cover
Contact Name
Joseph Dedy Irawan
Contact Email
joseph@lecturer.itn.ac.id
Phone
+62811367463
Journal Mail Official
mnemonic@scholar.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Karanglo Km. 2 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Mnemonic
ISSN : -     EISSN : 26144808     DOI : https://doi.org/10.36040/mnemonic
Core Subject : Science,
Jurnal Mnemonic adalah jurnal nasional yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil penelitan dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik Informatika bagi para akademisi dan peneliti untuk mempublikasikan karya-karya ilmiah di khalayak luas, diterbitkan secara berkala 2 kali setahun pada bulan Februari dan September.
Articles 191 Documents
METODE TECHNIQUE FOR ORDER OF PREFERENCE BY SIMILARITY TO IDEAL SOLUTION DAN MIKROKONTROLER NODE MCU PADA PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN JENIS TANAH BUDIDAYA TANAMAN AQUASCAPE Gito Resmi, Mochzen; Hafid, Moch.; Zulpria Awaludin, Syahril
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6082

Abstract

Tanaman aquascape merupakan tanaman dalam akuarium yang berfungsi sebagai hiasan. Budidaya tanaman aquascape mulai banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Dua ratus lima puluh juta lebih Penduduk Indonesia merupakan pasar yang besar bagi tanaman aquascape atau tanaman air. Bahkan tidak menutup kemungkinan menjadikan Indonesia sebagai penghasil tanaman air utama di dunia dengan berkembangnya hobbi aquascape. Penentuan jenis tanah yang cocok tentunya memerlukan waktu yang lama dalam budidaya tanaman aquascape, sehingga diperlukan sistem pendukung keputusan untuk menentukan jenis tanah yang sesuai dengan kondisi tumbuh tanaman. Metode yang digunakan dalam sistem pengambilan keputusan pemilihan jenis tanah adalah TOPSIS yang memiliki kriteria kesuburan tanah, unsur hara tanah, pH tanah, tekstur tanah, ketebalan tanah, kelembapan diukur dengan mikrokontroler Node MCU dengan soil moisture sensor YL 69. Implementasikan metode Topsis pada sistem pendukung keputusan jenis tanah untuk budidaya tanaman aquascape memiliki 5 alternatif menghasilkan rangking ke 1 dengan nilai preferensi 0,761 pada alternatif jenis tanah Alluvial.
PERANCANGAN USER INTERFACE/USER EXPERIENCE APLIKASI CAFÉ BIRU FTI MENGGUNAKAN FIGMA DENGAN PENDEKATAN DESIGN THINKING Yohnes Madawara, Herdin; Sembiring, Irwan; Iriani, Ade
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6474

Abstract

Café Biru FTI UKSW merupakan tempat bagi mahasiswa, pengajar, staf, sampai ke sivitas sebagai tempat bersantai dan bercanda bersama. Café Biru FTI berlokasi berlokasi pada Kampus 3 Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Jl. Dr. O. Notohamidjojo No.1 - 10, Blotongan, Kec. Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah. Melihat beberapa permasalahan yang ada sehingga hadirnya penelitian dengan melaraskan design interface dan prototype. Permasalahan yang dimaksud antara lain ; 1) Layanan pemesanan masih menggunakan kertas dan atau secara lisan 2) Terkadang terjadinya kesalahan komunikasi antara pelanggan dan kasir atau kasir dan bagian dapur. Melalui penelitian ini, penulis melakukan pendekatan dengan Design Thinking (Empathize, Define, Ideate, Wireframe, Prototype) dan yang terakhir yaitu pengujian sistem menggunaka System Usability Scale (SUS). Hasil akhir rata-rata dari nilai SUS berjumlah 87,625 sehingga terkategori A atau terbilang sangat baik. Oleh sebab itu dapat disimpulkan bahwa fungsi dari fitur yang telah dirancang berupa design interface dapat dimengerti oleh pengguna. Mengacu pada penelitian yang telah dilaksanakan, maka perlunya pengembangan berkelanjutan untuk merancang sistem aplikasi dari Café Biru FTI UKSW yang berfokus pada pemesanan barang (makan dan minum).
EVALUASI CLUSTERING K-MEANS DAN K-MEDOID PADA PERSEBARAN COVID-19 DI INDONESIA DENGAN METODE DAVIES-BOULDIN INDEX (DBI) Fathurrahman, Fathurrahman; Harini, Sri; Kusumawati, Ririen
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6642

Abstract

Tingginya persebaran Covid-19 di Indonesia, dan persebaran di tiap-tiap daerah yang berbeda-beda, menjadikan perlu adanya pengelompokan daerah dengan masing-masing tingkat penyebarannya, untuk mengetahui kemiripan karakteristik atau kriteria dari setiap daerah dengan tingkat penyebaran Covid-19 yang akan terkumpul dalam suatu cluster tertentu. Penelitian ini menggunakan komparasi analisis cluster menggunakan K-Means dan K-Medoid untuk menganalisis perseberan virus Covid-19 di indonesia. Analisis komparasi kedua algoritma dibuktikan dengan adanya nilai davies bouldin index (DBI) sebagai parameter evaluasi menggunakan Bahasa Pemrograman Python Version 3 yang dijalankan pada tools Jupyter Notebook. Langkah penelitian dimulai dari import library atau modul yang digunakan dalam berbagai tahapan dalam penelitian ini. Tahapan yang dilakukan antara lain melakukan pre-processing berupa proses binning data hingga normalisasi data. Selanjutnya, menampilkan visualisasi data sebaran Covid-19. Kemudian, melakukan modeling Algoritma K-Means dan K-Medoids. Hingga diakhiri dengan langkah terakhir berupa evaluasi menggunakan Davies-Bouldin Index (DBI). Setelah dilakukan evaluasi DBI, K-Means mendapatkan nilai 0.9762331449809145, sedangkan K-Medoids mendapatkan nilai 0.9809235412405508. Karena K-Means memiliki nilai DBI yang lebih rendah dibandingkan K-medoids, maka dapat dikatakan K-Means menghasilkan klasterisasi yang lebih baik dalam klasterisasi data sebaran Covid-19 di Indonesia.
PENERAPAN PIECES FRAMEWORK UNTUK ANALISA TINGKAT KEPUASAN PENGGUNA PADA APLIKASI BAKAMLA MESSENGER Hozairi, Hozairi; Wahyudi, Furqon; Muhsi, Muhsi
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6656

Abstract

Bakamla Messenger dikembangkan khusus untuk anggota Badan Keamanan (Bakamla) Indonesia dan Relawan Penjaga Laut (Rapala) sebagai sarana komunikasi dalam kegiatan operasionalnya untuk melindungi dan menjaga keamanan serta kedaulatan laut Indonesia. Bakamla Messenger merupakan aplikasi yang baru dikembangkan, maka dari itu dibutuhkan suatu analisis untuk mengetahui kelebihan, kekurangan dan tingkat kepuasan pengguna dalam penggunaan aplikasi tersebut. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, sedangkan untuk metode analisis sistem menggunakan metode PIECES Framework dengan enam variabel yaitu (Kinerja, Informasi dan data, Ekonomi, Kontrol dan Keamanan, Efficirncy dan Layanan). Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan penyebaran kuisioner terhadap pengguna Bakamla Messenger yang akan digunakan untuk menentukan tingkat kepuasan pengguna pada setiap variabel PIECES Framework. Adapun hasil perhitungan dari masing-masing variabel yaitu 4.51 (Sangat puas) untuk variabel Kinerja, 4.48 (Sangat Puas) untuk variabel Informasi dan data, 4.54 (Sangat Puas) untuk variabel Ekonomi, 4.41 (Sangat Puas) untuk variabel Kontrol dan Keamanan, 4.45 (Sangat Puas) untuk variabel Efisiensi, 4.38 (Sangat puas) untuk variabel Layanan. Dari hasil rekapitulasi setiap variabel maka didapatkan nilai rata-rata sebesar 4.46 (Sangat Puas), sehingga dapat simpulkan bahwa pengguna merasa sangat puas terhadap aplikasi Bakamla Messenger dalam penggunaanya.
PENGEMBANGAN APLIKASI REMOTE BERBASIS ANDROID UNTUK KONFIGURASI INTRUSION PREVENTION SYSTEM MEMANFATKAN INTERNET OF THINGS Zulmy Alhamri , Rinanza; Eliyen, Kunti; Heriadi, Agustono
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6727

Abstract

Router MikroTik mampu untuk dikonfigurasi sebagai Intrusion Prevention System (IPS) sehingga dapat menolak paket data yang memiliki perilaku sebagai serangan Port Scanning, Brute Force, dan Denial of Service. Dikembangkan aplikasi Android yang dapat melakukan kendali jarak jauh pada router MikroTik secara fleksibel dan efisien dengan bantuan aplikasi Agent berbasis web memanfaatkan library MikroTik API dan media penyimpanan cloud Firebase sehingga aplikasi bisa dijalankan secara Internet of Things (IoT). Terdapat enam tahapan meliputi pengumpulan data, analisis sistem, perancangan sistem, implementasi, pengujian dan pembuatan laporan. Analisis sistem menghasilkan fungsi meliputi admin dapat mengaktifkan aplikasi Agent, mengelola konfigurasi IPS Port Scanning, Brute Force, serta Denial of Service, melihat daftar IP penyerang dan memperoleh notifikasi serangan baru. Aplikasi Agent dikembangkan dengan Laravel memanfaatkan library RouterOSAPI untuk komunikasi API, vendor kreait untuk koneksi ke Firebase baik Firestore maupun Real-time Database, dan Javascript fungsi setInterval() agar aplikasi web berjalan otomatis. Sedangkan aplikasi remote Android dikembangkan dengan bahasa Kotlin menggunakan Android Studio. Berhasil dikembangkannya aplikasi remote berbasis Android untuk konfigurasi IPS dalam mencegah serangan Port Scanning, Brute Force, dan Denial of Service melalui Internet of Things. Hasil pengujian fungsional dilakukan dengan menguji aplikasi Android untuk dapat mengendalikan konfigurasi IPS secara remote oleh responden sebagai pengguna aplikasi dimana keberhasilan mencapai 91,67%. Sedangkan hasil pengujian kinerja konfigurasi IPS dilakukan dengan memberikan skenario serangan Port Scanning, Brute Force, serta Denial of Service pada router MikroTik dimana keberhasilan dalam bertahan mencapai 72.5%.
OPTIMASI AKURASI METODE CONVOLUTIONAL NEURAL NETWORK UNTUK KLASIFIKASI KUALITAS BUAH APEL HIJAU Setya Nugraha, Rendi; Hermawan, Arief
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6730

Abstract

Indonesia memiliki potensi dalam pengembangan berbagai jenis buah, termasuk buah apel hijau. Permintaan akan apel hijau semakin meningkat di pasar tradisional, namun seringkali pembeli mengeluh karena kurangnya apel hijau yang berkualitas. Saat ini, pemilihan apel hijau masih dilakukan secara manual, yang memakan banyak waktu terutama di perkebunan atau pertanian yang besar dan rentan terhadap kesalahan manusia. Salah satu solusi adalah menggunakan sistem komputer dengan metode Convolutional Neural Network (CNN) untuk mengklasifikasikan apel hijau baik atau busuk. Dalam penelitian ini, dilakukan optimasi metode CNN dengan menambah beberapa hyperparameter dan augmentasi data. Hasil penelitian menunjukkan akurasi tertinggi adalah 96,88% pada data training dan 98,44% pada data validation. Pengujian pada data testing menghasilkan akurasi 93,75%, dengan pembagian data pelatihan dan validasi 80%:20% dari total 400 citra apel hijau. Ini menunjukkan bahwa model ini berhasil mengklasifikasikan citra apel hijau dengan kinerja yang optimal.
EVALUASI KESUKSESAN PENERAPAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN MPR RI DENGAN METODE HOTFIT DAN UTAUT Rachmah, Alfinda; Ichwani, Arief
Jurnal Mnemonic Vol 7 No 2 (2024): Mnemonic Vol. 7 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v7i2.6055

Abstract

Sistem Informasi Perpustakaan sudah diterapkan oleh MPR RI sejak tahun 2018 yang bersifat opensource dalam bentuk website. SIP MPR RI diterapkan untuk mengelola bahan pustaka dan berbagai tugas lainnya yang dapat membantu kinerja dari pustakawan, memudahkan pengguna dalam mencari dan mengetahui koleksi buku maupun informasi yang tersedia di Perpustakaan MPR RI. Namun dalam penerapannya terdapat beberapa permasalahan seperti munculnya source code pada data identitas anggota perpustakaan, tampilan menu pada website kurang user friendly, konten digital yang diupload atau diunggah pada sistem belum cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Dengan demikian perlu dilakukan evaluasi terhadap penerapan SIP MPR RI untuk mengetahui tingkat kesuksesan terhadap penerapan sistem dengan menggunakan metode HOTFIT dan UTAUT. Pada penelitian ini dilakukannya penyebaran kuesioner kepada 77 responden dengan analisis data PLS-SEM dengan software SmartPLS 4. Hasil dari penelitian ini adalah metode HOTFIT dan UTAUT dapat digunakan untuk evaluasi kesuksesan penerapan SIP MPR RI, ada 4 hubungan diterima dan 10 hubungan ditolak dari 14 hipotesis penelitian yang diajukan yang merupakan variabel yang dapat berpengaruh, kontribusi dari penelitian ini berupa diberikanya rekomendasi yang digunakan untuk meningkatkan tingkat kesuksesan dari penerapan SIP MPR RI.
IMPLEMENTASI METODE PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS (PCA) DAN MODIFIED K-NEAREST NEIGHBOR PADA KLASIFIKASI CITRA DAUN TANAMAN HERBAL Nurdiansyah, Nurdiansyah; Muliadi, Muliadi; Herteno, Rudy; Kartini, Dwi; Budiman, Irwan
Jurnal Mnemonic Vol 7 No 1 (2024): Mnemonic Vol. 7 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v7i1.6664

Abstract

Klasifikasi citra tanaman herbal dapat dilakukan berdasarkan bentuk daun yang dikenal juga sebagai pengenalan citra tanaman herbal. Pada pengenalan citra dilakukan dengan mengidentifikasi ciri bentuk daun tanaman herbal dan dilakukan klasifikasi citra daun tersebut. Jumlah data citra yang digunakan sebagai 200 data yang terbagi kedalam 5 kelas. Sehingga masing-masing kelas terdiri dari 40 data citra. Masyarakat umumnya akan kesulitan untuk mengenal jenis tanaman herbal berdasarkan melihat secara sekilas pada daun. Pada metode PCA digunakan untuk mengurangi dimensi citra daun herbal dan metode Modified KNN digunakan untuk mengklasifikasikan citra daun herbal berdasarkan fitur. Pada pembagian data 6:4 nilai akurasi tertingginya sebesar 89 % pada K=2 dan akurasi terendahnya pada 78 % pada K=9. Pembagian data 7:3 nilai akurasi tertingginya sebesar 87 % pada K=4 dan akurasi terendahnya pada 82 % pada K=9. Dan Pada pembagian data 8:2 nilai akurasi tertingginya sebesar 93 % pada K=3 dan akurasi terendah sebesar 84 % pada K=4.
APLIKASI PENGELOLAAN DANA BOP BERBASIS WEBSITE UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PENGELOLAAN KEUANGAN PAUD NURUL ILMU Rodianto, Rodianto; Sasmita Susanto, Eri; Adi Cahyanto, Triawan
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6942

Abstract

Paud Nurul Ilmi merupakan sekolah pendidikan buat anak usia dini. Paud Nurul Ilmi masih memakai sistem pengelolaan laporan secara manual, sehingga tak jarang terjadinya kesalahan dalam pencatatan dan perhitungan pengelolaan dana BOP, hal ini membuat tidak efektif dan efisien karena membutuhkan waktu yang lama. Berdasarkan identifikasi Masalah, maka dapat dirumuskan suatu masalah, yaitu “Bagaimana membuat sebuah Aplikasi pengelolaan dana Bantuan Operasional Pendidikan Pada Paud Nurul Ilmi?”. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah membuat aplikasi pengelolaan dana di Paud Nurul Ilmi guna mempercepat pelaporan bantuan operasional Pendidikan. Adapun metode yang digunakan pada aplikasi ini adalah metode penelitian kualitatif. Untuk metode pengembangan perangkat lunak dan perancangan menggunakan metode prototype dan metode perancangan UML. Aplikasi pengelolaan Dana BOP berbasis website pada Paud Nurul Ilmi telah berhasil di bangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext prepocessor) dengan menggunakan framework CodeIgniter dan database MYSQL. Aplikasi pengelolaan dana BOP ini dibuat agar dapat mempermudah dalam perhitungan dan pencatatan dana masuk dan dana keluar.
BLOCKCHAIN: TEKNOLOGI DAN IMPLEMENTASINYA Nanda Sari, Aprianti; Gelar, Trisna
Jurnal Mnemonic Vol 7 No 1 (2024): Mnemonic Vol. 7 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v7i1.6961

Abstract

Bitcoin merupakan mata uang digital atau yang lebih dikenal sebagai cryptocurrency. Bitcoin diciptakan pada tahun 2008 oleh Satoshi Nakamoto sebagai alat pembayaran elektronik secara peer-to-peer. Sebagai konsekuensinya, transaksi dengan menggunakan Bitcoin tidak memerlukan pihak ketiga seperti institusi keuangan atau pemerintah. Meskipun demikian, teknologi dibalik Bitcoin tidaklah baru. Pada dasarnya, Bitcoin menggunakan teknik-teknik dasar kriptografi dan jaringan komputer seperti fungsi hash, blockchain, jaringan komputer peer-to-peer, dan mekanisme konsensus. Sejak dibuatnya Bitcoin, aplikasi dari blockchain semakin meluas di berbagai bidang. Pada penelitian ini akan dibahas mengenai pengetahuan dasar mengenai blockchain. Selain itu, penelitian ini juga menganalisa implementasi blockchain, algoritma dasar yang digunakan, dan keterkaitannya dengan karakteristik blockchain di enam bidang berbeda yaitu ekonomi, kesehatan, pendidikan, pengarsipan dan kepemilikan, media, serta rantai pasok. Dari hasil analisis diketahui bahwa setiap bidang memiliki kebutuhan yang berbeda sehingga arsitektur blockchain yang dibangun juga berbeda.