cover
Contact Name
Hastawati Chrisna Suroso
Contact Email
chrisna.suroso@itats.ac.id
Phone
+6281238192104
Journal Mail Official
senopati.journal@itats.ac.id
Editorial Address
Jl. Arif Rahman Hakim 100 Surabaya
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Senopati : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering
ISSN : -     EISSN : 27147010     DOI : -
Jurnal SENOPATI is published twice in a year, every April and September. The scope of jurnal SENOPATI can be seen below : 1. ERGONOMICS this subject is including physical ergonomics, cognitive ergonomics, human computer interaction, system engineering, human factor, risk and safety science 2. OPTIMIZATION this subject is related to operational research, linear programming, vehicle routing problem 3. APPLICATION of INDUSTRIAL ENGINEERING everything related to applied of industrial engineering in manufacturing or service industry
Articles 180 Documents
Analisis Perbandingan Pelayanan Sistem Antrian Pada Bisnis Makanan Online Dengan Menggunakan Peendekatan Model M/M/I dan M/M/S (Studi Kasus: Restauran Soto Madura Tapak Siring – Surabaya) Murnawan, Hery; Yuwono, Istantyo -
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 2 (2023): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2023.v4i2.4440

Abstract

Simulasi analisis metode antrean makanan Online  menggunakan model  sistem antrian M/M/1 dan M/M/S, Pada Rumah makan  Soto Madura Tapak Siring, pada dasarnya M/M/1 merupakan sebuah sistem antrian yang sangat sederhana dimana label pertama dinyatakan sebagai pola kedatangan, dan label kedua dinyatakan sebagai tingkat pelayanan dan angka 1 diartikan sebagai jumlah Server yang ada di dalam sebuah sistem antrian. M/M/S merupakan dua atau lebih jalur stasiun pelayanan yang tersedia untuk melayani customer yang datang, hal ini dapat diasumsikan yaitu pelanggan atau customer yang menunggu untuk dilayani akan membentuk suatu jalur pada stasiun pelayanan yang tersedia. Hasil perhitungan dan pengelolaan data dengan tujuan perbandingan data keefisiensian dengan menggunakan metode M/M/1 dan M/M/S untuk memprediksi metode mana yang sangat efisien dan sesuai digunakan untuk sistem antrian di Rumah Makan Soto Madura Tapak Siring.
Desain Pemanfaatan Bahan Peledak Expired Dan Failur Menggunakan Metode Sloping Dan Molding Berperspektif FAST Dan HIRADC (Usability Design for Expired and Failure Explosive through Sloping and Molding Methods with FAST dan HIRADC Perspective Sulistyawati, Nunik Endah
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 1 (2022): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.1
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2022.v4i1.3296

Abstract

Explosives come from natural resources, which were initially just ordinary materials or compounds where humans did not yet know the elements, functions, and effects. With time, humans conducted research when they saw the reactions arising from natural chemical reduction's effects. This research developed as a refinement of explosive products from time to time according to the functions and benefits for the benefit of the development of a region or country. International crime has become a threat to countries around the world. The development of technology and the flow of information resulted in a new order of life in various dimensions. The circulation of weapons or conventional explosives that weapons manufacturers have made is in great demand by many countries, including the Indonesian nation, as a tool used and used by the TNI to maintain security and maintain the sovereignty of the Unitary State of the Republic of Indonesia. Adopting these problems, further research can be carried out on expired/failed explosives to be reused for their functions. The extermination that has been carried out so far poses a risk to the environment and living things. The use of explosives using the sloping and molding method designed with FAST and HIRADC in mind is expected to provide a solution to minimize risks to both the environment and living creatures around it.
Streategi Pengembangan Ekowisata Mangrove Yang Berkelanjutan Dalam Mendukung Pelestarian Lingkungan Pesisir Majid, Mohamad Nur; Cahyono, Wahyu Eko; Deviyanti, I Gusti Ayu Sri
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 3, No 2 (2022): Jurnal SENOPATI Vol.3 No.2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2022.v3i2.2795

Abstract

Ekowisata mangrove wonorejo yang terletak di kelurahan wonorejo merupakan sebuah kawasan konservasi yang membutuhkan penanganan yang serius untuk pengembangan sehingga menjadi sebuah tempat berwisata yang edukatif dengan berbagai permasalahan yang dialami ekowisata mangrove berpotensi menjadi objek wisata dan kawasan konservasi yang dijadikan tujuan utama masyarakat surabaya. Pengumpulan data menggunakan kuisioner dengan menggunakan teknik delphi dan analisis pembahasan menggunakan matrik IFEEFE , SWOT, matrik IE dan matrik QSPM dengan hasil analisis yang didapatkan yaitu 1) Kawasan Ekowisata Mangrove berdasarkan matriks IFE memiliki kekuatan 7 faktor, dan kelemahan 5 faktor.; 2) Kawasan Ekowisata Mangrove berdasarkan matriks EFE memiliki peluang 7 faktor, dan ancaman 5 faktor; 3) Pengembangan Ekowisata mangrove untuk mendukung lingkungan pesisir perlu menerapkan strategi yang berkaitan dengan pengembangan produk. Strategi pengembangan produk yang dapat dilakukan meliputi : a) Mengembangkan kegiatan-kegiatan yang dapat melibatkan pengunjung berinteraktif secara langsung, b) Meningkatkan perekonomian warga dengan melibatkan secara langsung untuk bersama menjaga dan mengelola kawasan ekowisata dengan berjualan atau memasarkan produk dari warga lingkungan pesisir, c) Meningkatkan sarana dan prasarana yang sudah ada dengan inovatif dan kreatif dengan melibatkan kelompok pecinta lingkunganKata kunci : Ekowisata, Mangrove, Matrik IFE-EFE, SWOT, Matrik IE, Matrik QSPM Jurnal S
Perhitungan Harga Pokok Produksi (HPP) Loyang Guna Penentuan Harga Jual (Studi Kasus: UD. Karya Abadi) Sari, Erlin Kurnia; Irwayu, Fifa Marisa; Rachmawati, Maya; Amimah, Faizatul; Murnawan, Hery
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 2 (2023): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2023.v4i2.3815

Abstract

UD Karya Abadi merupakan salah satu usaha di bidang manufaktur yang menghasilkan produk berupa loyang kue. Loyang kue yang diproduksi oleh perusahaan tersebut, memiliki beragam variasi diantaranya adalah loyang chiffon cake, loyang lidah kucing dan loyang ukuran 16. Permasalahan yang terjadi pada UD Karya Abadi yakni terkait dengan penentuan harga jual. Harga jual yang ditetapkan kurang memperhatikan Harga Pokok Produksi (HPP) dari output yang dihasilkan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menentukan Harga Pokok Produksi (HPP) dari ketiga variasi loyang guna penentuan harga jual yang tepat. Pengklasifikasian biaya yang terapkan oleh UD Karya Abadi dalam perhitungan HPP menjadi input dalam melakukan penyusunan penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode full costing dalam penentuan HPP loyang. Metode full costing merupakan teknik penentuan harga pokok produksi dengan membebankan seluruh biaya produksi meliputi biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead baik berperilaku tetap maupun variabel terhadap produk (Mulyadi, 2005:17). Berdasarkan hasil analisis dan pengolahan data pada UD Karya Abadi didapatkan besar biaya material dari loyang chiffon cake memberikan presentase terhadap HPP sebesar 97.40%, biaya tenaga kerja 2.30%, biaya permesinan sebesar 0.29% dan biaya overhead sebesar 0%. Besar biaya material dari loyang lidah kucing memberikan presentase terhadap HPP sebesar 86,26%, biaya tenaga kerja 9,33%, biaya permesinan sebesar 0,38% , biaya overhead sebesar 4,03%  dan besar biaya material dari loyang ukuran 16 memberikan presentase terhadap HPP sebesar 86,65%, biaya tenaga kerja 7,73%, biaya permesinan sebesar 0,95% dan biaya overhead sebesar 4,67%.Kata kunci: UD Karya Abadi, Loyang Kue, HPP, Metode Full costing, Harga Jual
Perbaikan Kualitas Produk Jeriken Menggunakan Metode SPC dan FMEA di PT. XYZ Wardhani, Sylvia Eka
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 1 (2022): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.1
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2022.v4i1.3042

Abstract

Kualitas dari suatu produk yang dihasilkan merupakan salah satu faktor penentu minat bagi konsumen, sehingga perusahaan dituntut untuk mampu memberikan yang terbaik dalam pemenuhan kebutuhan konsumen. Dalam pengendalian kualitas produksi, PT. XYZ telah menetapkan target produk reject ≤ 2% dari total hasil produksi. Tetapi pada kenyataannya rata-rata produk reject adalah 2,99%. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat cacat produk apakah masih berada dalam batas kendali atau tidak. Dengan menggunakan metode Statistical Process Control (SPC) dapat diketahui bahwa cacat produk yang terjadi tidak dalam kondisi yang terkendali. Identifikasi penyebab terjadinya cacat menggunakan diagram fishbone didapatkan 4 faktor penyebab yaitu Method, Material, Machine dan Man. Sedangkan dengan menggunakan metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA), dapat diketahui prioritas perbaikan untuk mengurangi cacat produk tersebut diantaranya yaitu dengan mengeksplor pemasok lokal maupun import untuk pemenuhan bahan baku yang sesuai, membuat jadwal preventive maintenance, melakukan proses kalibrasi/verifikasi alat.
Cover Daftar Redaksi Daftar Isi Daftar Isi, Cover Daftar Redaksi
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 2 (2023): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2023.v4i2.4501

Abstract

Cover Daftar Redaksi Daftar Isi
Analisis Risiko Kecelakaan dan Bahaya Kerja dengan Metode HIRARC (Hazard Identification Risk Assesment and Risk Control) Bagian Produksi kunhadi, dedy; Prayogi, Giga; Deviyanti, I Gusti Ayu Sri
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 4, No 1 (2022): Jurnal SENOPATI Vol.4 No.1
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2022.v4i1.3300

Abstract

Even though good regulations and work procedures have been made, the Zero Lost Time Injury program and the provision of personal protective equipment (PPE), work risks and accidents still occur in the production division of PT. XYZ. The purpose of this research is to identify the dangers arising from work accidents and to know the risks of work accidents and the hazards and their impacts. HIRARC (Hazard Identification Risk Assessment and Risk Control) method. by identifying risks, how to assess risk control risk. Data collection is carried out by field observations, interviews, and analysis of standard operating procedure documents. Accident risks and dangers are found in many activities in transportation and unloading of materials, activities for determining finish good into drums, unloading filter paper activities, there are many risks of accidents and hazards including: material fall, being hit by raw material, pinched feet when unloading etc. The impacts include: Minor Injury, P.A.K, Permanent Disability, Major Material Losses, and even Fatality. Strict action against workers who violate regulations and do not use PPE according to standards.
Usulan Perbaikan Sistem Kerja pada Proses Produksi Kue Koya di CV. Sumbermas Cipta Agung Rahmawati, Putri; Budiharti, Nelly; Sari, Sanny Andjar
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 6, No 2 (2025): Jurnal SENOPATI Vol 6, No 2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2025.v6i2.7391

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memperbaiki sistem kerja pada CV. Sumbermas Cipta Agung. Perbaikan sistem kerja pada CV. Sumbermas Cipta Agung dengan menggunakan analisis Macro Ergonomic Analysis and Design (MEAD) untuk menyelesaikan permasalah yang ada di perusahaan. Dari hasil analisis yang dilakukan, perbaikan sistem kerja pada CV. Sumbermas Cipta Agung yaitu dengan pembuatan SOP proses pembuatan kue koya untuk mempermudah proses produksi dan transfer pengetahuan dari pekerja senior dan pekerja junior. Proses transfer pengetahuan dilakukan dengan mengadakan pelatihan dan mentoring pembuatan kue koya serta membuat jadwal rotasi tutor, dimana pada saat rotasi tutor juga dilakukan pengkaderan guna mempermudah dan mempercepat proses transfer pengetahuan tersebut.
Analisis Risiko Bahaya untuk Menghindari Kecelakaan Kerja dengan Menggunakan Metode HIRADC (Studi Kasus: PT Perkebunan Nusantara I) Purnaya, Adjy; Andriani, Meri; Zeky, Muhammad
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 6, No 2 (2025): Jurnal SENOPATI Vol 6, No 2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2025.v6i2.6276

Abstract

PT Perkebunan Nusantara I merupakan perusahaan yang bergerak dibidang agroindustri pengolahaan minyak kelapa sawit. Permasalahaan yang dihadapi perusahaan ini adalah terdapat beberapa jenis bahaya risiko dengan jumlah kejadian risiko kecelakaan kerja yang berbeda yang di mulai dari jenis risiko kecelakaan kerja luka ringan sampai dengan yang paling berbahaya. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi risiko kecelakaan kerja, menentukan penilaian risiko kecelakaan kerja dan menentukan pengendalian risiko dari penyebab kecelakaan kerja pada PT Perkebunan Nusantara I. Metode yang digunakan HIRADC (Hazard Identification and Risk Assessment Determining Control) merupakan suatu metode atau teknik untuk mengidentifikasikan kejadian atau kondisi yang berpotensi memiliki risiko bahaya dengan melihat karakteristik bahaya yang mungkin terjadi dan mengevaluasi risiko yang terjadi melalui penilaian risiko dengan menggunakan matriks penilaian risiko.  Hasil wawancara yang dilakukan di PT. Perkebunan Nusantara I Unit Kebun Baru, jumah bahaya kerja yang sering terjadi pada pekerja perkebunan. Beberapa pekerja mengalami risiko kerja yang serius seperti pendarahan dan patah tulang. Setelah pengendalian risiko, diperoleh sebanyak 3 risiko bahaya yang termasuk kategori low, 7 risiko bahaya yang termasuk kategori moderate dan 2 risiko bahaya yang termasuk kategori high.
Cover, Daftar Isi Daftar Isi, Cover,
Jurnal SENOPATI : Sustainability, Ergonomics, Optimization, and Application of Industrial Engineering Vol 6, No 2 (2025): Jurnal SENOPATI Vol 6, No 2
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.senopati.2025.v6i2.7720

Abstract

Cover, Daftar Isi