cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota salatiga,
Jawa tengah
INDONESIA
Techne : Jurnal Ilmiah Elektroteknika
ISSN : 14128292     EISSN : 26157772     DOI : -
urnal Ilmiah Elektroteknika Techné (p-ISSN: 1412-8292, e-ISSN: 2615-7772) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer, Universitas Kristen Satya Wacana. Kajian ilmu yang tercakup dalam Jurnal Ilmiah Elektroteknika Techné adalah bidang-bidang Elektronika dan Komputer, baik yang menyangkut perangkat keras maupun perangkat lunak. Jurnal Ilmiah Elektroteknika Techné terbit online pertama kali tahun 2010. Jurnal ini terbit dua kali setahun, yaitu pada bulan April dan Oktober. Jurnal Ilmiah Elektroteknika Techné menganut prinsip Open Access, sehingga semua artikel yang dipublikasikan dapat diakses secara bebas oleh setiap pengunjung.
Arjuna Subject : -
Articles 247 Documents
Analisa Gerak Putar Eksentris Continous Satu Massa Horisontal pada Sistem Kendali NCTF Berbasis Arduino Uno Perwita Kurniawan; Adi Nugroho
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 01 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (824.912 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i01.170

Abstract

Sistem kendali nominal characteristic trajectory following (NCTF) adalah sebuah sistem kendali yang terdiri dari dua buah sub sistem, yaitu nominal characteristic trajectory (NCT) dan kompensator. Pembuatan pengendali berdasarkan pada eksperimen open-loop sederhana sehingga sistem kendali NCTF sangat praktis untuk digunakaan. Arduino Uno digunakan sebagai pengendali sistem putar eksentris satu massa horisontal. Perintah ke Arduino Uno diberikan oleh perangkat lunak MATLAB®, selanjutnya Arduino Uno akan menggerakkan motor dan membaca encoder. Performa sistem diukur dengan melakukan pengujian menggunakan variasi pembebanan dan variasi gerakan continous. Variasi pembebanan yang diberikan diantaranya 0, 0.066, dan 0.156Kg. Sedangkan variasi gerakan continous yang diberikan berupa gerakan bolak-balik satu kali dan gerakan bolak-balik yang berulang. Informasi yang dianalisa berupa nilai steady state error, settling time, dan overshoot, yang digunakan untuk menentukan performa sistem yang telah dibuat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem Kendali NCTF berbasis Arduino Uno pada Gerak Putar Eksentris Continous Satu Massa Horisontal, mampu menunjukkan performa yang cukup baik. Keakuratan penunjukan posisi dapat dilihat dari kecilnya rata-rata error. Nilai rata-rata error yang terjadi sebesar 3.85 derajat. Kecepatan respon yang baik dapat dilihat dari kemampuan sistem untuk menyesuaikan perintah posisi secara visual dari grafik gerakan yang dihasilkan saja. Hal ini terjadi karena nilai settling time dan overshoot tidak bisa terukur, akibat dari perintah gerak continous yang selalu berubah tiap sampling time 0,01 detik. Sistem mampu robust untuk mengatasi faktor pengganggu dari luar seperti grafitasi, gesekan, inersia, dan beban untuk mekanisme putar eksentris satu massa horisontal.
Rancang Bangun Mekanisme Penendang Bola Berbasis Elektromagnetik untuk Robot Sepakbola Beroda R2C-Warrior Yohanes Haryudanta D.; Fransiscus Dalu Setiaji; Gunawan Dewantoro
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 01 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (549.522 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i01.171

Abstract

Pada Kontes Robot Indonesia (KRI) 2017, diadakan sebuah kompetisi untuk divisi baru yaitu Kontes Robot Sepakbola Beroda Indonesia (KRSBI Beroda). Ini mendorong tim Robotics Research Center (R2C) Universitas Kristen Satya Wacana membuat suatu platform robot baru sehingga dapat diikutsertakan pada kompetisi tersebut. Layaknya seorang pemain sepakbola profesional, maka platform robot ini membutuhkan suatu mekanisme penendang bola sehingga robot dapat mencetak gol ke gawang lawan. Pada makalah ini, diusulkan sebuah mekanisme penendang bola yang menggunakan prinsip elektromagnetik. Mekanisme ini terdiri dari sebuah solenoid yang dicatu oleh tegangan maksimal 400V. Tegangan tersebut didapatkan dari sebuah baterai Li-Po 12V dengan kapasitas 2200mAh yang dinaikan tegangannya melalui sebuah DC to DC booster dan ditampung pada sebuah capacitor bank berkapasitas 2240µF. Mekanisme ini dapat menendang bola dengan diameter 20cm dan berat 400gr dengan laju maksimal bola sebesar 10,04m/s.
Pengujian Sistem Konversi Energi Suara menjadi Energi Listrik menggunakan Piezoelektrik Eddy Wijanto; Budi Harsono; Rendy Renandy; Ade Septian; Kevin Sutanto
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 01 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (642.021 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i01.172

Abstract

Beberapa penelitian terkait energi terbarukan, seperti energi air, angin, dan bahkan nuklir telah dilakukan. Namun, suara sebagai energi mekanik, ternyata juga memiliki potensi untuk menjadi salah satu alternatif energi. Sebagai konsekuensi dari Hukum Kekekalan Energi, energi suara dapat diubah menjadi energi listrik. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian sistem konversi energi suara menjadi energi listrik, dengan memanfaatkan komponen piezoelektrik. Berdasarkan data baseline dari beberapa area jalan dan pabrik, dilakukan pengukuran dengan menggunakan signal generator sebagai sumber suara dan piezoelectric sebagai transducer yang mengkonversi energi suara menjadi energi listrik. Nilai frekuensi yang dihasilkan berada pada kisaran tertentu, dan nilai tertinggi berkisar diantara 760-780 Hz. Semakin dekat sumber suara, resonansi semakin sering terjadi dan tegangan yang dihasilkan Piezoelectric Transducer semakin besar.
Analisis Coverage Planning dan Coverage Prediction di Existing Network eNodeB Jaringan 4G di Daerah Operasional Yogyakarta dan Magelang Pilar Tiara Lelepadang; Eva Yovita Dwi Utami; Andreas Ardian Febrianto
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 02 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1293.219 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i02.173

Abstract

Untuk meningkatkan kinerja jaringan 4G yang merupakan jaringan uji coba di Yogyakarta dan Magelang maka harus dilakukan coverage planning pada daerah yang kurang optimal. Kurang optimalnya daerah ini dikarenakan cakupan dan kualitas Radio Frequency (RF) masih belum memenuhi standar yang sudah ditetapkan oleh perusahaan. Hal ini terlihat pada hasil drive test daerah operasional. Solusi yang permanen, yakni pembangunan site baru dapat mengoptimalkan RF yang belum memenuhi standar perusahaan. Selain itu, untuk menjaga kualitas site baru agar tidak terjadi interferensi maka perlu dilakukan perencanaan Physical Cell Identity (PCI). PCI merupakan identitas site yang berbentuk kode angka 0 sampai 503. Parameter RF yang diteliti ialah Reference Signal Received Power (RSRP) dan Signal to Interference Noise Ratio (SINR). Analisis hasil drive test menurut parameter RF akan menghasilkan rekomendasi pembangunan site baru. Rekomendasi tersebut disimulasikan cakupan areanya dalam bentuk coverage prediction yang merupakan simulasi dengan planning tools U-Net. Dari hasil simulasi ini, didapatkan 50% cakupan area pada Yogyakarta memiliki RSRP yang semula -99,17 dBm menjadi -98,78 dBm dan untuk Magelang yang semula -96,51 dBm menjadi -95 dBm. Sementara , SINR pada Yogyakarta meningkat rata-ratanya dari 1,03 dB menjadi 1,18 dB dan pada Magelang meningkat rata-ratanya dari 2,23 dB menjadi 2,55 dB.
Pemancar Modulasi Frekuensi dengan Modul GRF-3300 Budihardja Murtianta; Deddy Susilo; Rizky Salenda
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 02 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1300.78 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i02.174

Abstract

Dalam era teknologi telekomunikasi, sistem pemancar (transmitter) dan sistem penerima (receiver) merupakan hal yang sangat mendasar. Pada tulisan ini dibahas sisitem pemancar yang berperan untuk mengirim suatu sinyal informasi. Perngiriman informasi bisa lewat beberapa media transmisi, seperti serat optik, microwave, udara dan sbagainya.Pemancar ini mengirimkan sinyal informasi lewat udara dan terdiri dari : Modulator, mixer, PLL, preamplifier, attenuator, penguat daya, antena. Pada tulisan ini dijelaskan cara kerja prinsip dasar sistem pemancar dengan dengan modul GRF-3300.
Perkembangan dan Prospek Sel Fotovoltaik Organik: Sebuah Telaah Ilmiah Lukas Bambang Setyawan
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 02 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (560.241 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i02.175

Abstract

Perkembangan teknologi OPV sangat menjanjikan sebagai sumber energi terbarukan dalam upaya mengurangi ketergantungan terhadap energi bahan bakar berasal dari fosil. Hal ini diperkuat karena ongkos fabrikasi perangkat fotovoltaik menggunakan material organik lebih murah dibandingkan dengan perangkat menggunakan material non-organik. Telaah ini membahas perkembangan organic photovoltaic cell (OPV) dari generasi pertama, kedua, dan ketiga. Berikutnya dibahas cara kerja OPV dan macam-macam OPV, seperti dye-sensitized solar cell (DSSC), double layer cell , bulk heterojunction cell, dan perovskite solar cell (PSC). Terakhir dibahas mengenai prospek yang dimiliki OPV. Dari perkembangan OPV terlihat bahwa efisiensi pada generasi pertama sebesar 6%. Efisiensi generasi kedua 17%. Sedangkan efisiensi generasi ketiga paling tinggi yaitu sekitar 26%. Kelemahan OPV adalah efisiensinya rendah dan umur pakainya singkat. Sifat OPV ringan dan lentur sehingga penerapannya lebih luas.
Perancangan Penendang Bola pada Robot Beroda dengan Kelajuan Bola yang Dapat Diatur Menggunakan PWM Andika Sukma Deryawan; Fransiscus Dalu Setiaji; Daniel Santoso
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 02 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (609.513 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i02.177

Abstract

Dalam pertandingan sepakbola di mana pesertanya merupakan robot-robot beroda, dua tim saling mencari kemenangan berdasarkan jumlah gol terbanyak. Pada saat pertandingan berlangsung, keduanya saling berebut bola untuk menendang bola ke gawang lawan. Karena posisi robot terhadap gawang lawan tidak tetap, maka diperlukan sistem penendang bola yang dapat mengendalikan kekuatan tendang atau kelajuan awal bola saat ditendang. Pada makalah ini, diusulkan sebuah sistem penendang bola yang kekuatan tendangnya dapat divariasikan menggunakan PWM (Pulse Width Modulation). Sistem penendang bola ini menggunakan catu daya baterai. Energi dari baterai disimpan pada kapasitor yang nantinya digunakan untuk mencatu sebuah solenoida. Dengan mengatur nilai daur aktif (duty cycle) pulsa PWM, maka sistem dapat menendang bola bermassa 0,4kg dengan kelajuan awal bervariasi antara 2,8m/s sampai 13,8m/s.
Pendeteksi Error dengan CRC32 dan Cek Integritas dengan SHA256 pada Aplikasi Pengunduh dan Transfer File Bagus P. S. Hutomo; Hartanto Kusuma Wardana; Banu Wirawan Yohanes
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 17 No. 02 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (637.209 KB) | DOI: 10.31358/techne.v17i02.178

Abstract

Seiring file yang diunduh dari Internet, maka dibutuhkan pengunduh yang dapat melakukan deteksi error dan cek integritas data secara otomatis setelah proses unduh selesai. Selain file unduh, pengecekan integritas juga dilakukan setelah proses transfer file pada jaringan lokal. Hal ini diperlukan untuk memastikan keutuhan dan integritas file yang diunduh maupun ditransfer. Pengecekan keutuhan dan integritas dilakukan dengan mengecek CRC32 dan SHA256 dari file yang diunduh maupun ditransfer. Hasil pengujian menunjukkan file yang tidak diubah dan file yang diubah menghasilkan nilai CRC32 dan SHA256 yang berbeda, sehingga pengecekan CRC32 dan SHA256 dapat digunakan untuk memastikan keutuhan dan integritas file.
Sistem Pengenalan Individu Berbasis Citra Wajah 3D dengan Jaringan Syaraf Tiruan Muhammad Sindu Ramadhan; Ledya Novamizanti; Eko Susatio
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 18 No. 1 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (711.883 KB) | DOI: 10.31358/techne.v18i01.180

Abstract

Pengenalan individu adalah sebuah cara yang banyak digunakan dalam bidang medis, teknologi, dan keamanan. Wajah adalah objek biometrika yang sering digunakan untuk pengenalan maupun sistem keamanan. Dalam wajah terdapat beberapa karakteristik yang dapat digunakan dalam pengenalan, seperti ukuran mata, hidung dan bibir, jarak mata, hidung dan bibir, serta pola kedalaman bagian bagian wajah. Penelitian ini, akan dibuat sistem pengenalan individu dengan citra wajah individu dalam bentuk 3 dimensi yang diambil menggunakan kamera Kinect. Citra wajah 3D diambil sebanyak 48 foto, dimana 48 foto tersebut merepresentasikan bentuk wajah secara keseluruhan. Dari 48 foto yang telah diambil akan dipartisi menjadi 3 partisi dan 6 partisi. Partisi tersebut akan digunakan sebagai masukan proses ekstraksi ciri. Metode yang digunakan untuk ekstraksi ciri adalah Iterative Closest Point (ICP) dan diklasifikasikan dengan metode Jaringan syaraf tiruan (JST) yang dirancang menggunakan aplikasi MATLAB. Hasil penelitian ini menghasilkan performansi sebesar 78.57%. Sistem ini dapat menjadi salah satu alternatif pengenalan identitas seseorang dan diharapkan penelitian ini dapat menjadi referensi penelitian lanjut mengenai pengenalan individu berbasis citra 3D di masa mendatang.
Vehicle Classification using IPCP and EsKNN Algorithm for Surveillance Camera Atyanta Nika Rumaksari
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 18 No. 1 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1145.372 KB) | DOI: 10.31358/techne.v18i01.181

Abstract

This paper presents a new approach vehicles detection and classification. In these works, we are creating a system to detect the vehicles and automatically classifying them into three desired classes as Car, Suv, and Truck. Datasets from changedetect.net were used for testing the method. The proposed approach combine Incremental Principle Component Pursuit (IPCP) background subtraction for vehicle detection and it complies with Ensemble subspace -Nearest Neighbor (EsKNN) classifier. A combination of background subtraction and classification of filtering background is used in order to focus on vehicle’s features extraction using HOG corner detections. Then, this feature extraction is classified using an ensemble-based classifiers technique. The choice of classifier depends on features data characteristics, which they were formed in certain unique distance shape stationary relative between classes. The proposed method is evaluated using three datasets of common highway surveillance video. Comparing with other direct detection and classification technique our method has achieved outstanding result. The proposed approach delivers the accuracy 96.5%, the highest among the tested methods. Experimental results show the outstanding performance of the proposed method.