cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
JMD: Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara
ISSN : -     EISSN : 26544326     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara merupakan terbitan berkala ilmiah sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan di bidang Manajemen yang diterbitkan oleh Lembaga Penerbitan dan Publikasi Karya Ilmiah (LP2KI) STIE PGRI Dewantara Jombang, secara berkala 2 (dua) kali setahun setiap bulan Januari dan Juli dengan tujuan menyebarluaskan hasil-hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang Manajemen
Arjuna Subject : -
Articles 82 Documents
Strategi Bisnis Retail Digital DOLTINUKU Ignatius Krido Sadmoko; Aprihatiningrum Hidayati
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 4 No. 2 (2021): Juli (2021) - Desember (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v4i2.911

Abstract

Penelitian Terapan ini bertujuan untuk mendapatkan Peta Strategi Bisnis Retail Digital DOLTINUKU periode 2021 – 2022, dengan mempergunakan metode Balanced Scorecard (BSC) sampai pada level perusahaan. Penelitian dilakukan di Semarang tempat beroperasinya DOLTINUKU, dimana data yang diambil adalah dengan interview, observasi dan studi pustaka, dan data internal DOLTINUKU yang diambil dari Januari 2019 s/d Maret 2021. Kesimpulan penelitian adalah bahwa DOLTINUKU perlu meningkatkan kinerja keuangan, melalui peningkatan kontribusi margin, penjualan, cost efisiensi dan gudang penjualan agar mampu memenuhi kebutuhan keuangannya sendiri (perspektif keuangan), juga dengan menambah gudang penjualan dan engembangkan public relation (perspektif pelanggan) dengan didukung oleh pengembangan aplikas yang dapat diandalkan (perspektif proses bisnis internal), dan peningkan kulitas sumber daya manusia (pespektif pembelajaran dan pertumbuhan
Business Model Canvas Hotel NYC Kartini Sally; Aprihatiningrum Hidayati
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 4 No. 2 (2021): Juli (2021) - Desember (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v4i2.886

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan merancang model bisnis Hotel NYC dengan menggunakan kerangka Business Model Canvas (BMC). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan tehnik pengumpulan data menggunakan tehnik wawancara. Hasil penelitian dari identifikasi BMC yang ada saat ini, pada elemen customer segment ditetapkan target utama adalah millennial dan first jobber, dan memperluas customer segment ke pelanggan korporasi dengan merekrut tenaga pemasaran khusus untuk menangani pelanggan korporasi. Pada elemen Channel penggunaan social media diperluas dan menggunakan social media agency sebagai pengelola konten. Untuk elemen Revenue Streams, akan dibuatkan paket yang sekarang sedang menjadi gaya hidup yaitu shortgateaway, staycation, dan paket special moment untuk millennial antara lain Bridal Shower Party dan paket pernikahan. Pada elemen Key Resources, akan memanfaatkan ruangan yang masih belum digunakan menjadi communal area tambahan dan dapat digunakan untuk acara gathering perusahaan atau acara pernikahan. Elemen Key Partnership akan tetap bekerjasama dengan Virtual Hotel Operator dan menambah kerjasama dengan Online Travel Agent seperti Expedia dan Traveloka. Pada elemen Cost Structures, akan menambahkan cadangan biaya untuk pemeliharaan bangunan dan perlengkapan.
Persepsi Pelanggan Terhadap Layanan Di Darling In The Cup Cafe Christin Setiawan; Devita Gantina
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 4 No. 2 (2021): Juli (2021) - Desember (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v4i2.888

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Darling in the cup Café Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode desktriptif yang pendekatan kuantitatatif dengan melibatkan 100 orang sebagai responden penelitian. Data yang digunakan adalah data primer dengan alat bantu SPSS untuk pengolahannya. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Kualitas Pelayanan berpengaruh kuat terhadap Kepuasan Pelanggan.
Peran Kesesuaian Orang-Organisasi dalam Memediasi Pengaruh Spiritualitas Tempat Kerja dan Persepsi Dukungan Organisasi Terhadap Perilaku Kerja Inovatif Nurali Nurali
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 4 No. 2 (2021): Juli (2021) - Desember (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v4i2.895

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku kerja inovatif, spiritualitas di tempat kerja dan kesesuaian orang-organisasi (P-O fit). Penelitian ini berusaha untuk menguji model teoritis yang menghubungkan spiritualitas tempat kerja, dukungan organisasi yang dirasakan (POS) dan perilaku kerja inovatif melalui P-O fit. Penelitian ini juga berusaha untuk meneliti efek mediasi P-O fit pada hubungan spiritualitas di tempat kerja dan dukungan organisasi yang dirasakan dengan perilaku kerja inovatif (IWB). Jenis Penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan explanatory. Data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan sampel karyawan dari lima hotel di Jombang dan dianalisis menggunakan SEM-PLS dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menujunjukkan bahwa spiritualitas di tempat kerja dan dukungan organisasi yang dirasakan, secara positif mempengaruhi P-O fit. Spiritualitas di tempat kerja, P-O fit dan dukungan organisasi yang dirasakan secara positif mempengaruhi perilaku kerja yang inovatif. P-O fit bertindak sebagai mediator parsial antara spiritualitas tempat kerja dan IWB, serta antara dukungan organisasi yang dirasakan dan IWB.
Pemanfaatan Teknologi Digital Pada Koperasi di Provinsi Bali Di Masa Pandemi Covid-19 Surya Dewi Rustariyuni; M Pudjiharjo; M. Umar Burhan; Dias Satria
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 4 No. 2 (2021): Juli (2021) - Desember (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v4i2.922

Abstract

Pandemi Covid-19 menciptakan tantangan bagi lembaga koperasi guna melayani masyarakat serta menjaga likuiditas lembaga agar tetap survive. Salah satu solusinya adalah dengan memanfaatkan penerapan teknologi digital untuk mengatasi social distancing. Aplikasi layanan menggunakan teknologi digital pada koperasi menjadi sebuah layanan keuangan yang dapat membantu manajemen koperasi untuk melakukan efisiensi biaya, efisiensi waktu, meningkatkan pelayanan serta masyarakat sebagai anggota koperasi tetap terlayani dengan optimal di masa pandemi Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertimbangan yang diambil koperasi di Provinsi Bali guna menyediakan layanan teknologi digital. Metode penelitian adalah kualitatif deskriptif. Informan kunci dalam penelitian ini yaitu ketua pengurus dan manajer koperasi yang menerapkan layanan teknologi digital. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi. Berdasarkan hasil wawancara dapat disimpulkan bahwa pertimbangan yang diambil koperasi di Provinsi Bali guna memanfaatkan teknologi informasi adalah: 1) Kredibilitas, 2) Persepsi biaya dan 3) Kondisi yang memfasilitasi.
PERAN KETERAMPILAN KERJA DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN Abdul Rohim; Dewi Irayanti
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 5 No. 1 (2022): Januari (2022) - Juni (2022)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v5i1.958

Abstract

The purpose of this study was to explain the effect of the variable Work Skills and Work Experience on Work Productivity of Employees Assembling Infusion of PT. Jayamas Medica Industri Jombang. This study uses a quantitative approach with explanatory research methods which are carried out through data collection in the field. The population used is the Assembling Employees of the Infusion Section of PT. Jayamas Medica Industri Jombang, totaling 45 employees. The sampling technique used was the saturated sample technique. The data analysis method uses validity test, reliability test, classical assumption test, multiple linear regression analysis, hypothesis test through T test and coefficient of determination (R2) with the help of SPSS Version 21. Based on the results of the study, it showed that Job Skills was able to increase Work Productivity of Assembling Employees in the infusion section of PT. Jayamas Medica Industri Jombang. Work Experience is able to increase Work Productivity of Assembling Employees in the infusion section of PT.Jayamas Medica Industri Jombang.
PERAN ESTABLISHING COMMON GROUND SEBAGAI PENDEKATAN PENYELESAIAN NEGOTIATION IMPASSE Aria Dimas Pramudya; Cecep Safa’atul Barkah; Nurillah Jamil Achmawati Novel
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 5 No. 2 (2022): Juli (2022) - Desember (2022)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v5i2.984

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran membangun kesamaan sebagai pendekatan penyelesaian kebuntuan negosiasi. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder berupa buku dan jurnal yang telah terpublikasi sebagai sumber utama penelitan ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hal-hal yang dibutuhkan guna membangun kesamaan yaitu: 1) tujuan superordinat, 2) musuh bersama, 3) harapan bersama, 4) mengatur waktu dan tenggat waktu, 5) membangun pandangan lain dan membuat kerangka kerja integratif, dan 6) membangun kesamaan.
RISK MANAGEMENT IN ISLAMIC FINANCIAL TECHNOLOGY Umari Abdurrahim Abi Anwar; Megha Sakova; Ikin Solikin; Asni Mustika Rani
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 5 No. 2 (2022): Juli (2022) - Desember (2022)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v5i2.985

Abstract

Digital developments have encouraged the development of financial technology (fintech) companies in the world, including fintech that upholds sharia principles. Until 2022, there are only seven sharia fintech companies registered with the Financial Services Authority (FSA/OJK) in Indonesia. Awareness of sharia products/services is still very small and tends to grow slowly. One way to catch up with Islamic fintech is to manage risk management. This is important to provide safe and comfortable services for consumers. The purpose of this study is to describe risk management and risk mitigation in Islamic fintech. This research is a literature study using secondary data in the form of journal articles published in reputable international journals. From the research results it is known that the importance of implementing risk management in Islamic fintech is closely related to technology risk. After all, the system is a media platform with connected hardware and software using the internet as an open trading system. The application of technology risk management needs to be adjusted to the objectives and policies of the digital financing business strategy (complexity).
GAMBARAN UMUM KONDISI PEKERJA ONLINE DI JABODETABEK Joseph Haryo Tejo; Wendra Wendra
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 5 No. 1 (2022): Januari (2022) - Juni (2022)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v5i1.986

Abstract

Kondisi pandemi Covid-19 membuat perubahan pada kehidupan masyarakat, termasuk dalam hal bekerja. Model bekerja yang awalnya dilakukan secara konvensional berubah menjadi kombinasi online (bekerja dari rumah) dan bekerja dari kantor, bahkan ada yang full online. Perubahan ini menuntut meningkatkan kemampuan (soft skill dan hard skill) serta berpengaruh terhadap psikologis seseorang baik dari segi kepuasan kerja, kelelahan kerja, dan rasa keterikatan karyawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh tuntutan kerja terhadap kepuasan kerja dan keterikatan karyawan dengan menyisipkan variabel kelelahan kerja sebagai mediasi. Penelitian yang dilakukan bersifat kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner secara purposive terhadap 100 responden yang bekerja secara online di daerah Jabodetabek. Hasil penelitian menemukan bahwa tuntutan kerja memiliki pengaruh negatif dan signifikan pada kepuasan kerja. Tuntutan kerja ini memiliki pengaruh negatif dan signifikan pada keterikatan karyawan. Kelelehan kerja mampu memediasi hubungan antara tuntutan kerja dengan keterikatan karyawan. Namun, kelelahan kerja tidak dapat memediasi hubungan antara tuntutan kerja terhadap kepuasan kerja.
KINERJA KARYAWAN MUSLIM DI KOTA BANDUNG: STUDI PERAN RELIGIUSITAS, KETERIKATAN, DAN KEPUASAN KERJA Setiawan Setiawan; Dimas Sumitra Danisworo; Rani Putri Kusuma Dewi
JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara Vol. 5 No. 1 (2022): Januari (2022) - Juni (2022)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/jmd.v5i1.987

Abstract

Indonesia adalah negara muslim terbesar dan memiliki kesempatan untuk mengembangkan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia yang ada. Sebagai tolak ukur dalam dunia kerja, sumber daya manusia dapat dilihat dari kinerjanya. Penelitian bertujuan untuk melihat pengaruh religiusitas, keterikatan kerja, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Objek penelitian ini adalah karyawan Muslim yang ada di Kota Bandung. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja karyawan muslim di Kota Bandung secara langsung dipengaruhi oleh religiusitas dan keterikatan kerja. Sedangkan kepuasan tidak memengaruhi kinerja karyawan. Sedangkan secara tidak langsung, religiusitas berpengaruh terhadap kinerja dengan variabel pemediasinya adalah keterikatan kerja.