cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
livana.ph@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
lppm@stikeskendal.ac.id
Editorial Address
Jl. Laut No. 31A Kendal Jawa Tengah 51311
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal
ISSN : 20890834     EISSN : 25498134     DOI : https://doi.org/10.32583/pskm
Core Subject : Health, Education,
Jurnal ilmiah permas: jurnal ilmiah stikes kendal (JIPJISK) merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. JIPJISK merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi. JIPJISK menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian, studi kasus, hasil studi literatur, konsep keilmuan, pengetahuan dan teknologi yang inovatif dan terbaharu yang berfokus pada delapan (8) pilar kesehatan masyarakat, meliputi Biostatiska dan Kependudukan, Epidemiologi, Promosi Kesehatan, Kesehatan Lingkungan, Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Administrasi dan Kebijakan Kesehatan, Gizi Masyarakat, Kesehatan Reproduksi. JIPJISK mulai Januari 2019 akan terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Januari, April, Juli, dan Oktober.
Articles 28 Documents
Search results for , issue "Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021" : 28 Documents clear
Hijamah Meningkatkan Kualitas Tidur pada Pasien Hipertensi Ni Putu Oppy Hendrawati; Aris Setyawan; I Made Moh. Yanuar Saifudin; Dian Nur Adkhana Sari
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1101

Abstract

Hipertensi merupakan penyebab berbagai penyakit dan komplikasi serius. Salah satu tanda dan gejala hipertensi adalah sulit tidur. Oleh karena itu perlu dilakukan peningkatan kualitas tidur agar tekanan darah seseorang yang menderita hipertensi tidak meningkat dan dapat dikontrol dengan baik. Salah satu pengobatan alternatif yang banyak digunakan oleh masyarakat saat ini adalah pengobatan alternatif dengan terapi bekam. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh terapi bekam basah terhadap kualitas tidur pasien hipertensi di Posbindu PTM Wijaya Kusuma Dusun Taskombang Desa Palbapang Kecamatan Bantul Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu dengan desain control group pre-test-post-test. Metode Random Sampling digunakan untuk mengambil sampel sebanyak 32 orang yang terbagi dalam kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Pengumpulan data menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI), pengukur tekanan darah dan alat bekam. Uji paired t-test telah digunakan sebagai analisis data. Ada perbedaan kualitas tidur yang bermakna pada pasien hipertensi sebelum dan sesudah terapi bekam pada kelompok intervensi dengan p-value <0,01. Disimpulkan bahwa terapi bekam basah efektif untuk meningkatkan kualitas tidur pasien hipertensi dengan p-value <0,01.
Knowledge Related to Hygiene Food Management Sites Edza Aria Wikurendra; Halimatus Sanila; Agus Aan Adriansyah; Sri Ita Tarigan
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1104

Abstract

Hygiene and food sanitation issues at the Port of Tanjung Perak Surabaya are essential issues. At Tanjung Perak Port, Surabaya, there is a place where food management is not feasible. This study aimed to determine the relationship between knowledge with food management hygiene in the Port of Tanjung Perak, Surabaya. The type of research used in this study is an analytic survey with a cross-sectional approach. This study's population was all food handlers in the buffer area, and in the perimeter area of Tanjung Perak Surabaya, there were 216 people. The research sample was taken by random cluster sampling with a sample size of 141 people. The data analysis used is a chi-square analysis. The results showed that almost all (89.4%) knowledge of food handlers was lacking, and the food management area's hygiene was almost entirely (92.9%) not feasible. Experience related to food hygiene management with a significance of 0.001 (<0.05). Knowledge related to hygiene in food management in Tanjung Perak Port, Surabaya. Suggestions that can be given are conducting training and increased supervision/inspection of food management sites.
Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun di RS “X” Leoni Sri Utami; Siti Musyarofah
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1106

Abstract

Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) adalah zat, energi, atau komponen lain yang karena sifat, konsentrasi dan jumlahnya, baik secara langsung maupun tidak langsung, dapat mencemarkan, merusak lingkungan hidup, dan dapat membahayakan lingkungan hidup, kesehatan, kelangsungan hidup manusia serta makhluk hidup lainnya. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah pengelolaan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) di salah satu RS Kendal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan limbah B3 di Rumah Sakit. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif, dengan menggunakan metode kualitatif dan alat ukur wawancara. Obyek penelitian ini adalah pengelolaan B3 di ruang IGD, OK, dan VK Rumah Sakit. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan limbah B3 di Rumah Sakit sudah sesuai hanya saja masih ada beberapa tempat penampungan limbah yang kurang bersih. Pemberian pelatihan kepada petugas pengelola limbah dan tenaga kesehatan mengenai Kesehatan dan Keselamatan Kerja terkait pengelolaan limbah medis B3, memberikan program vaksinasi dan pemeriksaan kesehatan.
Evaluasi Sistem Informasi Manajemen Menggunakan Model Hot-Fit Fasilitas Kesehatan X Anis Khotimah
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1110

Abstract

Evaluasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit perlu dilakukan untuk menilai atau mengukur manfaat yang didapatkan sehingga dapat mendukung tujuan, visi, dan misi organisasi. Model analisis HOT- Fit menempatkan komponen penting dalam sistem informasi yakni manusia, organisasi, dan teknologi, serta kesesuaian hubungan diantaranya dalam menghasilkan manfaat dari penerapan SIMRS. Tujuan Penelitian yaitu untuk mengevaluasi keberhasilan pemanfaatan SIMRS Fasilitas Kesehatan di Yogyakarta dengan menggunakan model HOT Fit, yaitu dilihat dari faktor manusia, teknologi dan organisasinya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Sampel sebanyak responden pengguna Sistem Informasi RS sejumlah 98 responden. Adapun cara mengumpulkan data kuantitatif ini adalah dengan menggunakan kuesioner yang terstruktur dengan sakala likert. Analisis data kuantitatif menggunakan aplikasi smartPLS yang dilakukan dengan mencari nilai inner model dan outer model.Hasil pengujian hipotesis pada inner model dalam path-analysis beberapa konstruk yang tidak berpengaruh yaitu kualitas sistem terhadap penggunaan, kualitas informasi terhadap penggunaan sistem, kualitas informasi terhadap kepuasan pengguna, dan kepuasan pengguna terhadap manfaat. Sedangkan untuk konstruk kualitas sistem terhadap kepuasan pengguna, kualitas layanan terhadap penggunaan, kualitas layanan terhadap kepuasan pengguna, kepuasan pengguna terhadap penggunaan, struktur organisasi terhadap lingkungan organisasi, penggunaan terhadap manfaat, struktur organisasi terhadap manfaat dan lingkungan organisasi terhadap manfaat secara signifikan berpengaruh. Kesimpulan penelitian ini membuktikan bahwa tidak semua hipotesis yang diajukan terbukti secara empiris. Beberapa hipotesis yang tidak berpengaruh antara lain yaitu kualitas sistem terhadap penggunaan, kualitas informasi terhadap penggunaan sistem, kualitas informasi terhadap kepuasan pengguna, dan kepuasan pengguna terhadap manfaat.
Keterpaparan Media Sosial yang Berkonten Pornografi dengan Gaya Berpacaran Oktaviani Cahyaningsih; Indah Sulistyowati; Novita Alfiani
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1115

Abstract

Mengakses internet di era informasi saat ini sudah menjadi rutinitas kebanyakan masyarakat, mulai dari kalangan pelajar, mahasiswa, maupun pekerja. Sejumlah kemudahan akses internet membuat masyarakat dengan mudah mengakses berita, berjejaring sosial media, mengunduh video atau bahkan menuliskan jurnal pribadinya, hal itulah yang menyebabkan remaja mudah mengakses semua informasi termasuk juga informasi yang terkait perilaku seksual. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Keterpaparan Media Sosial yang berkonten Pornografi dengan Perilaku Berpacaran di MAN 1 Kota Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang berorientasi dengan logika induktif, pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner menggunakan jumlah sample 121, dengan uji korelasi Chi-Square. Hubungan Keterpaparan Media Sosial dengan Perilaku Gaya Berpacaran didapatkan p value sebesar 0,000 lebih kecil nilai α = 0,05 (0,000 < 0,05), maka Ha diterima, sehingga ada hubungan keterpaparan media sosial dengan perilaku gaya berpacaran di MAN 1 Semarang. Remaja yang terpapar media elektronik mempunyai peluang lebih besar untuk berperilaku seksual berisiko berat dibandingkan dengan remaja yang tidak terpapar dengan media elektronik, karena ada rasa keingin tahuan dari remaja untuk mencoba coba apalagi jika ada kesempatan dan peluang tanpa mereka memikirkan dampak dari perbuatan mereka.
Efektifitas Pelatihan Bantuan Hidup Dasar terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan pada Siswa Suhadi Prayitno; Tantri Arini
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1123

Abstract

Pemberian pelatihan bantuan hidup dasar pada siswa SMA dibutuhkan untuk dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, sehingga siswa terampil dalam menolong korban henti jantung di lingkungan sekolah dan masyarakat.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian pelatihan bantuan hidup dasar terhadap peningkatan pengetahuan dan keterampilan pada siswa SMKN 1 Madiun. Desain penelitian ini menggunakan quasi experiment dengan rancangan pretest-postest with Control Grup Design. Sampel penelitian berjumlah 76 orang, setiap kelompok intervensi dan kelompok kontrol berjumlah 38 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan uji statistik Wilcoxon, yaitu untuk menguji pengaruh suatu perlakuan terhadap suatu besaran variable yang diteliti. Waktu Peneitian dilakukan Pada Bulan Maret sampai April 2020. Setelah dilakukan pelatihan bantuan hidup dasar tingkat pengetahuan dan keterampilan pada kelompok intervensi perlakuan baik yaitu pengetahuan 26 siswa (68.4%) dan keterampilan 19 siswa (50%).Sedangkan kelompok kontrol tanpa perlakuan pelatihan bantuan hidup dasar peningkatan pengetahuan dan keterampilan baik yaitu pengetahuan 15 siswa (39.5%) dan keterampilan 18 siswa (47.3%). Berdasarkan hasil analisa uji statistik Wilcoxon diperoleh p-value 0,000 ˂ 0,05). Artinya ada pengaruh pemberian pelatihan bantuan hidup dasar terhadap peningkatan pengetahuan dan keterampilan pada siswa SMKN 1 Madiun. Pelatihan bantuan hidup dasar dapat mempengaruhi pengetahuan dan keterampilan siswa.
Peran Infection Prevention Control dalam Perspektif Keperawatan Menghadapi Pandemi Covid-19 : Kajian Literatur Dewanti Widya Astari; Fransisca Sri Susilaningsih; Iqbal Pramukti
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1131

Abstract

Penularan Covid-19 pada tenaga kesehatan hingga April 2020 mencapai 22.073 kasus di 52 negara dengan Case Fatality Rate di Indonesia 8,13 %. Pelaporan infeksi Health Care Workers Covid-19 belum tersampaikan secara akurat kepada WHO, sehingga angka tersebut belum mewakili realita secara global. Infection Prevention Control (IPC) menjadi esensial dimasa pandemi Covid-19 karena perannya sebagai acuan pengendalian infeksi di rumah sakit. Pendekatan ilmiah dan solusi pada IPC dirancang untuk mencegah risiko infeksi baik pada pasien maupun petugas kesehatan. Tujuan artikel ini adalah telaah literature terkait peran IPC dalam menghadapi Covid-19. Penelusuran menggunakan kata kunci (Infection Prevention Control) dan (Nurse) AND (Covid-19) pada 3 database yaitu PubMed, EBSCO dan Google Scholar. Artikel yang digunakan menggunakan bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Terdapat 10 artikel sesuai kriteria eligibilitas yang telah ditentukan oleh peneliti. 10 artikel menyatakan IPC akan efektif apabila terdapat pelatihan dan pendidikan staf yang baik, kepemimpinan, metode untuk mengdidentifikasi serta proaktif pada tempat berisiko infeksi, kebijakan dan prosedur yang tepat serta koordinasi ke seluruh fasilitas pelayanan kesehatan. Manajemen IPC, Pemenuhan APD dan IPC Surveillance merupakan peran terpenting dalam menghadapi Covid-19.
Apakah Dukungan Nenek Berhubungan dengan Breastfeeding Self Efficacy pada Ibu Primipara? Eka Oktavianto; Endar Timiyatun; Gani Apriningtyas Budiyati
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1146

Abstract

Cakupan ASI eksklusif di sebagian besar wilayah di Indonesia masih belum sesuai dengan yang ditargetkan. Banyak faktor yang diduga menyebabkan hal tersebut. Lingkungan sekitar dari ibu turut berperan dan membentuk kepercayaan diri ibu dalam memberikan ASI secara eksklusif. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara dukungan nenek dengan Breastfeeding Self Efficacy (BSE)pada Ibu primipara. Peneliti melakukan penelitian noneksperimental dengan rancangan cross-sectional.Responden pada penelitian ini adalah 63 ibu primipara di Wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo I yang tinggal bersama orangtua/mertua (nenek bayi). Teknik samplingnya adalah total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dukungan nenek dan kuesioner Breastfeeding Self-Efficacy Scale-Short Form (BSES-SF). Nilai r hitung uji validitas kuesioner dukungan nenek lebih besar dari nilai r tabel (0,3494) dan begitu juga pada kuesioner Breastfeeding Self-Efficacy Scale-Short Form (BSES-SF) lebih besar dari r tabel (0,3494) nilai reliabilitas kuesioner dukungan nenek sebesar 0,861 dan kuesioner Breastfeeding Self-Efficacy Scale-Short Form (BSES-SF) sebesar 0,923. Uji analisis yang digunakan untuk melihat hubungan adalah uji Chi-square.Mayoritas nenek memberikan dukungan kepada ibu primipara untuk memberikan ASI secara eksklusif yakni sejumlah 48 orang (76,2%), dan ibu primipara mayoritas memiliki Breastfeeding Self Efficacy dalam kategori baik yakni sejumlah 41 orang (65,1%). Ibu primipara yang mendapatkan dukungan nenek dalam kategori tinggi akan cenderung untuk memiliki Breastfeeding Self Efficacy dalam kategori baik yakni sejumlah 37 orang (58,8%).Hasil uji korelasi Chi-square mendapatkan nilai p= 0,000 (nilai p< 0,05). Kesimpulanya adalahterdapat hubungan antara dukungan nenek dengan breastfeeding self efficacy pada ibu primipara.
Risiko Kejadian Infeksi Menular Seksual pada Pemandu Karaoke Nor Wijayanti; Ratna Amelia Budiyati
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.261 KB)

Abstract

Wisata hiburan karaoke yang berada di desa Sarirejo atau yang lebih sering di kenal sembir, pada awalnya merupakan tempat lokalisasi. Pada tahun 1998, berubah konsep menjadi kawasan wisata karaoke. Berdasarkan keputusan dari walikota madya nomor 462.3/328/1998 tanggal 1 Juli 1998 tentang penghentian dan penghapusan segala bentuk kegiatan tuna susila dan usaha rehabilitasi serta resosialisasi dalam sistem lokalisasi. Terdapat warga pendatang sebanyak 196 anak binaan yang bekerja sebagai pemandu karaoke dan 82 orang sebagai operator. Sarana kesehatan wilayah sarirejo sangat di perhatikan karena pekerjaan pemandu karaoke sering didisfungsikan sebagai pekerja seks komersial yang mempunyai risiko tinggi terhadap penyakit. LSM yang berada di desa tersebut melakukan cek kesehatan setiap 2 kali dalam seminggu yaitu setiap hari selasa dan kamis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi risiko kejadian infeksi menular seksual pemandu karaoke di wisata hiburan karaoke Sarirejo (sembir) Kota Salatiga. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 102 pemandu karaoke di wisata hiburan karaoke Salatiga. Uji statistik memakai Uji Chi-Square dengan alat penelitian adalah kuesioner. Dari 102 responden yang diteliti dan di uji menggunakan Uji Chi-Square didapatkan hasil faktor pelayanan kesehatan menunjukkan P-value (0.000) < 0.05, faktor perilaku kesehatan menunjukkan P-value (0.000) < 0.05, faktor lingkungan menunjukkan P-value (0.00) < 0.05. Artinya masing-masing faktor yang diteliti mempengaruhi risiko kejadian infeksi menular seksual.
Pelaksanaan Promosi Kesehatan pada Perawat yang Menangani Pasien Covid-19 di Ruang Isolasi Rumah Sakit X. Adhan Kurnia Onikananda
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1161

Abstract

Promosi kesehatan sebagai upaya memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan perawat COVID-19 ini sangatlah penting, mengingat pekerjaannya yang intens kontak dengan pasien COVID-19 dan berpotensi tinggi untuk tertular. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran pelaksanaan promosi kesehatan yang dilakukan oleh Rumah Sakit X kepada perawat ruang isolasi COVID-19. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode kualitatif melalui wawancara mendalam kepada 3 narasumber, yakni Kepala Rumah Sakit X, ketua satgas, dan kepal administrasi dan keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara advokasi, pihak rumah sakit melakukan koordinasi rutin, baik secara internal maupun dengan stakeholder di luar Rumah Sakit. Dari koordinasi tersebut diperoleh beberapa kebijakan, yakni aturan waktu kerja, waktu istirahat untuk mengurangi paparan, SPO penanganan pasien, peraturan tes SWAB-PCR bagi petugas kesehatan sebelum dan sesudah tugas di ruang isolasi. Kemudian melalui dukungan sosial seperti persediaan APD, tambahan insentif, rumah singgah, serta asupan nutrisi dan vitamin. Selain itu juga pelatihan terkait penanganan pasien COVID-19 dan media informasi tentang perlindungan dari penularan COVID-19 sebagai strategi pemberdayaan perawat. Dapat disimpulkan pelaksanaan promosi kesehatan yang dilakukan kepada perawat di ruang isolasi COVID-19 sudah mencakup strategi advokasi, dukungan sosial dan pemberdayaan namun belum ada evaluasi promosi kesehatan yang dilakukan terhadap perubahan perilaku sehat perawat di ruang isolasi.

Page 2 of 3 | Total Record : 28


Filter by Year

2021 2021


Filter By Issues
All Issue Vol 15 No 4 (2025): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2025 Vol 15 No 3 (2025): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2025 Vol 15 No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2025 Vol 15 No 1 (2025): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Januari 2025 Vol 14 No 4 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2024 Vol 14 No 3 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2024 Vol 14 No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2024 Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Januari 2024 Vol 13 No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2023 Vol 13 No 3 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2023 Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2023 Vol 13 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Januari 2023 Vol 12 No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2022 Vol 12 No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp Oktober 2022 Vol 12 No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2022 Vol 12 No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp Juli 2022 Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp April 2022 Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2022 Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022 Vol 12 No 1 (2022): Januari 2022 Vol 11 No 4 (2021): Oktober 2021 Vol 11 No 4 (2021): Supp Oktober 2021 Vol 11 No 3 (2021): Juli 2021 Vol 11 No 2 (2021): Supp April 2021 Vol 11 No 2 (2021): April 2021 Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021 Vol 11 No 1 (2021): Januari 2021 Vol 10 No 4 (2020): Oktober 2020 Vol 10 No 3 (2020): Juli 2020 Vol 10 No 2 (2020): April 2020 Vol 10 No 1 (2020): Januari 2020 Vol 9 No 4 (2019): Oktober Vol 9 No 3 (2019): Juli Vol 9 No 2 (2019): April Vol 9 No 1 (2019): Januari Vol 8 No 2 (2018): Oktober Vol 8 No 1 (2018): April Vol 7 No 2 (2017): Oktober Vol 7 No 1 (2017): April Vol 6 No 2 (2016): Oktober Vol 6 No 1 (2016): April Vol 5 No 2 (2015): Oktober Vol 5 No 1 (2015): April Vol 4 No 2 (2014): Oktober Vol 4 No 1 (2014): April Vol 3 No 2 (2013): Oktober More Issue