach. The conclusion of this research is, first, disaster tour is educational tour which destruction, death and back a life as tourist attraction. Secondly, that disaster tour presents a trip or tour because tourists can direct to see the disaster site. Third, the role of communication between the community-based tourism to the tourists are very important, such as telling the chronology of events to the tourists. It is better if the source of information teller is a direct victim or a direct eye witness, because it is more authentic and convincing. Fourth, disaster tourism prefers the interaction between witnesses and tourists. Fifth, disaster tours can be part of disaster literacy, as witnesses or victims explain a lot about disaster.Keywod : disaster tourism; tour; Mount Merapi; Tourism Communication; disaster literacy 
Analisis Persepsi Wisatawan Mengenai Penurunan Kualitas Daya Tarik Wisata Terhadap Minat Berkunjung Faikar Adam Wiradiputra; Erlangga Brahmanto
Jurnal Pariwisata Vol 3, No 2 (2016): Jurnal PARIWISATA
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (115.125 KB) | DOI: 10.31294/par.v3i2.1561

Abstract

ABSTRAK                                                Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif verifikatif yang dilaksanakan di Destinasi Wisata Ciwangun Indah Camp, Desa Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Penelitian ini ditunjukan untuk mengkaji persepsi wisatawan mengenai penurunan kualitas daya tarik wisata serta pengaruhnya terhadap minat berkunjung. Metode penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukan kualitas daya tarik wisata menurut persepsi wisatawan dalam kondisi yang rendah atau kurang menarik. Minat berkunjung wisatawan juga rendah. Penurunan kualitas daya tarik berpengaruh signifikan terhadap turunya minat berkunjung wisatawan. Kebaharuan dalam penelitian ini adalah faktor kerusakan fasilitas akibat kurangnya perawatan dinilai sebagai pemicu persepsi negatif wisatawan terhadap daya tarik wisata, sehingga berdampak pada kurangnya minat untuk berkunjung.Kata kunci: daya tarik wisata, persepsi wisatawan, minat untuk berkunjung, wisata outbondABSTRACTThis research is a descriptive study conducted verification on Sightseeing Ciwangun Indah Camp, Cihanjuang Rahayu Village, District Parongpong, West Bandung regency, West Java. This study indicated to assess the perception of tourists about the decline in the quality of tourist attraction and its influence on interest in visiting. The research method used in this study is a simple linear regression analysis. The results showed that the quality of a tourist attraction as perceived by tourists in conditions of low or less attractive. Interest in visiting tourists too low. The decline in the quality of the appeal of a significant effect on the fall of the interest of visiting tourists. The new finding in this study is a factor of damage to facilities due to lack of maintenance assessed as a negative rating trigger perception of the tourist attraction, so the impact on the lack of interest to visit.Keywords: tourism attraction, the perception of tourists, the interest to visit, outbound tourism 

Page 4 of 19 | Total Record : 190