cover
Contact Name
-
Contact Email
jurnal.P4I@gmail.com
Phone
+6289681071805
Journal Mail Official
jurnal.P4I@gmail.com
Editorial Address
Lingkungan Handayanai, Kel. Leneng, Kec. Praya, Kab. Lombok Tengah
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru
ISSN : 28078837     EISSN : 28078667     DOI : https://doi.org/10.51878/teacher.v2i1
Core Subject : Education,
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru berisi tulisan/artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh para guru, dosen, pakar, ilmuwan, praktisi, dan pengkaji dalam smua disiplin ilmu yang berkaitan dengan karya tulis ilmiah yang dibuat oleh seorang pendidik dan lain lain.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 3 (2024)" : 5 Documents clear
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR GAMIFIKASI BERNUANSA ISLAMI DAN LINGKUNGAN PADA MATERI BANGUN DATAR TINGKAT SMP/MTs UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SARI, MINDA AYU RAHMA; FARIDA, FARIDA; PUTRA, RIZKI WAHYU YUNIAN; MAULIDIN, SYARIF
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/teacher.v4i3.4229

Abstract

Mathematics education at the junior high school (SMP/MTs) level still faces challenges, particularly in improving students' understanding of mathematical concepts, especially in the topic of flat shapes. Based on observations at MTs Bustanul ?Ulum, many students struggle to understand basic formulas and concepts, leading to low learning outcomes. To address this issue, this study aims to develop a gamification-based module with an Islamic and environmental nuance to increase student interest and understanding of flat shape material. This research uses the ADDIE model, which consists of five stages: Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation. The results show that the developed module is valid, engaging, and effective. Based on validation from experts in content, media, and religious aspects, as well as student trials, the module received scores indicating high appeal and was effective in enhancing the understanding of mathematical concepts, with an effect size of 0.51. Therefore, the use of this module can serve as an alternative solution to improve mathematics learning at the SMP/MTs level. This study also opens opportunities for further development in designing gamification-based teaching materials with a broader and more contextual approach, tailored to student needs. ABSTRAKPendidikan matematika di tingkat SMP/MTs masih menghadapi tantangan, khususnya dalam meningkatkan pemahaman konsep matematika pada materi bangun datar. Berdasarkan observasi di MTs Bustanul ?Ulum, banyak siswa mengalami kesulitan dalam memahami rumus dan konsep dasar matematika, yang berujung pada rendahnya hasil belajar. Untuk mengatasi hal ini, penelitian ini bertujuan mengembangkan modul gamifikasi bernuansa Islami dan lingkungan yang dapat meningkatkan minat dan pemahaman siswa terhadap materi bangun datar. Penelitian ini menggunakan model ADDIE yang terdiri dari lima tahap: analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul yang dikembangkan valid, menarik, dan efektif. Berdasarkan validasi dari ahli materi, media, dan agama, serta uji coba dengan siswa, modul ini mendapat skor yang menunjukkan kemenarikan yang sangat baik dan cukup efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep matematika, dengan nilai effect size 0,51. Oleh karena itu, penggunaan modul ini dapat menjadi solusi alternatif untuk meningkatkan pembelajaran matematika di tingkat SMP/MTs. Penelitian ini juga membuka peluang untuk pengembangan lebih lanjut dalam menyusun bahan ajar berbasis gamifikasi dengan pendekatan yang lebih luas dan kontekstual sesuai dengan kebutuhan siswa.
KONSEP PENDIDIKAN ISLAM DAN RELEVANSI SURAH AL-MUJADALAH AYAT 11 DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER PESERTA DIDIK HARYONO, BUDI; PRAMANA, ARDI; MUSLIHAH, SITI; SYAIFULAH, SYAIFULAH; MAULIDIN, SYARIF
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/teacher.v4i3.4230

Abstract

This study aims to examine the relevance of the character education values contained in Surah Al-Mujadalah, verse 11, within the context of Islamic education. The main focus of this research is to analyze how the teachings in this verse can be applied in the learning process to shape students' character in accordance with noble morals and knowledge. The method used is a qualitative analysis of tafsir to extract the meaning of the verse and link it with theories of character education in Islam. The findings suggest that values such as honoring, respecting, discipline, humility, and love for knowledge can serve as guidelines in the educational process. The application of these values is expected to enhance the quality of Islamic education, which emphasizes not only academic achievement but also the formation of character in alignment with the teachings of the Qur'an. The main conclusion of this study is that Islamic education should integrate character values into the curriculum to produce individuals who are not only intelligent but also morally upright. Future prospects include exploring the application of these values at various educational levels and their impact on students' character development. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengkaji relevansi nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam Surat Al-Mujadalah Ayat 11 dalam konteks pendidikan Islam. Fokus utama penelitian ini adalah menganalisis bagaimana ajaran dalam ayat tersebut dapat diterapkan dalam proses pembelajaran untuk membentuk karakter peserta didik yang berakhlak mulia dan berpengetahuan. Metode yang digunakan adalah analisis tafsir dengan pendekatan kualitatif untuk menggali makna ayat serta menghubungkannya dengan teori-teori pendidikan karakter dalam Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai-nilai seperti memuliakan, menghormati, disiplin, rendah hati, dan cinta ilmu pengetahuan dapat dijadikan pedoman dalam proses pembelajaran. Penerapan nilai-nilai ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan Islam yang tidak hanya menekankan pencapaian akademik, tetapi juga pembentukan karakter yang sejalan dengan ajaran Al-Qur'an. Simpulan utama dari penelitian ini adalah bahwa pendidikan Islam harus mampu mengintegrasikan nilai-nilai karakter dalam kurikulum, sehingga dapat mencetak individu yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki moral dan akhlak yang baik. Prospek pengembangan lebih lanjut adalah untuk mengeksplorasi penerapan nilai-nilai ini dalam berbagai tingkatan pendidikan serta dampaknya terhadap karakter peserta didik.
PENERAPAN PEMBELAJARAN ADAPTIF BERBASIS KECERDASAN BUATAN (AI) UNTUK MENINGKATKAN KINERJA SISWA DENGAN KEBUTUHAN KHUSUS DI KELAS INKLUSIF MAULIDIN, SYARIF
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/teacher.v4i3.4253

Abstract

This study aims to examine the effectiveness of AI-based adaptive learning in improving academic performance, engagement, and social interaction of students with special needs in inclusive classrooms. The background of this research is driven by the challenges in providing appropriate education for students with special needs, who often struggle to keep up with regular classroom instruction. The research used a quasi-experimental method with two groups: the experimental group using AI-based learning and the control group using conventional learning methods. Data were collected through academic tests, student engagement questionnaires, and classroom observations to evaluate the impact of AI-based learning on students with special needs. The results show that the implementation of AI-based learning significantly improved the academic scores of students with special needs, with enhanced engagement and social interaction compared to regular students. AI-based learning provides more suitable support for students' abilities and allows them to learn more effectively. The conclusion of this study is that AI-based learning has great potential to improve the quality of education for students with special needs and can be widely applied in inclusive education settings. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas pembelajaran adaptif berbasis kecerdasan buatan (AI) dalam meningkatkan kinerja akademik, keterlibatan, dan interaksi sosial siswa dengan kebutuhan khusus di kelas inklusif. Latar belakang penelitian ini didorong oleh tantangan dalam memberikan pendidikan yang sesuai bagi siswa dengan kebutuhan khusus, yang sering kali kesulitan mengikuti pembelajaran di kelas reguler. Metode yang digunakan adalah eksperimen kuasi dengan dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen yang menggunakan pembelajaran berbasis AI dan kelompok kontrol yang mengikuti pembelajaran konvensional. Data dikumpulkan melalui tes akademik, kuesioner keterlibatan siswa, dan observasi kelas untuk mengevaluasi dampak pembelajaran berbasis AI terhadap siswa dengan kebutuhan khusus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis AI meningkatkan skor akademik siswa dengan kebutuhan khusus secara signifikan, dengan peningkatan keterlibatan dan interaksi sosial yang lebih baik dibandingkan dengan siswa reguler. Pembelajaran berbasis AI memberikan dukungan yang lebih sesuai dengan kemampuan siswa dan memungkinkan mereka untuk belajar dengan cara yang lebih efektif. Simpulan dari penelitian ini adalah bahwa pembelajaran berbasis AI berpotensi besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan bagi siswa dengan kebutuhan khusus, serta dapat diterapkan lebih luas dalam konteks pendidikan inklusif.
PENGARUH REWARD DAN PERSEPSI PEKERJAAN TERHADAP KOMITMEN MENGAJAR GURU SUHARDI, MUHAMAD
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/teacher.v4i3.4254

Abstract

This research is made to determine (1) the influence between reward on perception of task teacher of state senior high school, (2) the influence between reward on organization commitment teacher of state senior high school, and (3) ) the influence between perception of task on organization commitment teacher of state senior high school. The research methodology that has been used was survey with path analysis technique in testing hypothesis. In this study, 96 teacher of state senior high school have been used as a sample by using simple random sampling techniques (simple random sampling). Based on the description of hypothesis test, the researches findings can be outlined as followed: (1) there is a positive direct effect of reward on perception of task; (2) there is a positive direct effect of reward on organization commitment; and (3) there is a positive direct effect of perception of task on organization commitment. The implication of this study is attempt of improving the organization commitment teacher of state senior high school that can be done through improve reward and perception of task. ABSTRAKPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui (1) pengaruh antara reward terhadap persepsi tugas guru SMA Negeri, (2) pengaruh antara reward terhadap komitmen organisasi guru SMA Negeri, dan (3) ) pengaruh antara persepsi tugas komitmen organisasi guru sekolah menengah atas negeri. Metodologi penelitian yang digunakan adalah survei dengan teknik analisis jalur dalam menguji hipotesis. Dalam penelitian ini, guru SMA Negeri yang berjumlah 96 orang dijadikan sampel dengan menggunakan teknik pengambilan sampel acak sederhana (simple random sampling). Berdasarkan uraian uji hipotesis, maka temuan penelitian dapat diuraikan sebagai berikut: (1) terdapat pengaruh langsung positif reward terhadap persepsi tugas; (2) terdapat pengaruh langsung positif reward terhadap komitmen organisasi; dan (3) terdapat pengaruh langsung positif persepsi tugas terhadap komitmen organisasi. Implikasi dari penelitian ini adalah upaya meningkatkan komitmen organisasi guru SMA Negeri yang dapat dilakukan melalui peningkatan penghargaan dan persepsi terhadap tugas.
STRATEGI PEMBELAJARAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN AKHLAKUL KARIMAH PESERTA DIDIK: STUDI DI SMP AL-KAMAL JAKARTA SALIM, MUHAMAD AGUS; ARKANUDIN, ARI; MAULIDIN, SYARIF
TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/teacher.v4i3.4300

Abstract

This study aims to analyze the teaching strategies of Islamic Religious Education (IRE) teachers in enhancing the moral character (akhlakul karimah) of students at SMP Al-Kamal Jakarta. The background of the issue is related to the crucial role of teachers as role models for students, given the impact of teachers' behavior on students' character development. The focus of this research is to identify various teaching methods applied by the teachers to instill noble values, as well as to understand the role of religious routines practiced at school. The research employs a qualitative approach, using data collection techniques through interviews, observation, and documentation. The findings show that at SMP Al-Kamal Jakarta, the teaching strategies implemented include not only lectures, discussions, and problem-solving but also religious routines such as communal prayers and Qur'an memorization. These routines have a positive impact on shaping students' moral character both at school and in their daily lives. The conclusion of this study emphasizes that strengthening students' moral character can be achieved through the integration of classroom teaching methods and consistent religious practices. The study also suggests the importance of collaboration between teachers, parents, and the community in shaping students' character. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pembelajaran guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan akhlakul karimah peserta didik di SMP Al-Kamal Jakarta. Latar belakang masalah berkaitan dengan pentingnya peran guru dalam menjadi teladan bagi siswa, mengingat pengaruh perilaku guru terhadap pembentukan karakter peserta didik. Fokus penelitian ini adalah mengidentifikasi berbagai metode pembelajaran yang diterapkan oleh guru dalam menanamkan akhlak mulia, serta memahami peran kebiasaan keagamaan yang dijalankan di sekolah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di SMP Al-Kamal Jakarta, strategi pembelajaran yang diterapkan tidak hanya melalui ceramah, diskusi, dan pemecahan masalah, tetapi juga melibatkan rutinitas kebiasaan keagamaan seperti sholat berjamaah dan penghafalan Al-Qur’an. Kebiasaan-kebiasaan ini memberikan dampak positif dalam membentuk akhlakul karimah peserta didik baik di sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari. Simpulan dari penelitian ini menegaskan bahwa penguatan akhlak peserta didik dapat terwujud melalui integrasi antara metode pembelajaran di kelas dan kebiasaan keagamaan yang dijalankan secara konsisten. Penelitian ini juga menyarankan pentingnya kerjasama antara guru, orang tua, dan masyarakat dalam membentuk karakter peserta didik.

Page 1 of 1 | Total Record : 5