cover
Contact Name
Ema Pristi Yunita
Contact Email
emapristi@ub.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jtridharma@ub.ac.id
Editorial Address
Kantor Pusat Studi Smart Molecules of Natural Genetics Resources (SMONAGENES): Gedung MIPA Lantai 2, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Brawijaya Jl. Veteran Malang, Jawa Timur Indonesia – 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Tri Dharma Mandiri: Diseminasi dan Hilirisasi Riset Kepada Masyarakat (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Published by Universitas Brawijaya
Fokus jurnal ini adalah pemberdayaan masyarakat, teknologi tepat guna, serta hasil riset berbagai bidang ilmu yang siap didiseminasikan dan dihilirisasikan untuk mendidik dan langsung diterapkan kepada masyarakat luas.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 2 (2023)" : 7 Documents clear
Pelatihan Entrepreneurship Foot Salt Herbal Sebagai Peningkatan Imunitas Terhadap Covid-19 Surbakti, Chemayanti
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.63

Abstract

Paradigma kesehatan di Indonesia lebih menitikberatkan pada pengobatan (kuratif) sehingga menyebabkan pola pikir yang berkembang di masyarakat adalah bagaimana cara mengobati apabila terkena penyakit. Oleh karena itu, diperlukan sebuah paradigma baru yang biasa dikenal dengan paradigma sehat yakni paradigma kesehatan yang mengutamakan upaya promotif dan preventif tanpa mengabaikan kuratif dan rehabilitatif. Upaya dalam meningkatkan imunitas tubuh pada masa pandemi akibat Covid-19 menggunakan garam kaki herbal merupakan salah satu tindakan preventif. Hal ini disebabkan karena garam bukan hanya pemberi rasa pada makanan, akan tetapi garam juga dapat digunakan untuk terapi memulihkan kondisi tubuh dan bermanfaat untuk kesehatan. Namun, virus ini tidak hanya berdampak pada kesehatan masyarakat Indonesia tetapi juga terhadap perekonomian Indonesia. Dilihat dari tingkat pendidikan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Sekolah Menengah Atas (SMA) sebesar 9,09% yang masih dikategorikan cukup tinggi. Pembuatan garam herbal sangat mudah dan peralatan yang digunakan juga sederhana sehingga dapat berpeluang untuk membuka lapangan kerja dengan berwirausaha. Tujuan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan di SMA Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Sidorame adalah memberikan pelatihan dalam mengelola produk garam kaki herbal untuk berwirausaha menciptakan lapangan kerja, memberikan pemahaman tentang Kesehatan, dan upaya-upaya pencegahan yang dapat dilakukan untuk menghadapi pandemi Covid-19. Metode pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dengan metode modifikasi Community Based Interactive Approach. Kegiatan ini dibagi menjadi tiga tahapan yaitu pre-pelaksanaan, pelaksanaan, monitor, dan evaluasi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat di SMA HKBP Sidorame ini dapat meningkatkan pengetahuan peserta sebesar 85,15% setelah diberikannya materi dan demo langsung terhadap pembuatan foot salt herbal serta strategi pemasarannya.
Edukasi dan Pelatihan Orang Awam Tentang Mitigasi Bencana Kebakaran Gedung Abdullah, Taufiq
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.73

Abstract

Kebakaran merupakan kerusakan lingkungan yang dapat memengaruhi kehidupan masyarakat. Perubahan iklim di masa depan akan meningkatkan kondisi kekeringan dengan cuaca yang sangat panas dan kering sehingga meningkatkan kejadian kebakaran yang lebih luas. Kota Malang merupakan salah satu kota di Jawa Timur, Indonesia yang berpotensi mengalami bencana termasuk kebakaran. Sosialisasi dan edukasi berupa teori dan pengetahuan terkait potensi bencana dan bahaya yang ditimbulkan sebagai akibat efek samping dari suatu bencana harus diberikan. Pemahaman edukasi ini juga harus diikuti dengan kegiatan praktik berupa simulasi di lapangan diharapkan dapat dilakukan secara periodik. Metode kegiatan dilakukan melalui penyuluhan tentang teknik penanganan dan alat pemadam kebakaran serta tentang efek bahaya kebakaran terhadap manusia. Peserta diberikan kuesioner pre- dan post-test yang terdiri atas 25 pertanyaan untuk menilai dan mengetahui tingkat pemahamannya. Hasil rata-rata nilai pre-test sebesar 55,68 dan nilai post-test sebesar 64,96. Kuesioner kepuasan terhadap kegiatan termasuk kategori baik sekali. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah edukasi dan simulasi sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai mitigasi kebakaran pada kelompok sasaran.
Pengenalan Motif Batik Histologi Melalui Kolaborasi Dosen Kedokteran dan Komunitas Pengrajin Batik Sebagai Upaya Peningkatan Khazanah Budaya Indonesia Rahayu, Indriati Dwi; Cahayani, Wike Astrid; Khrismawan, Beleven
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.52

Abstract

Sejak tahun 2009, batik Indonesia telah ditetapkan sebagai salah satu unsur kekayaan warisan kebudayaan dunia oleh UNESCO. Batik merupakan produk implementasi budaya yang sarat makna dan simbol tertentu, yang dituangkan dalam berbagai ragam motif. Inspirasi motif batik dapat digali dari berbagai sumber, salah satunya dari ilmu histologi yang mempelajari jaringan tubuh dari aspek tinjauan mikroskopis. Batik dengan motif histologi mulai populer di kalangan akademisi kedokteran, namun belum cukup dikenal oleh masyarakat Indonesia, khususnya komunitas pengrajin batik. Sejumlah pengrajin batik sejauh ini hanya sebagai pihak penerima pesanan tanpa memahami latar belakang di balik desain motif batik yang dikerjakan. Fakta ini cukup disayangkan karena desain batik umumnya memuat filosofi, tujuan, dan harapan tertentu. Hal ini menjadi alasan perlunya pengrajin batik memperoleh asupan wawasan (sosialisasi) tentang batik histologi. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dalam empat tahap yaitu sosialisasi materi batik histologi secara daring, kolaborasi ide desain batik histologi antara peserta (dosen kedokteran dan pengrajin batik), kompetisi desain batik histologi terbaik, dan pendampingan sertifikasi hak cipta bagi pemenang kompetisi. Sebelum kegiatan sosialisasi, peserta diberikan pre-test dan setelahnya dilakukan post-test. Hal ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan dasar seputar motif batik secara umum. Kegiatan ini telah berhasil melibatkan dosen kedokteran yang memiliki dasar keilmuan terkait struktur tubuh manusia untuk bekerja sama dengan peserta yang berasal dari komunitas pengrajin batik. Oleh karena itu, kegiatan ini diharapkan dapat semakin meningkatkan popularitas batik histologi di masyarakat serta berpotensi melahirkan berbagai desain batik histologi baru dan menarik. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan diversifikasi motif batik dan meningkatkan daya saingnya di dunia.
Optimalisasi Produk Olahan dan Strategi Pemasaran Ikan Lele di Kawasan Wisata Edukasi Kampung Lele, Desa Tales, Kecamatan Ngadiluwih, Kediri Rahmawati, Irma Sarita
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.83

Abstract

Kawasan wisata edukasi kampung lele yang terletak di Desa Tales, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur merupakan salah satu usaha yang memiliki potensi besar khususnya dalam budidaya ikan lele. Untuk meningkatkan nilai ekonominya, ikan lele dapat dibuat menjadi produk olahan sehingga memiliki harga jual yang lebih tinggi dibandingkan dengan ikan mentah. Perlu dilakukan optimalisasi pada diversifikasi produk olahan ikan lele seperti abon, nugget, dan kerupuk. Selain itu, strategi pemasaran juga perlu dikembangkan untuk meningkatkan kunjungan masyarakat ke kampung lele ini. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mendampingi mitra pengabdian kepada masyarakat dalam pengolahan produk ikan lele serta pemahaman strategi pemasaran yang baik dan terstruktur. Metode pelatihan yang digunakan adalah ceramah, diskusi, dan demonstrasi alat. Evaluasi kegiatan dilakukan dengan pre-test dan post-test serta penilaian kepuasan peserta terhadap pelatihan. Hasil yang diperoleh adalah terdapat peningkatan pengetahuan peserta sebesar 4,20% dan respons positif terhadap pelaksanaan pelatihan sehingga mampu bermanfaat bagi mitra pengabdian. Dapat disimpulkan bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat mampu meningkatkan keberdayaan mitra terutama dalam pengetahuan dan keterampilan mengenai strategi pemasaran dan diversifikasi pangan olahan.
Edukasi Pencegahan dan Skrining Osteoporosis Melalui Strategi Peer Coaching Kader Kesehatan Posyandu Lansia Achmad, Anisyah; Winarsih, Sri; Huwae, Thomas Erwin C.J
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.93

Abstract

Osteoporosis adalah kerapuhan tulang yang disebabkan oleh penurunan kandungan matriks tulang karena rendahnya asupan kalsium dan vitamin D. Osteoporosis disebabkan oleh multifaktorial seperti jenis kelamin, umur, Indeks Massa Tubuh (IMT), menopause, nutrisi, dan olahraga. Kondisi osteoporosis dapat menyebabkan penurunan kualitas hidup. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan deteksi dini kejadian osteoporosis serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa binaan Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya yaitu Desa Kendalpayak Kabupaten Malang. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dan konseling secara tatap muka menggunakan kuesioner, leaflet, dan poster. Skrining osteoporosis diukur menggunakan Quantitative Ultrasound Bone Densitometry (QUS). Hasil yang didapatkan yaitu sebanyak 94 orang perempuan dan 19 orang laki-laki. Usia 40-45 tahun sebanyak 12 orang, 46-60 tahun sebanyak 43 orang, dan sebanyak 54 orang berusia > 60 tahun. Kategori IMT kurang, normal, berlebih, dan obesitas berturut-turut adalah 4,4%; 45,1%; 30,1%; 20,4%. Status menopause ≤ 10 tahun sebanyak 21 orang, 10-20 tahun sebanyak 28 orang, sedangkan sebanyak 45 orang belum menopause. Hasil pendataan pola olahraga dari ringan, sedang, dan berat secara berturut-turut adalah 68,1%; 27,4%; 4,4%. Berdasarkan pemeriksaan QUS untuk kekuatan tulang menunjukkan hasil normal sebanyak 32 orang, osteopenia sebanyak 47 orang, dan osteoporosis sebanyak 7 orang. Selisih pengukuran kualitas hidup sebelum dan setelah edukasi menggunakan kuesioner EQ-5D menunjukkan terdapat peningkatan pada dimensi mobility (11,5%), self-care (0,8%), dan anxiety/depression (9,9%). Namun, terjadi penurunan pada dimensi usual activities (1,1%) dan pain/discomfort (1,09%). Kesimpulan kegiatan ini adalah edukasi dengan strategi peer coaching kader kesehatan posyandu lansia dapat meningkatkan kualitas hidup dalam aktivitas sehari-hari masyarakat Desa Kendalpayak Kabupaten Malang.
Diversifikasi Kemasan Minuman dan Produk Olahan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Produksi Kelompok Wanita Tani Desa Kotes, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar Ali, Dego Yusa; Estiasih, Teti; Astuti, Retno; Kusumawati, Andriani; Rayesa, Neza Fadia; Ahmadi, Kgs
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.106

Abstract

Tanaman Obat Keluarga (TOGA) adalah tanaman berkhasiat yang ditanam di lahan pekarangan yang dikelola oleh keluarga. Salah satu daerah penghasil TOGA di Indonesia khususnya di Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur adalah Desa Kotes, Kecamatan Gandusari. Peluang besar untuk mengembangkan makanan atau minuman olahan dari TOGA belum diimbangi dengan keterampilan dan pengetahuan tentang pengolahan TOGA menjadi produk olahan yang siap untuk dikonsumsi. Leather herbal dan minuman herbal dalam kemasan merupakan produk yang dihasilkan dari proses yang sederhana dan feasible diterapkan di Mitra Kelompok Wanita Tani (KWT) anggota BUMDes Manunggal Abadi. Proses produksi yang sederhana membuat produk ini diharapkan dapat diproduksi dalam skala rumah tangga. Tujuan dari program pengabdian kepada masyarakat ini antara lain diversifikasi produk olahan TOGA, peningkatan pengetahuan mitra tentang prinsip-prinsip sterilisasi dan pengemasan aseptis, dan dihasilkannya produk baru olahan TOGA oleh mitra. Metode yang digunakan adalah Participatory Action Research (RAP) dengan kegiatan yang dilakukan dalam program ini antara lain diskusi dengan mitra untuk rencana pengembangan produk, pelatihan produk leather herbal, pelatihan pengemasan minuman herbal TOGA dalam kemasan gelas plastik, dan pelatihan cara produksi pangan olahan yang baik. Dari hasil kegiatan, didapatkan bahwa KWT dapat mempraktikkan cara produksi leather herbal sampai dengan pengemasannya. Selain itu, KWT juga dapat memahami dan mempraktikkan cara pengemasan minuman herbal dalam kemasan gelas plastik sebagai variasi produk baru yang diproduksi oleh KWT.
Front Matter Jurnal TRI DHARMA MANDIRI Volume 3 Nomor 2 Yunita, S.Farm., M.Farm.Klin. (Scopus ID : 57213688462
TRI DHARMA MANDIRI: Dissemination and Downstreaming of Research to the Community (Journal of Community Engagement) Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : SMONAGENES Research Center, Univeritas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jtridharma.2023.003.02.0

Abstract

-

Page 1 of 1 | Total Record : 7