cover
Contact Name
Resty Gustiawati
Contact Email
-
Phone
+6281290480494
Journal Mail Official
speed@unsika.ac.id
Editorial Address
Gedung FKIP Universitas Singaperbangsa Karawang Jl. H.S. Ronggowaluyo Telukjambe Timur Karawang
Location
Kab. karawang,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment)
ISSN : -     EISSN : 26216698     DOI : 10.35706/speed.v2i1
Core Subject : Education,
JSPEED Merupakan Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Singaperbangsa Karawang yang menerbitkan artikel hasil penelitian dibidang pendidikan Jasmani,dan olahraga. JSPEED terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu di bulan Mei dan November.
Articles 138 Documents
Pengaruh Model Cooperative Learning Tipe TGT dalam Permainan Bolatangan Terhadap Kepribadian Siswa yusuf ucup -; Ega Trisna Rahayu; Irfan Zinat Achmad
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan dilapangan bahwa sering ditemukan kepribadian yang kurang baik ditunjukkan oleh siswa, sifat egois, kurang inisiatif dalam membantu teman yang kurang dalam melakukan tugas gerak, serta nilai yang diperoleh siswa di bawah kriteria ketuntasan minimun (KKM) atau nilai dengan 78. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui, menganalisis, dan mengidentifikasi “Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Teams Games Tournament (TGT) Dalam Permainan Bolatangan Terhadap Kepribadian Siswa”. Untuk menjawab rumusan masalah penelitian yang telah dirumuskan, penulis menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SMK Negeri 8 Kota Bekasi dengan mengambil dua kelas sebagai sampel penelitian yaitu kelas X AFP 1 dengan jumlah 36 siswa, dan kelas X Grafika dengan jumlah 36 siswa dari 249 siswa dari jumlah seluruh kelas X yang berjumlah 8 kelas. Terdapat tiga tahap pada penelitian ini, Pretest dilakukan dikedua kelas untuk mengetahui kemampuan awal siswa, treatment model Cooperative Learning Tipe Teams Games Tournament (TGT) dilakukan sebanyak delapan kali pertemuan dikelas eksperimen, sedangkan dikelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional (Direct Instruction), selanjutnya posttest pada kedua kelas. Uji-T digunakan untuk menganalisis data. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa: 1). Penerapan Cooperative Learning Tipe Teams Games Tournament (TGT) dalam permainan bola tangan berpengaruh signifikan terhadap kepribadian siswa. 2). Penerapan model konvensional (Direct Instruction) dalam permainan bola tangan berpengaruh terhadap kepribadian siswa. 3). Penerapan Cooperative Learning Tipe Teams Games Tournament (TGT) menunjukan perbedaan pengaruh dengan pengaruh yang lebih efektif dari model pembelajaran konvensional (Direct Instruction) dalam permainan bola tangan terhadap kepribadian siswa. Kata Kunci : Model Cooperative Learning Tipe Teams Games Tournament, Permainan Bola Tangan, Kepribadian Siswa.
Survey Kepuasan Member Fitness Terhadap Pelayanan yang Diberikan Brother Gym Kota Palembang rudi hermawan; Maya Kurnia; Mutiara Fajar
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine the level of satisfaction of Fitness Brother Gym Members in Palembang City. This research is a quantitative descriptive research with the type of survey research. Research data obtained through questionnaires and documentation. Data analysis used questionnaire data analysis techniques by looking for the relative frequency of the percentage. The results showed that the satisfaction of fitness members with the services provided at Brother Gym in Palembang was included in the satisfactory category of 24 people with a percentage of 80% and followed by a very satisfactory category of 6 people with a percentage of 20%. This situation shows that the services provided by Brother Gym in Palembang are good and in accordance with the needs of fitness members. Especially in the assurance and empathy categories, namely: the company's attention to members, understanding the needs of members, friendliness, and assurance of safety and security. Keywords: Service Survey, Service
Survei Motivasi Siswa Putri dalam Mengikuti Kegiatan Ekstrakurikuler Bola Voli di SMAN 1 Tempuran waryopi sulaeman; Akhmad Dimyati; Aria Kusuma Yuda
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa tinggi motivasi siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrkurikuler bola voli di SMAN 1 Tempuran selain itu juga untuk mengetahui tingkat motivasi instrinsik dan motivasi ekstrinsik siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler bola voli di SMAN 1 Tempuran dan faktor apa saja yang mempengaruhi motivasi para peserta ekrakurikuler bola voli. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei. Penelitian ini menggunakan penelitian populasi, sehingga semua anggota populasi adalah sampel penelitian yang mana penelitian ini menggunakan semua siswa putri yang mengikuti ektrakurikuler bola voli di SMAN 1 Tempuran sebanyak 20 siswa putri. Instrumen pada penelitian ini menggunkan angket, dengan uji reabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach dan menghasilkan koefisien reabilitas sebesar 0,9593 dengan interpretasi sagat tinggi. Uji validitas menggunakan rumus Product Moment dengan analisis data statistik deskriptif dengan presentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi siswa dalam mengikuti ekstrakurikuler bola voli di SMAN 1 Tempuran dalam kategori sangat tinggi sebanyak 5%, kategori tinggi sebanyak 20%, kategori sedang sebanyak 50%, kategori rendah sebanyak 20%, dan kategori sangat rendah sebanyak 5% Kata kunci: motivasi, ekstrakurikuler, bola voli
Hubungan Peran Orang Tua dengan Rasa Tanggung Jawab Siswa dalam Pembelajaran Daring Pendidikan Jasmani di SMPN 2 Telagasari DEBI WAHYUDI; Citra Resita; Akhmad Dimyati
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan peran orang tua dengan rasa tanggung jawab siswa dalam pembelajaran daring pendidikan jasmani di SMPN 2 Telagasari. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan tehnik korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 2 Telagasari sebanyak 190 siswa, pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Teknik pengumpulan data melalui angket peran orang tua dan angket tanggung jawab siswa yang di berikan kepada 36 orang tua dan 36 siswa dengan teknik korelasi product moment dan regresi linear sederhanaa. Hasil yang dicapai dalam penelitian adalah adanya hubungan positif antara peran orang dengan rasa tanggung jawab siswa rxy 0,477, dan terdapat nilai Rsquare 0,277 atau 22,7% yang artinya peran orang tua mempengaruhi rasa tanggung jawab siswa sebesar 22,7%. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa adanya hubungan antara peran orang tua dengan rasa tanggung jawab siswa dalam pembelajaran daring pendidikan jasmani di SMP 2 Telagasari. Kata kunci: Peran orang tua, tanggung jawab siswa, pembelajaran daring, pendidikan jasmani.
Peningkatan Hasil Belajar Renang Gaya Bebas dengan Penerapan Modifikasi Alat Bantu Asrori Yudha Prawira; Faridatul A’la; Qorry Armen Gemael; Eko Prabowo
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode melatih menggunakan alat bantu botol dan alat bantu dayung tangan terhadap kecepatan renang gaya bebas.Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain “two group pretest-posstest design”. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa dan siswi sekolah renang Akuatik Jakarta Timur yang berjumlah sebanyak 30 siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yang termasuk dalam probability sampling dengan kriteria Sampel adalah (1) perenang kelas progressive, (2) Sampel masih bersekolah SD dan SMP, (3) Sampel yang digunakan harus terdaftar sebagai anggota Sekolah reang Akuatik Jakarta Timur, (4) Perenang sudah memulai latihan minimal 3 bulan terakhir dan (5) Bersedia mengikuti treatment sebanyak 16 kali. Analisis data menggunakan uji t test. Penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada pengaruh latihan menggunakan alat bantu pelampung terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meter, dengan t hitung 3,053 > t tabel 2,131 dan nilai signifikansi 0,038 < 0,05, dengan selisih peningkatan sebesar 0,83. (2) ada pengaruh latihan tanpa menggunakan alat bantu pelampung terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meter, dengan t hitung 2,840> t tabel 2,131 dan nilai signifikansi 0,047 < 0,05, dengan selisih peningkatan sebesar 0,66. (3) metode melatih menggunakan alat bantu pelampung lebih efektif daripada tanpa menggunakan alat bantu pelampung terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meter, dengan t hitung 0,268 < t tabel 1,859 dan nilai signifikan 0,795 > 0,05, dengan selisih rata-rata posttest sebesar 0,47.
Pengaruh Interval Training Terhadap Kemampuan Middle Kick Atlet Muaythai Club Pattimura Ambon Romario Mirlau; A. Fenanlampir; Idris Moh. Latar; Yellia Tomasoa
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : pengaruh interval treaning Terhadap kemampuan middle kick atlet muaythai club Pattimura Ambon. Penelitian eksperimen ini menggunakan desain one group pretest-posttest. Subjek dalam penelitian ini atlet senior putri club muaythai Pattimura Ambon. Teknik analisis data menggunakan analis uji-t. Berdasarkan uji hipotesis, maka hasi penelitian ini adalah interval treaning Terhadap kemampuan middle kick atlet muaythai club Pattimura Ambon. Dengan perhitungan thit sebesar 4,807. Maka dapat disimpulkan adanya pengaruh interval treaning Terhadap kemampuan middle kick atlet muaythai club Pattimura Ambon yang telah dibuktikan dengan uji-t. Kata Kunci : Interval Training, Middle Kick, Muaythai
Model Latihan Passing Sepakbola untuk Peningkatan Pembelajaran di masa Pandemi Covid-19 ardian cahyadi; Surisman Surisman; Herman Tarigan; Satria Armanjaya
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian dan pengembangan ini adalah untuk menghasilkan model latihan Passing sepakbola untuk peningkatan latihan dimasa pandemi covid-19. Selain itu, penelitian dan pengembangan ini dilakukan untuk memperoleh informasi secara mendalam tentang pengembangan dan penerapan model passing sepakbola di provinsi Lampung dan mengetahui efektivitas, efisiensi serta daya tarik anak terhadap model yang dibuat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan Research & Development (R & D) dari Borg and Gall dengan subjek penelitian adalah Sekolah Sepakbola (SSB) di Provisi Lampung.Pencapaian yang akan dihasilkan yaitu bagaimana olahraga cabang sepakbola  bisa memperbaiki kualitas atlet dari sedini mungkin dan prestasi semakin maksimal dimasa pandemi covid-19. Hasilnya adalah mendapatkan Model latihan passing sepak bola yang terdiri 30 model passing sepak bola dapat dipergunakan sebagai model pengembangan latihan passing sepak bola pada masa pandemi.
Persepsi Siswa dan Guru terhadap Pendidikan Jasmani di Masa Pandemi Covid-19 di Sekolah MTs Se Kabupaten Karawang subhan nuari; Tatang Muhtar; Dinar Diningsit
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses pendidikan jasmani seyogyanya di maksimalkan dalam kondisi dan keadaan seperti apapun, tidak terkecuali pada masa pandemi Covid-19 seperti ini. Beberapa Intansi Pendidikan mengupayakan Media E-Learning untuk memaksimalkan Proses pendidikan jasmani, Supaya mengupayan hasil yang maksimal dalam kondisi pandemi Covid-19. Tujuan dari penelitian ini adalah mencaritau persepsi Siswa dan Guru terhadap Proses Pembelajaran Penjas dalam kondisi Pandemi dengan menggunakan media E-Learning yang sudah tersedia Oleh Kementrian agaman Kabupaten Karawang untuk MTs Se-Kabupaten Karawang. Penelitian ini termasuk penelitian Kuantitatif dengan motode Survey, Lokasi penelitian ini di MTs Se-Kabupaten Karawang di Bawah naungan Pendidikan Madrasah Kantor Kementrian Agama Kabupaten Karawang Provinsis Jawa Barat dengan Jumlah Sempel Siswa 120 dan 18 Guru Olahraga. Berdasarkan hasil analisis data, hasil penelitian yang menyatakan responden Guru mencapain nilai Rata-Rata 58,48 % dan bisa di katagorikan (Lebih dari setengah nya) Menyatakan Baik dalam Proses Pembelajaran Penjas Serta Persepsi Siswa/I yang di dapat Scor Rata-Rata nya Sebesar 75,56% dan Bisa di katagorikan Lebih dari setengah nya menyatakan Baik untuk membantu Proses Pembelajaran Penjas di Masa Pandemi Covid-19. Secara garis besar dan akumulasi dari Scor Rata-Rata Siswa dan Guru lebih dari Setengah Merespon baik dalam penggunaan Pasilitas E-Learning dalam proses pembelajaran Penjas Di Mts Se Kab.Karawang. Kata Kunci : Pendidikan jasmani, Persepsi Siswa dan guru, Media Pembelajaran E-Learning
Analisis Kluster Menggunakan Metode Single Linkage dan Average Linkage dalam Pengelompokan Kekuatan dan Power Otot Tungkai Cabang Olahraga Atleteik Nomor 100 Meter Ruruh Andayani Bekti; Dhedhy Yuliawan
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kondisi fisik meliputi keadaan fisik dan psikis serta kesiapan seorang atlet terhadap tuntutan-tuntutan khusus suatu cabang olahraga”. Oleh karena itu perlu dibatasi agar tidak menimbulkan pemahaman yang berbeda. Kondisi fisik secara umum dapat diartikan dengan keadaan atau kemampuan fisik, keadaan tersebut bisa meliputi sebelum (kondisi awal), pada saat dan setelah mengalami suatu proses latihan. Hasil kondisi fisik sering dimanfaatkan oleh pelatih dalam perencanaan prestasi atlet, misalnya sebagai bahan penyusunan program latihan, bahan evaluasi atlet dan monitoring perkembangan atlet. Penelitian ini bertujuan untuk mengkluster item kondisi fisik atlet yang paling dominan yaitu kekuatan otot tungkai dan power otot tungkai pada cabang olahraga terukur dengan data hasil tes parameter kondisi fisik atlet Atletik nomor 100 meter Kabupaten Kediri pada tahun 2021. Dalam penelitian ini, peneliti akan membandingkan metode single linkage dan metode average linkage dalam pengelompokan kondisi fisik berdasarkan kekuatan dan power otot tungkai, serta merepresentasikan dalam bentuk dendogram dan mengalisis dengan menggunakan pemrograman R-Studio. Berdasarkan hasil cluster menggunakan metode single linkage dan average linkage maka dapat terbentuk dua kesimpulan. Untuk metode single linkage didapatkan hasil dua klaster yang mendekati yaitu klaster I adalah sampel no 1, 2, 4, 6 sedangkan klaster II adalah sampel no 3, 5 yang memiliki kedekatan antara kekuatan dan power otot tungkai. Untuk metode average linkage didapatkan hasil dua klaster yang mendekati yaitu klaster I terdiri dari sampel no 1, 2, 4, 6 dan klaster II terdiri dari sampel no 3,5.
Pengaruh dari Modifikasi Permainan Bola Basket terhadap Peningkatan Gerak Anak Tunagrahita Ringan Habibi Hadi Wijaya; Danny Aulia; Sulthon Maulana Alauddin
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Sport, Physical Education and Empowerment (JSPEED) Volume 4 Nomor 02 No
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan jasmani adaptif suatu system pelayanan menyeluruh dalam mengidentifikasi dan memperbaiki masalah, psikomotor salah satu masalah utama anak bekerbutuhan khusus dalam perkembangan nya. Dalam pembelajaran pendidikan jasmani adaptif model permainan sangat cocok khususnya anak tunagrahita Permainan merupakan salah satu bentuk aktivitas social utama pada masa anak – anak. Dalam hal ini adalah modifikasi permainan bola basket diharapkan dapat meningkatkan kemampuan biomotorik anak tugrahita kategori ringan dalam hal ini koordinasi dari mata dan tangan akan meningkat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dengan modifikasi permainan bola basket dapat membantu masalah gerak dasar yang dialami oleh anak tunagrahita ringan di Sekolah Dasar Luar Biasa Luar Biasa C Tunas Harapan Karawang melalui pendekatan permainan lempar tangkap bola. Penelitian ini bersifat eksperimen dengan desain penelitian one group pretest – posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa di Sekolah Dasar Luar Biasa Luar Biasa C Tunas Harapan Karawang, dan untuk sampel adalah seluruh siswa kelas 5 di Sekolah Dasar Luar Luar Biasa C Tunas Harapan Karawang yaitu sebanyak 9 anak. Untuk mendapatkan hasil aktifitas gerak melempar bola digunakan bentuk performance test yaitu tes melempar bola. Berdasarkan perhitungan data diperoleh hasil sebagai berikut, ditinjau dari hasil pretest dan posttest melempar bola anak tuagrahita ringan di Sekolah Dasar Luar Biasa C Tunas Harapan Karawang. Perbedaan hasil pretest dan posttest kecepatan reaksi tersebut adalah sebesar 1,155, karena t-hitung lebih kecil t-tabel (1,155 < 1,860) dengan taraf signifikasi 5% atau 0,05 pada df 8, maka Ho diterima dan Ha ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara pembelajaran menggunakan permainan bola basket yang telah dimodifikasi terhadap peningkatan aktifitas gerak dasar anak tunagrahita ringan di Sekolah Dasar Luar Biasa Luar Biasa C Tunas Harapan Karawang setelah diberikan perlakuan permainan lempar tangkap bola. Kata Kunci : Modifikasi permainan bola basket, koordinasi, tunagrahita ringan.

Page 8 of 14 | Total Record : 138