Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Articles
5,523 Documents
PENDAMPINGAN PENINGKATAN KAPASITAS PENGURUS KARANG TARUNA DALAM PEMBUATAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) KINERJA ORGANISASI
Junaid Gazalin;
La Asiri;
Ade Rahman;
Hengky Hengky
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14874
Karang taruna merupakan organisasi kepemudaan yang menjadi wadah untuk mendapatkan partisipasi masyarakat dalam hal pembinaan, pembangunan, dan pengembangan para generasi muda di bidang kesejahteraan sosial. Kesadaran akan pentingnya peran dari organisasi kepemudaan tersebut dapat menjadi sebuah fondasi dalam membangun semangat berorganisasi yang profesional dalam desa tetapi untuk menjadi profesional dibutuhkan panduan dan arah kerja organisasi Karang Taruna. Dalam panduan tersebut maka dibutuhkan pendampingan peningkatan kapasitas pengurus dalam membuat Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam sebuah pelatihan. Kegiatan pengabdian ini dilakukan tim untuk memberikan solusi yang dihadapi dalam pembinaan organisasi dengan metode yang digunakan adalah dengan pendekatan Participatory Learning and Action (PLA) atau Participatory Learning and Practice Process. PLA merupakan metode pemberdayaan masyarakat yang terdiri dari proses pembelajaran (pelatihan, brainstorming, dan diskusi).dari hasil pelatihan ini didapatkan. Hasil pelatihan ini peserta memahami dan mengetahui serta membuat sebuah Produk hukum seperti dalam bentuk Surat Keputusan (SK) Standar Operasional Prosedur (SOP. Pengurus Karang Taruna juga mampu melakukan cara Penyusunan SOP menjadi sebuah dokumen yang dbukukan sehingga dalam pergantian pengurus kedepan bisa menjadi panduan kerja dalam berorganisasi
ADAPTASI MAHASISWA PMM2 TERHADAP CULTURE SHOCK DI PT PENERIMA
Meta Siringoringo;
Rina Kristiana Sitepu;
Devier Portiana Malau
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14877
Perbedaan budaya dapat menimbulkan culture shock pada pihak-pihak yang terlibat dalam komunikasi antarbudaya. Mahasiswa asal Medan (Universitas Hkbp Nommensen) menjadi salah satu contoh mahasiswa yang mengalami culture shock sejak awal mengikuti program pertukaran mahasiswa di Universitas di luar pulau sumatera seperti di Universitas Negeri Surabaya dan Universitas Nusa Cendana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses adaptasi mahasiswa Universitas HKBP Nommensen Medan terhadap culture shock di Universitas penerima serta hambatan yang diperoleh dalam proses adaptasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder dengan jumlah informan sebanyak 5 orang mahasiswa. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan kondisi yang dialami masing-masing mahasiswa Universitas HKBP Nommensen dalam fase adaptasi budaya. Perbedaan kondisi sosial budaya mengakibatkan mahasiswa mengalami culture shock di Pt penerima. Namun mahasiswa memilih bertahan dan menghadapi segala kondisi yang ada, sehingga secara keseluruhan semua mahasiswa mampu beradaptasi di lingkungan budaya baru. Adapun hambatan dalam proses adaptasi mahasiwa Universitas Hkbp Nommensen Medan berasal dari dalam diri dan lingkungan.
PENCEGAHAN STUNTING MELALUI KEGIATAN GEMAR MAKAN SAYUR DAN BUAH BAGI ANAK USIA DINI
Rasdiana Mudatsir;
Sumarni Sumarni
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14879
Kegiatan PkM dilaksanakan di TK. Aisyiyah Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto. Tujuan pengabdian ini adalah untuk peningkatan pengetahuan dan kesadaran pentingnya mengkonsumsi buah dan sayur pada siswa TK. Aisyiyah di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto, meningkatkan peran orangtua dalam membantu anak-anak untuk gemar makan sayur dan buah, pelatihan pembuatan produk olahan pangan dari sayur dan buah yang dapat dijadikan referensi bagi orangtua dalam menyiapkan bekal bagi siswa TK Aisyiyah. Melalui kegiatan pengabdian ini diharapkan meningkatkan kesadaran siswa untuk gemar makan buah dan sayur dan menambah pengetahuan orangtua siswa berkreasi dalam mengajikan makanan yang berbahan dasar sayur dan buah. Pendekatan yang digunakan pada kegiatan pengabdian ini adalah partisipatif, dan metode yang digunakan adalah ceramah dan diskusi praktek pembuatan bekal sehat.
GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA BAGIAN PENGADAAN DAN JASA SEKRETARIAT DAERAH PEMERINTAHAN KABUPATEN BANYUASIN
Desy Arisandy;
M. Irfan Nugraha
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14881
Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) dalam Pemerintah adalah kegiatan Pengadaan Barang/Jasa oleh Kementerian/Lembaga/Perangkat Daerah yang dibiayai, oleh APBI/APBD yang prosesnya sejak identifikasi kebutuhan, sampai dengan serah terimahasil pekerjaan. Pada BPBJ ini terdapat Kabag BPBJ yang memimpin para pegawai-pegawai yang ada pada bagian pengadaan barang dan jasa dengan memiliki tujuan untuk memajukan BPBJ. Pada setiap pemimpinan memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda-beda, gaya kepemimpinan sendiri merupakan gaya sifat, kebiasaan, temperamen, watak dan kepribadian yang membedakan seorang pemimpin dalam berinteraksi dengan orang lain. Tujuan dalam kegiatan ini adalah untuk mengetahui gaya kepemimpinan pada Kabag BPBJ yang dikembangkan menggunakan metode observasi dan wawancara terhadap Kabag BPBJ. Hasil observasi dan wawancara yang didapatkan menunjukan bahwa Kabag BPBJ memiliki gaya kepemimpinan demokratis.
PEMANFAATAN PUPUK ORGANIK YANG RAMAH LINGKUNGAN TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN DI PEMATANG RAYA: Indonesia
Nelva Ginting;
Suwandy Purba;
Anita Rizky Lubis;
Melvin Zendrato
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14890
Pupuk organik dibuat dari penguraian tanaman, hewan, atau sampah organik oleh mikroorganisme aktif. Permasalahan yang dihadapi masyarakat adalah ketergantungan terhadap pupuk kimia, minimnya pengetahuan tentang bahaya pupuk kimia bagi lingkungan dan kesehatan. Tujuan PKM adalah mahasiswa SMK Pertanian Negeri XX Batu Pematang Raya menjadi fasilitator masyarakat untuk mengurangi penggunaan pupuk kimia dan beralih ke pupuk organik yang ramah lingkungan. Metodologi PKM ini terdiri dari tiga tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Pada tahap persiapan dilakukan sosialisasi, pengadaan dan penyiapan bahan. Tahap pelaksanaan, dilakukan penyampaian materi dan pelatihan penggunaan pupuk organik. Tahap ketiga adalah evaluasi dengan tanya jawab tentang materi dan penggunaan pupuk organik ramah lingkungan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta dapat mengaplikasikan pupuk organik pada tanaman, meningkatkan kesadaran peserta tentang pentingnya penggunaan pupuk organik ramah lingkungan, siswa dapat mengajak masyarakat untuk mengurangi penggunaan pupuk kimia dan beralih ke pupuk organik ramah lingkungan yang dapat digunakan oleh masyarakat di Kecamatan Pematang Raya.
PENERAPAN KONTEN DIGITAL UNTUK MENDUKUNG STATEGI PROMOSI UNTUK PELAKU UMKM KECAMATAN WELERI KABUPATEN KENDAL
Teguh Setiadi;
Laksamana Rajendra;
Susanti Dwi Ilhami
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14891
Pengabdian masyarakat diawali dari unsur permasalahan melalui empat tahapan dalam kegiatan utama yang dilakukan para pelaku UMKM di Kecamatan Weleri Kendal. Kegiatan pertama implementasi dari promosi tentang video yang kreatif sesuai dengan kebutuhan dan keinginan dari pelanggan, maka dengan menerapkan metode yang dapat digunakan untuk mendapatkan atribut dan ide desain konten digital dengan memberikan pelatihan dasar video yang kreatif untuk penunjang promosi berkelanjutan. Kegiatan kedua adalah praktek langsung membuat promosi iklan digital menggunakan smartphone untuk melatih beriklan di media sosial. Kegiatan ketiga adalah pelatihan memotret dan membuat video iklan produk yang gunanya menciptakan promosi yang kreatif. Kegiatan keempat melatih dan pendampingan membuat poster dalam bentuk digital yang dapat digunakan sebagai media iklan digital. Hasil akhir dari pelatihan promosi digital UMKM ini karena mereka telah mampu mengaplikasikan promosi secara online dengan media sosial yang menjadi kebutuhannya. Tolak ukurnya adalah tingkat kehadiran para anggota pelaku UMKM Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal pada saat pelatihan mencapai kisaran angka 95% - 100% dapat mengimplementasikan produk dengan digital UMKM dengan media sosial.
PENYULUHAN TENTANG GIZI KEHAMILAN DALAM MENCEGAH KEK DI KLINIK PRATAMA TANJUNG TAHUN 2023
Ronni Naudur Siregar;
Netti Meilani Simanjuntak;
Agnes Purba
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14908
Proses kehamilan sangat memerlukan nutrisi yang penting sebab kesejahteraan janin dimulai pada 1000 hari kehidupan. Kecukupan nutrisi pada bayi ditentukan oleh kecukupan nutrisi ibu selama proses kehamilannya.status gizi yang baik akan mampu mencegah terjadinya komplikasi baik pada ibu itu sendiri maupun pada bayi yang akan dilahirkan. Ibu hamil yang mengalami kekurangan energy kronis memberikan gambaran tanda dan gejala yang dapat dilihat dan di ukur. Tanda dan gejala yang ditunjukkan berupa lingkar lengan atas kurang dari 23 cm. kekurangan energi kronis yang dialami oleh ibu hamil akan menimbulkan komplikasi seperti anemia,perdarhan setelah persalinan, persalinan macet, infeksi dan resiko lainnya seperti persalinan abdominal. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah desain deskriptif kuantitatif. Dimana metode pengampibaln sampel nya adalah dengan cara melihat kunjungan ibuhamil dari buku kunjungan yang terdapat di rekam medis. Hasil pengabdian yang didapatkan adalah peningkatan pemahaman ibu hamil tentang nutrisi selama kehamilan dan keikutsertaan peserta dari awal pelaksanaan hingga selesainya pelaksanaan penyuluhan yang berjalan dengan kondusif dan antusias.
PEMANFAATAN BUAH PISANG MENJADI OLAHAN KERIPIK SEBAGAI CAMILAN SEHAT ANAK USIA DINI
Nurindah S;
Rapika Syam;
Annisa Dian Zahra;
Desfitri Desfitri;
Hikrawati Hikrawati;
Wahyuni Ulpi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14913
Anak biasanya kurang menyukai buah pisang dibandingkan dengan buah yang lain, sehingga dibutuhkan cara atau metode agar anak dapat menikmati buah pisang yang tentunya memiliki kandungan nutrisi yang baik. Tujuan dari program ini adalah untuk membuat sebuah produk keripik pisang yang sehat untuk dikonsumsi anak usia dini dengan rasa yang berbeda dari yang lain. Metode pelaksanaan program ini adalah input, proses (produksi), output, dan evaluasi. Hasil program ini adalah input, melakukan survey pasar terlebih dahulu, kemudian minat konsumen, dan melihat kondisi ekonomi untuk disesuaikan dengan harga yang kami tetapkan. Selanjutnya melakukan survey pasar, tahap terakhir adalah pemilihan bahan yang berkualitas tinggi yang akan diproduksi. Proses (produksi), proses pembuatan keripik pisang menjadi camilan sehat anak usia dini dimulai dari persiapan alat, bahan, dan cara pembuatannya yang siap dipasarkan. Output yaitu hasil dari keripik pisang camilan sehat anak usia dini yang siap dipasarkan kepada konsumen. Yang terakhir adalah evaluasi tahap ini berisikan laporan kegiatan mulai tahap pra produksi sampai tahap produksi dengan waktu tertentu. Kesimpulan program PKM pemanfaatan buah pisang menjadi olahan keripik sebagai camilan sehat anak usia dini yaitu memberikan pola makan yang sehat pada anak usia dini sangat penting untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan fisik dan mental
KEGIATAN PERTUKARAN MAHASISWA MERDEKA ANGKATAN 2
Mika Angelia Sinaga;
Juleha Br. Tarigan;
Daniel Ito Pardameon Pasaribu
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14914
Tujuan penelitian ini adalah bagaimana kegiatan seorang mahasiswa dalam melaksanakan program Kemendikbud yaitu program Pertukaran Mahasiswa Merdeka untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan pengalaman-pengalaman yang baru dalam menerapkannya kepada masyarakat. Pertukaran Mahasiswa Merdeka merupakan program pertukaran mahasiswa selama satu semester dari satu pulau ke pulau lainnya guna memberikan pengalaman kebinekaan serta system alih kredit maksimal sebanyak maksimal 20 sks. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kegiatan pertukaran mahasiswa dalam mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Adapun kegiatan yang dilakukan dalam Program Pertukaran Mahasiswa yaitu mahasiswa berkesempatan menjelajahi maupun mengunjungi kebudayaan yang ada di luar pulau, mahasiswa mendapatkan pengalaman belajar di luar Perguruan tinggi asal,mahasiswa mendapatkan relasi dan mahasiswa mengenal dan memahami kebudayaan luar daerah, serta meningkatkan kebinekaan maupun toleransi.
KONTRIBUSI SOSIAL PMM 2 UNDIKSHA DI PANTI ASUHAN NARAYAN SEVA BULELENG, BALI
Beslina Afriani Siagian;
Rachel Sidabutar;
Yuniarta Hutasoit;
Anita Theresia Saragih
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31004/cdj.v4i2.14997
Kontribusi sosial merupakan rangkaian akhir kegiatan Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2 (PMM2). Kegiatan kontribusi sosial dilakukan pada bulan Desember 2022 di Panti Asuhan Narayan Seva, Bali, Indonesia. Adapun kegiatan kontribusi sosial yang dilakukan ialah berupa pembelajaran Bahasa Inggris melalui “English Class” bagi anak- anak panti, bermain games dan penyerahan sembako kepada Panti Asuhan Narayan Seva. Kegiatan kontribusi sosial bermanfaat untuk anak-anak panti dalam membangun motivasi hidup, meningkatkan kemampuan Berbahasa Inggris dan memberikan pelajaran tentang nilai-nilai sosial.