cover
Contact Name
Muhammad Fauzi, S.H.I., M.Ed
Contact Email
jurnal.feb.uniss.kendal@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.feb.uniss.kendal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sukarno Hatta KM 03 Patebon Kendal Jawa Tengah
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ekonomika dan Bisnis
ISSN : -     EISSN : 26852446     DOI : -
Core Subject : Economy,
JEB: Jurnal Ekonomika dan Bisnis (Journal of Economics and Business) is an National Journal published by Faculty of Economics and Business Selamat Sri University (UNISS) in collaboration with The BPS Statistics Indonesia (MoU). JEB: Jurnal Ekonomika dan Bisnis (Journal of Economics and Business) is aimed at being a medium for research results dissemination and scientific paper exchanges on the Indonesian Economics and Business activities among academics, practitioners, regulators, and public. JEB: Jurnal Ekonomika and Business (Journal of Economics and Business) is issued two times annually, i.e., in April, and November.
Articles 151 Documents
Peran BMT Dalam Mereduksi Praktik Renternir Cahyasani Kamella Dewi; Unggul Priyadi
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 01 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb01.58

Abstract

BMT Beringharjo bukan sekedar lembaga keuangan nonbank yang bersifat sosial. Namun, BMT Beringharjo juga sebagai lembaga bisnis dalam rangka memperbaiki perekonomian umat. Salah satu peran BMT Beringharjo adalah melepaskan pedagang di Pasar Beringharjo ketergantungan pada rentenir. Oleh karena itu, maka dana yang dikumpulkan dari anggota harus disalurkan dalam bentuk pinjaman kepada anggotanya. Pinjaman dana kepada anggota disebut juga pembiayaan, yaitu suatu fasilitas yang diberikan BMT Beringharjo kepada anggota yang membutuhkan untuk menggunakan dana yang telah dikumpulkan BMT Beringharjo dari anggota yang surplus dana. BMT Beringharjo merupakan salah satu lembaga pembiayaan mikro yang dapat melepaskan pedagang di Pasar Beringharjo dari dampak negatif praktik rentenir. Dengan adanya lembaga BMT Beringharjo tersebut dapat menjadi salah satu alternatif penyelesaian problematika ekonomi masyarakat khususnya pedagang di Pasar Beringharjo dalam praktik rentenir. Strategi pendekatan kepada para pedagang pasar yang dilakukan BMT Beringharjo dengan mengadopsi cara yang dilakukan rentenir berinteraksi dengan para pedagang serta pendekatan dari sisi religius sangat efektif dalam rangka mereduksi praktik rentenir. Upaya dan usaha dalam rangka melakukan pendekatan dari segi psikologis dan sisi agama dengan pemahaman akan haramnya riba tersebut merupakan strategi yang tepat dan sangat berdampak terhadap kinerja BMT dalam mereduksi praktik rentenir.
Analisis Tingkat Efisiensi Bank Umum Syariah Di Negara – Negara ASEAN Suyyinah Suyyinah; Sahabudin Sidiq
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 01 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb01.59

Abstract

Penelitian ini menganalisis perbandingan tingkat efisiensi Bank Umum Syariah di Asia Tenggara dengan rentang waktu tahun 2013-2017. Adapun variabel-variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel input dan variabel output. Aset Tetap, Biaya operasional, dan Dana Pihak Ketiga termasuk dalam variable input. Sedangkan Total Pembiayaan, Pendapatan Operasional, dan Investasi Finansial termasuk dalam veriabel output. Penelitian ini menggunakan data dari laporan keuangan yang dipublikasikan pada situs website resmi masing-masing perbankan syariah. Sampel penelitian ini berjumlah 7 bank syariah yang terdiri dari 2 bank syariah di Indonesia, 2 bank syariah di Malaysia, 1 bank syariah di Brunei Darussalam, 1 bank syariah di Filipina dan 1 bank syariah di Thailand. Metode yang digunakan untuk pengukuran tingkat efisiensi pada penelitian ini adalah Data Envelopment Analysis (DEA). Pengujian Kolmogorov-Smirnov digunakan untuk pengujian normalitas data dan pengujian hipotesis menggunakan Kruskal-Wallis. Berdasarkan hasil penelitian, dengan asumsi CRS dan Scale BUS di Malaysia, dan Brunai Darussalam lebih efesien dari pada BUS di Negara Indonesia, Philipina dan Thailan. Sedangkan menurut asumsi VRS hampir semua BUS di asean efesien secara optimal kecuali bank Al Amanah Philiphin. Adapun secara rata-rata yang mencapai nilai optimum pada BUS di Asean Adalah BSM, BMI, MayBank, CIMB, IB Thailand dan BIBD Brunei Darussalam yaitu 100% sedangkan efesien terendah adalah bank Al Amanah Filipina yaitu 99%. Analisis statistik menggunakan uji beda Kruskal-Wallis menyimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara tingkat efisiensi perbankan syariah di ASEAN. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tingkat efisiensi perbankan syariah di Asia Tenggara hampir sama.
Analisis Peningkatan Produktivitas Kerja melalui Pemberdayaan, Motivasi Intrinsik dan Perilaku Inovatif Sebagai Variabel Intervening Mochamad Purnomo; Ahmad Dwi Nurdiyanto
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 01 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb01.60

Abstract

Pengembangan dan peningkatan UMKM dapat dicapai melalui produktivitas kerja. Pada penelitian ini menganalisis pemberdayaan, motivasi intrinsik terhadap produktifitas kerja dan dimediasi oleh perilaku inovatif. Lokasi penelitian adalah usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) Kabupaten Kendal, dengan sampel 105 responden. Pengambilan data didasarkan pada data primer dan skunder, dengan metode analisis kuantitatif. Alat analisis yang digunakan Structural Equation Modelling (SEM), AMOS 22. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberdayaan mempunyai pengaruh positif terhadap perilaku inovatif, demikian juga motivasi intrinsik mempunyai pengaruh positif terhadap perilaku inovatif. Sedangkan variabel pemberdayaan dan motivasi intrinsik tidak berpengaruh terhadap produktifitas kerja. Perilaku inovatif mempunyai peranan dalam memediasi pemberdayaan dan motivasi intrinsik yang berdampak pada meningkatkan produktivitas kerja.
Profitabilitas, Leverage, Ukuran Perusahaan dan Kepemilikan Managerial Sebagai Variabel Prediktor Terhadap Manajemen Laba Nurkholik Nurkholik; Suci Fitriyanti
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.82

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, leverage, ukuran perusahaan dan kepemilikan managerial terhadap manajemen laba . Penelitian ini menggunakan sampel perusahaan perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2015 sampai dengan 2019. Jumlah perusahaan properti dan real estate yang dijadikan sampel penelitian ini sebanyak 12 perusahaan dengan periode pengamatan selama 5 tahun. Berdasarkan metode penelitian purposive sampling, total sampel penelitian adalah 60. Variabel dependen atau terikat pada penelitian ini adalah manajemen laba. Variabel independen atau bebas pada penelitian ini adalah profitabilitas, leverage, ukuran perusahaan dan kepemilikan managerial. Pengujian hipotesis ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, leverage berpengaruh terhadap manajemen laba, ukuran perusahaan berpengaruh terhadap manajemen laba dan kepemilikan managerial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba..Sedangkan determinasinya sebesar 22,5%.
Determinan Auditor Switching Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2019 Dwi Astarani Aslindar; Dewi Ida Nuryanti
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.83

Abstract

Riset ini dilaksanakan untuk melihat pengaruh ukuran perusahaan klien, pergantian manajemen, kualitas audit, opini audit, financial distress, serta fee audit terhadap auditor switching. Variabel dependen pada riset ini ialah auditor switching dan variabel indpendennya ialah ukuran perusahaan klien, pergantian manajemen, kualitas audit, opini audit, financial distress, serta fee audit. Riset ini ialah penelitian kuantitatif. Populasi pada riset ini adalah perusahaan yang tercatat di BEI periode 2015-2019. Teknik pengambilan sampel memakai teknik purposive sampling. Riset ini mempunyai 120 sampel dari 24 perusahaan. Jenis data yang dipakai ialah sekunder yang diambil dari laporan keuangan perusahaan. Metode analisis yang dipakai pada riset ini ialah regresi logistik. Hasil analisis dalam riset ini memperlihatkan bahwasanya variabel opini audit mempengaruhi auditor switching. Sementara ukuran perusahaan klien, pergantian manajemen, kualitas audit, financial distress, serta fee audit tidak mempengaruhi auditor switching. Nilai ( ) pada riset ini sebanyak 26 persen sementara selebihnya diterangkan oleh variabel lain di luar riset ini.
ANALISIS PENGARUH DISIPLIN KERJA, BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN YANG DI MEDIASI OLEH LINGKUNGAN KERJA KARYAWAN DI BAGIAN PRODUKSI PT SEMARANG AUTOCOMP MANUFACTURING INDONESIA (SAMI) SEMARANG Lukman Zaini Abdullah; Anadia Ayu Nurul Hidayah
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.84

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran lingkungan kerja sebagai mediator dalam hubungan disiplin kerja dan beban kerja terhadap kinerja karyawan di bagian produksi PT Semarang Autocomp Manufacturing Indonesia (SAMI) Semarang. Sampel yang digunakan sebanyak 80 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik Sensus Sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa. Variabel disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dibuktikan dengan nilai t hitung > t tabel (2,238 > 1,664) dan tingkat signifikansi 0,028 < 0,05. Variabel beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dibuktikan dengan nilai t hitung > t tabel (4,678 > 1,664) dan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Variabel lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dibuktikan dengan nilai t hitung > t tabel (3,122 > 1,664) dan tingkat signifikansi 0,003 < 0,05. Variabel disiplin kerja, beban kerja, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai F hitung lebih besar dari F tabel yaitu 76,705 > 3,115 dengan taraf 0,000. Koefisien determinasi R2 sebesar 0,742 artinya disiplin kerja, beban kerja, lingkungan kerja mampu menjelaskan variabel kinerja karyawan sebesar 74,20% sedangkan sisanya sebesar 25,80% dipengaruhi oleh variabel lain diluar variabel penelitian. Lingkungan kerja merupakan mediasi antara hubungan pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan dibuktikan dengan t hitung sebesar 3.9864 lebih besar dari 1,96. Lingkungan kerja merupakan mediasi antara hubungan pengaruh beban kerja terhadap kinerja karyawan dibuktikan dengan t hitung 4,3159 lebih besar dari t tabel dengan tingkat signifikansi 0,05 yaitu sebesar 1,96.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN WAJIB PAJAK UMKM DI KP2KP KENDAL Feri Tristiawan; Dwi Astarani Aslindar; Santi Kristiana
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.85

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kepatuhan wajib pajak UMKM di Kabupaten Kendal. Berdasarkan teori atribusi penelitian ini memiliki dugaan yakni sosialisasi perpajakan, tarif pajak, mekanisme pajak, kesadaran membayar pajak, dan sanksi pajak secara parsial dan simultan memilik pengaruh terhadap kepathan pajak. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan melakukan survey kuesioner pada 100 orang wajib pajak UMKM di Kabupaten Kendal guna menganalisis peran variabel sosialisasi perpajakan, tarif pajak, mekanisme pajak, kesadaran membayar pajak, dan sanksi pajak dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak. Alat analisis dalam penelitian ini menggunakan Sofyware SPSS.23. Metode pemilihan sampel menggunakan teknik incidental dengan 100 orang wajib pajak sebagai sampel dalam penelitian. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa, sosialisasi perpajakan, tarif pajak, mekanisme pembayaran pajak, kesadaran membayar pajak, sanksi pajak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM. sedangkan hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa, sosialisasi perpajakan, tarif pajak, mekanisme pembayaran pajak, kesadaran membayar pajak, sanksi pajak secara bersama-sama berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM
Analisis Pengaruh Firm Size, Leverage Dan Sale Growth Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Intervening Fitria Yuni Astuti; Mahfud Nugroho
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.87

Abstract

Strategi kompetensi perusahaan merupakan upaya sebuah perusahaan agar tetap eksis dalam mencapai tujuan perusahaan. .Tujuan yang hendak dicapai adalah memaksimumkan nilai perusahaan. Salah satunya dengan meningkatkan profitabilitas perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui signifikansi pengaruh Firm Size, Leverage, Sale Growth, Nilai Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Intervening. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan Industri Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2019 dengan sampel sebanyak 11 perusahaan yang diperoleh melalui metode purposive sampling. Hasil penelitian dengan analisis linier berganda menemukan bahwa Firm Size berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Profitabilitas, Leverage berpengaruh negative signifikan terhadap Profitabilitas sedangkan Sale Growth berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Profitabilitas. Firm Size, berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Nilai Perusahaan. Leverage, berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Nilai Perusahaan Sale Growth berpengaruh posistif tidak sinifikan terhadap Nilai Perusahaan. Profitabilitas berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Nilai Perusahaan. Hasil pengujian Intervening menunjukan bahwa Profitabilitas tidak mampu memediasi variabel Firm Size, Leverage, dan Sale Growth terhadap Nilai Peusahaan.
Pengaruh Sertifikasi Halal, Kesadaran Halal, dan Bahan Makanan Terhadap Minat Beli Produk Makanan Halal di Semarang Rudika Harminingtyas; Ria Noviana
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.88

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel sertifikasi halal, kesadaran halal dan minat beli produk makanan halal pada mahasiswa Asmi Stansa di Semarang. Penelitian ini merupakan studi kasus mahasiswa muslim Asmi Stansa Semarang. Purposive sampling adalah teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan kuesioner sebagai alat bantunya dengan jumlah sebanyak 215 responden. Penelitian ini menggunakan uji validitas instrumental, meliputi analisis faktor konfirmatori dan uji reliabilitas Cronbach Alpha, dilanjutkan dengan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Sertifikasi halal berpengaruh positif terhadap minat beli, (2) Kesadaran halal berpengaruh positif terhadap niat beli, (3) Makanan berpengaruh positif terhadap minat beli.Hasil penelitian sertifikasi halal, kesadaran halal dan bahan makanan halal juga berpengaruh positif terhadap minat beli produk makanan halal studi kasus pada mahasiswa Asmi Stansa di Semarang.
Urgensi Penguatan Pendidikan Kewirausahaan Dalam Pembangunan Ekonomi Sugiono Sugiono; Sekar Kama Dianingrum; Rahmanisa Rahmanisa
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol 8 No 2 (2021): Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jeb.Vol8.Jeb2.89

Abstract

Kajian mengenai kewirausahaan terus mengalami perkembangan, mengingat terus terjadinya inovasi didalamnya. Paper ini bertujuan memberikan gagasan untuk penguatan pendidikan kewirausahaan untuk pembangunan ekonomi. Pendidikan kewirausahaan menjadi solusi untuk mendorong munculnya usaha baru yang diharapkan mampu membuka lapangan pekerjaan baru. Penulisan paper ini dengan menggunakan studi literatur. Hasil kajian menujukan bahwa pendidikan kewiraushaaan memiliki peran yang positif untuk mengahasilkan wirausaha baru. Penguatan pendidikan kewirausahaan perlu melibatkan pihak akademisi, pemerintah dan bisnis dalam rangka percepatan akselerasi luaran dari pendidikan kewirausahaan. Secara jangka panjang dengan adanya usaha baru ini memberikan dampak pada pembangunan ekonomi dengan ditandai adanya terbukanya lapangan pekerjaan baru yang berkontribusi dalam penyerapan tenaga kerja sehingga mengurangi jumlah pengangguran dan pengentasan kemiskinan.

Page 5 of 16 | Total Record : 151