cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Majalah Ekonomi
ISSN : -     EISSN : 27762165     DOI : https://doi.org/10.36456/majeko
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 537 Documents
PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN STRES KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PT. UNITED MOTORS CENTRE CABANG BASUKI RAHMAT SURABAYA Desawa, Dwi Aldila; Dwiarta, I Made Bagus
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The research aims to test the importance of organizational competencies in order to improve employee job satisfaction in PT. United Motors Center Branch Basuki Rahmat Surabaya. Some of the variables analyzed as factors influencing job satisfaction of organizational commitment (X_1), and work stress (X_2). This research population is 300 employees and a sample set based on quota sampling technique as much as 75 employees. The data collected through questionnaires and analyzed using the Multiple Linear Regression Statistics. Based on data analysis, it was concluded that there was a simultaneous influence of F value = value with the 21.320 sig = 0.000 (0.000 ≤ 0.05). Whereas the testing of partially variable indicating each effect on satisfaction with the value t = 2.417 organizational commitment with a value of 0,018 GIS., work and stress of a sign-value 4.431. The overall analysis it was concluded that work stress variables affect predominantly towards job satisfaction. On a theoretical level, the study supports the theory of organizational behavior and human resources as well as some earlier research. While on a practical level, the authorities thought contributed to better understand the importance of reducing work stress on employees in order to improve the work of employees.
PENGARUH PERILAKU KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI SUBAG TATA USAHA PADA KANTOR DINAS SOSIAL PROVINSI JAWA TIMUR Sunarto, Yenni Puspita; Samsiyah, Siti
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh secara simultan dan secara parsial antara perilaku kepemimpinan dan komitmen organisasional terhadap kepuasan kerja pegawai subag tata usaha dan untuk mengetahui manakah diantara perilaku kepemimpinan dan komitmen organisasional yang lebih dominan pengaruhnya terhadap kepuasan kerja pegawai subag tata usaha pada Kantor Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur.Hasil penelitian menunjukkan perilaku kepemimpinan dan komitmen organisasional berpengaruh secara parsial dan secara simultan terhadap kepuasan kerja pegawai subag tata usaha. Ini dibuktikan dengan hasil analisis bahwa perilaku kepemimpinan memiliki nilai uji-t =1,995 dengan nilai sig 0,004 yang berarti (0,004 < 0,05), sedangkan komitmen organisasional memiliki nilai uji-t = 1,786 dengan nilai sig 0,006 yang berarti (0,006 < 0,05), artinya komitmen organisasional juga berpengaruh terhadap kepuasan kerja pegawai subag tata usaha. Sedangkan hasil uji simultan atau uji-F diperoleh Fhitung = 11,045 dengan nilai sig 0,006 (0,006 < 0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil analisis juga menunjukkan bahwa perilaku kepemimpinan dominan perngaruhnya dimana nilai koefisien determinasi parsial (r2) untuk variabel perilaku kepemimpinan sebesar 0,049, sedangkan variabel komitmen organisasional sebesar 0,035. Jadi dapat disimpulkan bahwa perilaku kepemimpinan mempunyai pengaruh lebih besar terhadap kepuasan kerja pegawai subag tata usaha pada Kantor Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur.Untuk itu Kantor Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, perlu memperhatikan dalam perilaku kepemimpinan, karena dapat memberikan motivasi dan kelancaran tugas penyelenggaraan program pemerintah
MOTIVASI DAN STRES KERJA SERTA PENGARUHNYA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI DI PT DELTA JAYA MAS Hariyanti, Via; Wibowo, Tony Susilo
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to know the influence of motivation and stress of work against employee productivity part production in PT. Delta Jaya Mas. From the results of research that has been done by using questionnaires and documentation against 95 respondents taken with random sampling techniques. Motivation and job stress have an influence partially against work productivity of employees part of the production of PT. Delta Jaya Mas, accepted and proven the truth by using test – t obtained t count variable = value with 3,102 motivation sig. 0.003 so (0.003 < 0.05) and work stress =-value sig 3,376. be 0.001 (0.001 < 0.05). Motivation and job stress have an influence employee to productivity the simultaneous production of PT. Delta Jaya Mas, accepted and proven the truth by using the F test obtained F count = 6,000 value of sig. = 0,004 (0,004  0.05). The correlation coefficient (R) of 0,340 shows that there is a less powerful relationship between work stress and motivation to productivity. The coefficient of determination (R square) of 0.115. This figure shows that motivation and stress of work provide variations or capable of contributing to a variable productivity amounted to 11.5%, while the remaining registration 88.5% are caused by other variables that are not included in the study.
PENGEMBANGAN RANCANGAN SISTEM AKUTANSI PENGADAAN BAHAN MAKANAN UNTUK EFISIENSI DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN PADA RUMAH SAKIT MITRA KELUARGA SIDOARJO Rochmatillah, Khafi Dyah; Suhardiyah, Martha
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Akuntansi adalah suatu kesatuan struktur interaksi komponen-komponen yang terdiri dari manusia, prosedur, data, software dan teknologi informasi yang bertugas mengubah data menjadi informasi akuntansi dimana informasi akuntansi ini dapat berguna dalam pengambilan keputusan bagi pihak internal maupun eksternal perusahaan, dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat, Rumah Sakit Mitra Keluarga memiliki beberapa fasilitas kesehatan yang dipelakukan oleh beberapa unit kerja/instalasi. Setiap instalasi memiliki sistem kerja yang berbeda satu dengan lainnya. Salah satunya adalah fasilitas instalasi gizi. Fasilitas ini mempunyai peranan yang penting dalam penyediaaan makanan sehat bagi pasien. Makanan yang sehat dan seimbang gizinya merupakan hal pokok dalam upaya penyembuhan/ pemulihan pasien, unit ini memegang peranan penting dalam pelayanan kepada pasien. Penelitian ini bertujuan untuk m erekomendasikan pengembangan merancang sistem informasi akuntansi pengadaan bahan makanan untuk efisiensi sistem pengendalian intern yang tepat pada gudang Gizi di RS.Mitra Keluarga agar dapat meningkatkan kepuasan pelayanan kepada pasien, terkait dengan Struktur organisasi yang memisahkan tanggung jawab fungsional, prosedur pencatatan, dan Praktik yang sehat dalam melaksanakan tugas dan fungsi pada unit organisasi dapat tercapai.
VARIABEL BERPENGARUH TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI Desipradani, Gita
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi kerja sangat penting bagi seorang karyawan perusahaan, karena ketika seorang karyawan mempunyai motivasi yang baik akan berdampak pada baiknya kinerja karyawan. Ada beberapa faktor yang berpengaruh terhadap motivasi kerja karyawan, antara lain adalah Faktor Prestasi, Pekerjaan, Tanggung Jawab dan Promosi Jabatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Faktor Prestasi, Pekerjaan, Tanggung Jawab dan Promosi Jabatan terhadap Motivasi Kerja Pegawai di PT. Mizan Media Utama Distre 3 Surabaya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan di PT. Mizan Media Utama Distre 3 Surabaya, sementara sampel dalam penelitian ini berjumlah 40 orang. Analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dan pengujian hipotesis untuk membuktikan hipotesis penelitian. Hasil pengujian secara simultan menunjukkan nilai F hitung 81,620 yang lebih besar dari F tabel 2,65 dengan tingkat signifikansi 0,000 yang lebih kecil dari taraf nyata 0,05 yang berarti bahwa variabel bebas yang terdiri dari kompensasi, pekerjaan, tanggung jawab dan promosi jabatan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap motivasi kerja pegawai. Keempat variabel bebas tersebut mempunyai hubungan yang kuat dengan yang ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,950 dan nilai koefisien determinasi sebesar 0,905. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel kompensasi (X1) memiliki nilai hasil uji t = 4,804 > 1,698, Pekerjaan (X2) memiliki nilai hasil uji t = 1,958 > 1,698, Tanggung Jawab (X3) memiliki nilai hasil uji t = 2,171 > 1,698, dan Promosi Jabatan (X4) memiliki nilai hasil uji t = 0,076 > 1,698 dengan tingkat signifikansi masing-masing kurang dari 0,05, kecuali untuk promosi jabatan mempunyai nilai signifikansi = 0,940. Hasil ini menunjukkan bahwa dari keempat variabel bebas yang diteliti, hanya promosi jabatan yang tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap motivasi kerja. Berdasarkan nilai beta sebesar 0,465 didapatkan bahwa dari keempat variabel bebas yang diteliti, variabel kompensasi mempunyai pengaruh yang dominan apabila dibandingkan dengan ketiga variabel bebas yang lain.
Pengaruh Harga, Tempat, Promosi dan Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Pada Dealer Suzuki PT. Dwimitra Sejahtera Utama Sidoarjo Qomariyah, Siti; Srihandayani, Christina Menuk
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era globalisasi banyak pelaku bisnis yang menginginkan kemajuan untuk bisnisnya. Setiap orang menginginkan bisnisnya menjadi berkembang pesat dan mampu menghadapi pesaing. Karena pesaing dianggap sebagai suatu ancaman besar. Oleh karena itu setiap pelaku bisnis perlu mengantisipasi pesaing dan mampu menarik perhatian konsumen. Deminkian halnya PT. Dwimitra Sejahtera Utama Sidoarjo sebagai Dealer Suzuki senantiasa berusaha untuk dapat bersaing dipasar. Berbagai promosi dilakukan untuk dapat menarik konsumen. Untuk itu dalam penelitian ini akan dikaji sejauh mana harga, tempat, promosi, dan pelayanan dapat mempengaruhi keputusan pembelian sepeda motor. Melalui 50 orang pembeli yang selanjutnya disebut sampel, didapatkan data dengan menggunakan kuisioner selanjutnya dianalisis dengan teknik analisis regresi linier berganda yang sebelumnya dilakukan uji validitas dan reliabilitas instrumen, uji penyimpangan regresi dan uji hipotesis untuk mendapatkan kesimpulan. Hasil analisis diperoleh persamaan Y = 11,878 - 0,181X1 + 0,352X2 + 0,370X3 + 0,145X4 dengan R sebesar 0,536 dan R2 sebesar 0,288. Hasil Uji F diperoleh F hitung = 4,547 dengan nilai sig. = 0,004 (0,004£ 0,05), maka Ho ditolak sehingga hipotesis pengujian yang berbunyi harga, tempat, promosi dan pelayanan berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepeda motor pada dealer Suzuki PT. Dwimitra Sejahtera Utama Sidoarjo, dapat diterima. Hasil analisis juga didapatkan variabel bebas Harga (X1) berpengaruh dominan daripada variabel lain menunjukkan angka 0,300. Memperhatikan hasil tersebut maka manjemen Suzuki PT. Dwimitra Sejahtera Utama perlu senantiasa memperhatikan fluktuasi harga dengan membandingkan harga ditempat pesaing agar dapat mempengaruhi konsumen dalam melakukan keputusan pembelian. Disamping itu juga perlu memperhatikan faktor pertimbangan keputusan pembelian lainnya selain harga yaitu tempat, promosi dan pelayanan yang dapat mempengaruhi konsumen dalam melakukan keputusan pembelian.
KINERJA MANAJERIAL DENGAN METODE BALANCED SCORECARD Firdausia, Yuli Kurnia
Majalah Ekonomi Vol 20 No 2 Desember (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur kinerja Rumah Sakit Royal Surabaya dengan menggunakan metode Balanced Scorecard merupakan metode pengukuran yang menitik beratkan empat perspektif yaitu perspektif keuangan,perspektif pelanggan,proses internal bisnis dan pembelajaran dan pertumbuhan. Penulis melakukan penelitian pada Rumah Sakit Royal Surabaya dengan mengambil data dari tahun 2011 sampai 2013 untuk menganalisis beberapa perspektif. Peneliti juga menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada kepada pasien dan karyawan dalam pengambilan sampel.Dari hasil yang telah dilakukan diketahui bahwa kinerja Rumah Sakit Royal Surabaya secara umum masih kurang, hal tersebut ditujukan dengan hasil analisis dari masing-masing perspektif. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa Balanced scorecard merupakan metode pengukuran kinerja yang sangat baik digunakan karena Baanced scorecard mengangkat aspek-aspek penting yang diabaikan oleh pengukuran secara tradisional. Hasil pengukuran yang akurat akan memberikan gambaran keputusan yang baik kepada manajemen dalam hal merencanakan,pengambilan keputusan untuk mewujudkan suatu visi dan misi suatu organisasi.
ANALISIS KONSTRIBUSI TENAGA KERJA WANITA TERHADAP EKONOMI KELUARGA Mayasari, Dewi; Sih Ulama, Brodjol Sutijo; Sulistiyawan, Edy
Majalah Ekonomi Vol 20 No 1 Juli (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Millenium Development Goals (MDGs), suatu komitmen global yang telah disepakati 189 Negara anggota PBB yang mempunyai tujuan mendorong kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan. Sebagai sebuah komitmen global mutlak bagi masyarakat dunia untuk memastikan bahwa komitmen tersebut terwujud dan tidak hanya sekedar menjadi dokumen diatas kerja. Terjadinya ketidaksempurnaan pasar tenaga kerja memunculkan kecenderungan bahwa pasar kerja pada bidang pekerjaan tertentu hanya dapat dimasuki oleh kelompok sosial tertentu. Segmentasi pasar dapat muncul apabila orang tidak mampu memilih lapangan pekerjaan secara bebas akibat adanya hambatan atau rekayasa sosial seperti pemberlakuan jenis kelamin, tingkat pendidikan dan sebagainya. Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah karakteristik demografi dan sosial ekonomi tenaga kerja wanita di Kota Pasuruan, mengetahui apakah pendapatan naker wanita (X1) dan umur (X2) secara serentak dan individu mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan keluarga (Y), mengetahui apakah tingkat pendidikan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan keluarga dan seberapa besar pengaruhnya. Penelitian ini menggunakan metode eksplanatory-kuantitatif, dengan data sekunder bersumber dari data Survey Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) tahun 2008. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik demografi dan sosial ekonomi naker wanita kecamatan Purworejo menunjukkan usia naker wanita sebagian besar berada pada kelompok umur 25-34 tahun (27.5 %) dengan status sebagian besar telah kawin dan terendah berada pada kelompok umur 15-19 tahun (2.5 %) dengan status belum kawin. Tingkat pendidikan sebagian besar naker wanita yaitu berpendidikan SMP ke bawah (54.2 %) bekerja di sektor perdagangan (52,3 %) dan banyak terserap di tenaga penjualan (50,8 %), sedang naker wanita berpendidikan SMA sederajat (30.8 %) bekerja di sektor industri (37,8 %) dan terserap sebagai pejabat pelaksana, tenaga tata usaha (29,7 %) dan naker wanita berpendidikan perguruan tinggi (15 %) bekerja di sektor jasa (88,9 %) dan banyak menjadi tenaga profesional dan teknisi (83,3 %). Untuk pendapatan rata-rata dapat disimpulkan semakin tinggi tingkat pendidikan naker wanita maka gaji yang di dapat juga semakin tinggi. Dari kelima model yang dianalisa didapatkan model terbaik dengan persamaan sebagai berikut : Y = 936624,025 + 1,423 X1 - 12015,620 X2 Yang setelah diuji secara serentak maupun individu, model layak digunakan. Pendapatan naker wanita (X1) dan umur naker wanita (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan keluarga (Y). Berdasarkan model regresi yang dihasilkan dari setiap jenjang pendidikan naker wanita kecamatan Purworejo kota Pasuruan, setelah diuji secara serentak maupun individu didapatkan hasil bahwa tingkat pendidikan SMP mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan keluarga sedangkan untuk tingkat pendidikan SMA dan perguruan tinggi pengaruhnya tidak signifikan.
PATH ANALYSIS PENGANGGARAN PARTISIPATIF DAN KINERJA MANAJERIAL PIMPINAN PERGURUAN TINGGI SWASTA DI SURABAYA Istikhoroh, Siti; Utomo, Sigit Prihanto; Waryanto, Bambang Dwi
Majalah Ekonomi Vol 20 No 1 Juli (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh antara penganggaran partisipatif terhadap kinerja manajerial pimpinan Perguruan Tinggi Swasta di Surabaya menggunakan Analisis Jalur / Path Analysis. Analisis jalur dipilih karena peneliti memasukkan variabel intervening berupa komitmen organisasi dan persepsi inovasi guna mengurangi kekacauan hasil penelitian terdahulu tentang pengaruh peran partisipasi anggaran dalam meningkatkan kinerja organisasi dengan hasil berbeda bahkan cenderung berlawanan. Populasi penelitian sebanyak 84 PTS dan sampel ditetapkan berdasarkan random sampling sebanyak 25 PTS. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penganggaran partisipatif berpengaruh terhadap kinerja manajerial dengan koefesien korelasi sebesar 0.038 poin. Secara tidak langsung, komitmen organisasi turut mempengaruhi keterkaitan penganggaran partisipatif terhadap kinerja manajerial, namun hal serupa tidak terjadi dengan variabel persepsi inovasi. Artinya, partisipasi manajemen dalam sistem penganggaran akan mempengaruhi kinerja operasionalnya jika manajemen tersebut memiliki komitmen organisasi yang tinggi.
PENGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI PERUSAHAAN MELEWATI VARIABEL ANGGARAN MEMADAI, KOMPENSASI, DAN JOB RELEVANT INFORMATION (JRI) DI CV. PUTRA BOROBUDUR SIDOARJO Bayuadi, Bayuadi
Majalah Ekonomi Vol 20 No 1 Juli (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keakuratan anggaran di harapkan mampu meningkatkan kinerja manajerial di dalam suatu perusahaan, dalam hal ini herman (2007) mengemukakan bahwa karyawan merupakan salah satu pilar utama dalam meningkatkan kemampuan perusahaan untuk mengimplementasikan berbagai strategi bisnisnya yang tentunya di dukung oleh kecukupan anggaran yang di gunakan sehingga mendapatkan Job relevant Information yang memadai sehingga informasi yang di dapat menjadi efektif. Sedangkan dalam hal ini pula Grace (2006) mengemukakan Salah satu Pengguna Anggaran adalah hal yang paling diinginkan oleh karyawan adalah Kompensasi yang merupakan hal kompleks karena di dalamnya melibatkan dasar kelayakan, logika, rasional, kepuasan kerja yang memadai serta dapat dipertanggung jawabkan karena menyangkut faktor emosional dari karyawan yang menggunakan anggaran. Dengan demikian, dalam hal ini Singodimejo dan Nusron dalam Mesra (2008), berpendapat "Pemberian untuk kompensasi yang memadai akan meredam sikap negatif para karyawan (manajer lini tengah), Sehingga Mereka akan dapat melakukan pekerjaan dengan baik serta mentaati segala peraturan yang berlaku, tidak pernah mangkir atau terlambat masuk kerja dan sebagainya. Henny (2008) menyatakan bahwa, Anggaran dengan memasukan kompensasi terhadap organisasional akan mempunyai dampak signifikan terhadap tingkat kepuasan kerja.” Hasibuan Mengemukakan bahwa Kepuasan kerja (job satisfaction) akan mengakibatkan melalui kecukupan anggaran serta akan menimbulkan Job relevan information sedangkan Hasibuan (2007) "Seseorang yang puas dengan pekerjaan secara otomatis akan berkomitmen terhadap pekerjaanya serta bekerja dengan penuh semangat, sedangkan dalam hal ini yayan (2008) mengemukakan bahwa kepuasan dapat diperolehnya dari pekerjaannya dan kepuasan kerja karyawan merupakan kunci pendorong kedisiplinan dan prestasi kerja karyawan dalam mendukung terwujudnya tujuan perusahaan." CV Putra Borobudur Sidoarjo sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi Batu Alam, untuk meningkatkan karyawan yang profesional serta produk yang berkualitas membutuhkan keefektifan Anggaran yang di tunjukan dalam prosentase sehingga dapat meningkatkan kualitas produk serta mendapatkan job relevan Information yang memadai. Penelitian ini menggunakan variable moderating yang di harapkan untuk memperbaiki kinerja perusahaan sehingga produktifitas serta kualitas dari produk akan meningkat.