cover
Contact Name
Eko Supraptono
Contact Email
eko@i-rpp.com
Phone
-
Journal Mail Official
eko@i-rpp.com
Editorial Address
Jalan Sampangan Baru IV B / 9 A Semarang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling
ISSN : 24429775     EISSN : 27456986     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling mempublikasikan tulisan ilmiah dari hasil penelitian maupun telaah pustaka dalam lingkup praktik penelitian tindakan kelas bimbingan & konseling.
Articles 61 Documents
UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BERPRESTASI MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK MODELING -, Narni
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 1 (2015): Edisi Januari 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui pelaksanaan layanan bimbingan kelompok teknikmodelinguntuk meningkatkan motivasi berprestasi siswa dan mengetahui tingkat motivasi berprestasi siswasetelah pelaksanaan layanan bimbingan kelompok teknikmodeling. Subyek penelitian yaitu 11siswa kelas XI Pemasaran 2 dengan metode pengumpulan datanya menggunakan angket motivasiberprestasi dan pedoman observasi pelaksanaan layanan bimbingan kelompok teknikmodeling.Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan 2 metode penelitian yaitu kualitatif dankuantitatif secara terpadu. Hasil pelaksanaan layanan bimbingan kelompok untuk meningkatkanmotivasi berprestasi siswa dengan teknikmodeling mendapatkan skor rata-rata 86 atau 90 %
TEKNIK BERMAIN PERAN UNTUK MENGURANGI PERILAKU OFF- TASK DALAM LAYANAN INFORMASI Riyadi, Slamet
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 1 (2015): Edisi Januari 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini memperbaiki mutu layanan bimbingan dan konseling serta menurunkanperilakuoff-task siswa. Subyek penelitian berjumlah 36 siswa kelas XI.S.3 dengan metodepengumpulan datanya menggunakan dokumentasi, angket, dan observasi yang selanjutnya akandianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan rumus prosentase.Hasil pelaksanaan layanan informasi dengan teknik bermain peran dapat mengurangi perilakuofftekssiswadenganskorrata-rata81%.
PENGANTAR EDITOR Sudibyo, Hanung
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Segala puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Rahman dan Rahim yang selalumembimbing manusia di jalan kebenaran. Dengan rahmat dan berkahNya, telah hadir di tengah-tengah Andaedisi Vol 1, no 2, tahun 2015 Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan dan Konseling.
MODEL LAYANAN INFORMASI KARIR BERBASIS SIFAT RASULULLAH UNTUK MENUMBUHKAN KESIAPAN BERWIRAUSAHA Setiawan, Agus
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah dihasilkannya model layanan informasi karir berbasis “sifat” Rasulullah untuk menumbuhkan kesiapan berwirausaha siswa SMK. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development (R&D). Model layanan informasi karir berbasis “sifat” Rasulullah untuk menumbuhkan kesiapan berwirausaha, terdiri dari: rasional, landasan spiritual dan pengertian, tujuan, kualifikasi guru pembimbing yang diharapkan, fungsi, isi/ materi, kriteria keberhasilan layanan, prosedur pelaksanaan, evaluasi, dan dukungan sistem. Hasil uji coba lapangan menunjukkan kesiapan berwirausaha siswa mengalami peningkatan. Rata-rata skor evaluasi awal sebesar 82,56 dan skor evaluasi akhir sebesar 107,65. Hal ini menunjukkan bahwa model layanan yang dikembangkan efektif untuk menumbuhkan kesiapan berwirausaha siswa.
PENINGKATAN KEDISIPLINAN TATA TERTIB MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK BERMAIN PERAN Marijani, Anik
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui layanan bimbingan kelompok dengan menggunakan teknik bermain peran dapat meningkatkan kedisiplinan tata tertib siswa. Subyek penelitian berjumlah 34 siswa kelas IX-D dengan metode pengumpulan datanya menggunakan dokumentasi, angket, dan observasi yang selanjutnya akan dianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan teknik bermain peran dapat meningkatkan kedisiplinan tata tertib siswa.
PENINGKATAN KEDISIPLINAN MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN PERMAINAN PESAN BERANTAI Evianingsih S, Sri
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui layanan bimbingan kelompok metode permainan pesan berantai dapat meningkatkan kedisiplinan siswa. Subyek penelitian berjumlah 10 siswa Kelas IXC dengan metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, dokumentasi dan wawancara yang selanjutnya akan dianalisis menggunakan tindakan deskriptif kuantitatif dan analisis observasi. Hasil penelitian pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan metode permainan pesan berantai dapat meningkatkan kedisiplinan siswa.
UPAYA MENINGKATKAN KOMUNIKASI ANTAR PRIBADI MELALUI BIMBINGAN SOSIAL DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL Sofiyanti, Richah; Ismanto, Heri Saptadi
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui bimbingan sosial dengan media audio visual dapat meningkatkan komunikasi antar pribadi siswa. Subyek penelitian berjumlah 36 siswa Kelas X dengan metode pengumpulan datanya menggunakan skala psikologis dan observasi. Teknik analisis data menggunakan prosentase sederhana. Hasil penelitian bimbingan sosial dengan menggunakan bantuan media audio visual dapat meningkatkan komunikasi antar pribadi siswa.
MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN METODE GAMES SOCIAL Pribadi, Ika Trione
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui peningkatan komunikasi interpersonal siswa menggunakan layanan bimbingan kelompok dengan metode games social. Subyek penelitian yaitu 10 siswa X AK 1 dengan metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, angket dan dokumentasi. Tehnik analisis data dalam penelitian ini menggunakan dua metode penelitian yaitu kualitatif dan kuantitatif secara terpadu. Hasil pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan metode games social dapat meningkatkan komunikasi interpersonal.
UPAYA MENINGKATKAN PERILAKU SOPAN SANTUN MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK SOSIODRAMA Roshita, Ita
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sopan santun adalah budi pekerti yang baik, tata karma, peradaban, dan kesusilaan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik sosiodrama dapat meningkatkan perilaku sopan santun siswa. Subyek penelitian yaitu 10 siswa dari kelas VII C dengan metode pengumpulan datanya menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan tindakan deskriptif kuantitatif dan analisis observasi. Hasil pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan teknik sosiodrama dapat meningkatkan perilaku sopan santun siswa.
MENINGKATKAN SIKAP TIDAK MEROKOK MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN MODEL PBL Yusnia, Ita
Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling Vol 1, No 2 (2015): Edisi Mei 2015
Publisher : Jurnal Penelitian Tindakan Bimbingan & Konseling

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui apakah layanan bimbingan kelompok dengan metode Problem Based Learning dapat meningkatkan sikap tidak merokok pada siswa. Subyek penelitian berjumlah 10 siswa Kelas VIII C dengan metode pengumpulan datanya menggunakan dokumentasi, wawancara, dan observasi yang selanjutnya akan dianalisis menggunakan tindakan deskriptif kuantitatif dan analisis observasi. Hasil penelitian pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan metode pembelajaran problem based learning dapat meningkatkan sikap tidak merokok siswa.