cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
livana.ph@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Editorial Address
Marina Regency C21 Bandengan Kendal, Jawa Tengah, Indonesia 51312
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Peduli Masyarakat
ISSN : 27156524     EISSN : 27219747     DOI : -
Core Subject : Health, Education,
JURNAL PEDULI MASYARAKAT merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh Global Health Science Group pada volume 1 nomor 1 November 2019 dengan p-ISSN 2715-6524 dan e-ISSN 2721-9747 Jurnal ini menerima manuskrip yang berfokus pada kegiatan yang ada di masyarakat baik dalam bidang kesehatan, pendidikan, dan kegiatan lain di masyarakat pada semua usia mulai infant hingga lansia. JURNAL PEDULI MASYARAKAT terbit 4 kali dalam setahun yaitu bulan terbitan Maret, Juni, September, dan Desember. Artikel yang terbit di JURNAL PEDULI MASYARAKAT telah melalui proses telaah sejawat yang memiliki keahlian yang relevan.
Articles 35 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022" : 35 Documents clear
Pelatihan dan Pendampingan pada Kader dalam Penggunaan Aplikasi KPSP Mobile Berbasis Android dalam Mendeteksi Penyimpangan Perkembangan Anak Prasekolah Winnellia Fridina Sandy Rangkuti; Susito Susito; Sudarto Sudarto
Jurnal Peduli Masyarakat Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jpm.v4i4.1331

Abstract

Jumlah balita di Indonesia sangat besar yaitu sekitar 10 persen dari seluruh populasi, maka sebagai calon generasi penerus bangsa, Kualitas tumbuh kembang balita di Indonesia perlu mendapat perhatian serius yaitu berupa pelayanan kesehatan berkualitas termasuk deteksi dan intervensi dini penyimpangan perkembangan. Guna mendukung upaya deteksi perkembangan anak secara maksimal sangat diperlukan pemanfaatan tehnologi seperti android sehingga informasi semakin mudah diakses hingga ke seluruh pelosok-pelosok penjuru. KPSP (Kuesioner Pra Skrining Perkembangan) Mobile merupakan suatu aplikasi dalam pemanfaatan tehnologi yang sangat membantu kader (masyarakat) untuk memantau perkembangan balita dan mendeteksi adanya kelainan sejak dini. Dengan adanya aplikasi seperti ini peran orangtua dalam memantau perkembangan balita akan lebih mudah karena aplikasi ini berbasis android sehingga dapat dibawah kemana – mana dan jauh lebih effisien dari pada menggunakan buku. Pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini dilaksanakan selama 10 bulan, mulai persiapan proposal, perizinan, intervensi, analisa data, pembuatan laporan serta diakhiri dengan pengumpulan Laporan. Adapun jumlah sampel dalam PKM ini berjumlah 50 kader yang berlokasi di Kecamatan Singkawang Tengah Kelurahan Bukit Batu. Pelaksanaan PKM ini akan dievaluasi dari tingkat pengetahuan, keterampilan serta motivasi setiap kader. Hasil yang diharapkan dari PKM ini yaitu sebagai referensi bagi pengambil keputusan di wilayah setempat (Dinas Kesehatan kota Singkawang), meningkatkan motivasi para kader, publikasi jurnal terakreditasi nasional dalam bentuk artikel ilmiah, HAKI serta panduan dan modul penggunaan Aplikasi KPSP Mobile.
Sosialisasi Penggunaan Herbal Steambath dan Massage pada Ibu Postpartum terhadap Kejadian Postpartum Blues Vika Tri Zelharsandy; Titin Apriyani
Jurnal Peduli Masyarakat Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jpm.v4i4.1332

Abstract

Melahirkan adalah momen yang membahagiakan, tetapi ada beberapa kasus dapat menjadi menakutkan, hal ini disebabkan wanita yang melahirkan sering mengalami perasaan sedih dan takut sehingga mempengaruhi emosional dan sensitifitas ibu yang dikenal dengan istilah postpartum blues. Pelayanan kebidanan non konvensional merupakan bagian dari penerapan pengobatan komplementer dan alternatif dalam pelayanan kebidanan. Pelayanan kebidanan non konvensional merupakan pilihan bagi bidan maupun perempuan untuk mengurangi intervensi medis saat hamil dan melahirkan serta masa nifas, dan berdasarkan pengalaman hal tersebut cukup membantu. Pemanfaatan terapi ini dalam bidang kebidanan harus dibuktikan keamanannya dengan penelitian. Meskipun pengobatan tradisional/ komplementer relatif lebih aman namun bukan berarti tidak menimbulkan risiko, untuk itu ibu harus memiliki pengetahuan yang mumpuni tentang pemanfaatan terapi komplementer yang aman selama nifas. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu nifas terkait kasus postpartum blues dan penggunaan terapi herbal steambath dan massage ibu nifas untuk meningkatkan kesehatan terutama psikologi. Kegiatan ini dilakukan dengan beberapa tahap yaitu menjalin hubungan, memberikan proposal dan menentukan jadwal kegiatan, kemudian, akan ada evaluasi proses dari kegiatan pengabdian masyarakat yaitu sesi tanya jawab. Sosialisasi kegiatan ini dilakukan dengan metode ceramah, diskusi dan praktik, serta dilengkapi dengan peralatan seperti sauna portable yang digunakan saat melakukan herbal steambath.
Optimalisasi Peran Kader Posyandu Dalam Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita di Posyandu Ngadi Asih Surakarta Darah Ifalahma; Yeni Tri Utami; Fadly Alfenia Irawati; Tirla Puspita Dewi
Jurnal Peduli Masyarakat Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jpm.v4i4.1333

Abstract

Pemantauan tumbuh kembang anak pada 1.000 hari pertama kehidupan sangat penting, yaitu mulai dari saat pembuahan di dalam rahim ibu sampai anak berusia 2 tahun. Pemantauan (Skrining) ini ditujukan untuk mengetahui pertumbuhan dan perkembangan anak dan menemukan secara dini gangguan tumbuh kembang sehingga dapat ditindaklanjuti segera agar hasilnya lebih baik.Analisis situasi di Posyandu Ngadi Asih Kelurahan Kadipiro Banjarsari Surakarta ditemukan permasalahan yang ada yaitu terbatasnya pengetahuan dan keterampilan kader dalam menggunakan intrumen Stimulasi Deteksi Duni Tumbuh Kembang (SDIDTK). Dalam catatan buku notulen kegiatan pada setiap pelaksanaan posyandu jarang dilakukan pemantauan tumbuh kembang balita. Kegiatan pengabdian berprioritas pada optimalisasi peran kelompok kader posyandu dalam deteksi dini tumbuh kembang balita. Program ini dilakukan dengan cara pelatihan penggunaan instrument SDIDTK Tahap I (manual) dan Tahap II menggunakan Aplikasi Pendeteksi Dini Tumbuh Kembang Balita. Kemudian dilakukan pendampingan penilaian SDIDTK saat kegiatan posyandu. Tujuan program ini adalah kader mampu menerapkan SDIDTK dalam program posyandu serta dapat membantu tugas kader dalam pemantauan tumbuh kembang anak secara efisien. Metode pelaksanaan dilakukan dengan menggunakan pendekatan edukasi yang berupa pemberian pelatihan kecakapan (skill) kepada kader Posyandu sejumlah 20 orang. Metode ini dilaksanakan dengan 5 (lima) rencana kegiatan utama yaitu persiapan, sosialisasi, pelaksanaan (pelatihan dan pendampingan), evaluasi dan terminasi. Hasil kegiatan ini adalah sebagian besar kader mampu menggunakan instrumen SDIDTK secara manual dan dengan aplikasi, kader berkomitmen pemantauan tumbuh kembang dilaksanakan pada setiap jadwal posyandu.
Pendampingan Siswa dalam Upaya Pencegahan Bullying di Sekolah Nur Wulan Agustina; Agus Murtana; Sri Handayani
Jurnal Peduli Masyarakat Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jpm.v4i4.1334

Abstract

Manusia adalah makhluk yang pasti saling berinteraksi antar sesama. Interaksi yang terjalin tidak selalu lancar tapi kemungkinan terjadi adanya konflik. Salah satu konflik yang terjadi pada remaja dapat berupa kejadian bullying. Munculnya perilaku bullying di lingkungan sekolah dapat menciptakan atmosfer lingkungan yang kurang mendukung terhadap perkembangan pendidikan. Tujuan kegiatan in adalah melakukan pengabdian kepada masyarakat di SMK N 1 Pedan dengan tema Pendampingan Siswa dalam Upaya Pencegahan Bullying di Sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan 2 bulan yaitu September-Oktober. Kegiatan PKM ini terdiri dari 4 tahapan yaitu tahap persiapan, intervensi, edukasi dan evaluasi. Metode yang digunakan yaitu penyuluhan, game dan diskusi. Hasil kegiatan menunjukkan para peserta mendapat informasi penting terkait pengertian bullying, bentuk bullying, pelaku bullying, korban bullying, akibat bullying dan cara untuk mengatasi tindakan bullying. Mereka mengikuti kegiatan penyuluhan dari awal sampai akhir. Siswa yang mengaku pernah melakukan bullying berniat untuk menghentikan tindakan bullying. Selain itu, para korban berani untuk melawan tindakan bullying, mereka berniat untuk lepas (bebas) dari tindakan bullying oleh orang lain serta berkomitmen untuk meningkatkan rasa empati antar siswa agar bullying tidak lagi terjadi. Melihat hasil ini dapat disimpulkan kegiatan berjalan dengan lancar dan mencapai tujuan.
Remaja Peduli Kesehatan Jiwa dan Psikososial Berbasis Teknologi Rizka Ausrianti; Rifka Putri Andayani; Peni Deka Putri; Sandriana Dwi Nandika; Diva Salsabilla; Dindry Dina Oswi; Dzakiyah Azzahra Hasan Desi
Jurnal Peduli Masyarakat Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2022
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jpm.v4i4.1335

Abstract

Remaja pada masa perkembangannya juga memiliki tugas-tugas perkembangan yang harus dipenuhi, namun tidak semua remaja dapat memenuhi tugas-tugas tersebut dengan baik. Di SMP Taman Siswa terjadi peningkatan dari tahun ketahun kunjugan ke ruangan BK. Maka untuk menghindari dan mengatasi hal tersebut diperlukan suatu wadah agar dapat mewujudkan sumberdaya yang tidak hanya sehat secara fisik saja tetapi juga mental dan sosial serta mempunyai produktivitas yang optimal melalui upaya pemeliharaan dan peningkatan kesehatan jiwa dan psikososial yang terus menerus melalui pembinaan dan pengembangan usaha kesehatan jiwa sekolah. Kegiatan ini di selenggarakan di SMP Tamsis Padang, yang di awali dengan pembentukan TIM POKJA Kesehatan Jiwa Dan Psikososial, sosialisasi terkait kesehatan jiwa dan psikososial serta sosialisasi media promosi berbasis teknologi, kegiatan ini di ikuti oleh 8 orang siswa dan 2 orang guru. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan tanggal 22 – 30 Agustus 2022. Kegiatan dimulai dari tahap penyusunan proposal, perizinan dan persiapan pada bulan Mei – Juli 2022. Sebelum dilakukan sosialisasi dan latihan didapatkan bahwa sebahagian besar pengetahuan siswa terkait kesehatan jiwa dan psikososial yaitu 60 % kurang, dan setelah dilakukan sosialisasi dan latihan terkait kesehatan jiwa dan psikososial yaitu 70 % baik. Data menunjukan bahwa pengetahuan siswa meningkat menjadi baik. Kesimpulan : Responden diharapkan mampu mensosialisasikan ke seluruh warga sekolah terkait kesehatan jiwa dan psikososial remaja. Diharapkan dapat menghilangkan serta memperkecil permasalahan yang di keluhkan berhubungan dengan permasalahan psikologis seperti kecemasan, depresi karena adanya konflik dengan orang tua dan teman hingga ada yang depresi sehingga berdampak siswa malas belajar, suka molos dan bahkan suka mengganggu teman atau bullying, berkata kasar terhadap orang lain termasuk yang di tuakan.

Page 4 of 4 | Total Record : 35


Filter by Year

2022 2022