cover
Contact Name
Alda Cendekia Siregar
Contact Email
cybernetics@unmuhpnk.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
cybernetics@unmuhpnk.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
CYBERNETICS
ISSN : 25799835     EISSN : 25801465     DOI : -
Core Subject : Science,
CYBERNETICS is published two times annually, May and November by the Pusat Penerbitan dan Publikasi Ilmiah Universitas Muhammadiyah Pontianak (P3I) in colaboration with the Department of Informatics, Faculty of Engineering, Universitas Muhammadiyah, Pontianak. The aim of the journal is to publish high-quality articles dedicated to all aspects of the latest outstanding developments in the field of computer science. Its scope encompasses the applications of advanced computational intelligence, Software Engineering, Multimedia and Network Systems. The paper published in this journal implies that the work described has not been, and will not be published elsewhere, except in abstract, as part of a lecture, review or academic thesis.
Arjuna Subject : -
Articles 67 Documents
Analisa Metodologi Ward & Peppard Dalam Penentuan Perencanaan Strategis SI/TI Yoki Firmansyah; Deasy Purwaningtias
CYBERNETICS Vol 1, No 02 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.072 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i02.725

Abstract

Semakin ketatnya dunia Industri maka setiap industry harus merumuskan rencana rencana strategis agar kebijakan yang diambil mejadi efektif dan efisien, tidak ahanya perencanaan strategis dibidang umum, namun perencanaan strategis pada bisang SI/TI juga sangat berpengaruh besar terhadap keberlangsungan kesuksesan sebuah perusahaan, apabila strategi yang diambil salah maka akan sangar merugikan perusahaan, salah satu metodologi yang dapat dipakai untuk melakukan perumusan strateggi SI/TI adalah metodologi yang diperkenalkan oleh ward & peppard, dimana dalam metodologi ini terdapat tahapan tahapan yang dapat di ambil untuk merumuskan perencanaan strategis SI/TI, sebellum merumuskan perencanaan strategis SI/TI maka harus dilakukan beberapa analisa diantaranya yaitu, analisa internal dan external bisnis serta analisa internal dan external SI/TI barulah hasil analisa dapat dijabarkan dan akhirnya di proses untuk merumuskan strategis SI/TI, selanjutnya perumusan tersebut akan menciptakan roadmap aplikasi dan portofolio aplikasi dimasa yang akan datang
Analisis Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Jadwal Untuk Dosen Dengan Metode Dempster Shafer Analytic Hierarchy Process Dalam Pembobotan Menur Wahyu Pangestika
CYBERNETICS Vol 1, No 02 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (785.587 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i02.746

Abstract

Penjadwalan mata kuliah adalah masalah pada menempatkan waktu dan ruangan yang memperhatikan sejumlah aturan yang berhubungan dengan kapasitas dan lokasi ruangan yang tersedia, waktu bebas dan aturan lain yang berkaitan dengan toleransi untuk dosen, dan hubungan antar mata kuliah khusus. Metode Dempster Shafer Analytic Hierarchy Process digunakan dalam menentukan peringkat atau mengurutkan informasi berdasarkan sejumlah kriteria yang digunakan untuk menghasilkan goal. Tujuan dari penelitian ini adalah membuktikan apakah sistem pendukung keputusan dengan metode DS/AHP dalam pembobotan dapat digunakan untuk pemilihan jadwal dosen dalam meningkatkan pelayanan terhadap staf dosen dan mahasiswa. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu berupa kriteria mata kuliah, usia dosen, SKS, status dosen, ruang, waktu yang digunakan untuk menentukan bobot dan alternative yaitu berupa nama pengajar di semester genap. Sedangkan untuk menghasilkan rekomendasi jurusan, dibutuhkan inputan berupa bobot dosen yang dihasilkan dari perhitungan DS/AHP dan kriteria berupa ruang yang menunjukkan lantai, hari dan mata kuliah. Hasil dari penelitian ini adalah acuan pada penjadwalan perkuliahan Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Pontianak.
Perancangan Dan Implementasi Web Site Pada Produksi Minuman Lidah Buaya “Vera Maya” Kalimantan Barat Barry Ceasar Octariadi
CYBERNETICS Vol 1, No 01 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (479.332 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i01.557

Abstract

Penulis melakukan penelitian pada Vera Maya Ponitianak karena untuk memberikan informasi kepada masyarakat dan pengunjung internet, melalui media internet mengenai produk minuman lidah buaya ” VERA MAYA”. Pengembangan website ini dimaksudkan  sebagai media yang dapat digunakan untuk memperkenalkan dan mempromosikan secara online produk minuman lidah buaya ” VERA MAYA ” sebagai produk unggulan di Kalimantan Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode observasi dan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Variable penelitian adalah variable tunggal website dengan aspek meliputi data pelanggan, data produk, data pesanan, data penjualan dan data retur. Tahapan-tahapan dalam membangun website adalah merancangan website, mendesain web, mengimplementasikan, menguji coba dan mengembangkan website ini serta pemeliharaan website. Teknik membangun website ini adalah hirarki dimana halaman index yang menguhubungkan dengan halaman – halaman isi pada situs web yang saling berhubungan. Hasil analisis dan perancangan berupa sebuah situs website yang dirancang menggunakan Macromedia Dreamweaver MX, dimana website ini memberikan informasi-informasi seperti produk minuman lidah buaya, profil vera maya, dan proses pembuatan minuman lidah buaya dengan media video player. Adapun fasilitas dalam situs veramaya.com ini yaitu halaman utama, produk, profil, buku tamu dan pemesanan secara online melalui internet yang dapat diakses diseluruh dunia tanpa mengenal ruang dan waktu.Kata kunci :   Wawancara,  Observasi,  Studi Dokumentasi, Macromedia Dreamweaver MX, Desain WebsiteThe author conducted a study on Vera Maya Pontianak to provide information to the public and internet visitors, through the internet media about aloe vera products "VERA MAYA". The purpose of website development is as a medium that can be used to introduce and promote online aloe vera products  "VERA MAYA" as a superior product in West Kalimantan. The research method used is observation, while data collection techniques are interview, observation, and documentation study. Variable of research is single variable website with aspect include customer data, product data, order data, sales data, and data returns. Stages in building a website is to design a website, implement, test and develop the website and website maintenance. The technique of building this website is a hierarchy where index pages link to content pages on interconnected web sites. The results of the analysis and design of a website designed using Macromedia Dreamweaver MX, this website provides information such as aloe vera products, Vera Maya profile, and the process of making aloe vera products by video player media. The facilities in this site is veramaya.com main page, product, profile, guest book and online order via internet that can be accessed all over the world without knowing the space and time. Keywords : interview, observation, documentation study , Macromedia Dreamweaver MX, Website Design
Perbedaan Routing Menggunakan Routing Information Protocol (RIP) Dengan Open Shortest Path First (OSPF) Febrianto Sabirin; Ryan Permana
CYBERNETICS Vol 1, No 02 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (627.28 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i02.748

Abstract

Pemilihan protokol routing dalam jaringan akan memungkinkan router yang diatur secara dinamis untuk bertukan informasi yang ada dalam jaringan. Pertukaran secara dinamis lebih mudah daripada menggunakan routing statis dan default, akan terjadi perbedaan dalam hal proses-proses di CPU router dan penggunaan bandwidth dari link jaringan. Saat ini routing protocol yang digunakan dapat dikelompokkan menjadi dua kategori, yaitu distace vector routing protocol dan link state routing protocol. Routing Information Protocol (RIP) merupakan contoh dari distance vector routing protocol sedangkan Open Shortest Path First (OSPF) merupakan contoh dari link state routing protocol. Penentuan jenis routing protocol yang akan digunakan dalam sebuah jaringan, tentunya tergantung pada kondisi, tujuan pembentukan jaringan, serta kebijakan dari pemilik jaringan itu sendiri. Dalam penelitian ini akan membandingkan kecepatan transfer data dan banyaknya data yang berhasil diterima oleh host tujuan dengan menggunakan routing RIP dan routing OSPF menggunakan simulator GNS3 dan ENSP.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa OSPF memberikan waktu transfer data yang lebih baik apabila dibandingkan dengan RIP, terdapat perbedaan sebesar 521 milidetik antara OSPF dengan RIP dengan menggunakan GNS3 sedangkan dengan menggunakan ENSP terdapat perbedaan … milidetik. Untuk keberhasilan pengiriman data pada GNS3 routing OSPF lebih baik dengan hanya kehilangan 2 paket data apabila dibandingkan dengan RIP yang kehilangan 18 paket data sedangkan pada penggunaan ENSP routing OSPF maupun RIP tidak terdapat kehilangan dataKata Kunci: RIP, OSPF, GNS3, ENSP, Link State
Aplikasi Pengolahan Data Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (APBDES) Pada Kantor Desa Bakau Kecamatan Jawai Berbasis Web Nanda Diaz Arizona
CYBERNETICS Vol 1, No 02 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (717.151 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i02.745

Abstract

Bidang Akuntansi telah mengalami berbagai kemajuan dalam hal pengolahan transaksi keuangan sehingga informasi akuntansi dengan mudah dapat diolah dengan cepat. Namun beberapa perusahaan atau instansi dalam pengolahan data keuangan akuntansinya masih secara sederhana sehingga kemungkinan kesalahan-kesalahan sering terjadi serta akurasi data kurang tepat. Pengolahan Data Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDES) pada Kantor Desa Bakau Kecamatan Jawai. Pengolahan APBDES yang masih sederhana dengan menggunakan Microsoft Excel. Pengolahan data APBDES yang sederhana ini menghasilkan beberapa laporan yang kurang akurat antara laporan satu dengan yang lainnya, padahal antara laporan tersebut sangat berkaitan. Maka dari itu, Penelitian dalam Tugas Akhir ini, membahas Aplikasi Pengolahan Data Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDES) yang dirancang untuk Kaur Keuangan, Bendahara, dan Aparatur Desa. Aplikasi ini dirancang dapat mengolah data pengguna, data pejabat, data periode, data akun, data bidang, data program, data kegiatan, serta data anggaran Pendapat dan Belanja Desa (APBDES). Laporan yang dihasilkan aplikasin pengolahan data APBDES ini antara lain : Laporan APBDES, Laporan Rencana Penggunaan Dana, Laporan Buku Kas Umum, Laporan Penerimaan, Laporan Pengeluaran dan Laporan Pertanggungjawaban. Dengan adanya aplikasi pengolahan data APBDES pada Kantor Desa Bakau Kecamatan Jawai ini, diharapkan dapat membantu Kaur Keuangan, Bendahara dan Aparatur Desa dalam mengolah data APBDES lebih mudah, cepat dan Akurat.
Persepsi Video Stereoscopic 3d Menggunakan Kamera Smartphone Dengan Metode Side-By-Side Sucipto Sucipto
CYBERNETICS Vol 1, No 01 (2017): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.376 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v1i01.560

Abstract

Stereoskopi 3D juga disebut pencitraan stereoskopik atau 3D mengacu pada teknik untuk menciptakan atau meningkatkan ilusi kedalaman gambar dengan menghadirkan dua gambar offset secara terpisah ke mata kiri dan kanan penampil. Gambar dua dimensi kemudian digabungkan di otak untuk memberi kesan kedalaman 3D. Salah satu metode untuk mewakili tingkat kedalaman dengan stereoskopik. Dua gambar stereoskopis ditumpuk, akan ada yang disebut disparitas gambar (disparity image) yaitu gambar duplikat terpisah karena paralaks yang berbeda. Disparitas gambar dibuat karena adanya stereobase, yaitu jarak antara sumbu lensa kamera. Jarak antara dua kamera, bisa jadi analog dengan jarak kedua mata yang berukuran 65 mm.Faktor yang mempengaruhi video stereoskopik adalah pengolahan video yang dilakukan dengan optimalisasi stereoskopik standar anaglyph, dengan koreksi warna dan tingkat gamma video, teknik pengambilan gambar dan jarak antara lensa objek dengan kamera, hal ini didukung oleh perubahan nilai secara signifikan antara Teknik pembuatan shot (ES), tracking shot (TS) dan panning shot (PS). Pelacakan tembakan (TS). Jarak antara lensa objek dengan kamera juga memiliki efek, pada nilai yang terlihat pertama sebesar 75 lux pada benda jarak dengan lensa kamera lebih dari 20 meter yang diambil dengan menggunakan teknik build shot (ES) memiliki nilai skor rata-rata 4,6 sampai 6,8 saat tracking shot (TS) memiliki nilai tertinggi, dengan skor rata-rata 6,6-9, sedangkan untuk objek yang tercatat nilai rata-rata adalah objek PK (Pusat Keramaian) tertinggi dengan skor rata-rata 2,6 objek diikuti oleh PA (Pemandangan Alam ) Objek dengan skor rata-rata 2,4.Kata kunci: stereoscopic, disparity, parallax, stereobase, gamma. 3D Stereoscopy also called stereoscopic or 3D imaging refers to a technique for creating or enhancing the illusion of depth to the picture by presenting two offset images separately to the left and right eye of the viewer. Two-dimensional images are then combined in the brain to give the perception of 3D depth. One method to represent the level of depth with stereoscopic. Two stereoscopic images are stacked, there will be the so-called image disparity (disparity image) that is separate duplicate images because of the different parallax. Disparity image is created because of stereobase, ie the distance between the camera lens axis. The distance between the two cameras, can be analogous to the distance of the two eyes are large 65 mm.Factors that affect the stereoscopic video is video processing performed by optimization of standard anaglyph stereoscopic, with color correction and gamma level of the video, shooting technique and the distance between the object lens with the camera, it is supported by the change in value significantly between techniques establishing shot (ES), tracking shot (TS) and a panning shot (PS). tracking shot (TS). distance between an object lens with the camera also has an effect, on the first visible value of 75 lux at a distance object with camera lenses over 20 meters were taken using a technique establishing shot (ES) has a value score an average of 4.6 to 6.8 while tracking shot (TS) have the highest scores, with an average score of 6.6 to 9, while for objects recorded average value is the highest PK (Pusat Keramaian) object with an average score of 2.6 object followed by a PA (Pemandangan Alam) object with an average score of 2.4.Keywords: stereoscopic, disparity, parallax, stereobase, gamma.
Analisis dan Perancangan Berorientasi Objek Sistem Informasi Beban Kerja Dosen menggunakan UML Renny Puspita Sari; Muhamad Luthfi; Stevani Veren
CYBERNETICS Vol 2, No 02 (2018): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (803.472 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v2i02.1050

Abstract

Salah satu tenaga pendidik di Perguruan Tinggi disebut dosen, tugas seorang dosen yang ­terdiri atas komponen tugas yang harus memenuhi Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu melaksanakan pembelajaran, melaksanakan penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Untuk melaksanakan fungsi, peran, dan kedudukan yang sangat strategis tersebut, diperlukan dosen yang profesional yang dapat diukur kinerjanya. Untuk mengukur kinerja dosen diperlukan instrumen yang dapat menggambarkan beban kerja dosen setiap semesternya. Selama ini rencana kerja dan laporan kinerja diisikan secara offline yang menyebabkan tertundanya pengumpulan data karena alur pengumpulan data yang panjang dan berjenjang. Disamping itu terjadinya kesulitan dalam proses monitoring beban kerja dosen secara cepat. Penelitian ini menganalisis permasalahan yang berkitan dengan pelaporan beban kerja dosen dari sistem lama yang bersifat manual selanjutnya berdasarkan analisis tersebut dirancang  suatu sistem berorientasi objek menggunakan UML yang memungkinkan penyajian laporan beban kerja dosen secara online yang mana pangkalan datanya terpusat sehingga menghindari terjadinya duplikasi data dan memudahkan dalam melakukan pelacakan informasi.
Pengembangan Purwarupa Aplikasi Layanan Video Streaming Berbasis Mobile Melalui Jaringan WLAN mahardeka tri ananta
CYBERNETICS Vol 2, No 02 (2018): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.925 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v2i02.1147

Abstract

Perkembangan teknologi video yang sangat signifikan memungkinkan untuk diimplementaskkan dalam salah satu metode pembelajaran terutama teknologi streaming yang mampu memberikan layanan kepada banyak pengguna untuk menyaksikan isi video terutama video pembelajaran. Tujuan ini dapat dicapai dengan pengembangan server video streaming lokal di internal kampus Teknik Informatika, Universitas Brawijaya. Untuk mengetahui performa sitem layanan streaming yang dikembangkan, pada penelitian ini juga dilakukan pengujian performa sistem dengan cara mengukur dan membandingkan nilai delay, jitter, packet loss, dan throughput pada kondisi jaringan tanpa gangguan dan kondisi jaringan Teknik Informatika yang sebenarnya. Pengujian tesebut menunjukkan bahwa nilai jitter, delay, dan packet loss lebih kecil dan nilai throughput pada kondisi pertama lebih besar dibandingkan dengan kondisi kedua, dikarenakan oleh keadaan lalu lintas jaringan yang lebih stabil.
Penerapan User-Centered Design dalam Pengembangan Aplikasi Pencarian Gedung Berbasis Android Lutfi Fanani
CYBERNETICS Vol 2, No 02 (2018): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (707.865 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v2i02.1156

Abstract

Sistem informasi semakin dibutuhkan oleh banyak pihak, khususnya sistem informasi pada perangkat bergerak yang dapat membantu kegiatan sehari-hari atau hanya sekadar pemenuhan kebutuhan pribadi manusia. Lingkungan kampus merupakan salah satu tempat dimana sistem informasi sangat dibutuhkan, salah satunya untuk pencarian infromasi gedung dan lokasi gedung yang tersebar di seluruh kampus serta rute atau jalur yang dapat ditempuh oleh pengguna untuk menuju ke sebuah gedung. Pada saat ini hanya tersedia informasi dan peta kampus yang sifatnya offline, sehingga menyulitkan pengguna dalam mengkases informasi tersebut. Dengan melihat kondisi ini, maka dikembangkan sebuah aplikasi sistem informasi pencarian gedung yang diimplementasikan pada smartphone Android dengan menggunakan metode User-Centered Design yang mengacu pada user experience calon pengguna. Tujuan utama dari metode tersebut adalah untuk membuat suatu sistem informasi yang user-friendly dengan tingkat usability yang tinggi. Berdasarkan hasil pengujian pada tiga kriteria pengujian usability yaitu efektivitas, efisiensi dan tingkat kepuasan pengguna, maka dihasilkan nilai pada pengujian usability menurut efektivitas yaitu 87.27%, menurut efisiensi yaitu 90% dan menurut kepuasan pengguna sebesar 83%. Serta sistem memiliki nilai validitas sebesar 100%.
Analytic Hierarchy Process Dalam Pembobotan Untuk Pengaturan Jadwal Dosen Menur Wahyu Pangestika; Alda Cendekia Siregar
CYBERNETICS Vol 2, No 01 (2018): CYBERNETICS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (936.787 KB) | DOI: 10.29406/cbn.v2i01.1145

Abstract

Scheduling is one of the important things in teaching and learning process. The Analytical Hierarchy Process (AHP) method is a system analysis method that can be used to connect unstructured situation into a spesific part that used to make an effective decisions. The application of AHP based on the decomposition of objectives, evaluates values through pairwise comparisons in stages and able to choose the best alternative from some alternatives. The purpose of this study is to prove whether the AHP method can be used to determine scoring for the election of lecturer schedules and to knowing the result of AHP’s scoring The data in this study are: criteria of the subjects, lecturers, SKS, lecturer status, space, time to determine the score and alternative, namely in the form of even semester teachers. As for producing departmental recommendations, input is needed in the form of score resulting from the AHP calculation and calculating the space that shows the floor, day and course. This study uses comparative data and the same alternative from previous studies,that is scheduling data for the Even Semester of Mechanical Engineering Study Department that certain on scheduling for regular lectures. The final results of this study include several names that can be used for scheduling first. Judging from the previous research using the DS / AHP method, 17 lecturers got the order from 29 lecturers, but in this study, the whole can be sorted.