Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Prodi S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Surabaya. Jurnal ini menfokuskan pada publikasi hasil penelitian berupa artikel ilmiah tentang bahasa, sastra dan pengajaran Bahasa Indonesia. Jurnal ini terbit setiap Januari dan Juli dengan nomor P-ISSN 1978-8800 dan E-ISSN 2614-3127.
Articles
9 Documents
Search results for
, issue
"Vol 12 No 1 (2019)"
:
9 Documents
clear
Inovasi Pembelajaran Karakter Humanis Melalui Sanggar Sastra dengan Pendekatan CRS (Consideration Research Student) dalam Matakuliah Apresiasi dan Kritik Sastra
Khotimah, Khusnul;
Amil, Ahmad Jami’ul;
Rosid, Abdul;
Antono, Mixghan Norman
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2437
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan kajian pembelajaran sastra, peneletian ini mengkaji tentang pembelajaran sastra dan pendidikan karakter pada materi perkuliahan apresiasi dan kritik sastra. Pada penelitian ini instrumen yang digunakan adalah instrumen peneliti sendiri, instrumen proses pembelajaran, dan instrumen pendidikan karakter. Proses pembelajaran apresiasi dan kritik sastra diketahui dari hasil pengamatan dan penilaian penilaian kinerja mahasiswa selama mengikuti pembelajaran sastra. Proses pembelajaran setelah dilakukan tindakan ternyata sudah sesuai dengan landasan kualitas proses yang dibuat yaitu, ada lima jenis variabel yang menentukan keberhasilan belajar mahasiswa yaitu sebagai berikut: a) melibatkan mahasiswa secara aktif, b) Menarik minat dan perhatian mahasiswa, c) membangkitkan motivasi mahasiswa, d) Peragaan dalam pembelajaran Sastra melalui pementasan sandur. Nilai-nilai humanis yang diterapkan yaitu; menghargai pendapat orang lain (kebebasan menngeluarkan pendapat), Kerjasama, rela berkorban, peduli terhadap orang lain, dan tolong menolong, dan Solidaritas. pembelajaran apresiasi dan kritik sastra menekankan pada nilai-nilai humanis sehingga menciptakan keragaman yang harmonis dalam bingkai sastra.
Kajian Makna Verbal dalam Tembang Pengiring Pementasan Tari Muang Sangkal
Litaay, Adeline Grace M.
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2438
Tari Muang Sangkal ialah sejenis tari penyambutan bagi tamu agung yang mulanya hanya dapat ditarikan di pendopo atau keraton di Sumenep. Kata Muang Sangkal dalam Bahasa Madura berarti membuang musibah, sial ataupun hal-hal buruk lainnya. Dalam artikel ini akan dibahas makna verbal yang terdapat dalam tembang pengiring Tari Muang Sangkal, dengan menggunakan teori perkembangan tari oleh Sedyawati dan mengaitkannya dengan teori makna verbal serta metode penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa dalam pantun yang dinyanyikan pada tembang pengiring Tari Muang Sangkal terdapat makna verbal berupa suatu ungkapan hati penyair mengenai kisah cintanya yang tidak atau belum mendapatkan respon atau tanggapan dari lelaki pujaannya, walaupun ia telah mengungkapkan perasaannya tersebut secara gamblang.
Kesantunan Berbahasa Siswa di SMA Muhammadiyah 4 Surabaya
Putra, Bima Saksono
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2439
Kesantunan Berbahasa siswa di SMA Muhammadiyah 4 Surabaya terlihat ketika siswa bertutur sesuai dengan maksim kesantunan yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesantunan berbahasa siswa di SMA Muhammadiyah 4 Surabaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan data tuturan antara siswa dengan guru di SMA Muhammadiyah 4 Surabaya. Teknik pengumpulan data dengan cara simak bebas lihat catat dan rekam suara. Teknik analisis data dengan menyusun data secara sistematis data yang diperoleh dari pengamatan dan catatan lapangan. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa wujud kesantunan berbahasa siswa di SMA Muhammadiyah 4 Surabaya terlihat ketika siswa bertutur sesuai dengan maksim kearifan, maksim kedermawanan, maksim pujian, maksim kerendahan hati, maksim kesepakatan dan maksim kesimpatian.
Pengaruh Penerapan Metode Think Pair Share Terhadap Keterampilan Berbicara Siswa Tunagrahita SMPLB Putra Mandiri Surabaya
Sandy, Nawal Abdina
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2440
Penelitian ini akan membahas tentang Pengaruh metode Think Pair Share terhadap Keterampilan Berbicara Siswa Tunagrahita SMPLB Putra Mandiri Surabaya. Permasalahan yang ada dalam penelitian ini adalah kurangnya keterampilan berbicara siswa tunagrahita yang menjadi subjek penelitian. Kurangnya keterampilan berbicara siswa tunagrahita ini disebabkan oleh beberapa factor yang juga akan dibahas dalam penelitian ini. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain One-Group Pre-Test dan Post-test, yaitu pemberian tes sebelum pemberian perlakuan dan tes sesudah pemberian perlakuan. Yang menjadi subjek penelitian adalah siswa yang mengalami ketunaan jenis tunagrahita, yaitu kurangnya kemampuan untuk berkonsentrasi dan lambat belajar di SMPLB Putra Mandiri Surabaya. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan rumus persentase dan T-Test. Hasil penelitian menyebutkan bahwa penerapan metode Think Pair Share memberi dampak positif terhadap keterampilan berbicara siswa tunagrahita SMPLB Putra Mandiri Surabaya.
Gaya Hidup Hedonis dalam Novel In Bed With Model$ Karya Moammar Emka
Hisabah, Dafir;
Afandy, Ali Nuke
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2441
Fokus penelitian ini adalah (1) Gaya hidup dalam hal hiburan pada tokoh dalam novel In Bed With Model$ karya Moammar Emka, (2) Gaya hidup dalam hal berpakaian pada tokoh dalam novel In Bed With Model$ karya Moammar Emka dan (3) Gaya Hidup dalam hal makanan pada tokoh dalam novel In Bed With Model$ karya Moammar Emka. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode dan pendekatan deskriptif-kualitatif. Sumber data penelitian ini menguraikan data yang berbentuk kata-kata tentang gaya hidup hedonis pada novel In Bed With Model$ sedangkan objek penelitian yaitu berupa teks atau dialog kata, dan kalimat mengenai gaya hidup yang ada pada novel. Pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan simpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) gaya hidup dalam hal hiburan yang dialami para tokoh dilihat dari perilaku seorang model dalam hidupnya selalu memasuki tempat hiburan malam seperti cafe dan diskotik, (2) gaya hidup dalam hal pakaian pada tokoh seorang model memilih menggunakan pakaian bermerek, baju yang sedikit memperlihatkan sebagian tubuhnya dan digunakan setiap hari ke tempat hiburan malam (3) gaya hidup dalam hal makanan dari kesehariaan tokoh selalu mengkonsumsi makanan yang serba mewah dan minuman beralkohol dengan harga mahal yang terdapat pada cafe, restoran dan tempat hiburan malam.
Eksistensi Perempuan dalam Kumpulan Cerita Pendek Jangan Main-Main (Dengan Kelaminmu) Karya Djenar Maesa Ayu
Meiliana, Devi;
Mubarok, Insani Wahyu
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2442
Fokus penelitian ini: (1) Eksistensi perempuan yang berkaitan dengan esensi dalam kumpulan cerpen Jangan main-main (dengan kelaminmu) karya Djenar Maesa Ayu. (2) Eksistensi perempuan yang berkaitan dengan tanggung jawab dalam kumpulan cerpen Jangan main-main (dengan kelaminmu) karya Djenar Maesa Ayu. (3) Kebebasan eksistensi perempuan dalam kumpulan cerpen Jangan main-main (dengan kelaminmu). Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan eksistensi perempuan yang terdapat dalam cerpen. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan jenis pendekatan kualitatif karena datanya berupa kata-kata yang kemudian dikembangkan lagi secara deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah Kumpulan cerpen Jangan main-main (dengan kelaminmu) karya Djenar Maesa Ayu. Objek penelitian adalah kata, kalimat, teks atau dialog yang berisi tentang eksistensi perempuan. Berdasarkan hasil penelitian ini terdapat eksistensi perempuan yang berkaitan dengan esensi memperlihatkan adanya tuntutan keberadaan perempuan dalam cerpen yang mengatasi dirinya dengan kebebasan dan menjadikan hidupnya seperti apa yang diinginkan.
Pesan Nilai-Nilai Motivasi pada Lirik Lagu Album Monokrom (Kajian Semiotika Model Charles Sander Peirce)
Anggraeni, Wahyu Mei;
Yarno, Yarno;
Hermoyo, , R. Panji
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2443
Fokus penelitian ini adalah pesan makna nilai-nilai motivasi pada setiap lagu di album Monokrom. Metode dalam penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan teknik analisis semiotika model Charles Sander Peirce. Subjek data penelitian ini adalah album Monokrom, dan objek data pada lirik lagu di di album Monokrom. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dengan teknik simak dan teknik catat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pesan makna nilai-nilai motivasi pada album Monokrom meliputi 1) rasa empati terhadap orang lain dengan cara menghargai dan menghormati hak dan cara pandang mereka dari sisi yang berbeda. Rasa empati terdapat pada lagu Ruang Sendiri dan Tukar Jiwa. 2) rasa cinta terhadap kedua orang tua dan pasangan. Rasa cinta tersebut berupa perasaan jatuh cinta dan kasih sayang, tetapi rasa cinta tak selamanya berbuah manis. Tak sedikit rasa cinta tersebut berbuah rasa kecewa, seperti perasaaan kecewa dan dilema karena di antara keduanya memiliki tujuan akhir yang berbeda dalam menjalani sebuah hubungan kasih. Rasa cinta terdapat pada lagu Monokrom, Cahaya, Tergila-gila, Langit Abu-abu, dan Pamit. 3) rasa optimisme, rasa yang harus dimiliki dan ditumbuhkan semua orang dalam dirinya, berupa rasa pantang menyerah dan kerja keras. Rasa optimisme ini yang akan membawa seseorang untuk tetap kuat dalam menjalani kehidupan. Rasa optimisme terdapat pada lagu Mahakarya, Manusia Kuat, dan Lekas.
Pengembangan Kampung Seni Melalui Sanggar Seni Lintas Generasi
Suryandoko, Welly;
Suwahyono, Agus
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2444
Pada pelaksanaan KKN-PPM ini mengutamakan penerapan teori dan praktek seni teater berupa pelatihan-pelatihan berperan dan bermain Seni Teater Tradisional Ludruk secara utuh  di sekitar desa Canggu Kecamatan Jetis Kabupaten Mojokerto wilayah yang dekat dengan Ludruk Karya Budaya. Selain memberikan pelatihan ketrampilan ludruk untuk Sanggar Ludruk Karya Budaya, Sanggar Ludruk Remaja dan Sanggar Ludruk Anak. di Desa Canggu.  Berawal  dari  pelatihan Seni Teater Tradisional Ludruk diharapkan warga Desa Canggu umumnya atau para peserta pelatihan tersebut dapat menjadi generasi penerus Ludruk baru yang dapat menunjang kekuatan wisata kampong seni di desa. Target dari kegiatan KKN adalah mengubah mitra atau khalayak sasaran yaitu Sanggar Ludruk Karya Budaya, Sanggar Ludruk Remaja dan Sanggar Ludruk Anak Desa Canggu Kecamatan Jetis, Mojokerto yang awalnya kurang produktif sacara ekonomi melalui pelatihan ketrampilan Seni Teater Tradisional Ludruk ini diharapkan dapat menjadi destinasi andalan Desa Canggu. Luaran (output) yang akan dihasilkan setelah kegiatan ini dilaksanakan yang utama terwujudnya Desa Wisata yang mewadai Ludruk lintas generasi andalan Desa Canggu. Senyampang mewujudkan Sanggar Seni Ludruk Lintas Generasi Tim PMM juga memberikan pelattihan untuk menghasilkan pengembangan destinasi desa wisata sebagai kampung Ludruk. Mendaftarkan Desa Canggu sebagai Kampung seni Ludruk Jawa Timur.
Efektivitas Media Wayang Kertas Terhadap Kemampuan Mendongeng Mata Kuliah Keterampilan Berbicara Mahasiswa Program Dharmasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya
Nufus, Tisan Fitrotun;
Ridlwan, M.;
Kartika, Pheni Cahya
Stilistika: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol 12 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30651/st.v12i1.2445
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana kemampuan mendongeng dengan menggunakan media wayang kertas. Dengan dua rumusan masalah sebagai berikut yaitu bagaimana efektivitas dan peningkatan media wayang kertas terhadap kemampuan mendongeng mahasiswa dharmasiswa. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif. Karena penelitian ini bertujuan untuk memaparkan hasil data dengan menggunakan angka-angka sebagai representasi dari efektivitas media wayang dan Sasaran dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa dharmasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya Tahun Ajaran 2017/2018 di kelas BIPA. Teknik pengumpulan data dengan cara tes berbicara mendongeng dengan menggunakan media wayang secara berkelompok dengan penilaian secara individu, setelah memperoleh data, data dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Simpulan hasil penelitian menunjukan efektivitas media memperoleh nilai rata-rata sebesar 67,46 dengan kategori nilai BC (Cukup Baik). Tes kedua nilai rata-rata yang diperoleh mahasiwa darmasiswa sebesar 70,6 dengan kategori nilai B (Baik). Sedangkan, pada peningkatan penggunaan media pemerolehan nilai yang dihasilkan selalu melebihi angka yang telah ditentukan. Nilai pada pertemuan pertama mencapai 84,33 dibulatkan menjadi 85 persen. Sedangkan pertemuan kedua mencapai 88,25 dibulatkan menjadi 89 persen. artinya nilai yang diperoleh dari tes kedua diketahui lebih meningkat meskipun tes pertama nilai yang dihasilkan sudah lebih dari target.    Â