cover
Contact Name
Andy Sapta
Contact Email
saptaandy@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lppm_stmik@royal.ac.id
Editorial Address
-
Location
,
INDONESIA
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH
Published by Smart Education
ISSN : 26154307     EISSN : 26153262     DOI : -
Journal of Science and Social Research is accepts research works from academicians in their respective expertise of studies. Journal of Science and Social Research is platform to disclose the research abilities and promote quality and excellence of young researchers and experienced thoughts towards Change for Development. The journal releases on February and July.
Arjuna Subject : -
Articles 1,307 Documents
PREDIKSI CUSTOMER CHURN PADA LAYANAN INDIHOME MENGGUNAKAN ALGORITMA DECISION TREE (STUDI KASUS PT. TELKOM AKSES) Siregar, Andree Rizky Yuliansyah; Iqbal, Muhammad
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2698

Abstract

Abstract: This study aims to predict Customer Churn for IndiHome services at PT. Telkom Akses using the Decision Tree algorithm. The research analyzes several variables that influence customers' decisions to discontinue subscriptions, including complaints, service packages, and subscription duration. The analysis results show that the Complaint attribute has the highest Gain value (0.6898), making it the main factor distinguishing customers likely to churn from those who remain. This suggests a strong correlation between complaint frequency and the customers’ decision to continue or terminate the service. Additionally, the Package attribute also has a significant impact, with a Gain of 0.2785, indicating that the selected package speed influences the likelihood of churn. Conversely, the Subscription Duration attribute has the lowest Gain (0.0411), indicating that this variable provides minimal information in predicting churn. Based on these findings, PT. Telkom Akses is recommended to consider improving complaint management and optimizing service package offerings to reduce Customer Churn rates.Keyword: Customer Churn; Decision Tree; Prediction Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi Customer Churn pada layanan IndiHome di PT. Telkom Akses menggunakan algoritma Decision Tree. Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis sejumlah variabel yang mempengaruhi keputusan pelanggan untuk berhenti berlangganan, antara lain: keluhan, paket layanan, dan lama berlangganan. Hasil analisis menunjukkan bahwa atribut Keluhan memiliki nilai Gain tertinggi (0.6898), menjadikannya faktor utama dalam membedakan pelanggan yang cenderung berhenti berlangganan (churn) dan yang tetap (tidak churn). Hal ini menunjukkan adanya korelasi yang kuat antara frekuensi keluhan dengan keputusan pelanggan untuk terus menggunakan layanan. Selain itu, atribut Paket juga memiliki pengaruh signifikan dengan Gain 0.2785, yang mengindikasikan bahwa kecepatan paket layanan memengaruhi kemungkinan pelanggan untuk churn. Sebaliknya, atribut Lama Berlangganan memiliki Gain terendah (0.0411), yang menunjukkan bahwa variabel ini kurang informatif dalam memprediksi churn. Dengan hasil ini, PT. Telkom Akses disarankan untuk mempertimbangkan pengelolaan keluhan pelanggan serta pemilihan paket layanan yang sesuai guna mengurangi tingkat Customer Churn.Kata kunci: Customer Churn; Decision Tree; Prediksi
IDENTIFICATION OF DENTAL AND ORAL DISEASES IN HUMANS USING BAYES THEOREM METHOD Purnomo, Nopi; Wardana, Bendra; Yuliana, Devi; Rasyid, M.
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2591

Abstract

Abstract: Teeth are part of the chewing apparatus in the digestive system in the human body, so they indirectly play a role in the health status of individuals. The mouth is an ideal place for bacteria to multiply due to temperature and humidity. There are several tooth fissures in the mouth so that food residues are easily left behind. Teeth and mouth are very important organs of the body because all diseases will start from diseases in this organ will cause several dangerous diseases that attack other organs of the body. This system was built with the aim of making it easier to identify Dental and Oral Cavity Diseases and producing the highest accuracy in diagnosing these diseases. The expert system was built using the Bayesian theorem method which is the main technique in the process of detecting dental and oral cavity diseases based on the knowledge of an expert. Diagnostic test results with an accuracy level of 61%, Therefore, the research conducted can be said to be successful in diagnosing dental and oral cavity diseases. Keywords: Expert Systems, Identification, Teeth and Oral Cavity, Bayes Theorem. Abstrak: Gigi merupakan bagian dari alat pengunyahan pada sistem pencernaan dalam tubuh manusia, sehingga secara tidak langsung berperan dalam status kesehatan perorangan. Mulut merupakan suatu tempat yang sangat ideal bagi perkembangbiakan bakteri karena temperatur dan kelembaban. Terdapat beberapa fisur gigi di mulut sehingga sisa makanan mudah tertinggal. Gigi dan mulut adalah organ-organ tubuh yang sangat penting karena semua penyakit akan berawal dari penyakit pada organ ini akan menimbulkan beberapa penyakit-penyakit membahayakan yang menyerang organ tubuh lainnya. Sistem ini dibangun dengan tujuan untuk mempermudah mengidentifikasi Penyakit Gigi dan Rongga Mulut serta menghasilkan keakuratan tertinggi dalam diagnosis penyakit tersebut. Sistem pakar yang dibangun menggunakan metode teorema bayes yang merupakan teknik utama dalam proses mendeteksi penyakit Gigi dan Rongga Mulut berdasarkan pengetahuan dari seorang pakar. Hasil pengujian diagnosis dengan tingkat akurasi sebesar 61%, maka dari itu penelitian yang dilakukan ini dapat dikatakan berhasil dalam mendiagnosa penyakit Gigi dan Rongga Mulut. Kata kunci: Sistem Pakar, Identifikasi, Gigi dan Rongga Mulut, Teorema Bayes.
PENGEMBANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM KEAMANAN BERBASIS IOT UNTUK PEMANTAUAN MURID TAMAN KANAK - KANAK PERSPEKTIF ONTOLOGI, EPISTEMOLOGI, DAN HEURISTIK Yesputra, Rolly
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2482

Abstract

Abstract: The advancement of the Internet of Things (IoT) and Radio Frequency Identification (RFID) technologies offers significant opportunities to enhance security in educational environments, particularly at the kindergarten level. This research aims to develop and implement an IoT-based security system that leverages RFID technology to monitor students in real time. The system is designed to provide quick and accurate information to parents and schools regarding the movement and location of students, especially in emergencies or security threats. This study adopts three philosophical perspectives: ontology, epistemology, and heuristics. The ontological perspective examines the existence of students as digital entities represented by RFID data connected to the IoT network. The epistemological perspective focuses on the reliability and validity of the data in accurately and consistently determining students’ locations, including an analysis of technical limitations such as signal interference and RFID reading errors. The heuristic perspective evaluates the decision-making process during system development, including feedback-based iterations from end users to improve system efficiency and effectiveness. The research findings indicate that the developed system is capable of providing real-time student monitoring with a high degree of accuracy, as well as enhancing parents’ and schools’ confidence in student safety. This philosophical approach provides in-depth insights into the role of technology in education and child safety, as well as how technology can be effectively integrated into modern educational environments. Keywords: IoT, Student Security System, Ontology, Epistemology, Heuristics Abstrak: Perkembangan teknologi Internet of Things (IoT) dan Radio Frequency Identification (RFID) membuka peluang signifikan dalam meningkatkan keamanan di lingkungan pendidikan, khususnya pada tingkat taman kanak-kanak. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menerapkan sistem keamanan berbasis IoT yang memanfaatkan teknologi RFID guna memantau siswa secara real-time. Sistem ini dirancang untuk memberikan informasi yang cepat dan akurat kepada orang tua dan pihak sekolah terkait pergerakan dan lokasi siswa, terutama dalam situasi darurat atau ancaman keamanan. Pendekatan penelitian ini mencakup tiga perspektif filosofis: ontologi, epistemologi, dan heuristik. Perspektif ontologis mengkaji keberadaan siswa sebagai entitas digital yang diwakili oleh data RFID yang terhubung ke jaringan IoT. Perspektif epistemologis berfokus pada keandalan dan validitas data dalam menentukan lokasi siswa secara akurat dan konsisten, termasuk analisis keterbatasan teknis seperti gangguan sinyal dan kesalahan pembacaan RFID. Perspektif heuristik mengevaluasi proses pengambilan keputusan selama pengembangan sistem, termasuk iterasi berbasis umpan balik dari pengguna akhir untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu memberikan pemantauan siswa secara real-time dengan tingkat akurasi tinggi, serta meningkatkan kepercayaan orang tua dan pihak sekolah terhadap keselamatan siswa. Pendekatan filosofis ini memberikan wawasan mendalam tentang peran teknologi dalam pendidikan dan keamanan anak, serta bagaimana teknologi dapat diintegrasikan secara efektif dalam lingkungan pendidikan modern..Kata kunci: IoT, Sistem Keamanan Siswa, Ontologi, Epistemologi, Heuristika.
IMPLEMENTASI ALGORITMA K-NEAREST NEIGHBOR (KNN) UNTUK KLASIFIKASI PELAYANAN PUBLIK Sitorus, Betharia Novalina; Harmayani, Harmayani
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2370

Abstract

Abstract: Public service is any form of service provided by the government, whether organized by the government institution itself or by non-government institutions to meet the needs of the community or the implementation of provisions that have been determined with all means and equipment through certain work procedures in order to provide services in the form of goods and services. Public service referred to in this study includes all forms of service to the community carried out by the District in meeting the needs of the community which are carried out based on the principles, principles and standards of public service in order to realize a democratic government. The purpose of the study is to apply the KNN method to the system to be designed. The data inputted into this system is public service work data. The testing process produces new information that when the researcher inputs a work time value of 45 minutes, a constraint value of 2, a completion status value of 3 and a test of K = 3, K = 5, K = 7 the classification is good with a distance of K = 3 (0.006666666667). The designed application can solve the problem of classifying public services based on the achievements of the public service division so that leaders can see which work needs to be evaluated because of the long process. Keywords: Implementation, K-Nearest Neighbor (KNN) Algorithm, Public Service Classification, Web Abstrak: Pelayanan publik merupakan segala bentuk pelayanan yang diberikan oleh pemerintah baik yang diselenggarakan oleh lembaga pemerintah itu sendiri ataupun oleh lembaga non-pemerintah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat maupun pelaksanaan ketentuan yang telah ditetapkan dengan segala sarana, dan perlengkapannya melalui prosedur kerja tertentu guna memberikan jasa pelayanan dalam bentuk barang dan jasa. Pelayanan publik yang dimaksud dalam penelitian ini termasuk dalam segala bentuk pelayanan pada masyarakat yang dilakukan oleh Kecamatan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yang dilakukan berdasarkan asas, prinsip dan standar pelayanan publik agar mewujudkan pemerintahan yang demokratis. Tujuan penelitian untuk menerapkan metode KNN pada sistem yang akan dirancang. Data yang diinputkan dalam sistem ini ialah data pengerjaan pelayanan publik. Proses pengujian menghasilkan informasi baru bahwa ketika peneliti menginputkan nilai waktu pengerjaan 45 menit, nilai kendala 2, nilai status penyelesaian 3 dan ujia K = 3, K = 5, K = 7 klasifikasinya adalah bagus dengan jarak K = 3 (0.0066666666667). Aplikasi yang dirancang dapat menyelesaikan permasalahan mengklasifikasikan pelayanan publik berdasarkan pencapaian kerja bagian pelayanan publik sehingga pemimpin dapat melihat pekerjaan yang perlu dievaluasi berdasarkan waktu pengerjaannya. Kata kunci: Implementasi, Algoritma K-Nearest Neighbor (KNN), Klasifikasi Pelayanan Publik, Web.
RITUAL MACCERA TASI DALAM MENINGKATKAN STATUS SOSIAL MASYARAKAT Yunus, Yunus
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2654

Abstract

Penelitian ini menggambarkan hubungan ritual manccera tasi dan perekonomian Masyarakat desa Tokke. Penelitian ini menggunakan pendekatan fenomenologi dan ethnigrafi. Fenomenologi: nilai ruang ritual, penggunaan ruang bersejarah, kehidupan aktivitas masyarakat kepercayaan dan nilai sejarah kawasan membawa pengaruh sosial ekonomi masyarakat. Sumber data penelitian melalui wawancara kepala desa, tokoh agama, tokoh adat, masyarakat. Hasil penelitian Tradisi maccera bagi masyarakat di Desa Tokke hingga saat ini memiliki kedudukan yang sakral dan menjadi tradisi budaya yang tidak asing diperbincangkan di tengah-tengah masyarakat dan masih intens dilakukan utamanya pada saat setiap kali ingin memulai hajatan pada musim berangkat ke laut bagi nelayan, begitupun saat musim panen tiba dan hasil laut yang diperoleh oleh nelayan berlimpah. Ritual maccera tasi’ memiliki pengaruh terhadap hasil juga tangkapan ikan para nelayan ini karna mereka selalu memiliki rasa optimis dan semangat dalam profesinya mencari ikan dilaut selain itu juga mereka selalu memiliki rasa syukur atas apa yang diberikan Allah SWT terhadap hasil laut. Dan hal tersebut juga dapat berdampak pada hasil tangkapan nelayan yang akan mencari ikan dilaut karena mereka memiliki hati yang semangat dan rasa syukur kepada Allah SWT. Selain itu, nilai ekonomis. Adanya maccera tasi ini membuat perekonomian masyarakat setempat terangkat. Karena, tradisi ini menjadi destinasi objek wisata. Banyak dari berbagai masyarakat luar berdatangan menyaksikan tradisi ini. Dengan adanya tradisi ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat. Kata Kunci: Tradisi, Hasil Laut, Objek Wisata
REKONSTRUKSI KONSEP PENGAWASAN APARATUR SIPIL NEGARA DI DAERAH PADA PEMILIHAN KEPALA DAERAH SERENTAK 2024 PASCA PENGHAPUSAN KOMISI APARATUR SIPIL NEGARA Badi’ah, Nurul Izzah Al; Hafiz, Si Yusuf Al
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2701

Abstract

Abstract: The elimination of the State Civil Service Commission (KASN) through Law Number 20 of 2023 concerning the State Civil Service has a significant impact on the supervision of the neutrality of the State Civil Apparatus (ASN), especially ahead of the 2024 Simultaneous Regional Head Elections (Pilkada). Previously, KASN acted as an independent institution that supervised violations of ASN neutrality, as evidenced by the handling of cases in the previous Pilkada. In the absence of KASN, the obligation to maintain ASN neutrality is entirely borne by individual ASN and their respective agencies, giving rise to the potential for increased politicization of the bureaucracy and weak internal supervision. This study uses a normative approach by analyzing laws and regulations and other secondary data. The results of the study indicate the need for reconstruction of the concept of ASN supervision to address the vacuum of function left by KASN. The proposed solutions include the re-establishment of an independent institution, strengthening internal supervision mechanisms, and enforcing strict sanctions against violations. Increasing ASN understanding of neutrality rules and the commitment of all stakeholders are also key factors in creating effective supervision. This oversight reconstruction is expected to ensure the neutrality of ASN, prevent political intervention in the bureaucracy, and support the implementation of the 2024 Simultaneous Regional Elections that are fair and democratic. The integrity of ASN as professional government implementers is a key element in realizing a government that is free from conflicts of interest and corruption. Keyword: ASN supervision, regional elections, reconstruction Abstrak: Penghapusan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) melalui Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara membawa dampak signifikan terhadap pengawasan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), khususnya menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Sebelumnya, KASN berperan sebagai lembaga independen yang mengawasi pelanggaran netralitas ASN, terbukti dari penanganan kasus pada Pilkada sebelumnya. Dengan tidak adanya KASN, kewajiban menjaga netralitas ASN sepenuhnya dibebankan kepada individu ASN dan instansi masing-masing, memunculkan potensi meningkatnya politisasi birokrasi serta lemahnya pengawasan internal. Penelitian ini menggunakan pendekatan normatif dengan menganalisis peraturan perundang-undangan dan data sekunder lainnya. Hasil penelitian menunjukkan perlunya rekonstruksi konsep pengawasan ASN untuk mengatasi kekosongan fungsi yang ditinggalkan oleh KASN. Solusi yang diusulkan meliputi pembentukan kembali lembaga independen, penguatan mekanisme pengawasan internal, serta penegakan sanksi yang tegas terhadap pelanggaran. Peningkatan pemahaman ASN terhadap aturan netralitas dan komitmen seluruh pemangku kepentingan juga menjadi faktor kunci dalam menciptakan pengawasan yang efektif. Rekonstruksi pengawasan ini diharapkan dapat memastikan netralitas ASN, mencegah intervensi politik dalam birokrasi, dan mendukung penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 yang adil dan demokratis. Integritas ASN sebagai pelaksana pemerintahan profesional menjadi elemen utama dalam mewujudkan pemerintahan yang bebas dari konflik kepentingan dan korupsi. Kata kunci: pengawasan ASN, pilkada, rekonstruksi.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PRIORITAS DARI PARTISIPATIF MASYARAKAT DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN DI PROVINSI BENGKULU Dialyu, Endrix; Supardi, Reno; Prahasti, Prahasti
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2596

Abstract

Abstrak: Pro Agar mempermudah dalam proses penentuan keputusan terkait penentuan prioritas pembangunan infrastruktur Bengkulu, maka dibuatlah sebuah program sistem pedukung keputusan. Sistem pendukung keputusan merupakan sistem yang berguna dalam membantu user dalam menentukan sebuah keputusan dengan proses yang sistematis. Sistem pendukung keputusan biasanya digunakan untuk menentukan suatu hal yang memiliki nilai kriteria yang dimana semakin banyak kriteria yang dipilih semakin besar kemungkinan sistem akan memilih objek tersebut. Dalam penyelesaian masalah terkait penentuan prioritas pembangunan, metode yang digunakan adalah meotde echnique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS), yang berdasarkan multikriteria dengan ide dasarnya alternatif yang dipilih memiliki jarak terdekat dengan solusi ideal positif dan memiliki jarak terjauh dari solusi ideal negatif. Kata Kunci : SPK Prioritas pembangunan metode Topsis
ANALISA CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) PADA BANK SYARIAH RAJASA LAMPUNG TENGAH MENGGUNKAN FUZZY LOGIC Utomo, Dedi Budi; Sugandi, Febri
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2691

Abstract

Abstract: With the system that works expected the company to determine the level of customer satisfaction, so that they can correct deficiencies based oon the level oof satisfaction has been analyzed by the method of fuzzy logic. This research aim to determine how the level of customer satisfaction in Bank Syariah Rajasa Lampung Tengah. With the research community as customers are expected to provide input to the shortge of Bank Syariah Rajasa Lampung Tengah. for it in the study is done gathering data with interviews and circulate a questionnaire against sample spread. this research 'll simulated by using a programming language php to determine a chart and decision.Keyword: Service Quality, CRM Abstrak: Dengan adanya sistem yang bekerja diharapkan pihak perusahaan dapat mengetahui tingkat kepuasan nasabah, sehingga mereka bisa memperbaiki kekurangan berdasarkan tingkat kepuasan yang sudah di analisa dengan metode fuzzy logic. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tingkat kepuasan nasabah terhadap Bank Syariah Rajasa Lampung Tengah. Dengan penelitian ini diharapkan masyarakat sebagai nasabah dapat memberikan masukan terhadap kekurangan dari pihak Bank Syariah Rajasa Lampung Tengah. Untuk itu dalam penelitian ini dilakukan pengumpulan data dengan wawancara dan mengedarkan kuesioner terhadap sampel yang disebarkan. Penelitian ini akan disimulasikan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP untuk menentukan sebuah grafik dan keputusan.Kata kunci: Kualitas Pelayanan, CRM
ANALISIS PENCATATAN AKTA KELAHIRAN MENGGUNAKAN METODE CLUSTERING Fahlefi, Reza Revo; Sitorus, Zunaida
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2711

Abstract

Abstract: This study explores the application of the K-Means Clustering algorithm in grouping birth certificate data in Labuhanbatu Utara Regency. The aim of this research is to identify patterns in birth certificate ownership across various regions and to facilitate data clustering to support government planning related to birth certificate ownership. The analysis reveals that the K-Means Clustering method is effective in categorizing data according to the level of birth certificate ownership. Regions such as Kualuh Hulu, NA IX-X, and Kualuh Selatan have high levels of birth certificate ownership, while Kualuh Hilir, Aek Kuo, and Marbau fall into the medium category. Meanwhile, Kualuh Leidong and Aek Natas show low levels of birth certificate ownership. This information is crucial for designing targeted outreach programs to raise public awareness of the importance of having a birth certificate. The consistency of clustering results between the first and second iterations demonstrates the stability and efficiency of the K-Means method, achieving accurate outcomes without the need for multiple iterations. Therefore, the K-Means algorithm proves to be a reliable data analysis tool for decision-making in government programs. Keywords: K-Means Clustering, Birth Certificate, Data Clustering. Abstrak: Penelitian ini membahas penerapan algoritma K-Means Clustering dalam pengelompokan data akta kelahiran di Kabupaten Labuhanbatu Utara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pola kepemilikan akta kelahiran di berbagai wilayah serta mempermudah proses pengelompokan data guna mendukung perencanaan program pemerintah terkait kepemilikan akta kelahiran. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dari Disdukcapil Kabupaten Labuhanbatu Utara. Berdasarkan analisis yang dilakukan, hasil menunjukkan bahwa metode K-Means Clustering efektif dalam mengelompokkan data sesuai dengan tingkat kepemilikan akta kelahiran. Wilayah Kualuh Hulu, NA IX -X, dan Kualuh Selatan memiliki tingkat kepemilikan yang tinggi, sementara Kualuh Hilir, Aek Kuo, dan Marbau berada pada kategori sedang. Sedangkan wilayah Kualuh Leidong dan Aek Natas menunjukkan tingkat kepemilikan akta kelahiran yang rendah. Informasi ini penting untuk merancang program penyuluhan yang lebih tepat sasaran guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memiliki akta kelahiran. Konsistensi hasil clustering antara iterasi pertama dan kedua menunjukkan stabilitas dan efisiensi metode K-Means, dengan hasil yang akurat dapat dicapai tanpa memerlukan banyak iterasi. Dengan demikian, algoritma K-Means dapat diandalkan sebagai alat analisis data dalam pengambilan keputusan untuk program pemerintah. Kata kunci: K-Means Clustering, Akta Kelahiran, Pengelompokan Data.
PENGARUH MOTIVAS BELAJAR, DISIPLIN DIRI DAN EFEKTIVITAS PENGELOLAAN WAKTU TERHADAP GAYA HIDUP DIGITAL PADA MAHASISWA UNIVERSITAS ROYAL Julianda, Nirda; Rahayu, Elly; Nofriadi, Nofriadi; Saragih, Zuriah Br
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2682

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi belajar (X1), disiplin diri (X2), dan pengelolaan waktu (X3) terhadap Gaya hidup digital (Y) pada mahasiswa di Universitas Royal. Data dikumpulkan dari mahasiswa semester 1, semester 3, semester 5, dan semester 7 dengan total sebanyak 101 responden menggunakan observasi, kuesioner, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden adalah perempuan (67,6%), dengan rentang semester terbanyak adalah mahasiswa semester 5 (48,6%). Analisis data menggunakan Structural Equation Modeling-Partial Least Squares (SEM-PLS) menunjukkan bahwa variabel motivasi belajar tidak berpengaruh terhadap gaya hidup digital bagi mahasiswa Universitas Royal, sedangkan disiplin diri dan pengelolaan waktu memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap gaya hidup digital mahasiswa Universitas Royal. Kata kunci: disiplin; digital; gaya hidup; pengelolaan waktu

Page 64 of 131 | Total Record : 1307