cover
Contact Name
Nurma Diana Poetri
Contact Email
nurma.diana89@gmail.com
Phone
+6282277769385
Journal Mail Official
gentlebirth.journal@gmail.com
Editorial Address
Jln. Dewi Sartika - Komp. Perum Citra Raysa Indah - Rantauprapat - Kab. Labuhanbatu - Sumatera Utara
Location
Kab. labuhanbatu,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Gentle Birth
ISSN : -     EISSN : 26230461     DOI : -
Jurnal gentle birth adalah jurnal kebidanan berbahasa Indonesia. Mengangkat tema tentang kesehatan ibu hami, ibu bersalin, ibu nifas, ibu menyusui, akseptor Keluarga Berencana, bayi baru lahir, bayi dan balita
Articles 84 Documents
FAKTOR DETERMINAN IBU TERHADAP PERDARAHAN POSTPARTUM DI KLINIK MADANI SUBULUSSALAM KOTASUBULUSSALAM PERIODE TAHUN 2018-2019 Aida Fitria; Jitasari Sibero; Restu Maya Sari
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.51

Abstract

AbstrakLatar Belakang : Perdarahan postpartum merupakan salah satu penyebab utama kematian maternal di dunia. Perdarahan postpartum didefinisikan sebagai kehilangan darah lebih dari 500 ml setelah persalinan pervaginal dan kehilangan darah lebih dari 1000 ml setelah persalinan abdominal. Tujuan untuk mengetahui pengaruh usia, paritas dan jarak kehamilan terhadap perdarahan porpartum di Klinik Madani Subulussalam periode tahun 2018-2019. Metode Penelitian dengan desain survey analitik dengan menggunakan case control, menggunakan data sekunder (rekam medic), Populasi penelitian adalah semua ibu postpartum di Klinik Madani pada periode tahun 2018-2019. Teknik pengambilan sampel penelitian ini dengan konsekutif  sampling dengan pekerjaan responden yaitu ibu rumah tangga. Analisis bivariat dilakukan uji chi square dan analisis mulvariat di lakukan uji logistic binary. Hasil uji-chi squre pada usia tingkat kepercayaan 95% dengan  α = 0,05 dan sig p = 0,001 OR 9,444, paritas tingkat kepercayaan 95% dengan  α = 0,05 dan sig p = 0,468 OR 1,601, dan jarak kehamilan tingkat kepercayaan 95% dengan  α = 0,05 dan sig p = 0,028 OR 4,420, dan faktor yang paling dominan yaitu faKtor usia. Kesimpulan Ada pengaruh usia, paritas dan jarak kehamilan dengan perdarahan post partum di Klinik Madani Subulussalam, untuk itu disaran bagi ibu hamil agar memeriksakan kehamilan kepada tenaga kesehatan.Kata Kunci:Perdarahan postpartum, usia, paritas, jarakkehamilan AbstractBackground: Postpartum hemorrhage is defined as blood loss of more than 500 ml after vaginal delivery and more than 1000 ml after abdominal labor. Objective:This study aims to determine the relationship between age, parity and pregnancy spacing with post partum hemorrhage at Madani Clinic Subulussalam period 2018-2019.Method:This study used analytical survey with a case control approach, using secondary data from medical records. The study population was all postpartum mothers who were patients in Madani Clinic in period 2018-2019. The sampling technique of this study was with consecutive sampling with the work of the respondents namely housewives. Bivariate analysis performed chi square test and multivariate analysis performed binary logistic test.Result : Chi-square test results at age 95% confidence level with α=.05 and sig p=.001 OR 9.444, 95% confidence level parity with α=.05 and sig p=.468 OR 1.601, and pregnancy distance 95 confidence levels % with α=.05 and sig p=.028 OR 4.420, and the most dominant factor was age.The conclusion shows that there is an influence of age and the spacing of pregnancy with post partum hemorrhage at Madani Clinic Subulussalam, therefore it is suggested for pregnant women to check the pregnancy to health workers who aim to avoid and detect early complications experienced by mothers. For health workers, especially midwives to further improve the quality of antenatal care services that aim to detect complications that will occur in pregnant women.Keywords: Postpartum Hemorrhage, Age, Parity, Pregnancy Spacing.
RENDAHNYA PENGGUNAAN KB IMPLANT PADA WANITA PASANGAN USIA SUBUR (PUS) DI WILAYAH KERJA PUSKEMAS BELAWAN Fina Kusuma Wardani; Pratiwi Nasution; Rauda Siregar
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.53

Abstract

Abstrak Pendahuluan; Metode kontrasepsi jangka panjang seperti implan adalah metode kontrasepsi paling efektif yang tahan lama, efisien, nyaman dan biayanya relatif murah dibandingkan non-MKJP. MJKP sayangnya kurang diminati masyarakat. Tujuan; Tujuan penelitian ini untuk faktor yang mempengaruhi rendahnya pengguna KB implant pada wanita pasangan usia subur di Wilayah Kerja Puskesmas Belawan tahun 2019. Metode; Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain deskriptif untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi rendahnya penggunaan  KB implant. Lokasi penelitian ini akan dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Belawan. Populasi pada penelitian ini adalah  jumlah PUS di Puskesmas belawan sebanyak 13.076 PUS dengan jumlah sampel sebanyak 99 orang berdasarkan perhitungan dengan rumus Slovin. Hasil; Berdasarkan hasil penelitian dengan  uji statistik chi square diketahui bahwa pendidikan (p=0,021), tingkat ekonomi (p=0,000), sumber informasi (p=0,003), pengetahuan (p=0,001), sikap (p=0,000), dan dukungan suami (p=0.002) terhadap rendahnya penggunaan KB Implant pada wanita pasangan usia subur. Kesimpulan; Kesimpulan dalam penelitian ini ada hubungan umur, pendidikan, tingkat ekonomi, sumber informasi, pengetahuan sikap, dan dukungan suami dengan rendahnya penggunaan KB Implant pada wanita pasangan usia subur di Wilayah Kerja Puskesmas Belawan. Kata Kunci : Umur, Pendidikan, Pendapatan Keluarga, Sumber Informasi, Pengetahuan, Sikap, Dukungan Suami dan KB Implant. Abstract Background; Long-term contraceptive methods such as implants are the most effective contraceptive method that is long-lasting, efficient, comfortable and relatively inexpensive compared to non-MKJP. MJKP is unfortunately not very attractive to the public. Objectives;The purpose of this study is for factors that affect the low number of users of implant KB in women of childbearing age in the Belawan Community Health Center in 2019. Method; The research design used in this study is a descriptive design to find out the factors that influence the low use of implant KB. The location of this research will be carried out in the working area of Belawan Health Center. The population in this study is the number of EFAs in Belawan Health Center as many as 13,076 EFAs with a total sample of 99 people based on calculations with the Slovin formula. Data collection using a questionnaire.Results; Based on the results of research with chi square statistical tests it is known that education (p = 0,021), economic level (p = 0,000), sources of information (p = 0,003), knowledge (p = 0,001), attitudes (p = 0,000), and husband’s support (p = 0,002)  towards the low use of family planning Implants in women of childbearing age. Conclusion; The conclusion in this study there is a relationship of age, education, monthly income, sources of information, knowledge, attitudes, and husband’s support with the low use of family planning implants in women of childbearing age in Belawan Puskesmas Work Area. Keywords : Age, Education, Family Income, Information Sources, Knowledge, Attitudes, Husnband’s Support, Family Planning Implants.
KECEMASAN KEHAMILAN PADA IBU PENGGUNA NARKOBA Novy Ramini Harahap; Mila Syari; Novitri Adelina Sipayung
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.52

Abstract

Abstrak Latar Belakang: Berdasarkan data laporan World Drug Report tahun 2016, angka kematian karena narkoba diperkirakan 207.400 kematian. Penggunaan narkoba pada masa kehamilan sangat memiliki dampak yang fatal bagi janin dan ibu. Penyebab pemakaian narkoba pada ibu hamil antara lain karena kurangnya pengetahuan, dukungan keluarga yang akan berdampak pada psikologis ibu, faktor pendapat dan lemahnya keimanan seseorang denan mudah melanggar norma-norma agama seperti penyalahgunaan narkoba. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kecemasan pada kehamilan ibu pengguna narkoba di Lapas Perempuan Kelas II A Tanjung Gusta Medan. Metode: Penelitian ini menggunakan metode survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil di Lapas Perempuan Kelas II A Tanjung Gusta pada Oktober sebanyak 31 ibu hamil, dengan pengambilan sampel menggunakan teknik total population. Pengumpulan data diambil dari  data primer dengan penyebaran koesioner. Analisis data menggunakan analisis univariat berupa distribusi frekuensi dan analisis bivariat menggunakan uji chi-square pada tingkat kepercayaan 95%.. Hasil: Hasil uji statistic dengan menggunakan uji chi-square didapatkan nila p = 0,047 pada variabel pengetahuan, nilai p = 0,022 pada variabel stres, nilai p = 0,031 pada variabel pendapatan, dan nilai p = 0,008 pada variabel religius dimana p < 0,05. Kesimpulan: Penelitian ini terdapat hubungan pengetahuan, stres, pendapatan dan religius dengan kecemasan pada kehamilan ibu pengguna narkoba di Lapas Perempuan Kelas II A Tanjung Gusta Medan Tahun 2018. Disarankan kepada Petugas Kesehatan agar dapat meningkatkab perannya dalam memberikan informasi dan motivasi serta meningkatkan pengetahuan ibu dalam masa kehamilan yang membuat ibu terhindar dari kecemasannya selama masa kehamilan..Kata Kunci : Pengetahuan, Stres, Pendapatan, Religius, Kecemasan AbstractBackground: Based on data from the World Drug Report in 2016, the death rate due to drugs is estimated to be 207,400 deaths. Drug use during pregnancy has a fatal impact on the fetus and mother. The causes of drug use in pregnant women are due to a lack of knowledge, family support that will have an impact on the psychological condition of the mother, opinion factors and the weakness of one's faith by easily violating religious norms such as drug abuse. The purpose of this study was to determine the factors associated with anxiety in maternal drug users in Tanjung Gusta Medan Class II A Women's Prison Methods: This study used an analytical survey method with a cross sectional approach. The study population was all pregnant women in Tanjung Gusta Class II A Female Prison in October as many as 31 pregnant women, with sampling using the total population technique. Data collection was taken from primary data with questionnaire spread. Data analysis using univariate analysis in the form of frequency distribution and bivariate analysis using the chi-square test at a confidence level of 95%. Result: The results of statistical tests using the chi-square test obtained the value of p = 0.047 on the knowledge variable, the value of p = 0.022 on the stress variable, the value of p = 0.031 on the income variable, and the value p = 0.008 on the religious variable where p <0.05. Conclusions : The conclusions of the study are the relationship between knowledge, stress, income and religion with anxiety in pregnancy of drug user mothers in Class II A Tanjung Gusta Medan Women's Prison.. It is recommended that health workers can improve their role in providing information and motivation and increasing maternal knowledge in the future pregnancy that makes the mother avoid her anxiety during pregnancy Keywords: Knowledge, Stress, Income, Religious, Anxiety
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI IBU TERHADAP STATUS IMUNISASI DASAR PADA BAYI USIA 12-24 BULAN DI DESA NAULI KECAMATAN SIGUMPAR KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN 2019 Munarni Simatupang
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.47

Abstract

ABSTRAK Imunisasi merupakan suatu tindakan pemberian kekebalan kepada anak terhadap penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi sebelum berusia 12 bulan yaitu tuberkulosis, polio, hepatitis B, difteri,  pertusis,  tetanus,  dan  campak. Imunisasi dasar dengan lengkap dan teratur dengan mendapat semua jenis imunisasi dasar pada waktu anak berusia kurang dari 11 bulan dapat mengurangi angka kesakitan dan kematian balita sekitar 80-95%. Imunisasi dasar  yang  tidak  lengkap, maksimum hanya dapat memberikan perlindungan 25-40%. Peran seorang ibu pada program imunisasi sangat penting, karena penggunaan sarana kesehatan oleh bayi/anak berkaitan dengan faktor yang mempengaruhi ibu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya hubungan antara faktor- faktor yang mempengaruhi ibu terhadap status imunisasi dasar pada bayi usia 12-24 bulan. Penelitian ini menggunakan desain korelasi deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 40 orang. Pengambilan sampel dengan menggunakan total population. Penelitian ini dilakukan di Desa Nauli Kecamatan Sigumpar Kabupaten Toba Samosir pada Oktober-Desember 2019. Instrumen dalam penelitian ini berupa kuesioner. Analisa data yang   digunakan chi-square.  Dari hasil penelitian disimpulkKan ada hubungan yang signifikan antara usia ibu dengan nilai p=0,001, pendidikan dengan nilai p=0,004, pekerjaan  dengan nilai p=0,001, jumlah anak dengan nilai   p=0,000, dan pengetahuan dengan nilai p=0,000 terhadap status imunisasi dasar. Dari penelitian ini diharapkan agar tenaga kesehatan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan, upaya promosi kesehatan berupa support sosial, yakni peningkatan kualitas penyuluhan kesehatan, memberikan motivasi dalam memanfaatkan pelayanan kesehatan terutama imunisasi.Kata Kunci : Imunisasi dasar, faktor-faktor yang mempengaruhi ibu
Efektivitas Senam Lansia terhadap Penurunan Tingkat Insomnia di Poskesdes Hutasoit Kecamatan Lintongnihuta Kabupaten Humbang Hasundutan Sri Juliani; Nurrahmaton Nurrahmaton; Dewi Sartika
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.49

Abstract

AbstrakPendahuluan: Insomnia adalah salah satu gangguan tidur dimana seseorang merasa sulit untuk memulai tidur. Masalah insomnia pada lansia dapat diatasi dengan  mempertahankan kesehatan lansia berupa pola hidup  sehat,  diantaranya  dengan  melakukan senam  lansia. Tujuan: untuk mengetahui apakah ada Pengaruh Senam Lansia Terhadap Tingkat Insomnia pada Lansia di Poskesdes Hutasoit I Kecamatan Lintongnihuta Kabupaten Humbang Hasundutan Tahun 2019. Metode: Penelitian ini menggunakan Jenis Penelitian Quast-eksperiment Test and Post Test Nonequivalent control Group . Pengambilan sampel dilakukan secara Non Probability Sampling dengan teknik Purposive Sampling, Populasi dalam penelitian ini sebanyak 81 orang dan jumlah sampel 32 responden. 16 kelompok perlakuan dan 16 kelompok Kontrol. Data dianalisis dengan menggunakan Uji Wilcoxon Rank Rest. Hasil: Diperoleh pada kelompok perlakuan p = .006 < .05 sehingga Ha diterima Ho ditolak maka ada pengaruh senam lansia terhadap tingkat insomnia pada lansia. sedangkan pada kelompok control diperoleh nilai p = 1.000 >.05 sehingga Ha ditolak Ho diterima maka senam lansia tidak berpengaruh terhadap tingkat Insomnia pada lansia sebelum dan sesudah dilakukan Senam. Kesimpulan:  ada pengaruh yang signifikan antara senam lansia terhadap penurunan tingkat insomnia di Poskesdes Hutasoit I Kecamatan Lintongnihuta Kabupaten Humbang Hasundutan.Kata Kunci : Senam, lansia, insomniaAbstractIntroduction:Insomnia is a sleep disorder where a person finds it difficult to start sleeping.The problem of insomnia in the enderly can be overcome by maintaining the health of the elderly in the form  of a healthylifestyle, including by doing elderly gymnastics. Objective : To determine whether there was an effect of enderly exercise on the level of insomnia in the elderly.Method: The type of research used Quast-eksperimental test and post test nonequivalent control group.Sampling was done by non probability sampling with purposive sampling technique, the population in this study were 81 people and the number of samples was 32 respondents. 16 treatment groups and 16 control groups.Data were analyze using the Wilcoxon Rank Rest test.Result:Obtained in the treatment group p= .006 < .05 so Ha is accepted and Ho is rejected then there is the influence of elderly exercise on the level of insomnia in the elderly before and after gymnastics.Conclution:there is a significant influence between the enderly gymnastic against decreased insomnia levels in Hutasoit I Sub-district Lintongnihuta District Humbang.Keywords : Gymnastic, elderly, insomnia
PENGARUH PERAN KADER POSYANDU TERHADAP PEMANFAATAN PELAYANAN POSYANDU DALAM PENIMBANGAN BALITA DI KOTA PADANGSIDIMPUAN TAHUN 2015 Devi Sagita Saragi
Jurnal Gentle Birth Vol 3, No 2 (2020): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v3i2.50

Abstract

ABSTRACTNationally nutritional status of children in some regions in Indonesia is still a problem. There is or no child’s nutrition problem in an area is not far from the Posyandu cadre role. The cadre rolein Posyandu organization is very large not only as health information givers to the society to come toPosyandu. The purpose of this reseachis to know the influence of the Posyandu cadre role to the utilization of Posyandu service in  weighing of toddler in Padangsidimpuan City in 2015. This reseach  is a survey with using explanatory reseach approach that aims to explain the influence of the Posyandu cadre role to the utilization in weighing of toddler in Padangsidimpuan City in 2015. The population of this reseach is all the Posyandu in Padangsidimpuan City as many as 76 Posyandu. In Collecting this data, it is used questionnares. The data is analized by using logistic regression test.The results of the reseach showsthat the utilization of Posyandu service in weighing of toddler still low at 35.5% of the total 76 Posyandu, and statistically the most dominant influencing variable is the keepingrole of mother’s activity with regression coefficient 27,722.The cadre has a very important role on the utilization of Posyandu service in weighingof toddler. It is suggested the cadre should more active ininviting mothers to come to the Posyandu and increasing mother’s knowledge so that they bring their children to the Posyandus. Keywords: Role, Posyandu’s cadre, Posyandu’s services, weighing of toddler
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI DESA KEBUN KELAPA KECAMATAN SECANGGANG KABUPATEN LANGKAT TAHUN 2020 Siti Aisyah; Rahmawati Tarigan; Lastiwi Laila Nur Azizah
Jurnal Gentle Birth Vol 4, No 1 (2021): JANUARI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendahuluan; Menurut data (WHO) pada tahun 2018, terdapat (21,9%) atau sekitar 149 juta balita di dunia mengalami stunting. Profil Kesehatan Indonesia tahun 2018, prevalensi balita pendek dan sangat pendek usia 0-59 bulan di Indonesia adalah (30,8%). Tujuan; untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting pada balita. Metode; Tehnik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling.  Berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi didapatkan jumlah sampel Case sebanyak 15 orang. Perbandingan yang diberlakukan dalam penelitian ini 1:1 sehingga didapatkan jumlah sampel sebanyak 30 orang. Hasil; hubungan Kebiasaan Pengasuhan dengan Kejadian Stunting pada Balita dengan mengunakan Uji Regresi didapatkan nilai OR 26,000 (95% CI=3,689-183,418). Hubungan Riwayat Infeksi dengan Stunting pada Balita didapatkan nilai OR 28,000 (95% CI=2,821-277,961). Hubungan Frekuensi Makan dengan Stunting pada Balita didapatkan nilai OR 56,000 (95% CI=5,127-611,713). Kesimpulan; hubungan antara Kebiasaan Pengasuhan, Riwayat Infeksi dan Frekuensi Makan dengan Kejadian Stunting di Desa Kebun Kelapa Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat Tahun 2020.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TERJADINYA MASTITIS PADA IBU MENYUSUI DI KLINIK PRATAMA SALMA HAMPARAN PERAK TAHUN 2020 Dewi Sartika; Ainun Mardiah; Khoirunnisa Marpaung
Jurnal Gentle Birth Vol 4, No 2 (2021): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v4i2.65

Abstract

Pendahuluan; Menyusui merupakan proses fisiologis, tidak ada hal yang lebih bernilai dalam kehidupan seorang anak selain memperoleh nutrisi yang berkualitas sejak awal kehidupan. Seorang ibu sering mengalami masalah dalam pemberian ASI Ekslusif. Tujuan; penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan terjadinya mastitis pada Ibu menyusui Di Klinik Pratama Salma Hamparan Perak Tahun 2020. Metode; Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Survey analitik dengan pendekatan CroPendahuluan; Menyusui merupakan proses fisiologis, tidak ada hal yang lebih bernilai dalam kehidupan seorang anak selain memperoleh nutrisi yang berkualitas sejak awal kehidupan. Seorang ibu sering mengalami masalah dalam pemberian ASI Ekslusif. Tujuan; penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan terjadinya mastitis pada Ibu menyusui Di Klinik Pratama Salma Hamparan Perak Tahun 2020. Metode; Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Survey analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Ibu menyusui Yang berkunjung ke Klinik Pratama Salma sebanyak 30 responden. Hasil; uji statistik dengan menggunakan uji chi square, diperoleh hasil pengetahuan nilai p=0,002, peran tenaga kesehatan p=0,000, frekuensi menyusui p=0,000 <  artinya ada hubungan dengan terjadinya mastitis dan pekerjaan p=0,637 >  artinya tidak ada hubungan dengan terjadinya mastitis pada Ibu menyusui di Klinik Pratama Salma Hamparan Perak Tahun 2020. Kesimpulan; bahwa Ibu menyusui di Klinik Pratama Salma memiliki pengetahuan kurang tentang pencegahan mastitis.Maka diharapkan kepada tenaga kesehatan untuk lebih banyak memberikan informasi tentang pencegahan Mastitis dan memberikan Solusi saat mengalami masalah dalam pemberian ASI kepada ibu menyusui untuk menurunkan angka kejadian mastitis.ss Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Ibu menyusui Yang berkunjung ke Klinik Pratama Salma sebanyak 30 responden. Hasil; uji statistik dengan menggunakan uji chi square, diperoleh hasil pengetahuan nilai p=0,002, peran tenaga kesehatan p=0,000, frekuensi menyusui p=0,000 <  artinya ada hubungan dengan terjadinya mastitis dan pekerjaan p=0,637 >  artinya tidak ada hubungan dengan terjadinya mastitis pada Ibu menyusui di Klinik Pratama Salma Hamparan Perak Tahun 2020. Kesimpulan; bahwa Ibu menyusui di Klinik Pratama Salma memiliki pengetahuan kurang tentang pencegahan mastitis.Maka diharapkan kepada tenaga kesehatan untuk lebih banyak memberikan informasi tentang pencegahan Mastitis dan memberikan Solusi saat mengalami masalah dalam pemberian ASI kepada ibu menyusui untuk menurunkan angka kejadian mastitis.
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN ANEMIA PADA IBU HAMIL Suyanti Suwardi; Novy Ramini Harahap
Jurnal Gentle Birth Vol 4, No 1 (2021): JANUARI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendahuluan: Anemia defisiensi zat besi pada wanita hamil merupakan problema kesehatan yang dialami oleh wanita seluruh dunia dan akan meningkat seiring dengan pertambahan usia kehamilan. Kekurangan zat besi dapat meningkatkan risiko kematian saat melahirkan, BBLR, janin dan ibu mudah terkena infeksi, keguguran, dan meningkatkan risiko bayi lahir premature. Survey awal pada bulan Februari Tahun 2019 di Wilayah Kerja Puskesmas Pangaribuan diperoleh data ibu hamil sebanyak 125 orang dan dilakukan Pemeriksaan Hb Sahli. Sebanyak 44%  (55 responden) dari 125 ibu hamil yang menderita anemia dan 12% (15 responden)  yang mengalami Kurang Energi Kronik. Wawancara yang dilakukan kepada 55 orang ibu hamil yang mengalami anemia, didapatkan informasi bahwa mereka tidak rutin mengkonsumsi tablet besi dengan alasan lupa, takut mual, dan takut efek samping, sebagian besar dari responden tidak tahu apa itu anemia, dampak anemia bagi kehamilan dan janin, bagaimana penanganan anemia, dan makanan apa saja yang mengandung zat besi. Tujuan penelitian; untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Pangaribuan Kabupaten Tapanuli Utara tahun 2019. Metode Penelitian; Desain penelitian ini adalah survei analitik Dengan desain cross sectional. Penelitian dilakukan di Wilayah Kerja Puskesmas Pangaribuan Kabupaten Tapanuli Utara.  Sampel berjumlah 35 orang dengan cara menyebarkan kuesioner. Analisa data dilakukan secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji statistik chi-square. Hasil penelitian: analisa univariat didapatkan mayoritas pengetahuan cukup sebanyak 30 orang (54,5%), mayoritas paritas multigravida sebanyak 21 orang (38,2%), mayoritas konsumsi tablet zat besi tidak cukup sebanyak 30 orang (54,5%), mayoritas dengan status gizi <23,5 sebanyak 28 orang (50,9%), dan mayoritas mendapat peran petugas kesehatan yang kurang sebanyak 34 orang (61,8%). Analisa bivariat dengan uji statistic Chi-Square, pada variabel pengetahuan (p-value=0,000), paritas (p-value=0,000), konsumsi tablet zat besi (p-value=0,000), status gizi (p value=0,000), peran petugas kesehatan (p value= 0,000). Kesimpulan: terdapat hubungan antara pengetahuan, sikap, konsumsi tablet zat besi, status gizi, peran petugas kesehatan dengan anemia pada ibu hamil.
FAKTOR YANG MEMENGARUHI KEPATUHAN IBU TERHADAP KUNJUNGAN ANTENATAL CARE (ANC) DI KLINIK BUMI SEHAT MEULABOH KABUPATEN ACEH BARAT TAHUN 2020 Jitasari Sibero Tarigan; Nurrahmaton Nurrahmaton; Cut Huraisya
Jurnal Gentle Birth Vol 4, No 2 (2021): JULI
Publisher : Akademi Kebidanan Ika Bina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56695/jgb.v4i2.66

Abstract

Antenatal care adalah program yang terdiri dari pemeriksaan kesehatan, observasi dan edukasi bagi ibu hamil secara terstruktur dan terencana untuk mendapatkan proses kehamilan dan persalinan yang aman dan memuaskan. Pelayanan kesehatan bagi ibu hamil diwujudkan melalui pemberian pelayanan antenatal minimal empat kali selama masa kehamilan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang memengaruhi kepatuhan ibu terhadap kunjungan ANC Di Klinik Bumi Sehat Meulaboh Kabupaten Aceh Barat Tahun 2020. Jenis penelitian survey analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang datang berkunjung memeriksakan kehamilannya di Klinik Bumi Sehat Meulaboh sebanyak 70 orang. Jumlah sampel sebanyak 43 sampel dengan teknik proporsionale random sampling. Analisis data menggunakan univariat, bivariat, dan multivariat. Hasil univariat menunjukkan bahwa ibu hamil yang melakukan ANC tidak sesuai standar 72,1%, pendapatan tidak sesuai UMP 69,8%, jarak faskes jauh 74,4%, tidak mendapat dukungan suami 74,4%, dan paritas grande multigravida 65,1%. Hasil bivariat menunjukkan ada hubungan pendapatan keluarga ibu hamil (p = 0,001), jarak faskes (p = 0,022), dukungan suami (p = 0.000), dan paritas (p = 0,001) dengan kepatuhan ibu melakukan kunjungan ANC di Klinik Bumi Sehat Meulaboh. Faktor yang paling dominan memengaruhi kepatuhan ibu melakukan kunjungan ANC adalah dukungan suami dengan nilai koefisien regresi paling besar yaitu 6,087. Disarankan kepada Bidan di Klinik Bumi Sehat Meulaboh memberikan pendidikan kesehatan kepada ibu agar mengajak suami bila melakukan kunjungan untuk memeriksakan kehamilannya sehingga suami dapat mendukung proses kehamilan ibu.