cover
Contact Name
Nelfiyanti
Contact Email
nelfiyanti@ftumj.ac.id
Phone
+6285664537680
Journal Mail Official
nelfiyanti@ftumj.ac.id
Editorial Address
Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta Jl. Cempaka Putih Tengah 27 Jakarta 10510
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik
ISSN : -     EISSN : 26551446     DOI : 10.24853/jpmt
Core Subject : Engineering,
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT) Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis hasil pengabdian masyarakat di bidang penerapan teknologi kepada industri kecil menengah (IKM), masyarakat, dan komunitas regional lainnya, secara rutin diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. Jurnal ini mulai diterbitkan secara online pada tahun 2018.
Articles 108 Documents
RANCANGAN PEMASANGAN SENSOR CAHAYA (PHOTOCELL) PADA LPJ DI KAWASAN PURA KHAYANGAN TIGA DESA TAMBAWU Made Abdi Wiguna; Dewa Ayu Putu Adhiya Garini Putri; Wayan Sutama
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 4, No 2 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.4.2.69-74

Abstract

The advancement of technology in an electrical system is something that cannot be avoided as it develops, such as public facilities, and so on, it must follow a development in order to boost community work effectiveness and optimize existing devices in public areas. Lighting facilities at places of worship (temples) are still operational or manually operated, particularly in Tambawu Village. For energy and cost efficiency, this study seeks to install a light sensor (photocell) on street lighting in the Pura Khayangan Tiga, Tambawu Village area. The observation method, which is used to compute the overall use of sensors in lighting, the literature study approach, and the implementation of activities for linking lighting installations with a light sensor system were all employed in this study to collect some supporting data. Where the findings of this study illustrate the energy savings that occur when lighting is still operated manually versus when lighting is controlled by smart lighting or works automatically. Of course, the cost of paying for power tariffs on the lighting side demonstrates the energy savings. Where, the results of the efficiency that can be achieved have a difference of IDR 6,423.72 per month and IDR 77,084.64 per year, with operating costs in manual mode of IDR 52,455 and IDR 629,460,- per year and automatically amounting to IDR 46,031.28 and IDR 552,375.36 per year.
Pelatihan Pembuatan Sabun Cair Pada Komunitas Ibu-Ibu Lingkungan Jl Yudistira II, RT/RW 010/017, Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan Helfi Gustia; Yukarie Ayu Wulandari; Ismiyati Ismiyati; Ratri Ariatmi Nugrahani; Tri Yuni Hendrawati; Muh Kadarisman; Dedek Rahayu; Desy Hijriyah; Rusnia Junita Hakim
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 4, No 2 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.4.2.100-104

Abstract

Covid-19 mengancam berbagai Negara di belahan dunia, salah satunya Indonesia. Masyarakat diminta untuk selalu menjaga kebersihan kesehatan dan kebersihan diri untuk mencegah penularan virus ini seperti rajin mencuci tangan. Kegiatan PKM di tengah pandemi ini, memunculkan ide kreatif untuk membuat sabun cair untuk cuci tangan sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat yang dapat dilakukan dengan berbagai cara dan pendekatan, salah satunya adalah dengan melakukan pemberdayaan. Pemberdayaan dapat dilakukan dengan berbagai macam kelompok sasaran salah satunya adalah ibu-ibu. melalui pelatihan dan pendampingan pembuatan sabun cair. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan pemahaman serta keterampilan ibu – ibu dengan harapan dapat mengandalkan kemampuan serta keterampilannya sendiri. Diharapkan dari kegiatan ini ibu-ibu wilayahYudistira II, Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan tertarik dan termotivasi untuk memanfaatkan waktu luang dalam memulai berwirausaha, membentuk kelompok anggota yang menjadi mandiri secara ekonomi dengan memanfaatkan peluang yang ada termasuk memproduksi sabun cair pencuci tangan untuk digunakan skala rumah tangga
PEMBANGUNAN SUSTAINABILITY DESA MARITIM PANTAI HURIP JAYA MELALUI PROGRAM PENGELOLAHAN LIMBAH RUMPUT LAUT DAN SAMPAH UNTUK PENINGKATAN EKONOMI DAN LINGKUNGAN Hermawan, Rizki; Hasyim, Ummul Habibah; Sari, Fatma; Mahaji Putri, Renty Anugerah; Darto, Darto; Rahmawati, Astri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.27-30

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat tentang pemberdayaan masyarakat dalam menghadapi situasi menahun banjir rob masyarakat pesisir desa muara gembong Bekasi. Tujuannya adalah memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir rob dan juga penyelesaian ketersediaan air bersih. Metode yang dikembangkan dalam kegitan pengabdian ini melalui kegiatan survey, penjajakan masalah, dan penentuan kegiatan yang tepat. Kegiatan yang semula direncakan dengan memberikan pendampingan terhadap instalasi pompa filter air, dialihkan menjadi pemberdayaan bantuan masyarakat desa dalam menghadapi banjir rob tahunan. Hal tersebut dilakukan karena masyarakat terdampak tidak memiliki akses kegiatan yang memadai. Hal ini mengakibatkan usaha produktif sulit untuk berkembang dengan baik karena ketidakmampuan dalam penanggulangan bencana tahunan. Hasil yang didapatkan adalah memberikan bantuan sosial dan pemetaan rencana menghadapi bencana. Diharapkan masyarakat kedepannya memiliki  alternatif produktif dalam situasi yang dihadapi berulang ini.
PORTABLE COLD STORAGE CONTAINERS DENGAN ICE JELL UNTUK PENINGKATAN RANTAI PASOK IKAN DI DESA MUNJUNG AGUNG KABUPATEN TEGAL Mohammad Cipto Sugiono; Saufik Luthfianto; Siswiyanti Siswiyanti; Wulan Dwi Utami; Khofifah Nur Faidah; Alendra Nova Pramana
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.31-37

Abstract

Desa Munjung Agung adalah salah satu desa nelayan di Kabupaten Tegal. Pelaku usaha perikanan maupun non perikanan sangat mengandalkan teknik pendinginan untuk mempertahankan kesegaran hasil tangkapan maupun bahan makanannya dalam cold storage container. Ice gel atau dry ice (es kering) dapat dijadikan salah satu solusi sebagai pengganti es batu yang murah. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah Memberikan pelatihan pembuatan dan penggunaan portable cold containers bagi para penambak ikan untuk pengiriman ikan ke luar kota dengan waktu tempuh yang cukup panjang; dikirim tidak rusak kualitasnya menurun. Selama ini, para pengusaha yang memiliki modal besar yang dapat menggunakan alat angkut cold storage dalam bentuk truk dan pickup. Besarnya modal dari alat angkut cold storage menyebabkan biaya sewanya menjadi mahal. Kisaran 20-40% biaya jual dipengaruhi dari biaya transportasi disamping itu, tidak banyak alat angkut cold storage terutama di daerah-daerah menyebabkan kesulitan mendapatkanya. Adanya portable cold storage yang murah menjadi solusi menyelesaikan masalah mereka. Kegiatan pengabdian ini diharapkan adanya peran penting UPS Tegal untuk memberikan solusi permasalahan yang ada di masyarakat khususnya para penambak ikan. Keberlanjutan program bisa berlanjut.
Pelatihan Teknik Penambalan Kapal Fiberglass Milik Nelayan Menggunakan Material Komposit Berpenguat Serat di Pulau Reni, Kepulauan Ayau, Raja Ampat Boby Ziliwu; Bagas Prakoso; Rezza Ruzuqi; Marcelinus Saptono; Wennie Mandela; Siswanto Siswanto; Arief Firdani; Muh Arzad; Roger Tabalessy; Munzir Munzir
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.38-44

Abstract

Sebagai alat transportasi utama yang digunakan untuk mencari ikan, performa dan kondisi kapal milik nelayan menjadi suatu hal yang wajib untuk selalu dijaga. Secara umum, kebocoran pada kapal sangat sering terjadi khususnya untuk kapal berjenis fiberglass yang banyak dimiliki oleh masyarakat di Pulau Reni. Kurangnya pemahaman akan teknik perbaikan pada kapal jenis ini menjadikan banyaknya kapal yang tidak bisa beroperasi dan akhirnya dibiarkan terbengkalai begitu saja. Pada kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan di Pulau Reni, ditemukan kasus kerusakan kapal nelayan berupa adanya retak dan juga lubang pada bagian bawah kapal fiberglass. Adanya lubang ini menjadikan proses penambalan dengan menggunakan material komposit tidak bisa langsung dilakukan. Penyumbatan dengan menggunakan gabus harus terlebih dahulu dilakukan sebelum akhirnya pelapisan menggunakan material komposit berpenguat serat Woven Roven 600 dan Chopped Strand Mat 450 diberikan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan mampu memberikan ilmu dan pemahaman baru terhadap masyarakat di Pulau Reni khususnya terkait dengan perbaikan dan perawatan pada kapal jenis fiberglass.
PEMBELAJARAN KONTROL SISTEM PNEUMATIK SEBAGAI PENUNJANG KOMPETENSI SISTEM HIDROLIK DAN PNEUMATIK DI SMK NEGERI 1 ADIWERNA Nur Aidi Ariyanto; M. Taufik Qurohman; Andre Budhi Hendrawan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.9-14

Abstract

Community Service Activities carried out are providing understanding and thinking patterns about pneumatic systems control that work electro-pneumatically to students of SMK Negeri 1 Adiwerna grade XII majoring in Technical Light Vehicle (TLV). Knowledge of pneumatic systems is one of the competencies that are usually difficult to understand by TLV students. Whereas pneumatic systems have many applications in the industrial world. By using a facility in the form of an Electro-Pneumatic Trainer, the delivery of discussions about pneumatic system control will be more easily understood by students. By referring to the wiring diagram, students are explained to be able to read and understand the intent and working process of the pneumatic systems control and put it into practice immediately. There are 3 types of pneumatic systems control delivered, (1) single-cylinder pneumatic control systems, (2) single-cycle multiple cylinder pneumatic control systems, (3) continuous cycle multiple cylinder pneumatic control systems. Students are very enthusiastic about receiving explanations and practicing all three control systems.
KONSULTASI DESAIN RENOVASI MUSHOLA AL-AMIN DI DESA GEMBOL RT 02 RW 13 KEC. KARANGANYAR KAB. NGAWI Mochamad Solikin; Abdul Rochman; Salim Salim; Anggi Nurcahyo Dwi Saputro; Fauzi Mubarak
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.45-52

Abstract

Mushola Al-Amin merupakan mushola yang terletak di Desa Gembol, Kel. Gembol, Kec. Karanganyar, Kab. Ngawi yang semakin lama semakin ramai akifitas kegiatan seiring dengan meningkatnya jumlah jamaah. Oleh karena itu, takmir dan masyarakat sekitar mushola Al-Amin berupaya melakukan renovasi untuk dapat memenuhi kebutuhan jamaah. Dengan adanya kegiatan ini maka Program Studi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Surakarta menurunkan tim pengabdian masyarakat bertujuan untuk membantu memberikan layanan konsultasi desain kepada takmir masjid dan masyarakat agar diperoleh desain mushola yang nyaman. Untuk mencapai hal tersebut digunakan metode dengan pendekatan survey, desain awal berdasarkan arahan dari masyarakat, takmir dan aktivitas yang berlangsung di mushola Al-Amin dan desain akhir. Hasil desain mushola menghasilkan bangunan mushola 2 lantai dengan luas interior sebesar 25 m2. Sedangkan kelengkapan mushola yang disediakan adalah: mihrab, gudang, tempat wudhu putra dan putri dengan pembatas tembok diantaranya agar terpisah, serta pada mushola ini tidak memiliki lahan parkir yang luas hanya saja bisa di gunakan untuk kendaraan roda 2 dengan jumlah kurang lebih 20 kendaraan, Sedangkan total renacana anggaran biaya renovasi keseluruhan adalah Rp. 160,000,000.00,-
Pemetaan Potensi Dalam Rangka Optimalisasi Sumberdaya Lokal di Desa Kuripan Kecamatan Ciseeng Kabupaten Bogor Lusi Andriyani; Oktaviana Purnamasari; Meisanti Meisanti
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.15-21

Abstract

Tujuan dalam pengabdian ini adalah melakukan pemetaan terhadap potensi desa di Desa Kuripan Kecamatan Ciseeng Kabupaten Bogor Jawa Barat.  Metode analisis yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan deskriptif kualitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa selcara umum Desa Kuripan memiliki potensi di sektor pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan, industri dan perdagangan. Untuk mengoptimalkan potensi desa yang dimiliki, diperlukan peran semua kalangan pemerintah dan masyarakat dan meningkatkan optimalisasi pengelolaan BUMDes.
Pelatihan Perbaikan Peralatan Elektronika Rumah Tangga Untuk Warga Terdampak Banjir, Kelurahan Tanjung Duren Jakarta Barat Lydia Sari; Syah Alam; Indra Surjati; Daisman P.B. Aji
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.53-58

Abstract

Kota Administratif Jakarta Barat adalah wilayah yang rawan banjir, karena posisi geografisnya yang berada 7 meter di bawah permukaan laut serta dialiri oleh 23 sungai dan kanal. Kelurahan Tanjung Duren Utara yang merupakan daerah mitra kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini  terletak pada kota administratif Jakarta Barat dimana banjir terjadi hampir setiap tahun, walaupun telah dilakukan upaya pencegahan secara bersama-sama antara pemerintah dan warga.  Ketinggian air saat banjir mencapai rerata 70 cm, sehingga potensi kerusakan pada peralatan rumah tangga cukup besar.  Kegiatan PKM ini bertujuan untuk memberikan pelatihan mengenai cara perbaikan peralatan elektronika rumah tangga untuk warga yang terdampak banjir, di wilayah RT 0010 / RW 04, Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat.  Berdasarkan hasil post-test diketahui bahwa 75% responden yang mengikuti pelatihan masih belum sepenuhnya memahami bahaya yang timbul bila peralatan listrik terendam air. Rekomendasi yang diberikan adalah memberikan pelatihan dengan waktu lebih panjang dan kesempatan melakukan perbaikan sederhana dengan didampingi fasilitator.
Implementasi Pemberdayaan Masyarakat Desa dalam Program MBKM sebagai Hilirisasi Riset Unggulan Perguruan Tinggi Sari, Fatma; Kurniaty, Ika; Gustia, Helfi; Hendrawati, Tri Yuni; Anggaraini, Nisrina Harum; Cakrawala, Orion Nawandie
Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik Vol 5, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik (JPMT)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/jpmt.5.1.22-26

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat dikembangkan pada program penelitian Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka digagas untuk pemberdayaan masyarakat melibatkan masyarakat.  Desa Pantai Harapan Jaya Muara GembongBekasi membudidayakan rumput laut sebagai mata pencaharian.Rumput laut yang dibudidayakan termasuk kelas alga merah jenis Gracilaria sp. Gracilaria sp mempunyai kandungan agarosa dan agaropektin cukup baik, yang dapat menghasilkan agar-agar dengan kekuatan gel kuat dan kokoh. Tujuan hilirasasi hasil riset untuk pemberdayaan masyarakat dengan meningkatkan produk utama desa yaitu runput laut, meningkatkan produksi air bersih dengan adanya instalasi air bersih dan strategi pemasaran produk olahan rumput laut selain itu pemberdayaan hidroponik sebagai produk tambahan masyarakat desa. Metode pelaksanaan pelatihan dan pendampingan hal teknis, manajemen dan pemasaran. Luaran kegiatan yang dicapai yaitu produk olahan rumput laut, hasil hidroponik, dan juga pemberian alat instalasi air. Produk- produk tersebut kemudian di pasarkan melalui e commerce dan WEB agar tercipta kemandirian dan juga meningkatkan pendapatan masyarakat desa Pantai Harapan Jaya Muara Gembong

Page 6 of 11 | Total Record : 108