cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amarlibrarianesia@gmail.com
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
mail@amarsani.name
Editorial Address
EDITORIAL OFFICE OF JURNAL ECONOMICS AND DIGITAL BUSINESS REVIEW (ECOTAL) Yayasan Bata Ilyas, STIE Amkop Makassar, Jl. Meranti No.1, Pandang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Economics and Digital Business Review
ISSN : -     EISSN : 27742563     DOI : https://doi.org/10.37531/ecotal.v4i2.594
Core Subject : Economy, Science,
Economics and Digital Business Review, is published by STIE Amkop Makassar in 2020, with registered number ISSN : 2774-2563 (Online), is a peer-reviewed journal published Economics and Digital Business Review published two times a year (January & July) by STIE Amkop Makassar, It provides an academic platform for professionals and researchers to contribute innovative work in the field. Economics and Digital Business Review carries original and full-length articles that reflect the latest research and developments in both theoretical and practical aspects of economics, The online version is free access and download. Call For Research Papers !! Jurnal ini dimaksudkan sebagai media berbagi ilmu pengetahuan dan karya ilmiah di kalangan akademisi yang menggeluti bidang akuntansi dan manajemen. Jurnal Volume V Issue 2 akan diterbitkan pada Februari 2024 sampai Juli pada Tahun 2024. Tim redaksi Economics and Digital Business Review menerima naskah yang belum dipublikasi oleh media lain. Pedoman penulisan naskah tercantum pada bagian Menu. Surat menyurat naskah yang akan diterbitkan, langganan dan lainnya dialamatkan langsung ke alamat redaksi. DOI: https://doi.org/10.37531/ecotal.v5i2
Articles 1,294 Documents
Meningkatkan Keterampilan Pengusaha Kecil Dan Mikro Syariah Dina Novianti; Mir’atun Mir’atun; Siradjuddin Siradjuddin
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.603

Abstract

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mempunyai peran penting dalam pembangunan ekonomi. Karena tingkat penyerapan tenaga kerjanya yang relatif tinggi dan kebutuhan modal investasinya yang kecil, UMKM bisa dengan fleksibel menyesuaikan dan menjawab kondisi pasar yang terus berubah kemampuan UMKM untuk bersaing di era perdagangan bebas, baik di pasar domestik maupun di pasar ekspor, sangat ditentukan oleh dua kondisi utama yang perlu dipenuhi. Metode yang digunakan ialah metode kuantitatif. Data yang dikumpulkan merupakan data sekunder yang didapatkan dari library research yaitu studi kepustakaan yang berasal dari berbagai dari artikel maupun buku-buku yang relevan. UMKM memiliki peluang yang sangat besar untuk menjadi besar dan memiliki daya saing, jika saja memiliki manajemen yang solid. Dengan demikian diperlukan sebuah model manajemen UMKM yang dapat dijadikan pedoman oleh UMKM dalam mengelola usahanya
Analisis Proses Daily Cycle Count Sebagai Bentuk Manajemen Persediaan pada Perusahaan Third Party Logistic PT. DSV Solutions Indonesia Muhammad Zulfikar Ridho; Nenden Kostini; Sendy Resta Tirto
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.604

Abstract

PT. DSV Solutions Indonesia warehouse halim merupakan sebuah penyedia jasa layanan logistic 3PL (Third Party Logistic) yang bersifat shared warehouse. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses dari aktivitas daily cycle count sebagai bentuk menejemen persediaan. Metode yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif dengan tujuan untuk mendeskripsikan aktivitas daily cycle count serta dampaknya bagi manajemen persediaan dan perusahaan dengan jelas. Data yang didapatkan berasal dari hasil observasi pada aktivitas operasional, serta wawancara dan dokumen-dokumen pendukung sebagai data sekunder untuk mendukung penelitian yang dilakukan. Indikator keberhasilan dari hasil perhitungan daily cycle count ini ditetapkan dalam KPI, dimana hasil yang didapatkan dari adanya proses daily cycle count yang baik pada PT. DSV Solutions Indonesia warehouse halim yaitu mencapai kepuasan pelanggan, meminimalisir pengeluaran biaya dan waktu serta meminimialisir terjadinya sebuah issue dari pengelolaan persediaan pada gudang. Selain itu keunggulan dari daily cycle count ini yaitu tidak mengganggu aktivitas operasional pada gudang.
Analisis Faktor Green Purchase Decision Pada Alternatif Reusable Botol Di Convenience Store: Sebuah Model Persamaan Struktural Muhammad Ainul Fahmi; Zidny Ilma Hasan; Maghfur Rozudin; Iqbal Ridho Juliandri
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.611

Abstract

Plastik memang menjadi isu penting dalam masyarakat modern. Mereka pernah dielu-elukan sebagai simbol kemajuan dan kenyamanan, tetapi penggunaan dan pembuangannya yang meluas telah menciptakan krisis dalam masyarakat pasca-modern kita. Hal tersebut lah yang terjadi pada penggunaan botol plastik. Dalam beberapa tahun terakhir, telah terjadi peningkatan kesadaran akan dampak lingkungan dari plastik sekali pakai, termasuk botol plastik. Banyak orang, terutama anak muda, telah menggunakan botol yang dapat digunakan kembali yang terbuat dari bahan seperti kaca, baja tahan karat, aluminium atau reusable bottle plastic tumblr. Oleh karena itu, pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Green Purchasing Decision dari pembelian alternatif reusable botol plastik di Covenience Store di Indonesia. Hasil survey dari responden diolah menggunakan SEM PLS modelling. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor Green Marketing, Advertisement, Packaging, Price, Brand Loyalty, Environmental Concern, Green Perceived Benefits, Green Perceived Quality, Green Awareness of Price, Green Willingness to Purchase, dan Green Future Estimation mempengaruhi Green Purchasing Decision pada alternatif reusable botol plastic di Convenience Store di Indonesia.
Eksistensi Regulasi Zakat terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Atika Rizki Atika; Mardatillah
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.620

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis eksistensi dari regulasi zakat terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan berjenis deskriptif-analitis dengan metode analisis Qualitative Content Analysis (QCA) menggunakan literatur-literatur yang relevan dengan topik yang diteliti. Hasil analisis mengungkapkan bahwasanya sejauh ini regulasi zakat yang ada hanya sebatas mengatur tata kelola zakat saja dan tidak secara keseluruhan. Selain itu, pengelolaan zakat yang dilakukan juga belum efisien dan efektif dan perlu ditinjau ulang oleh Negara. Fenomena ini sudah selayaknya mendapatkan atensi lebih mengingat zakat telah ditetapkan sebagai instrumen perekonomian Nasional yang diekspektasikan mampu menjadi bagian dari pengentasan kemiskinan serta pemberdayaan masyarakat yang mandiri dan berkemajuan secara ekonomi. Olehnya itu, diperlukan tata kelola zakat yang bukan hanya tepat namun juga efektif dan efisien guna meningkatkan kualitas hidup mustahik. Dengan demikian, tentunya dibutuhkan regulasi yang tegas dan juga terarah mengenai zakat itu sendiri. Dengan ini diharapkan masyarakat bisa memperoleh informasi yang tepat mengenai zakat itu sendiri. Terkait dengan tujuan tersebut, Negara kemudian bertanggung jawab mengenai sarana maupun pra-sarana warga Negara agar kiranya bisa menikmati rasa makmur lahir dan batin secara merata.
Pengaruh Intellectual Capital, Struktur Modal, Ukuran Perusahaan Dan Likuiditas Terhadap Nilai Perusahaan Cicik Fitria, Rinny Meidiyustiani
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.733

Abstract

Penelitian ini untuk menganalisis dan menguji pengaruh Intellectual Capital, Struktur Modal, Ukuran Perusahaan dan Likuiditas terhadap Nilai Perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 80 sampel dari 150 populasi perusahaan yang terdaftar di Indeks IDX30 periode 2018-2022. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jumlah data penelitian 80. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan program E-Views versi 13. Pengolahan data diuji dengan statistic melalui asumsi klasi dan uji hipotesis dengan Uji F, Uji t dan Uji Determinasi Hasil Penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa intellectual capital, struktur modal dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan likuiditas berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan.
A Study Of Servqual And Customer Satisfaction Using Customer Satisfaction Index (Csi), Importance Performance Analysis (Ipa) And Improvement Factor (If) Method Ginting, Yanti Mayasari; Chandra, Teddy; Oktariyanto, Oktariyanto; Endrawati, Endrawati
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.738

Abstract

This research aims to determine, calculate, test and analyze the level of customer satisfaction in Citra Harapan Motor Bukittinggi (measured by CSI, IPA and IF methods). This study uses service quality variables with 5 (five) dimensions, namely tangible, reliability, responsiveness, assurance and empathy). This study uses a sample of 116 respondents who are customers of Citra Harapan Motor Bukittinggi. Data were analyzed using Analysis of Variation (ANOVA) with SPSS 22. The results showed that the overall level of consumer satisfaction (based on CSI values) was 79.58%. This value is between 60% - 79.99% which indicates that the consumer satisfaction index was "Satisfied" criteria.
Analisis Pengaruh Fraud Diamond Terhadap Fraudulent Financial Statement: Studi Empiris Perusahaan Perbankan yang Terdaftar Di BEI 2018-2022 Ferliana Anggraini; Rinny Meidiyustiani
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.740

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh fraud diamond terhadap fraudulent financial statement. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 36 perusahaan dari populasi perusahaan Sub Sektor Perbankan yang Terdaftar Pada Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 180 sampel data dari 36 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel menggunakan software Eviews 13. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa External pressure tidak berpengaruh signifikan terhadap fraudulent financial statement, Financial target berpengaruh positif signifikan terhadap fraudulent financial statement, Financial stability tidak berpengaruh signifikan terhadap fraudulent financial statement, Nature of industry berpengaruh negatif signifikan terhadap fraudulent financial statement, Ineffective monitoring berpengaruh negatif signifikan terhadap fraudulent financial statement, Audit opinion tidak berpengaruh signifikan terhadap fraudulent financial statement, Change in director tidak berpengaruh signifikan terhadap fraudulent financial statement. Keywords: Audit Opinion, Change in director, External pressure, Financial stability, Financial Stability, Fraudulent FinancialStatement, Ineffective monitoring, Nature of Industry
Implementasi Aktivity Based Costing (Abc) Dalam Peningkatan Laba Penjualan Pada Produksi Sarung Sutra Mandar Hariatih, Hariatih; aziz, Indrawan; ayuniaty, Dara
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v5i1.796

Abstract

Dalam Penerapan ABC untuk meningkatkan laba Penjualan sarung Sutra mandar yang menunjukkan Selisih pendapatan tidak terlalu besar dengan membandingkan penerapan metode Tradisional dengan penerapan ABC tentunya hal ini dikarenakan aktivitas biaya bahan baku tidak telusuri dikarenakan tidak menginginkan adanya pengurangian kualitas bahan sutra yang digunakan.penelusuran biaya tenaga kerja dan overhead pabrik pada aktivitas biaya disatukan dengan mengklasifikasi biaya produksi ke dalam perhitungan HPP. Selain itu juga pembebanan perhitungan biaya air, biaya bensin, dan biaya pulsa disatukan dalam satu aktivitas biaya
Pengaruh Karakteristik Sosial Ekonomi Penyuluh Terhadap Tingkat Keberhasilan Pelaksanaan Tugas Pokok Penyuluh Pertanian di Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian Kota Gorontalo Megawati Saleh; Supriyo Imran; Agustinus Moonti
Economics and Digital Business Review Vol. 4 No. 2 (2023): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.814

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : 1) tingkat keberhasilan pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian di Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian Kota Gorontalo, 2) pengaruh karakteristik sosial ekonomi penyuluh pertanian terhadap tingkat keberhasilan pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian di Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian Kota Gorontalo. Lokasi penelitian di Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian Kota Gorontralo dilaksanakan mulai bulan Januari sampai bulan Maret. Metode penelitian yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan kuisioner. Teknik pengambilan sampel yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu secara sensus artinya seluruh populasi penyuluh pertanian, sehingga jumlah sampel 33 penyuluh pertanian. Metode analisis data yang digunakan 1) metode pemberian skor, 2) metode regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) tingkat keberhasilan pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian di Dinas Kelautan Perikanan dan Pertanian Kota Gorontalo tergolong Sedang dengan skor 21,12 dan presentase sebesar 78%, 2) karakteristik sosial ekonomi penyuluh yang terdiri dari umur, tingkat pendidikan, pengalaman, jumlah tanggungan keluarga, jarak tempuh WKPP dan pendapatan secara simultan berpengaruh terhadap pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian, sedangkan secara parsial hanya umur, jumlah tanggungan keluarga dan pendapatan berpengaruh signifikan sedangkan tingkat pendidikan, pengalaman dan jarak tempuh WKPP berpengaruh tetapi tidak signifikan, 3) tidak terdapat pengaruh antara tingkat pendidikan, pengalaman dan jarak tempuh WKPP dengan tingkat keberhasilan pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian. Terdapat pengaruh antara umur, tanggungan keluarga dan pendapatan dengan tingkat keberhasilan pelaksanaan tugas pokok penyuluh pertanian.
Pengaruh Tingkat Pendidikan Dan Sosialisasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Kasus Pada Kecamatan Padureso Kabupaten Kebumen) Zaenal Wafa, Shela Marliya Oktafiyani,
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v4i2.835

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan guna mengetahui pengaruh antara tingkat pendidikan dengan kepatuhan wajib pajak serta pengaruh diantara sosialisasi perpajakan dengan kepatuhan wajib pajak. Dalam studi ini, peneliti mempergunakan kuesioner atau angket sebagai alat untuk mengumpulkan data, dimana jenis kuesioner yang dipergunakan di penelitian ini yaitu merupakan kuesioner tertutup. Untuk penentuan sample, di studi ini memakai teknik sampling purposive, dimana teknik tersebut merupakan sebuah teknik penentuan sampel melalui beberapa ketentuan yang sudah ditentukan. Metode yang dipergunakan untuk mengolah data pada penelitian ini yaitu diantaranya statistik deskriptif, uji reliabilitas, uji validitas, serta uji asumsi klasik. Untuk melakukan pengujian prasyarat atau asumsi klasik, peneliti mempergunakan beberapa uji yaitu uji heterokedastisitas, uji normalitas, uji multikolinearitas serta terakhir baru dilaksnakan uji hipotesis. Pada pengujian hipotesis, peneliti mempergunakan uji analisis regresi berganda dan juga uji parsial ataupun biasa dikenal dengan uji T. Penelitian ini menghasilkan temuan bahwa secara parsial tingkat pendidikan tidak memengaruhi kepatuhan wajib pajak, serta sosialisasi perpajakan secara parsial mampu memengaruhi kepatuhan wajib pajak.

Page 46 of 130 | Total Record : 1294