cover
Contact Name
Ahmad Tohir
Contact Email
jurnalakm@stebisigm.ac.id
Phone
+6281315545733
Journal Mail Official
jurnalakm@stebisigm.ac.id
Editorial Address
Jl. Jenderal Sudirman KM.4 No.629, 20 Ilir D. IV, Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30129, Indonesia
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
AKM: Aksi Kepada Masyarakat
ISSN : 27742261     EISSN : 27742253     DOI : https://doi.org/10.36908/akm.v2i1
AKM: Aksi Kepada Masyarakat yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri Palembang merupakan jurnal peer-review yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Artikel-artikel yang dimuat dalam AKM: Aksi Kepada Masyarakat memuat hasil karya ilmiah asli. AKM: Aksi Kepada Masyarakat menerima naskah atau teks artikel di bidang penelitian terapan dan hilirisasi hasil penelitian ilmiah kuantitatif dan kualitatif berbasis masyarakat ke dalam format pengabdian kepada masyarakat yang memuat bidang keilmuan yang relevan seperti: 1. Perbankan Syariah 2. Ekonomi Syariah 3. Studi Islam 4. Pendidikan Islam 5. Humaniora
Articles 264 Documents
Sosialisasi Pengenalan Asuransi Syariah di SMA Bina Warga Palembang Choirunnisak Choirunnisak
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (758.529 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.332

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarat ini membahas tentang Pengertian asuransi syariah, Dasar hukum asuransi syariah, Jenis jenis asuransi syaruah, Keuntungan dan Prinsip Asuransi konvensional dan Syariah., Prinsip-Prinsip Asuransi Konvensional., Prinsip-Prinsip Asuransi Syariah., Perbedaan Asuransi Syariah dengan Asuransi Konvensional. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini memberikan engenalan tentang asuransi syariah kepada siswa-siswi SMA Bina Warga Palembang Sumatra Selatan. Dengan harapan peserta bisa memahami asuransi syariah.
Penggunaan Aplikasi Mendeley Sebagai Kutipan Referensi Penelitian Pada Mahasiswa Akhir STEBIS IGM Amir Salim
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1038.374 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.333

Abstract

Abstrak Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan pemberian pelatihan tentang cara menggunakan aplikasi Mendeley bagi mahasiswa di Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri yang akan menyelesaikan tugas akhir atau skripsi. Pelatihan ini dilakukan selama 3(tiga) hari dan pelatihan tentang cara menggunakan software refrensi Mendeley untuk windows dilakukan tanggal 25 Februari 2021. Pelatihan ini dilakukan secara online. Mahasiswa yang mengikuti adalah mahasiswa semester 7 dan semester 8. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan pencerahan kepada mahasiswa agar dapat melakasanakan tugas akhir atau skripsi dengan baik terutama membantu mereka untuk menggunakan aplikasi Mendeley sebagai kutipan refrensi.
Sosialisasi Pengenalan Jual Beli Istisna’ terhadap Ibu-ibu Pengajian Desa Prambatan Kecamatan Abab Kabupaten Pali Saprida Saprida; Zuul Fitriani Umari; Zuul Fitriana Umari
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (907.789 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.336

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini membahas tentang pengenalan jual beli istisna’ mulai dari pengertian, rukun dan syarat istisna’, landasan hukum istisna’ serta proses risiko dalam pembiayaan istishna. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini memberikan pengenalan tentang istisna dengan harapan peserta sosialisasi bisa memahami akan pelaksanaan jual beli istisna secara baik dan benar. Peserta sosialisasai juga bisa mengetahui aturan yang menjadi landasan utama dalam berbisnis tersebut bersumber dari Al-Qur’an. Aturan tersebut harus dipatuhi dalam kegiatan bisnis apa pun sehingga cara dan hasil yang didapat dari bisnis tersebut menjadi halal.
Penelusuran Informasi Ilmiah Mahasiswa di Perpustakaan Universitas Lancang Kuning Winda Monika; Vita Amelia; Triono Dul Hakim
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (696.913 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.345

Abstract

Big data causes information explosion on the Internet where abundant information is provided every second. This phenomenon raises the problem of how to get precise, accurate, and reliable information out there. In addition, the ethics of using the information on the Internet also needs to be understood to minimize plagiarism. The University Library plays an important role in providing scientific information for the user. The university library should be able to provide references as well as educate its users on how to access and use those scientific information resources correctly. This Community Service (P2M) partnered with the Universitas Lancang Kuning Library aims to provide understating to librarians and students in information retrieval specifically the ability to identify, explore, access, and use scientific information appropriately. Keywords: information retrieval, information behavior, big data, Internet
Pengembangan Sistem Informasi Berbasis Website Untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Terhadap Potensi Desa Sugih Waras Kabupaten Ogan Ilir Nova Yanti Maleha; Evi Yulianti
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (850.546 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.351

Abstract

Internet merupakan jaringan global diseluruh dunia yang dapat memberikan informasi kepada masyaraka dan bisa mendapatkan informasi lebih cepat dan efisien. Sistem informasi pariwisata ini berisi tentang wisata dan lainnya yang berkaitan dengan desa sugih waras Kabupaten Ogan Ilir. Masalah yang dijawab pada pengabdian kali ini yaitu bagaimana pengembangan sistem informasi pariwisata berbasis website untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap potensi desa sugih waras kabupaten Ogan Ilir. Pengumpulan data di lapangan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi yang menjadi subjek pengabdian masarakat sugih waras. Hasilnya menunjukan bahwa meningkatkan kesadaran masyarakat Sugih waras, telah dilaksanakan walaupun kurang maksimal dikarenakan fasilitas internet yang kurang memadai untuk membuka link pada website.
Penerapan Situs Bisnis dan Sosial Media Marketing pada UKM Greenfarm Makassar dalam Mendukung Program MBKM Tsalis Kurniawan Husain; Farizah Dhaifina Amran
AKM Vol 2 No 2 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (334.091 KB) | DOI: 10.36908/akm.v2i2.353

Abstract

Greenfarm Makassar merupakan salah satu UKM yang terdampak Covid-19. Upaya yang dilakukan Greenfarm Makassar untuk tetap bertahan di masa pandemi Covid-19 yaitu mengubah bisnis model dari B to B (Business to Business) ke B to C (Business to Consumer) dengan menyasar segmen market rumahtangga. Strategi pemasaran yang dilakukan yaitu dengan mengaktifkan kembali sosial media Instagram. Permasalahan yang dihadapi oleh mitra adalah kurangnya traffic yang dihasilkan dari penggunaan instagram sebagai media promosi organik (tidak berbayar) sehingga berimplikasi pada rendahnya jumlah transaksi yang terjadi. Selain itu, mitra belum memiliki rencana aksi dalam hal manajemen order pada bisnis model B to C. Metode pelaksanaan kegiatan yaitu dengan pendataan, pembuatan, pelatihan penggunan situs bisnis dan iklan berbayar sosial media. Rangkaian kegiatan ini dilakukan selama 1 bulan (Desember 2021). Hasil kegiatan pengabdian ini adalah mitra telah memiliki situs bisnis berbasis e-commerce dengan alamat situs https://greenfarmmakassar.com yang membantu mitra dalam pengelolaan manajemen order online dari pelanggan. Selain itu, mitra juga telah mampu menjalankan iklan berbayar pada sosial media (Instagram ads) sehingga jumlah kunjungan dan pengikut akun Instagram bisnis mitra meningkat. Hal ini berdampak pada meningkatnya permintaan produk dan omzet penjualan mitra.
Sosialisasi Penggunaan Media Sosial (Youtube) Di SMP Negeri 3 Martapura Syahlan Mattiro; Cucu Widaty; Sigit Ruswinarsih; M. Renaldy
AKM Vol 3 No 1 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v3i1.308

Abstract

Media sosial saat ini dapat memepengaruhi aspek kehidupan, salah satu platform media yang populer yaitu Youtube yang mudah diakses termasuk usia remaja. Memasuki usia remaja awal rasa ingin tahu semakin besar dan Youtube manjadi platform untuk mencari informasi. Sebagaimana sebuah media didalam Youtube terdapat eksistensi objek idola yang di sebut youtuber untuk ditiru para remaja terkhusus siswa SMPN 3 Martapura yang rata-rata memasuki usia remaja awal, tentu saja rasa ingin tau dan akal mereka mulai berkembang serta Youtube menjadi Platform untuk menemukan informasi dan menirunya. Dari hal tersebut diatas , Pengabdian melalui Sosialisasi kepada mereka ini dilaksanakan dengan tujuan : Mengetahui komunikasi dari imitasi pada Youtuber dalam interaksi sosial yang terjadi pada siswa SMPN 3 Martapura. Metode yang digunakan dalam Pengabdian ini adalah Sosialisasi tentang ber-Media Sosial yang diharapkan siswa-siswa tersebut dapat menggunakan secara bijak dan metode diskusi berupa tanya jawab denganmaksud untuk memeahami pengetahuan mereka tentang Media Sosial khususnya Youtube. Hasil Pengabdian ini menunjukkan bahwa dalam interkasi sosial mereka dilingkungan sekolah mengalami Copying behavior dilihat dari dua (2) bentuk komunikasi. Pertama: verbal berupa kata-kata baik dari mulut maupun berbentuk tulisan secara primer (langsung) atau skunder (daring). Kedua Non-verbal yaitu berupa simbol yang dapat mengambarkan hal milik para Youtuber yaitu berupa bisa aksesoris fisik, digital atau juga gestur tambahan yang dilihat pada bentuk bentuk interaksi sosial siswa. Berdasarkan hal tersebut disarankan secara umum imitasi memiliki dampak positif dan negatif. Pihak masyarakatlah yang menentukan apa yang diimitasi bisa sesuai, diterima apa tidak. Lebih lanjut imitasi pada remaja implementasinya secara akdemik bisa menjadi bagian proses belajar mengajar atau secara individu menjadi pondasi dalam pergaulan.
MANFAAT PENGELOLAAN PRODUK SIMPANAN PELAJAR PADA KSPPS BMT BINA UMMAT DESA CINTA MANIS BARU KECAMATAN AIR KUMBANG Muharir Muharir
AKM Vol 3 No 1 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v3i1.424

Abstract

Saat ini sudah terdapat berbagai jenis instrumen keuangan yang dapat dimanfaatkan untuk persiapan dana pendidikan anak, mulai dari dari tabungan pendidikan, asuransi pendidikan, dan instrumen pasar modal seperti saham, obligasi, dan reksadana. Kepemilikan satu atau beberapa instrumen tersebut diharapkan mampu mengurangi kesulitan keuangan yang sering dihadapi orang tua untuk memenuhi kebutuhan dana pendidikan anak terutama saat memasuki tahun ajaran baruDi Kecamatan Air kumbang tepatnya di Kabupaten Banyuasin terdapat Koprasi yang berbasis syariah dalm pengelolaannya di koprasi tersebut juga terdapat adanya produk tabungan yang mengelola tabungan pendidikan anak sekolah atau kita sebut dengan SIMPEL ( Simpanan Pelajar ) menurut informasi dari masyarkat di sekitar koprasi syariah atau kita kenal dengan koprasi BMT Bina Ummat sudah cukup lama mengelola simpanan pelajar tersebut dan manfaatnya banyak dirasakan oleh msyarkat sekitar namun manfaat tersebut diraskan tidak berlangsung lama karena pada saat RAT ( Rapat Anggota Tahunan ) tahun buku 2020 telah ditemukan data dari tabungan anggota simpanan pelajar hanya sebesar Rp 1.910.000 tentunya anggka ini tidak sesuai jika di bandingkan jumlah sekolah dari seluruh tingkatan jenjang pendidikan yang ada di wilayah kecamat air kumbang, oleh sebab itu perlu adanya pengelolaan dan manajemen yang baik dalam mengelola produk SIMPEL ini pasalnya jika produk tabungan ini dikelola dengan baik maka akan meningkatkan nilai asset likuid dari keuangan KSPPS Bina Ummat itu sendiri, dan tentunya tidak menutup kemungkinan BMT Bina Ummat akan mampu berkembang untuk ketingkat koprasi yang berbasis serba usaha atau KSU
Edukasi Literasi Baca Al-Qur’an Terhadap Warga Binaan Lapas Kelas II B Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal Suadi Suadi
AKM Vol 3 No 1 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v3i1.427

Abstract

Literacy on reading Al-Qur’an means individual’s ability to read well, to understand the meaning, to understand a myriad of virtues, to notice positive effect and be conscious on consequence from reading Al-Qur’an. Al-Qur’an becomes the holy and guiding book for muslims. The virtue of reading Al-Qur’an is not restrictedly on getting bounty, but it also affects to change an individual’s character positively. Reading Al-Qur’an is important for prison inmates at Lapas Class II B Panyabungan, Mandailing Natal, Sumatera Utara. The problem to be solved in this community service is how the virtue of reading Al—Qur’an can improve character, increase good awareness, relieve soul and change mindset positively on prison inmates at Lapas Class II B Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal. This program was conducted by using lecturing or sharing talk method and it was strengthened by question-answer session. The expected result is that prison inmates at Lapas Kelas II B Panyabungan can maximize time positively to read Al-Qur’an with the goal to be a better person.
Meningkatkan Pemahaman Literasi Finansial Pada Siswa SMK Muhammadiyah 1 Kota Palembang Havis Aravik; Ahmad Tohir
AKM Vol 3 No 1 (2022): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v3i1.429

Abstract

Artikel ini membahas meningkatkan pemahaan literasi finansial pada Siswa SMK Muhammadiyah 1 Kota Palembang. Hal ini dilakukan karena literasi finansial sangat penting dipahami dan diaplikasikan dalam kehidupan, menjadi salah satu dari enam dasar literasi. Tujuannya agar setiap siswa SMK Muhammadiyah 1 Kota Palembang memiliki pemahaman tentang literasi finansial yang dapat digunakan tidak hanya saat ini, melainkan setelah mereka bekerja bahkan berumah tangga. Metode yang dipakai adalah sosialisasi dengan cara pemberian motivasi dengan ceramah dan diskusi dalam bentuk sesi tanya jawab. Hasilnya memperlihatkan bahwa literasi finansial masih menjadi pengetahuan baru bagi sebagian siswa. Padahal literasi keuangan sangat memengaruhi perilaku keuangan yang positif dan pengelolaan keuangan itu sendiri. Dengan mengikuti kegiatan ini, mereka berharap akan mampu meningkatkan literasi finansial, dan berimbas pada pengelolaan keuangan secara baik dan terhindar dari berbagai tindak kejahatan keuangan.

Page 4 of 27 | Total Record : 264