cover
Contact Name
Hendi Hidayat
Contact Email
hendihidayat@stit-buntetpesantren.ac.id
Phone
+6285224368212
Journal Mail Official
tsaqafatuna@stit-buntetpesantren.ac.id
Editorial Address
Jl. YLPI Buntet Pesantren Desa Mertapadakulon Kecamatan Astanajapura Kabupaten Cirebon
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Tsaqafatuna: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
ISSN : 26545322     EISSN : 26545330     DOI : https://doi.org/10.54213
Jurnal ilmiah berkala terbuka yang dikelola oleh STIT Buntet Pesantren Cirebon. Jurnal ini memuat artikel-artikel ilmiah terseleksi dengan frekuensi penerbitan 2 kali setahun yaitu bulan Mei dan Oktober. Fokus kajian bertemakan pendidikan agama islam dari beragam aspek, baik metode dan teknik pembelajaran, media dan desain pembelajaran, materi dan kurikulum pembelajaran pendidikan agama islam, Manajemen Pendidikan Islam, serta Psikologi Pendidikan Islam.
Articles 141 Documents
IMPLIKASI PEMBELAJARAAN JARAK JAUH TERHADAP KETERCAPAIAN KOMPETENSI PAI DAN BUDI PEKERTI DI SD PLUS AR-RAHMAT BANDUNG Sri Maryati, Delis
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 3 No. 2 (2021): Penguatan Nilai-Nilai Multikultural dan Keagamaan dalam Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (416.785 KB) | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v3i2.86

Abstract

Implikasi dari pembelajaran jarak jauh yang dilakukan berhubungan dengan ketercapaian kompetensi peserta didik, meliputi Kompetensi Sikap, yakni Spiritual dan Sosial, Pengetahuan, dan Ketrampilan. Pelatihan dilakukan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi, yaitu Pelatihan penggunaan LMS dan Aplikasi PJJ, Pelatihan metode pembelajaran jarak jauh, dan pelatihan pembuatan bahan ajar berbasis TIK. Komunikasi efektif dengan orang tua diperlukan guna mencapai ketercapaian kompetensi.
MANAJEMEN PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS NILAI RELIGIUS DAN NASIONALISME Aisyah, Dewi
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 3 No. 2 (2021): Penguatan Nilai-Nilai Multikultural dan Keagamaan dalam Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.779 KB) | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v3i2.87

Abstract

Penulis tertarik ingin mengetahui bagaimana implementasi dari perencanaan, pengorganisasian, Pelaksanaan, dan Pengawasan Manajemen Pendidikan karakter berbasis muatan lokal aswaja dan ke-NU-an (Studi Deskriptif Pembelajaran Mulok Ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon). Penulis merumuskan masalah sebagai berikut: Bagaimana perencanaan pendidikan karakter berbasis muatan lokal ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon? Bagaimana pengorganisasian pendidikan karakter berbasis muatan lokal ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon? Bagaimana pelaksanaan pendidikan karakter berbasis muatan lokal ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon? Bagaimana pengawasan pendidikan karakter berbasis muatan lokal ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Untuk Mengetahui Implementasi Manajemen Pendidikan Karakter Berbasis Muatan Lokal Aswaja dan Ke-NU-an (Studi Deskriptif Pembelajaran Mulok Ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon) Untuk Mengetahui Perencanaan, Pengorganisasian, Pelaksanaan, dan Evaluasi Implementasi Pendidikan Karakter Berbasis Muatan Lokal Aswaja dan Ke-NU-an (Studi Deskriptif Pembelajaran Mulok Ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon) Implementasi Manajemen Pendidikan Karakter Berbasis Muatan Lokal Aswaja dan Ke-NU-an (Studi Deskriptif Pembelajaran Mulok Ke-NU-an di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren Cirebon): bahwa perencanaan Pendidikan Karakter Berbasis Muatan Lokal Aswaja dan Ke-NU-an dilakukan: Dilakukan di awal tahun (sebelum tahun ajaran baru); Melibatkan guru, kepala sekolah dan yayasan; Membahas silabus, RPP, prota dan promesnya; Perencanaan Pendidikan Karakter Berbasis Muatan Lokal Aswaja dan Ke-NU-an melihat juga isu kekinian. Bahwa Pengorganisasian Pendidikan Karakter di Madrasah Aliyah Nahdatul Ulama (MANU) Putra Buntet Pesantren dirancang dalam suatu program sekolah. Program dirancang secara terencana dan terukur untuk dapat mencapai tujuan pendidikan yang sudah ditentukan. Program Pendidikan Karakter adalah bentuk upaya menanamkan nilai-nilai karakter melalui pembelajaran, pembiasaan, peneladanan, pemotivasian serta penegakan aturan. Bahwa Pelaksanaan pendidikan karakter berbasis muatan lokal Aswaja dan ke-NU-an dilaksanakan di kelas. Integrasi pembentukan karakter diintregasikan dalam pembelajaran ke-NU-an, pelaksanaan pembelajaran aswaja yang berlangsung di kelas dapat dideskripsikan sebagai berikut: Guru mengajar di kelas berdasarkan RPP yang telah dibuat sebelumnya. Dalam pelaksanaan rencana pembelajaran muatan lokal Aswaja dan ke-NU-an terlihat dari penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, silabus, prota, prosem, kriteria kelulusan minimal, dan rincian minggu efektif, selanjutnya metode, strategi dan media pembelajaran berjalan dengan baik dan maksimal.. Bahwa MANU Putra Buntet Pesantren Cirebon melaksanakan kegiatan pengawasan yakni kegiatan pengawasan secara tidak langsung yang setiap harinya dilakukan oleh Kepala madrasah atau disesuaikan dengan program kerja yang dibuat oleh Kepala madrasah. Sedangkan pengawasan secara langsung dijadwalkan 3 bulan sekali.
IMPLEMENTASI USAHA SOSIAL (SOCIAL ENTERPRISE) DI SMP JUARA BANDUNG Sobirin, Muhammad
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 3 No. 2 (2021): Penguatan Nilai-Nilai Multikultural dan Keagamaan dalam Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (774.005 KB) | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v3i2.88

Abstract

Free school is the hope of all parents. In fact free school is not really free. Teachers are still paid, uniforms and books are still purchased, activities still require funds, and even building rentals are not free. At the beginning of its establishment, SMP Juara Bandung made its education services free for all its students, because it received financial support from its main donor, namely the National Amil Zakat Institution (Laznas) Rumah Zakat. Because the implementation of 19 sekolah juara throughout Indonesia is a permanent burden for Rumah Zakat and this is operationally challenging, the transformation of sekolah juara is needed to realize sustainable education for SMP Juara Bandung. The transformation takes a social enterprise approach which generally consists of three qualifications, namely embedded, integrated, and external. SMP Juara Bandung applies the first qualification in the implementation of its social enterprise, namely the social enterprise qualification embedded in the form of cross-subsidies between paid general students and free scholarship students from the poor. This study aims to dig deeper into the key to the successful implementation of social enterprises at SMP Juara Bandung, the obstacles faced, the challenges after implementation, and the steps to duplicate the success of the implementation. This research is a descriptive type using a case study approach, so that a lot of information and data are obtained to answer the research objectives above. The results of the study stated that the implementation of social enterprises at SMP Juara Bandung was successful and could be duplicated in similar schools that would carry out the transformation to maintain sustainable education in their schools.
Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Upaya Meningkatkan Kompetensi Kewirausahaan Siswa Hartawan, Rolifola Cahya
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.107

Abstract

This research is motivated by the low entrepreneurial competence of vocational students, so that it has an impact on the lack of vocational graduates who open new jobs. The approach in this study is descriptive qualitative, so the purpose of this study is to describe and analyze 1) the leadership characteristics of the principal of SMKN 1 and SMKN 4 Metro Lampung, 2) the principal's leadership strategy which includes the implementation of environmental analysis, strategy formulation, strategy implementation and strategy evaluation, 3) Superior entrepreneurship programs. SMKN, 4) the constraints faced, and 5) solutions to overcome these problems. The results of the study: 1) Principals of SMKN carry out transformational leadership 2) Principals have implemented a strategy to improve the quality of graduates but have not yet been formulated in the school RKS/RKAS. 3) The implementation of entrepreneurship programs in SMKN has been integrated with education and very high entrepreneurial values ​​and entrenched in schools. 4) There are several obstacles for school principals in an effort to improve students' entrepreneurial competencies. 5) There is a solution to overcome the obstacles for the Principal in an effort to improve the entrepreneurial competence of students. Keywords: Leadership, Transformational, leadership strategy
Partisipasi Pondok Pesantren Assalafie Babakan Ciwaringin dalam Pendidikan Kemasyarakatan Terahadap Santri Muhibudin, Agus
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.113

Abstract

Pondok pesantren merupakan salah satu lembaga yang telah mampu membawa pengaruh cukup besar, karena sumber nilai dan norma-norma agama merupakan kerangka acuan dan berpikir serta sikap ideal para santri sehingga pesantren sering disebut sebagai alat transformasi kultural. Yang berfungsi sebagai lembaga pendidikan, dakwah kemasyarakatan bahkan sebagai lembaga perjuangan, telah memberikan andil sangat besar. Baik pada waktu membebaskan tanah air maupun dalam rangka ikut serta mencerdaskan serta meningkatkan taraf hidup rakyat negara Indonesia. Tujuan pendidikan merupakan bagian terpadu dari faktor-faktor pendidikan, Tujuan termasuk kunci keberhasilan pendidikan, disamping faktor-faktor lainya yang terkait: pendidik, peserta didik, alat pendidikan, dan lingkungan pendidikan. Keberadaan faktor ini tidak ada artinya bila tidak diarahkan oleh suatu tujuan. Tidak dipungkiri lagi bahwa tujuan menempati posisi yang amat penting dalam proses pendidikan sehingga materi, metode, dan alat pengajaran selalu disesuaikan dengan tujuan. Tujuan yang tidak jelas akan mengaburkan seluruh aspek tersebut. Kesadaran akan kelemahan dari pendidikan pesantren akhir-akhir ini mulai dirasakan. Hal itu sangat urgen dan mendesak apabila sama-sama menyadari bahwa potensi pesantren sesungguhnya adalah sangat besar. Baik dari segi jumlah santri pesantren yang sangat besar, letak geografis pesantren yang umumnya di daerah pedesaan, potensi alam dan lingkungan masyarakat di sekelilingnya yang umumnya memiliki ketrampilan tertentu sperti: pertanian, perkebunan, kehutanan, perikanan/tambak, kelautan, kerajinan/indutsri kecil dan menengah, dan sebagainya. Disamping itu, karena peranannya dalam melahirkan manusia yang religius, dapat dipercaya dan berwatak sosial. Dari analilis yang didapat yaitu faktor pendukungnya adalah lahan pertanian serta perkebunan yang ada disekitar Pondok Pesantren sangat luas. Faktor penghambatnya adalah santri tidak dibekali pelajaran tentang pengelolaan pertanian dan perkebunan, karena alasan tersebut untuk lebih fokus belajar agama.
Penerapan Pembelajaran Sholat Berbasis Maqashid Syari’ah bagi Anak Sekolah Dasar Yasin, Ahmad Alamuddin
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.118

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali penerapan pembelajaran sholat berbasis maqashid syariah bagi anak sekolah dasar di Pondok Pesantren Darussalam. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam desain etnografi. Penulis menghabiskan tujuh minggu melakukan observasi etnografi dan catatan lapangan terkait dengan pemberian materi sholat, aktivitas pembelajaran, dan pemberian sangsi. Wawancara mendalam dilakukan kepada 4 orang partisipan yang terdiri dari 1 guru dan 3 siswa. Kriteria peserta yang dipilih adalah berdasar pada mereka yang dianggap memiliki lebih banyak informasi. Wawancara bertujuan untuk mengetahui bagaimana setiap fase yang ditemukan selama observasi sesuai dengan konteks keseluruhan proses penyelidikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran di PP. Darussalam dimulai dari pemberian materi sholat, aktivitas pembelajaran, dan pemberian evaluasi belajar terbukti maksimal dan sesuai dengan teori-teori kemaslahatan yang ada pada Maqashid Syariah dengan memprioritaskan pelestarian dalam agama atau Hifdz Al-din.
Manajemen Pembelajaran Daring Era Covid-19 dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Manu Putra dan MANU Putri Buntet Pesantren Dailami, Ami
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.129

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi munculnya virus Covid-19 yang melanda dunia termasuk Indonesia yang merubah pola kehidupan masyarakatnya termasuk pada dunia pendidikan. Perubahan pendidikan tersebut berdampak pada pembelajaran yang dilakukan oleh sekolah. Tujuan penelitian secara umum yakni untuk mengetahui dan menganalisis manajemen pembelajaran daring era Covid-19 dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Sedangkan tujuan secara khusus dalam penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran, cara guru menginspirasi, faktor pendukung dan penghambat, upaya yang dilakukan oleh guru dan sekolah serta perkembangan prestasi siswa selama pembelajaran daring tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus (case study) dengan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan observasi, wawancara serta studi dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen pembelajaran daring di MANU Putra dan MANU Putri mencakup dalam beberapa komponen, seperti : 1) Perencanaan pembelajaran daring yang dilakukan oleh kedua Madrasah Aliyah tersebut disusun oleh waka kurikulum bersama kepala sekolah, 2) Pengorganisasian pembelajaran daring di kedua Madrasah Aliyah tersebut dilakukan dengan menyiapkan tim media untuk menyiapkan fasilitas dan jadwal pelajarannya, 3) Pelaksanaan pembelajaran daring di kedua Madrasah Aliyah tersebut menggunakan aplikasi e-learning yang dikeluarkan oleh Kemenag dan WhatsApp Grup (WAG), 4) Evaluasi pembelajaran daring di kedua Madrasah Aliyah tersebut dilakukan dalam bentuk Pekan Ulangan Harian (PUH), PAS/PAT dan ulangan harian lainnya, 5) Cara guru untuk menginspirasi siswa selama pembelajaran daring ini dilakukan dengan guru memberikan motivasi kepada siswa dan siswi, 6) Faktor pendukung dan penghambat dalam proses pembelajaran daring di kedua Madrasah Aliyah tersebut terjadi pada aspek Sumber Daya Manusia (SDM) guru maupun siswa serta kekurangan fasilitas (Handphone), 7) Upaya yang dilakukan oleh guru dalam meningkatkan prestasi siswa selama pembelajaran daring ini dilakukan dengan cara memperbaiki kinerja pada 3 hal yakni penguatan guru, penguatan siswa dan materi ajar, 8) Perkembangan prestasi siswa selama KBM daring ini tidak dirasakan oleh siswa siswi kedua Madrasah Aliyah tersebut. Hasil penelitian di atas menunjukkan bahwa tidak ada peningkatan prestasi belajar siswa melalui manajemen pembelajaran daring era Covid-19.
Manajemen Pelatihan Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru di MANU Putri Buntet Pesantren Nasif, Mukhammad
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.130

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana penerapan manajemen pelatihan penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk meningkatkan kmpetensi Profesional Guru MANU Putri Buntet Pesantren. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi secara langsung, wawancara terhadap guru dan Kepala Sekolah serta studi dokumentasi. Dalam rangka meningkatkan kompetensi profesional guru Madrasah Aliyah (MA) di Buntet Pesantren dalam bidang TIK, penulis berupaya untuk melakukan penelitian terhadap pelatihan penggunaan TIK yang dilaksanakan di MANU Putri. Hasil temuan di lapangan diantaranya adalah: a) pelatihan penggunaan TIK kurang ditindak lanjuti dengan benar; b) dalam pelaksanaan pelatihan penggunaan TIK tersebut, terdapat 2 (dua) indikator pelatihan berkualitas yakni efektivitas dan efisiensi; c) heterogenitas kemampuan guru dalam menggunakan TIK yang menjadi tantangan tersendiri dalam membuat manajemen pelatihan penggunaan TIK. hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa masih perlunya rumusan manajemen pelatihan TIK yang sistematis, konsisten dan berkesinambungan sehingga akan lebih terasa dampak positif yang dihasilkan serta peningkatannya pun akan lebih signifikan.
Peningkatan Mutu Kinerja Guru Melalui Supervisi Akademik Di MANU Putri Buntet Pesantren Cirebon dalam Menghadapi PKG 2021 Amir, Faizal
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.132

Abstract

Latar belakang pada penelitian ini yaitu masih banyak di temukan bahwa ada guru yang masih belum menguasai kompetensi sebagaimana mestinya. Dari hal tersebut, pemerintah Indonesia akan melakukan evaluasi terhadap kinerja guru secara langsung yang di sebut dengan Penilaian Kinerja Guru. Karena dalam kegiatan ini berkaitan dengan kompetensi guru, dan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja upaya yang telah di lakukan kepala Madrasah dalam meningkatkan kompetensi guru. Penelitian ini mengambil latar di MA NU Putri Buntet Pesantren Cirebon. Dengan adanya program PKG dan dapat mengetahui kendala - kendala yang di hadapi dalam melaksanakan program PKG dan Supervisi Pendidikan di MA NU Putri Buntet Pesantren Cirebon. Jenis penelitian ini adalah evaluasi program dengan menggunakan pendekatan kualitatif degan menganalisis Penilaian Kinerja Guru. Jenis penelitian ini adalah Goal free Evaluation Model. Pengumpulan data yang di lakukan dengan mengadakan observasi dan wawancara. Dengan adanya kegiatan tersebut, Kepala Madrasah Aliyah Putri Buntet Pesantren ini menindak lanjuti dalam bentuk upaya meningkatkan kompetensi guru di MA NU Putri Buntet Pesantren Cirebon.
Analisis Sikap Peserta Didik dalam Mematuhi Kebijakan Pendidikan pada Masa Pandemi Covid-19 Bakhril Amin, Moh. Saiful
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 4 No. 1 (2022): Kepemimpinan dan Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v4i1.133

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas mengenai bagaimana kebijakan pendidikan di masa pandemi Covid-19 mempengaruhi peserta didik. Subjek penelitian ini adalah peserta didik di MANU Putra Buntet Pesantren, Buntet Pesantren. Tujuannya agar bisa mengetahui kebijakan apa saja yang dibuat untuk berjalannya proses pendidikan di masa pandemi mengingat kendala-kendala yang mungkin akan lebih banyak dihadapi dan membutuhkan adaptasi lebih. Metode penelitian yang digunakan adalah observasi dengan melihat secara langsung kebijakan yang ditetapkan dan studi dokumen di MANU Putra Buntet Pesantren. Analisis informasi yang digunakan menggunakan metode analisis kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah peserta didik sulit beradaptasi dengan perubahan kebijakan pembelajaran daring yang ditetapkan sehingga tingkat keaktifan dan motivasi belajar pun berkurang

Page 7 of 15 | Total Record : 141