cover
Contact Name
Sumantri
Contact Email
jurnalwanatani11@gmail.com
Phone
+6285261455244
Journal Mail Official
jurnalwanatani11@gmail.com
Editorial Address
Kompleks Perumahan Griya Lumandi
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Wanatani
ISSN : -     EISSN : 28087704     DOI : https://doi.org/9.jip/005
Core Subject : Agriculture,
Focus & Scope 1. Ilmu-ilmu pertanian 2. Ilmu dan Teknologi Tanaman 3. Pascapanen 4. Sosial ekonomi Pertanian 5. Ketatawilayahan
Articles 47 Documents
Pengaruh Motivasi dan Kemampuan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIV Unit Kebun Luwu 1 Afdeling V) Novia Elsitha Mowisu; Syamsuddin, Syamsuddin; Abdul Rais
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.307

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi dan kemampuan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIV Unit Kebun Luwu 1 Afdeling V. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIV Unit Kebun Luwu 1 Afdeling V yang berjumlah 60 orang dan ditarik sampel menggunakan rumus slovin sebanyak 36 karyawan menjadi responden dalam penelitian ini yang terdistribusikan pada setiap bagian kerja. Jenis penelitian menerapkan penelitian penjelasan (Explanatory Research) dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang pengukurannya menggunakan skala likert. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis data uji t, maka disimpulkan bahwa; motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai sig <0,001 < 0,05, dan kemampuan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan diperoleh nilai sig 0,758 > 0,05. Selanjutnya secara simultan variabel motivasi dan kemampuan kerja berpengaruh pada kinerja karyawan dengan hasil uji F nilai sig sebesar <0,001 < 0,05 dan memberikan konstribusi terhadap kinerja karyawan 0,525 atau sebesar 52,5% sisanya sebesar 47,5% yang dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.
Peran Penyuluh Pertanian terhadap Peningkatan Produksi Usahatani Kakao di Desa Salujambu Kecamatan Lamasi Kabupaten Luwu Syamsuddin, Syamsuddin
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.308

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran penyuluh pertanian terhadap peningkatan produksi usahatani kakao di Desa Salujambu Kecamatan Lamasi Kabupaten Luwu. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, ada  beberapa   teknik  pengumpulan  data   yang   digunakan   yaitu   melakukan observasi, wawancara, pengisian kuesioner dan dokumentasi. Total populasi pada penelitian ini berjumlah 19 orang diantaranya adalah petani kakao 17 orang dan penyuluh 2 orang. Oleh karena itu Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah metode purposive sampling atau secara sengaja. Sampel dalam penelitian ini adalah 17 petani kakao dan 1 Penyuluh Pertanian di Desa Salujambu dan 1 Kepala Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Lamasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data pengukuran Skala Likert. Hasil penelitian ini menunjukkan peran penyuluh pertanian terhadap peningkatan produksi usahatani kakao dimana berdasarkan peran penyuluh pertanian sebagai fasilitator dengan skor 371 dengan kategori baik, peran penyuluh pertanian sebagai inovator dengan skor 410 dengan kategori sangat baik, peran penyuluh pertanian sebagai motivator dengan skor 406 dengan kategori sangat baik, peran penyuluh pertanian sebagai dinamisator dengan  skor 356 dengan  kategori baik, peran  penyuluh pertanian sebagai edukator menunjukkan skor 422 dengan kategori sangat baik. Sehingga jumlah keseluruhan dari peran penyuluh pertanian sebagai fasilitator, inovator, motivator, dinamisator dan edukator yaitu 1.965 pada kisaran interval 1.615 –1.994 dengan kategori baik.
Strategi Pengembangan Usaha Pembibitan Sambung Pucuk Tanaman Alpukat (Studi Kasus Pada Usaha Karya Mandiri Farm Desa Sidomakmur Kecamatan Tana Lili Kabupaten Luwu Utara) Safaruddin, Safaruddin; Mila Deviyanti
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.318

Abstract

Alpukat (Persea americana) merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki potensi pasar yang sangat baik di Indonesia, baik untuk konsumsi langsung maupun produk olahan lainnya. Salah satu teknik yang banyak digunakan untuk meningkatkan produktivitas tanaman alpukat adalah pembibitan sambung pucuk. Teknik ini dapat mempercepat pertumbuhan tanaman dan menghasilkan tanaman dengan kualitas unggul, yang memiliki ketahanan lebih baik terhadap penyakit dan lebih adaptif terhadap lingkungan. Karya Mandiri Farm, yang berlokasi di Desa Sidomakmur, Kecamatan Tana Lili, Kabupaten Luwu Utara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengembangan usaha pembibitan sambung pucuk alpukat pada Karya Mandiri Farm dengan pendekatan studi kasus. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis SWOT, dengan menganalisa kekuatan, kelemahan, peluang serta ancaman yang dijadikan landasan dalam menentukan strategi pengembangan usaha yang tepat. Penetuan sample menggunakan metode Consecutive Sampling dilakukan untuk memenuhi kriteria penelitian hingga waktu tertentu. Dalam proses pengambilan keputusan maka perlu menganalisa faktor internal dan eksternal yang terdiri dari matriks IFE( Internal Vaktor Evaluations) dan EFE (Internal Vaktor Evaliations). Penggunaan matriks IFE dan EFE bertujuan untuk mempermudah dalam memetakan faktor- faktor dari dalam usaha dan diluar usaha yang dapat memengaruhi perkembangan usaha Karya Mandiri Farm. Gabungan informasi IFE(Internal Vaktor Evaluations) dan EFE (Internal Vaktor Evaliations) disebut dengan matriks IE (Internal dan Eksternal) matriks ini merupakan hasil kesimpulan yang menentukan posisi perusahaan saat ini berdasarkan data- data dan informasi yang telah di petakan dan di olah sebelumnya, sehingga mendapatkan kesimpulan strategi usaha yang tepat di terapkan pada usaha Karya Mandiri Farm terdapat pada kuadran 1 strategi tumbuh dan kembangkan dengan memperkuat branding usaha dan meningkatkan jaringan di masyarakat.
Hubungan Perilaku Petani dengan Populasi Penggerek Batang Padi Putih (Schirpophaga innotata) Walker Rahmawasiah, Rahmawasiah; I Nyoman Arnama
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.319

Abstract

Perilaku petani dalam membudidayakan tanaman padi akan mempengaruhi produksi, lingkungan dan perkembangan usahatani padi di masa yang akan datang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku petani dalam melakukan usahatani padi dan hubungannya dengan populasi penggerek batang padi putih di Luwu Raya Sulawesi Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan multi stage random sampling. Data dikumpulkan melalui teknik wawancara terstruktur yang dilakukan dengan cara mengajukan pertanyaan kepada responden petani yang dituangkan dalam kuesioner. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah karakteristik petani yang meliputi umur, latar belakang pendidikan, pengalaman bertani, luas dan status lahan garapan, budidaya padi yang dilakukan dan pengendalian hama tanaman yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani responden yang umumnya berusia produktif belum pernah mengikuti pendidikan formal di bidang pertanian dan sangat jarang mendapatkan penyuluhan atau pelatihan khususnya dalam hal budidaya padi dan pengendalian hama. Pengalaman responden bertani padi sawah lebih dari 10 tahun dengan rata-rata luas lahan 0,76 – 1 Ha. Usahatani padi mereka umumnya dilakukan dengan menggunakan irigasi teknis yang dilakukan secara monokultur tanpa pergiliran tanaman. Para petani responden ini rata-rata menggunakan benih varietas Ciherang tanpa adanya perlakuan apapun pada benih atau bibitnya. Semua petani responden menggunakan pestisida untuk mengendalikan hama karena zat ini dianggap dapat membunuh dengan cepat. Faktor yang berpengaruh nyata terhadap populasi penggerek batang padi putih adalah tingkat pendidikan, jarak tanam, dan penggunaan pupuk
Pengaruh Dosis Pupuk Organik Cair (POC) Cangkang Telur Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Cabai (Capsicum annuum L.) M. Darmawan
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.322

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk organik cair cangkang telur terhadap pertumbuhan tanaman cabai dan perlakuan yang memberikan pengaruh yang lebih baik dalam meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman cabai. Penelitian ini dilaksanakan di lahan petani di desa limboto kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo yang berlangsung dari bulan Mei sampai bulan Oktober 2024. Penelitian dilaksanakan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 4 taraf yaitu tanapa perlakuan POC (P0), POC cangkang terlus 100 ml/polybag (P1), POC cangkang terlus 150 ml/polybag (P2), dan POC cangkang terlus 250 ml/polybag (P3). Perlakuan masing-masing diulang sebanyak 3 kali sehingga terdapat 12 unit percobaan, setiap unit percobaan terdiri dari 8 polybag. Analisis data menggunakan sidik ragam (ANOVA) dengan uji lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian perlakuan pupuk cair cangkang telur memberikan pengaruh terhadap variabel tinggi tanaman, jumlah buah dan bobot buah pada tanaman cabai dan perlakuan P3 dengan dosis 250 ml/tanaman menunjukkan perlakuan yang terbaik dibandingkan dengan perlakuan yang lainnya
Pengaruh Lapisan Lidah Buaya (Aloe vera L.) dengan Penambahan CMC (Carboxy Methyl Cellulose) Yang Berbeda Terhadap Daya Simpan Cabai Rawit (Capsicum frustescens L.) Di Suhu Rendah A. Khairun Mutia; M. Darmawan
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.323

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lapisan lidah buaya dengan menambahkan CMS dengan dosis berbeda terhadap daya simpan cabai rawit pada suhu rendah. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Hasil Pertanian Universitas Teknologi Sulawesi yang berlangsung dari bulan Juli sampai bulan Agustus 2024. Penelitian dilaksanakan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 taraf yaitu A0: sebagai Kontrol; A1: Carboxyil Methyl Cellulose (CMC) 0,5%; A2: Carboxyil Methyl Cellulose (CMC) 1%; A3 = Carboxyil Methyl Cellulose (CMC) 1,5% Perlakuan masing-masing diulang sebanyak 3 kali sehingga terdapat 12 unit percobaan, setiap unit percobaan terdiri dari 8 polybag. Sidik ragam (ANOVA) dengan uji lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian perlakuan terbaik dalam aplikasi edible coating berbahan dasar lidah buaya dengan penambahan Carboxy Methyl Cellulose (CMC) yang berbeda yaitu pada perlakuan R3 konsentrasi CMC 37 gram. Dimana hasil analisis seteleah 12 HSP pada parameter susut bobot yaitu 9.81, parameter vitamin C 4.76, parameter warna 44.36, parameter kecerahan 61.60 dan parameter kerusakan 11.33.
Studi Kelayakan Usaha Tepung Limbah Ceker Ayam Sebagai Produk Subtitusi Pakan Dalam Mendukung Ketahanan Pangan Sektor Peternakan Dan Perikanan Yusran, Yusran
Wanatani Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jip.v4i2.324

Abstract

Ketahanan pangan ditopang oleh aspek produksi dalam menjaga ketersediaan yang melibatkan sektor peternakan dan perikanan. Dinamika fluktuasi produk ternak dan budidaya disebabkan oleh adanya kontraksi pada usahanya secara internal. Tingginya biaya produksi menyebabkan pelaku usaha enggan memperluas usaha sehingga tingkat produksi tidak meningkat signifikan. Biaya pakan merupakan item produksi yang menelan anggaran 50-70% dari total biaya yang dikeluhkan oleh peternak dan pembudidaya. Olehnya itu penelitian ini bertujuan untuk menciptakan usaha pendukung penyedia bahan baku produksi pakan berupa tepung dari limbah ceker ayam yang melimpah. Metode penelitian yang digunakan menggunakan pendekatan kuantitatif deksriptif untuk menggambarkan rencana usaha terkait produk yang dibuat secara keseluruhan. Tahapan penelitian dimulai dengan pembuatan tepung, pencatatan segala biaya produksi untuk mendapatkan data operasional kemudian melakukan kajian analisis finansial menggunakan variabel kelayakan usaha. Adapun hasil yang diperoleh yairu Total biaya operasioan Rp. 2.440.000 dengan Total penerimaan Rp. 4.800.000. Keuntungan (Net Profit) Rp. 2.360.000, Profil Rate sebesar 96,72%. Sementara Break Event Point (BEP) untuk produksi 122 kg dengan harga penjualan sebesar Rp. 40,666 dengan Payback Period selama 6,7 bulan dan Benefit Cost Rasio (BCR) sebesar 1,96. Olehnya itu rencana usaha produk tepung limbah ceker ayam layak untuk dikembangkan.