cover
Contact Name
Deni Rahman Marpaung
Contact Email
kesehatandanolahraga@gmail.com
Phone
+6281375760192
Journal Mail Official
kesehatandanolahraga@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Medan Jl. Willem Iskandar / Pasar V, Medan, Sumatera Utara – Indonesia Kode Pos 20221
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Kesehatan dan Olahraga
ISSN : 25974165     EISSN : 25990128     DOI : -
Core Subject : Health,
Tulisan yang dimuat dalam jurnal Kesehatan dan Olahraga hanya berkaitan dengan ilmu kesehatan olahraga, tidak memuat tulisan yang berkaitan dengan pendidikan olahraga
Articles 131 Documents
PENGEMBANGAN VARIASI LATIHAN TUNGKAI PADA SISWA TUNAGRAHITA DI SLB-E NEGERI PEMBINA Naibaho, Willy Perdinand; Simatupang, Nurhayati; Risfandi, Marsal; Sihombing, Syaifullah Derita; Zulaini, Zulaini
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 9 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v9i2.61901

Abstract

Tunagrahita mengalami keterhambatan dalam merespon rangsangan yang diberikan seperti meniru gerakan, sulit memusatkan pikiran atau tidak fokus, sehingga anak tunagrahita tersebut tidak dapat melakukan gerakan dengan baik dan benar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan variasi latihan tungkai untuk anak tunagrahita di SLB-E Negeri Pembina. Jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 10 anak tunagrahita yang berjenis klamin laki laki dan sedang menjalankan studidi bangku SMA. Pertemuan dalam uji coba ini yaitu sebanyak 6 kali pertemuan. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini maka dilakukan uji coba produk sebanyak 2 kali. Dimana uji coba pertama menentukan kecocokan dan keamaanan alat untuk anak tunagrahita. Dalam pengujian 2 bertujuan untuk memastikan alat tersebut aman untuk digunakan kedepannya. Tehnik analisa data yang dilakukan dalam penelitian ini merupakan teknik analisa kuantitatif yang bersifat penilaian menggunakan angka. Persentase ditunjukkan dengan memperoleh 91,7% dari ahli materi 1, 93,3% dari ahli materi 2, serta 91,67 dari guru bidang studi olahraga yang membidangi. Berdasarkan hasil uji coba hipotesis dan pembahasan hasil penelitian, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa variasi latihan tungkai layak diberikan untuk anak tunagrahita di SLB-E Negeri Pembina.
PENGARUH PERMAINAN LOMPAT TALI SKIPPING TERHADAP GERAK DASAR LOMPAT PADA SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH 06 MEDAN Ummah, Kuntum Khoiroh; Verawati, Indah; Simatupang, Nurhayati; Samosir, Agus Salim; Ratno, Puji
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 9 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v9i2.61981

Abstract

Penelitian pada kelas V SD Muhammadiyah 06 Medan dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil kemampuan lompat pada siswa. Hal ini terlihat dari kemampuan melompat siswa yang belum mencapai kriteria baik anak usia 10-11 tahun. Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Permainan Lompat Tali Skipping Terhadap Gerak Dasar Lompat Pada Siswa Kelas V SD Muhammadiyah 06 Medan Tahun 2024. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan Pretest-Posttest Control Group Design. Latihan diberikan selama 5 minggu (18 kali pertemuan). Sampel penelitian terdiri 25 siswa kelas V SD Muhammadiyah 06 Medan. Jumlah populasi dalam penelitian ini berjumlah 25 siswa dengan teknik pengambilan total sampling, yang kemudian sampel dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu 12 orang kelompok eksperimen yang diberi perlakuan latihan permainan lompat tali skipping serta 13 orang kelompok kontrol tidak diberikan perlakuan. Teknik analisa data pada penelitian ini menggunakan uji paired samples test (berpasangan). Hasil uji-t berpasangan didapatkan ada peningkatan keterampilan gerak dasar lompat setelah diberikan perlakuan permainan lompat tali skipping pada kelompok eksperimen. Hasil uji-t berpasangan gerak dasar lompat kelompok eksperimen nilai signifikan < α (0,05) yaitu 0,00 < 0,05. maka Ho ditolak, Ha diterima (signifikan). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada Pengaruh Permainan Lompat Tali Skipping Terhadap Gerak Dasar Lompat Pada Siswa Kelas V SD Muhammdiyah 06 Medan Tahun 2024.
PENGARUH LATIHAN CIRCUIT BODYWEIGHT TERHADAP PENURUNAN BERAT BADAN MAHASISWA OVERWEIGHT IKOR ANGKATAN 2022 UNIVERSITAS NEGERI MEDAN Sitanggang, Rapael; Hasibuan, Rosmaini; Harahap, Novita Sari; Ginting , Alin Anggreni; Ratno, Puji
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 9 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v9i2.65416

Abstract

Kurangnya aktifitas fisik dan pola makan yang tidak baik menyebabkan berat badan berlebih pada mahasiswa yang dapat mempengaruhi tingkat kepercayaan diri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan circuit bodyweight terhadap penurunan berat badan mahasiswa overweight IKOR angkatan 2022 Universitas Negeri Medan. Penelitian ini dilaksanakan di Lapangan Serbaguna Universitas Negeri Medan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan One Group Pretest-Posttest, dengan teknik pengumpulan data menggunakan pengukuran tinggi dan berat badan. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Medan Angkatan 2022 yang berjumlah 13 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Penelitian dilaksanakan selama 6 minggu dengan setiap minggu dilaksanakan 3 kali pertemuan. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t. Data yang di analisis adalah data pre-test dan post-test. Hasil uji normalitas diperoleh data pre-test Lhitung = 0,210 dan data post-test Lhitung = 0,232 dan diperoleh nilai Ltabel = 0,234 dengan n= 13, maka Lhitung < Ltabel sehingga dapat disimpulkan data berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas diperoleh data varians pre-test = 11,859 dan data varians post-test = 11,414 diperoleh Fhitung = 1,039 dan Ftabel = 2,678 dengan dk1 =12 dan dk2 =12 , maka Fhitung < Ftabel dapat disimpulkan bahwa data adalah homogen. Hasil pengujian hipotesis diperoleh thitung = 9,192 dan ttabel = 2,179, maka thitung > ttabel sehingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan pada latihan circuit bodyweight terhadap penurunan berat badan mahasiswa overweight IKOR angkatan 2022 Universitas Negeri Medan.
PENGARUH VARIASI LATIHAN SHOOTING TERHADAP HASIL SHOOTING SEPAKBOLA SSB MITRA PRESTASI USIA 12-14 TAHUN 2024 Azmardin; Wiyaka, Ibrahim
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 9 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v9i2.65569

Abstract

Sepakbola merupakan olahraga yang paling populer dan digemari di Indonesia. Namun, prestasi pemain usia dini dalam aspek keterampilan teknik, khususnya shooting, masih tergolong rendah. Shooting merupakan salah satu keterampilan dasar yang sangat menentukan hasil akhir pertandingan karena berhubungan langsung dengan pencetakan gol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi latihan shooting terhadap hasil shooting pada atlet usia 12–14 tahun di SSB Mitra Prestasi. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan desain one-group pretest-posttest. Sampel berjumlah 12 atlet yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Variasi latihan shooting terdiri dari lima bentuk, yaitu instep drive, full volley, shooting 1 vs 1, team sniper, dan turn and shoot. Selama enam minggu, atlet mengikuti latihan tiga kali seminggu. Hasil analisis menggunakan paired sample t-test menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan dari variasi latihan terhadap peningkatan hasil shooting, baik pada pertemuan 1–9, 10–18, maupun keseluruhan (1–18), dengan nilai signifikansi < 0,05. Simpulan dari penelitian ini adalah variasi latihan shooting dapat secara efektif meningkatkan kemampuan shooting atlet usia dini. Temuan ini memberikan kontribusi penting bagi pelatih dan pembina olahraga usia muda dalam menyusun program latihan yang lebih menarik, terarah, dan berdampak positif terhadap peningkatan keterampilan teknis.
TINGKAT PENGETAHUAN DAN TINDAKAN RECOVERY PADA ATLET ATLETIK SUMATERA UTARA PELATDA PON XX/PAPUA br tarigan, Febilorentina
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.33934

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan tindakan  recovery  pada Atlet Atletik Sumatera Utara Pelatda PON XX/Papua.  Metode penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menyebarkan angket ke responden . Penelitian deskriptif kuantitatif adalah penelitian yang menggunakan angket mengenai keadaan sekarang ini, mengenai subjek yang sedang kita teliti. Peneliti menggunakan kuesioner atau angket dalam menggumpulkan data yang dalamnya terdapat seperangkat daftar pertanyaan yang telah disusun sebelumnya. Pengumpulan data dilakukan  dengan menggunakan alat ukur berupa lembar kuesioner berskala Guttman, data yang diproleh berupa data interval atau rasio dikotomi (dua alternative) yaitu œYa dan œTidak pada angket tindakan recovery dan œBenar dan œSalah untuk angkat tingkat pengetahuan sehingga dengan demikian peneliti berharap mendapatkan jawaban yang tegas terhadap permasalahan yang akan diteliti. Angket dalam penelitian ini akan diisi oleh 16 sampel penelitian yang terdiri dari 10 orang putra dan 6 orang putri. Dengan kriteria; 1) Atlet Lari gawang 1 orang putra dan 1 orang putri, 2) Atlet Lari marathon 2 orang putra, 3) Atlet Lari 10.000M 1 orang putra, 4) Atlet lari jarak menengah 1 orang putri , 5) Atlet lari 800M dan 1500M 2 orang putri, 6) Atlet lompat jauh 1 orang putra, 7) Atlet tolak peluru 1 orang putra, 8) Atlet Lempar lembing 2 orang putrid an 1 orang putra, 9) Atlet lontar martil 1 orang putra, 10) Atlet lempar cakram 1 orang putra, 11) Atlet jalan cepat 1 orang putra. Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan hasil data yang telah dianalisis sebanyak 25,0% termasuk dalam kategori sedang untuk tingkat pengetahuan recovery dan 75,0 % termasuk dalam kategori baik untuk tingkat pengetahuan recovery. Sedangkan untuk tingkat tindakan recovery 12,5% masuk dalam kategori kurang, 6,3% masuk dalam kategori sedang dan 81,3 % masuk dalam kategori baik. 
PENGARUH PERMAINAN TRADISIONAL PECAH PIRING DAN BOLA KASTI TERHADAP KEMAMPUAN DASAR GERAK MANIPULATIF PADA SISWA KELAS III UPTD SDN 02 KAMPUNG LALANG KABUPATEN BATU BARA Tika, Mus
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.34243

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan Permainan Tradisional Pecah Piring Dan Bola Kasti Terhadap Kemampuan Dasar Gerak Manipulatif Pada Siswa Kelas III UPTD SDN 02 Kampung Lalang Kabupaten Batu Bara.Penelitian dilakukan di UPTD SDN 02 Kampung Lalang Kabupaten Batu Bara Tahun Ajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan desain eksperiment control group design. Sampel Penelitian adalah Siswa Kelas III UPTD SDN 02 Kampung Lalang Kabupaten Batu Bara sebanyak 30 orang, dibagi menjadi 2 kelompok. Kelompok 1: diberi latihan permainan pecah piring dan bola kasti, kelompok 2: tidak diberi latihan permainan pecah piring dan bola kasti. Permainan Tradisional pecah piring dan bola kasti dilakukan dengan program latihan, frekuensi 3 kali seminggu, selama 6 minggu. Test Gerak Dssar Manipulatif dilakukan di awal sebelum diberi perlakuan dan diakhir setelah diberi perlakuan. Teknik analisa data pada penelitian ini menggunakan uji- t.Hasil ststistik uji-t berpasangan dijumpai ada peningkatan Gerak Dasar Manipulatif (Memukul, Menangkap, Dan Melempar) setelah diberikan latihan permainan Tradisional pecah piring dan bola kasti. Berdasarkan hasil perhitungan yang dilakukan, Uji t antara post test dengan post test kelompok eksperimen dan kontrol maka diperoleh hasil perhitungan sebesar (thitung) 2,034 selanjutnya harga tersebut dibandingkan dengan harga ttabel dengan dk = n1+n22 kriteria pengujian adalah: terima Ha jika thitung> ttabel, dimana ttabel didapat dari daftar distribusi t dengan dk = n1+n22. Dari daftar tabel diperoleh bahwa ttabel = 1,70. dengan demikian thitung> ttabel (2,034> 1,70) dengan demikian Ho = ditolak dan Ha = diterima yang menyatakan Ada Pengaruh Permainan Tradisional Pecah Piring dan Bola Kasti Terhadap Peningkatan Dasar Gerak Manipulatif Pada Siswa Kelas III UPTD SDN 02 Kabupaten Batu Bara.Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dari analisis data, maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh latihan permainan Tradisional pecah piring dan bola kasti terhadap peningkatan kemampuan Gerak Dasar Manipulatif pada siswa kelas III UPTD SDN 02 Kampung Lalang Kabupaten Batu Bara
KECERDASAN EMOSIONAL SEBAGAI MEDIASI PENGARUH DUKUNGAN SOSIAL DAN PELATIHAN TERHADAP PRESTASI ATLET JEMBER MARCHING BAND (JMB) Chrissanti, Agnes Maria Cilvi; Cahyono, Dwi; Sanosra, Abadi
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.59583

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dukungan sosial dan pelatihan terhadap prestasi atlet Jember Marching Band dengan kecerdasan emosional sebagai variabel mediasi. Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya dukungan sosial dan pelatihan dalam pembinaan atlet, serta peran kecerdasan emosional dalam mencapai prestasi optimal. Metode yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kuantitatif dan asosiatif, dengan teknik analisis data menggunakan Partial Least Square (PLS) melalui aplikasi WarpPLS 7.0. Sampel penelitian ini adalah 122 atlet Jember Marching Band. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dukungan sosial dan pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi atlet, dengan kecerdasan emosional sebagai variabel mediasi yang signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pentingnya peran pelatih dalam mengembangkan kecerdasan emosional atlet, serta perlunya dukungan sosial yang kuat dari keluarga, rekan tim, dan lingkungan latihan untuk meningkatkan prestasi atlet secara keseluruhan.Kata kunci: Dukungan Sosial, Pelatihan, Kecerdasan Emosional, Prestasi Atlet, Jember Marching Band
PENGARUH LATIHAN SMALL SIDED GAME TERHADAP PENINGKATAN VO2MAX SISWA SEPAKBOLA USIA 8-12 TAHUN SEKOLAH SEPAK BOLA HIZBUL WATHAN PONOROGO Putra, Eka Nur Alfahrozi; Susanto, Lukas; Mandalawati, Titin Kuntum; Firdana, Diaz Arsyi
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.62594

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh latihan small sided game terhadap peningkatan VO2max siswa Sekolah Sepak Bola Hizbul Wathan Ponorogo usia 8-12 tahun. Penelitian menggunakan metode eksperimen dengan desain One Group Pre test Post test Design yaitu suatu bentuk desain yang diawali dengan pre test sebelum diberikan perlakuan sehingga hasil perlakuan dapat diketahui lebih akurat karena dapat membandingkan keadaan sebelum diberi perlakuan dan setelah diberi perlakuan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Jumlah sampel terdiri 28 siswa sepakbola usia 8-12 tahun. Perlakuan dilakukan selama 16 kali atau 1,5 bulan dengan pertemuan 3 kali dalam seminggu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes VO2max dengan menggunakan Pacer test. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji prasyarat dengan uji normalitas dan uji homogenitas, serta uji hipotesis dengan uji-t. Hasil Penelitian ini adalah terdapat pengaruh pada program Latihan small sided game terhadap peningkatan VO2max siswa Sekolah Sepak Bola Hizbul Wathan Ponorogo usia 8-12 tahun Ponorogo yang dibuktikan pada hasil tes perbedaan rata-rata sebesar 2,675 lebih banyak setelah diberikan program latihan. Besarnya persentase peningkatan VO2max siswa Sekolah Sepak Bola Hizbul Wathan Ponorogo usia 8-12 tahun meningkat sebesar 8,1 % setelah diberikan treatment dengan program latihan small sided game. Begitupun thitung sebesar 8,408 > 2,048 (ttabel) dan diperoleh nilai p < 0,001, hal ini memperlihatkan bahwa uji ini sangat signifikan. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pada program latihan small sided game terhadap peningkatan VO2max siswa Sekolah Sepak Bola Hizbul Wathan Ponorogo usia 8-12 tahun.
PRESEPSI KOMUNITAS E-SPORTS DIVISI MOBILE LEGENDS TERHADAP KARIR DI KABUPATEN MAGETAN Aziz, Hamdan Maskur; Susanto, Lukas; Mandalawati, Titin Kuntum; Anwar, Wahid Syaiful
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.62596

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi komunitas E-sports divisi Mobile Legends terhadap peluang karir di Kabupaten Magetan. Menggunakan metode triangulasi yang mencakup observasi, angket, dan dokumentasi, penelitian ini menganalisis minat, antusiasme, dan pemahaman komunitas terhadap E-sports serta dukungan fasilitas yang tersedia. Hasil observasi menunjukkan minat dan antusiasme tinggi terhadap E-sports, namun keterlibatan rutin dan frekuensi latihan harian masih perlu ditingkatkan. Angket menunjukkan bahwa 93,3% responden menganggap E-sports sebagai cabang olahraga yang sah dan ada perkembangan signifikan dalam divisi Mobile Legends. Dukungan fasilitas dan infrastruktur memadai dengan 66,67% responden menyetujui hal ini. Meskipun komunitas optimis terhadap peluang karir, ada kesadaran akan dampak negatif dari keterlibatan intens, seperti kurang tidur dan kurang bersosialisasi. Data juga menunjukkan bahwa minat terhadap profesi non-pemain masih rendah, dengan mayoritas melihat E-sports sebagai pekerjaan sampingan. Kesimpulan penelitian ini menyoroti potensi besar komunitas E-sports di Kabupaten Magetan, namun ada kebutuhan untuk meningkatkan keterlibatan rutin anggota, mendiversifikasi karir, dan mengelola dampak negatif. Dukungan dari pemerintah dan sponsor sangat penting untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan komunitas ini dalam industri E-sports.
Profil Keterampilan Teknik Dasar Permainan Bola Basket Peserta Ekstrakurikuler Bola Basket SMP Negeri 1 Kota Batu Afiyah, Maulidina
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol. 8 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/ko.v8i2.63395

Abstract

Keterampilan teknik dasar bola basket merupakan komponen dasar yang penting untuk dikuasai oleh setiap pemain bola basket. Oleh karena itu dilakukan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji keterampilan dasar bola basket peserta ekstrakurikuler bola basket SMPN 1 Kota Batu, yang nantinya dapat digunakan sebagai bahan evaluasi pelatih. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan rancangan survei. Subjek penelitian ini berjumlah 24 peserta ekstrakurikuler yang terdiri dari 12 putra dan 12 putri. Berdasarkan hasil dan pembahasan diperoleh hasil keterampilan dasar bola basket peserta ekstrakurikuler bola basket Putra SMPN 1 Kota Batu dalam kategori cukup ke atas (75%) dan untuk peserta ekstrakurikuler basket Putri tergolong kategori cukup ke atas (66,66%). Berdasarkan hasil dan pembahasan yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa keterampilan teknik dasar bola basket peserta ekstrakurikuler bola basket SMP Negeri 1 Kota Batu termasuk ke dalam kategori cukup ke atas.