cover
Contact Name
Rani Anggraeni
Contact Email
rani.anggraeni34@gmail.com
Phone
+6285710021009
Journal Mail Official
lppmsahid21@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. DR. Soepomo No.84, RT.7/RW.1, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12870
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan
ISSN : -     EISSN : 2620942X     DOI : https://doi.org/10.36441/kewirausahaan.v3i2
The journal accepts articles based on research and also community service about entrepreneurship with various fields such as Application and game development, product design, fashion, film, video animation, handicrafts, culinary, music, performing arts, fine arts and television / radio
Articles 298 Documents
UPAYA MEMPERTAHANKAN DAN MENINGKATKAN USAHA PARA PEDAGANG DI MASA PANDEMI COVID 19 (di Setu Pedongkelan Kecamatan Cimanggis Depok) Sukaesih, Uuh; Miswan, Miswan
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2021
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v4i2.630

Abstract

Pandemi Covid 19 membuat  kegiatan ekonomi mengalami keterpurukan, tidak terkecuali kegiatan usaha para pedagang yang ada di Setu Pedongkelan Kecamatan Cimanggis Depok.  Tujuan dari kegiatan Pengabdian Masyarakat pada kegiatan ini yaitu (1) Untuk meningkatkan pengetahuan mengenai cara agar dapat mempertahankan dan meningkatkan pendapatan atau omset penjualan dari usaha yang dijalankan, (2) Para pedagang dapat mempertahankan dan meningkatkan pendapatan atau omset penjualan dari usaha yang dijalankan, dan (3) Para pedagang dapat meningkatkan keuntungan yang diperoleh dari usaha dagangnya. Sasaran kegiatan ini dilakukan kepada 4 orang pedagang dengan metode yaitu memberi penyuluhan mengenai berbagai cara yang bisa dilakukan, memberikan bantuan modal untuk diversifikasi produk, memberi bantuan untuk peralatan sederhana, dan melakukan pendampingan atau konsultasi usaha yang dilakukan mulai 14 Desember sampai 24 Desember 2021. Setelah dilakukan kegiatan PKM diharapkan pengetahuan para pedagang meningkat, omset penjualan meningkat 27,6 persen, dan keuntungan meningkat sebesar 28 persen.
PENYULUHAN KOMUNIKASI PEMASARAN PELAKU USAHA SKALA RUMAH TANGGA DI KELURAHAN PURWOYOSO KECAMATAN NGALIYAN KOTA SEMARANG DC, Kuswardani; N, Kusnilawati; L, Mara
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2021
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v4i2.631

Abstract

Komunikasi Pemasaran merupakan aktifitas utama yang harus dilakukan bagi setiap individu yang tertarik memasarkan produknya. Keberhasilan mengkomunikasikan produk yang berhasil dibuat ke konsumen potensial, dapat menjadi salah satu cara menjual produk tersebut. Masyarakat yang berdomisili di Kelurahan Purwoyoso Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang tertarik untuk mendapatkan wawasan yang terkait dengan proses menyampaikan produk ke konsumen potensial dan pengguna, agar beberapa ketrampilan membuat produk kebutuhan rumah tangga yang sudah mereka miliki bisa diketahui konsumen potensial. Upaya yang dilakukan salah satu diantaranya melalui keikut sertaan penyuluhan tentang Komunikasi Pemasaran. Komunikasi Pemasaran merupakan soft skill yang sangat strategis bagi wirausahawan, sebagai upaya memberikan informasi produk kepada konsumen potensial, yang berujung pada terjualnya produk yang dihasilkan. Tujuan memberikan penyuluhan agar peserta penyuluhan dapat menjual produk kebutuhan rumah tangga yang di produksi sendiri kepada konsumen potensial. Kegiatan pengabdian berupa penyuluhan tentang Komunikasi pemasaran dengan metode ceramah, simulasi dan dialog interaktif, dilaksanakan di Kelurahan Purwoyoso Kecamatan Ngaliyan kota Semarang dengan peserta ibu-ibu PKK/ibu rumah tangga dengan harapan dapat meningkatan penghasilan keluarga. Hasil kegiatan penyuluhan adalah bertambahnya pengetahuan tentang memberikan informasi produk industri rumah tangga dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki dan karakterisitik produk yang akan dijual, termasuk potensi lingkungan Kelurahan Purwoyoso.
KOMPETENSI KEWIRAUSAHAAN PELAKU USAHA KOPI LAMPUNG (STUDI PADA PELAKU USAHA KOPI LUWAK DI KABUPATEN LAMPUNG BARAT) Tiarantika, Tumara; Hartono, Hartono; Djausal, Gita Paramita
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.825

Abstract

Pelaku usaha kopi luwak yang berada di Kabupaten Lampung Barat sudah memiliki kompetensi yang seharusnya dimiliki. Namun besaran kompetensi tidak sama rata, terdapat kompetensi yang dominan dan terdapat pula kompetensi yang tidak dominan. Besaran kompetensi yang berbeda-beda, menimbulkan adanya perbedaan kompetensi menimbulkan perbedaan pada keadaan usaha. Pelaku usaha yang memiliki kompetensi yang sedikit menunjukkan keadaan usaha yang tidak berkembang, sedangkan pelaku yang memiliki kompetensi yang banyak menunjukkan keadaan usaha yang lebih stabil. Kondisi usaha kopi luwak yang terjadi saat ini tidak memungkinkan munculnya wirausaha baru. Hal ini disebabkan dengan turunnya angka konsumsi kopi luwak, munculnya trend kopi lain seperti kopi lanang, kopi gajah dan lainnya serta gerakan kopi petik merah yang digalakkan oleh pemerintah Kabupaten Lampung Barat.
PENGEMBANGAN KOMPETENSI PENGRAJIN KAIN TENUN (JEGEG ENDEK) Mawan Setiawan, I Nyoman Ade; Prastiwi, Ni Luh Putu Eka Yudi
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.831

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan mitra terkait dengan manajemen sumber daya manusia dan pemasaran produk secara online.Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah memberikan pemahaman kepada generasi muda untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan (entrepreneuship), memberikan materi tentang Internet Marketing, membantu membuatkan akun Instagram dan Facebook, membantu melakukan promosi di media sosial, seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp. Kegiatan ini bermanfaat untuk mitra karena sebagian besar mitra sudah berumur yang masih awam dengan sosial media sebagai media pemasaran. Kegiatan ini dapat membantu mitra untuk meningkatkan pendapatannya.
OPTIMALISASI KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL BAGI PENGUSAHA KULINER SATE SOTO KHAS SURAMADU HAJI SAIH KELURAHAN TANJUNG DUREN SELATAN, KECAMATAN GROGOL PETAMBURAN, JAKARTA BARAT Leonardi, Aska; Sumiyati, Sumiyati; Tanjung, Tanjung
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.834

Abstract

Pemberian pengetahuan dan pemahaman tentang komunikasi pemasaran digital kepada pengusaha muda yang membuka usaha kuliner Soto Sate Khas Suramadu Haji Saih di Kelurahan Tanjung Duren Selatan, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Sejak adanya pandemi Covid-19, pengusaha kuliner tidak dapat lagi secara optimal menjual dagangannya langsung kepada konsumen. Sehingga mereka pun memanfaatkan gawai agar tetap terhubung dengan konsumen guna menjual usaha kulinernya selama masa pandemi. Agar pengusaha muda tidak merugi akibat biaya produksi yang tidak dapat ditutupi oleh minimnnya penjualan, maka dilakukanlah pendampingan mengenai komunikasi pemasaran digital sebagai upaya yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi pemasaran digital kepada konsumen dengan menggunakan gawai, sehingga terjadi keberlanjutan usaha melalui peningkatan jumlah penjualan, dan keuntungan usaha yang didapat.
PELATIHAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA UMKM PENJUAL TANAMAN HIAS DI KECAMATAN CIPAYUNG KOTA DEPOK - JAWA BARAT Farida, Farida; Wahyudi, Dedy; Jamain, Tries Handriman
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.839

Abstract

Kejenuhan akibat keterbatasan aktivitas di masa pandemik dengan diterapkannya PSBB dan PPKM membuat masyarakat beralih pada kegiatan merawat tanaman hias. Tren yang semakin berkembang membuat harga dari tanaman hias melonjak tajam. UMKM penjual tanaman hias pada Kelompok Penjual Tanaman Hias di Jalan Cipayung Raya yang semakin berkembang memerlukan pencatatan keuangan yang baik, sebagai salah satu cara pengendalian keuangan dan usaha mereka. Tujuan pelatihan: 1) Peserta mengetahui dan paham tentang Akuntansi dan manfaat penyusunan laporan keuangan; 2) Peserta mengetahui dan dapat menyusunan laporan keuangan dengan mudah dan sesuai dengan standar; 3) Peserta dapat meningkatkan kemauan atau keinginan menggunakan Akuntansi untuk meningkatkan kinerja keuangan dan usaha mereka. Metode pelaksanaan yaitu pelatihan dan penyuluhan serta metode diskusi. Disamping itu, dilakukan kegiatan pendampingan untuk menyusun laporan keuangan dengan jadwal menyesuaikan peserta. Hasil kegiatan mendapat tanggapan baik dari peserta berdasarkan hasil test 60,22% artinya peserta mengetahui dan paham tentang Akuntansi dan manfaat penyusunan laporan keuangan. Peserta mengetahui dan dapat menyusunan laporan keuangan dengan mudah dan sesuai dengan standar berdasarkan pelaksanaan tutorial dan jawaban atas studi kasus yang diberikan sudah banyak yang benar. Selain itu Peserta sangat antusias menghadiri pelatihan dihari kedua yaitu kehadiran peserta berjumlah sepuluh orang yang hanya berselisih satu orang di hari pertama (sebelas orang) dan peserta dibimbing untuk membuat laporan keuangan yang sederhana. Peserta juga dapat meningkatkan keinginan menggunakan Akuntansi untuk meningkatkan kinerja keuangan dan usaha terlihat pada hasil kuesioner pada pernyataan no 6 (Selalu membuat pencatatan Akuntansi) ada kenaikan sebesar 45,46 dan banyaknya pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh peserta selama berlangsungnya pelatihan.
PKM MIJEL MENJADI BERKAH DI DESA NANGGERANG KECAMATAN TAJUR HALANG KABUPATEN BOGOR Febrina, Laila; Soecahyadi, Soecahyadi; Astuti, Titin
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.840

Abstract

Desa Nanggerang adalah salah satu desa di Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor. Salah satu potensi tanaman pangan di desa itu adalah singkong. Sebagian dari penduduk desa telah mengolah singkong menjadi makanan ringan, seperti keripik singkong. Proses pengolahan keripik dilakukan secara sederhana. Desa Naggerang dikenal sebagai desa yang memiliki banyak UMKM keripik singkong dan keripik pisang yang banyak melibatkan ibu-ibu rumah tangga disekitaran usaha mereka. Hal ini tentunya menyebabkan semakin banyaknya minyak jelantah (mijel) seiring semakin banyaknya penggunaan minyak goreng dalam aktivitas UMKM tersebut. Penggunaan minyak goreng yang berkali-kali dapat membahayakan Kesehatan manusia. Disisi lain, membuang sisa minyak goreng ke lingkungan akan menyebabkan kerusakan lingkungan. Permasalahan yang sering muncul adalah minyak jelantah yang dihasilkan pada proses produksi tersebut yang tidak terkelola dengan baik yang bila dibuang sembarangan dapat menyebabkan permasalahan lingkungan Tujuan dan sasaran kegiatan ini adalah peningkatan partisipasi masyarakat melalui ibu-ibu PKK, Desa Nangerang, Kabupaten Bogor melalui program pemberdayaan masyarakat dalam pengelolaan minyak jelantah melalui pelatihan dalam pembuatan lilin padat dan cair serta sabun dari minyak jelantah.. Metode kegiatan dilakukan berupa (1) Sosialisasi tentang pemasaran, (2) Pelatihan dan pendampingan pemanfaatan minyak jelantah menjadi produk yang bernilai guna (sabun batangan, lilin cair dan lilin padat). Target luaran yang dicapai pada kegiatan ini adalah peningkatan ketrampilan dan pengetahuan mitra sehingga menjadikan mitra memiliki ketrampilan dalam mengolah minyak jelantah menjadi sesuatu yang bermanfaat dan bernilai ekonomi.
PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING, HARGA, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK UNIQLO Nursiti, Nursiti; Giovenna, Aprillia
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.841

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara parsial maupun simultan apakah terdapak Pengaruh Social Media Marketing, Harga, dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian produk Uniqlo. Penelitian ini merupakan penelitian kuanititatif. Sampel pada penelitian ini adalah Followers akun Instagram Uniqlo Indonesia, pernah menggunakan produk Uniqlo, dan pernah membeli produk Uniqlo di salah satu Store Uniqlo yang terletak di DKI Jakarta. Populasi pada penelitian ini adalah followers akun Instagram Uniqlo Indonesia berjumlah 1 juta followers yang tersebar di seluruh Indonesia. Sampel pada penelitian ini sebanyak 400 responden yang ditentukan dengan menggunakan rumus Slovin. Hasil dari analisis data menggunakan SPSS 23 membuktikan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan antara variabel Social Media Marketing, Harga, dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian pada produk Uniqlo di Wilayah DKI Jakarta dengan kontribusi (R2) sebesar 51,2% dan nilai F hitung, yaitu 138,657 > F tabel, yaitu 2,6274. Secara parsial,masing-masing variabel independen memiliki pengaruh secara signifikan terhadap variabel dependen, di mana variabel harga memiliki nilai dominan dibanding variabel independen lainnya dengan nilai 16,271.
STRATEGI BADAN USAHA MILIK DESA DALAM MENINGKATAKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DI MASA PANDEMI COVID-19 Bastomi, Mohamad; Asrori, Mukhammad Sobih; Tasrik, Moh. Istiaji
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v5i1.842

Abstract

KKN (Kuliah Kerja Nyata) dilakukan oleh setiap kampus untuk bisa mengabdi dan bersosialisasi langsung dengan masyarakat, begitu juga dengan yang di lakukan oleh kampus Universitas Islam Malang (UNISMA) tapi sekarang UNISMA melaksanakannya dengan tampil beda yaitu dengan mengubah nama tanpa menghilangkan maksud dan tujuannya yaitu KSM (Kandidat Sarjana Mengabdi) TEMATIK, yang bertempatkan di desa Mulyoagung kabupaten malang. Strategi BUMDes Mulyoagung dimasa pandemi masih dalam tahap perencanaan, untuk saat ini BUMDes masih menjalankan usaha Desa dengan cara normal. BUMDes Mulyoagung bisa dikatakan berani atau mampu mengambil kebijakan yang baik, dimana dimasa pandemi seperti ini masih bisa menjalankan usaha Desa dan Mampu mengambil kebijakan yang baik dengan mendukung para pedagang yang ada di pasar minggu untuk tetap mematuhi peraturan penerapan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh Kementrian Kesehatan.
PENGARUH PERSEPSI KEMUDAHAN, PERSEPSI KEGUNAAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF H. P., A. Q. Candra Mustika Intan; Herman, Herman; Hambalah, Febrina
Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan Vol 6 No 1 (2023): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2023
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/kewirausahaan.v6i1.1119

Abstract

The evolution of E-commerce into Social commerce is a new phenomenon in the development of trade in Indonesia. TikTok is one of the social media applications that has participated in this evolution until impulse buying behavior appears among TikTokShop users. Several factors that influence impulse buying in social commerce, especially TikTokShop, are website and marketing factors. Based on this, this study was conducted to explain how the effect of kemudahan yang dirasakan, perceived usefulness, and sales promotion on impulse buying of fashion products by TikTokShop users in Surabaya. This research was conducted using quantitative methods with the type of explanatory research. This research was conducted in Surabaya with the criteria of respondents being TikTokShop users in Surabaya who had shopped at TikTokShop and had bought fashion products at TikTokShop impulsively. The sampling technique was carried out using non-probabilty sampling and purposive sampling with a research sample of 96 respondents, and data analysis using multiple linear regression analysis with the help of the SPSS (Statistical Program for Social Science) version 25.0 program. The results of this study can be said that the perceived ease of use, perceived usefulness, and sales promotions have a significant positive effect partially and simultaneously on the impulse buying of fashion products by TikTokShop users in Surabaya.

Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2025 Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DESEMBER 2024 Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2024 Vol 7, No 2 (2024): DESEMBER Vol 7, No 1 (2024): JUNE Vol 6 No 2 (2023): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DESEMBER 2023 Vol 6 No 1 (2023): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2023 Vol 6, No 2 (2023): DESEMBER Vol 6, No 1 (2023): JUNE Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2022 Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2022 Vol 5, No 2 (2022): DECEMBER Vol 5, No 1 (2022): JUNE Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2021 Vol 4 No 1 (2021): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2021 Vol 4, No 2 (2021): DECEMBER Vol 4, No 1 (2021): JUNE Vol 3 No 2 (2020): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2020 Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2020 Vol 3, No 2 (2020): DECEMBER Vol 3, No 1 (2020): JUNE Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2019 Vol 2 No 1 (2019): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2019 Vol 2, No 2 (2019): DECEMBER Vol 2, No 1 (2019): JUNE Vol 1 No 2 (2018): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan DECEMBER 2018 Vol 1 No 1 (2018): Jurnal Industri Kreatif dan Kewirausahaan JUNE 2018 Vol 1, No 2 (2018): DECEMBER Vol 1, No 1 (2018): JUNE More Issue