cover
Contact Name
Joseph Dedy Irawan
Contact Email
joseph@lecturer.itn.ac.id
Phone
+62811367463
Journal Mail Official
mnemonic@scholar.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Karanglo Km. 2 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Mnemonic
ISSN : -     EISSN : 26144808     DOI : https://doi.org/10.36040/mnemonic
Core Subject : Science,
Jurnal Mnemonic adalah jurnal nasional yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil penelitan dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik Informatika bagi para akademisi dan peneliti untuk mempublikasikan karya-karya ilmiah di khalayak luas, diterbitkan secara berkala 2 kali setahun pada bulan Februari dan September.
Articles 191 Documents
IMPLEMENTASI METODE FUZZY SUGENO PADA PEMODELAN PERTUMBUHAN TANAMAN KEDELAI DENGAN VARIASI DOSIS PUPUK Furqan Ramadhan, Rizal; Eliyen, Kunti
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.5831

Abstract

Pertanian merupakan salah satu bidang profesi masyarakat khususnya di Indonesia. Pertanian merupakan kegiatan yang mampu menghasilkan kebutuhan pokok manusia yakni kebutuhan pangan. Salah satu tanaman yang cukup dikenal oleh kalangan petani di Indonesia adalah kedelai. Tanaman yang bagus tentunya didukung dengan pemberian pupuk yang bagus baik pupuk alami maupun pupuk buatan. Era saat ini dengan dukungan perkembangan teknologi informasi yang cukup pesat kegiatan pertanian bisa dimodelkan menggunakan sebuah aplikasi sehingga para petani mampu mengetahui terlebih dahulu hasil dari tanaman sebelum dilakukan proses penanaman maupun pemberian pupuk. Pada penelitian ini objek tanamannya adalah kedelai jenis kaba sedangkan jenis pupuk sebagai variabel adalah NPK dan pupuk kandang. Metode Fuzzy Sugeno menghasilkan 9 aturan atau rule yang digunakan untuk meramalkan perkembangan tanaman kedelai berdasarkan pemberian dosis pupuk yang berbeda. Aturan yang dihasilkan metode Fuzzy Sugeno merupakan bentuk inovasi dari kecerdasan buatan yang dapat diimplementasikan pada sistem pemodelan atau peramalan. Untuk mengukur perbandingan hasil pemodelan atau peramalan tanaman kedelai digunakan metode Mean Absolute Percentage Error (MAPE) yang menghasilkan jumlah rata-rata error adalah 14,9 % sehingga bisa dikatakan metode fuzzy Sugeno dapat menerapkan pemodelan tanaman kedelai sesuai dengan kondisi di lapangan.
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI WEBSITE SEBAGAI MEDIA PROMOSI PADA ATAP BUKIT COFFEE Panja, Eben; Sediyono, Eko; Hendry, Hendry
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.5845

Abstract

Pemanfaatan teknologi dapat diterapkan pada berbagai bidang, salah satunya dalam bidang jasa penjualan makanan dan minuman. Salah satu cara yang dapat dilakukan yaitu memanfaatkan teknologi internet melalui media website. Dengan desain informasi dalam bentuk website, dapat menumbuhkan minat konsumen terhadap produk makanan dan minuman yang dihasilkan, sehingga dari pihak pelaku bisnis dapat meningkatkan jumlah pelanggan, karena media website dalam hal promosi produk lebih menarik dengan tampilan yang interaktif. Atap Bukit Coffee adalah salah satu bisnis yang bergerak dalam bidang industri makanan dan minuman. Dalam masalah promosi awalnya Atap Bukit Coffee hanya memanfaatkan mouth to mouth, brosur dan media sosial, hal ini dirasa kurang efektif dalam menarik minat pelanggan. Oleh karena itu perlu adanya solusi dalam mengatasi permasalahan tersebut, dengan membangun sistem informasi berbasis website yang dapat membantu proses bisnis yang lebih berfokus pada promosi. Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan studi literatur, serta pengembangan sistem menggunakan metode Rapid Application Development, pengujian sistem dilakukan dengan metode black box testing. Hasil perancangan berupa website sebagai media promosi pada Atap Bukit Coffee dan hasil pengujian yang dilakukan menggunakan metode black box didapat semua fungsi pada sistem berjalan dengan baik.
IMPLEMENTASI ALGORITMA ADVANCED ENCRYPTION STANDARD (AES) UNTUK MENGENKRIPSI DATASTORE PADA APLIKASI BERBASIS ANDROID Mulud Muchamad, Reski; Asriyanik, Asriyanik; Pambudi, Agung
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.5889

Abstract

Ponsel pintar merupakan perangkat yang sangat berguna untuk membantu aktivitas manusia. Ini terlihat dari tingkat penggunaan smartphone yang tinggi di seluruh dunia. Android adalah sistem operasi yang paling populer untuk perangkat ponsel pintar, sehingga banyak pengembang yang membuat aplikasi yang berjalan di perangkat Android. DataStore adalah media penyimpanan yang digunakan dalam aplikasi Android untuk menyimpan data pengguna. Namun, keamanan data pengguna masih merupakan perhatian utama bagi pengembang aplikasi, karena jika tidak dijaga dengan baik, data tersebut dapat disalahgunakan oleh pihak yang tidak berhak. Oleh karena itu, dalam penelitian ini akan diterapkan metode enkripsi menggunakan algoritma Advanced Encryption Standard (AES) pada DataStore untuk mengamankan data pengguna di aplikasi Android dengan mode Cipher Block Chaining. Algoritma AES memiliki keunggulan kecepatan dibandingkan dengan algoritma kriptografi lainnya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan memiliki tingkat risiko ancaman keamanan yang rendah, dan data yang disimpan dalam DataStore aman dari ancaman karena telah dienkripsi menggunakan algoritma AES yang dikembangkan. Selain itu, algoritma ini juga memiliki nilai Avalanche Effect yang baik, yaitu sebesar 64,68%, serta proses enkripsi dan dekripsinya lebih cepat dibandingkan penelitian sebelumnya.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN BRANKAS BERBASIS WEB PADA PT. BALUSE PERKASA INDONESIA JAKARTA Duha, Tobias; Laia, Firdaus; Buulolo, Progresif
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.5943

Abstract

PT. Baluse Perkasa Indonesia sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang penjualan brankas. PT. Baluse Perkasa Indonesia pertama kali didirikan di Kota Bekasi, seiring dengan berkembangnya PT. Baluse Perkasa Indonesia membuka galeri di kawasan Cakung, Jakarta Timur, untuk mendukung penjualan brankas dan memperluas jangkauan pasar. Persaingan semakin cepat karena terdapat beberapa bidang usaha sejenis, ditambah lagi PT. Baluse Perkasa Indonesia masih menggunakan sistem konvensional, baik saat melakukan transaksi, mengolah data perusahaan, hingga proses pemasaran produk yang masih dilakukan secara manual. Mengingat persaingan bisnis yang semakin ketat, diperlukan sistem informasi penjualan untuk memudahkan pelaksanaan berbagai kegiatan penjualan di PT. Baluse Perkasa Indonesia. Penelitian terapan digunakan sebagai metode penelitian, dengan tahapan mulai dari perencanaan, pengumpulan data, analisis, perancangan, perancangan sistem, dan implementasi. Hasil dari penelitian berupa sistem informasi yang digunakan untuk menunjang produktivitas dalam sebuah perusahaan, serta memudahkan konsumen dalam melakukan transaksi atau melihat berbagai informasi terkait produk yang tersedia di PT. Baluse Perkasa Indonesia.
OPTIMASI MODEL PENUGASAN BERDASARKAN PERAMALAN LAYANAN KAPAL TUNDA DI PELABUHAN TANJUNG PERAK MENGGUNAKAN METODE BACKPROPAGATION Masruroh Kusman, Umi; Hamid, Abdulloh; Candra Rini Novitasari, Dian; Dianita Utami, Wika; Ariyanto Wijaya, Indra
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.6008

Abstract

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Pemanfaatan laut yang optimal berpotensi meningkatkan perekonomian negara. Pelabuhan Tanjung Perak adalah pelabuhan terbesar dan tersibuk kedua di Indonesia. Efisiensi penggunaan kapal tunda berpengaruh signifikan terhadap operasional pelabuhan. Penelitian ini mengusulkan metode backpropagation untuk melakukan peramalan permintaan pelayanan kapal tunda, kemudian hasil peramalan dimasukkan ke dalam model penugasan untuk mengetahui optimalisasi penggunaan kapal tunda berdasarkan tingkat kesibukan kapal tunda, waktu tunggu layanan, dan jumlah antrian. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu data permintaan pelayanan kapal tunda pada bulan Januari 2019 – Mei 2022 yang dibedakan menjadi tiga, yaitu permintaan kapal kecil, sedang, dan besar. Hasil peramalan menggunakan metode backpropagation menghasilkan nilai MAPE sangat baik dibawah 10%. permintaan pelayanan terbanyak oleh kapal kecil dan besar terjadi pada bulan Juni dengan masing-masing sebanyak 2215 dan 51 permintaan, kemudian untuk kapal sedang permintaan terbanyak terjadi pada bulan Januari dengan jumlah permintaan mencapai 451. Sedangkan, permintaan terkecil pada kapal kecil terjadi pada bulan Februari dan September dengan jumlah permintaan 2141, kemudian permintaan terkecil dari kapal sedang terjadi pada bulan Juli dengan permintaan sebanyak 421, dan permintaan terkecil pada kapal besar terjadi pada bulan Januari dengan jumlah permintaan sebanyak 47. Hasil penugasan pada kapal tunda mencapai tingkat optimal dengan mengoperasikan 13 kapal tunda setiap harinya.
INTERNET OF THINGS (IOT) UNTUK PEMANTAUAN JARAK JAUH KONDISI SISTEM REPEATER JARINGAN INTERNET DI AREA TERPENCIL Ardita, Michael; Romadhon PDP, Bima; Suryani Faradisa, Irmalia
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.6088

Abstract

Jaringan nirkabel yang ada saat ini dapat digunakan untuk menyebarkan akses Internet di area pedesaan terpencil yang belum terjangkau oleh jaringan kabel maupun jaringan selular. Sayangnya, penempatan repeater pada daerah terpencil kadangkala muncul beberapa masalah seperti terputusnya layanan akibat pemadaman sumber listrik. Selain itu koneksi jaringan juga bisa terasa lambat apabila sistem tidak terpantau dengan baik. Salah satu sistem yang banyak digunakan untuk monitoring dari jarak jauh adalah dengan penggunaan IoT. Pada makalah ini kami mengusulkan penggunaan IoT untuk pemantauan jarak jauh kondisi repeater jaringan Internet di area terpencil. Perangkat IoT dibuat untuk melakukan sensing pada tegangan sumber listrik, performansi jaringan dan kodisi lingkungan seperti suhu dan kelembabannya. Protokol untuk IoT yang dipergunakan adalah HTTP yang diimplementasikan pada perangkat IoT Node-MCU ESP-8266. Dari hasil implementasi, sistem dapat digunakan untuk memantau kondisi kelistrikan, performansi jaringan dan juga kondisi suhu dan kelembaban lingkungan selama 24 jam setiap harinya. Dengan memanfaatkan database-server, data historis dari sensor juga dapat ditampilkan dalam grafik yang informatif.
PENGUKURAN KEPUASAN PELANGGAN RUMAH KOST MENGGUNAKAN SERVICE QUALITY Adriantantri, Emmalia; Indriani, Sri; Christina E , Maria; Bagus Suardika, Ida
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i1.6148

Abstract

Kepuasan pelanggan pada sebuah rumah kost akan berpengaruh terhadap masa depan rumah kost tersebut, karena jika pelanggan merasa puas, bisa dipastikan bahwa pelanggan tersebut akan menetap di rumah kost yang sama. Akan tetapi jika pelanggan tidak puas, maka pelanggan tersebut pindah ke rumah kost lain dan dapat juga memberikan komentar buruk di internet, sehingga jika ada yang membaca komentar tersebut rumah kost akan kehilangan pelanggan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang paling berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan, sehingga permasalahan tersebut dapat dipecahkan dengan melakukan analisa kepuasan pelanggan supaya tingkat kepuasan pelanggan menjadi meningkat, analisis dalam penelitian ini menggunakan metode service quality. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi yang dapat melakukan perhitungan tingkat kepuasan pelanggan dengan menggunakan metode service quality, sehingga dapat diketahui faktor-faktor yang menyebabkan pelanggan puas dan tidak puas. Dimana hasil dari penelitian ini, diperoleh hasil penghuni kost merasa kurang puas, untuk mencapai kepuasan penghuni rumah kost beberapa layanan harus ditingkatkan, yaitu Reliability, Responsiveness dan Emphaty, karena dimensi-dimensi itu yang paling memungkinkan dilakukan peningkatan.
Cover, Editorial, Kata Pengantar, Daftar Isi Vol 6 No 1, Cover Mnemonic
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 1 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 1
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PENGAMANAN CITRA SIDIK JARI MENGGUNAKAN KRIPTOGRAFI DAN STEGANOGRAFI FRAKTAL Hendarto, Janoe; Eko Wahyudi, Erwin
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.5784

Abstract

Banyak data multimedia penting yang bertransmisi di internet, seperti data sidik jari, dan perlu dilakukan pengamanan terhadap data tersebut. Pengamanan citra sidik jari dilakukan dengan cara dienkripsi kemudian disembunyikan dengan metode fraktal. Enkripsi dan dekripsi dilakukan dengan menggunakan citra himpunan Mandelbrot. Kemudian citra terenkrip disembunyikan menggunakan citra sampul berupa citra himpunan Julia. Proses enkripsi dilakukan dengan mengubah nilai bit ke-2 setiap piksel dari citra sidik jari kemudian ditambahkan nilai warna dari citra fraktalnya sehingga diperoleh citra terenkrip. Proses dekripsi adalah proses kebalikannya sehingga diperoleh citra sidik jari awal. Sedangkan proses penyembunyian citra terenkrip yang sudah dikonversi dalam bentuk matriks biner ke dalam citra sampul menggunakan manipulasi warna sehingga dihasilkan citra stego yang secara visual sama dengan citra sampulnya dan diharapkan tahan terhadap serangan. Digunakan 10 citra uji sidik jari dari situs Kaggle dan 5 citra fraktal Mandelbrot serta 5 citra himpunan Julia. Hasil analisis citra terenkripsi menghasilkan nilai NPCR adalah 100% dan nilai rerata UACI adalah 40,99%. Hasil analisis citra stego menghasilkan rerata RMSE bernilai 0,22 dan rerata PSNR bernilai 61,297 terhadap citra sampul. Waktu proses enkripsi dan dekripsi reratanya adalah 0,14 detik, sedangkan waktu proses penyembunyian dan pengambilan citra reratanya adalah 4,54 detik
PERBANDINGAN METODE KNN DAN MKNN UNTUK DETEKSI DINI DIABETES MELLITUS Mutiara Sari, Rizki; Sutikno, Sutikno
Jurnal Mnemonic Vol 6 No 2 (2023): Mnemonic Vol. 6 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v6i2.6021

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) adalah kondisi yang berpotensi fatal. Faktor keturunan, kurangnya kesadaran masyarakat akan pola hidup sehat, dan keterlambatan mengenali gejala awal berkontribusi terhadap penyakit DM. Untuk menyiasatinya, deteksi dini DM dibangun menjadi tindakan pencegahan. Terdapat beberapa metode untuk melakukan deteksi DM ini, diantaranya yaitu K-Nearest Neighbor (KNN) dan Modified K-Nearest Neighbor (MKNN). Keduanya menghasilkan akurasi yang cukup tinggi, namun belum diketahui perbandingan performansi keduanya untuk deteksi DM. Untuk itu pada penelitian ini membandingkan KNN dan MKNN dengan dataset terdiri dari 11 parameter dan 2 kelas diagnosis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa metode KNN menghasilkan akurasi lebih tinggi dari MKNN. Metode KNN menghasilkan akurasi terbaik sebesar 0,973333 dan metode MKNN menghasilkan akurasi terbaik sebesar 0,893333.