cover
Contact Name
Ardi Dwi Susandi
Contact Email
dwisusandiardi@gmail.com
Phone
+6281804067680
Journal Mail Official
dwisusandiardi@gmail.com
Editorial Address
Jalan Sisingamangaraja No. 33, Lemahwungkuk, Panjunan, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat 45111
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jendela ASWAJA
ISSN : -     EISSN : 27459470     DOI : https://doi.org/10.52188
Core Subject : Social,
Jendela ASWAJA merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Nahdlatul Ulama Cirebon yang memiliki online ISSN 2745-9470. Artikel yang dimuat dalam jurnal ini meliputi tulisan tentang kumpulan dari berbagai disiplin ilmu. jurnal ini terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Maret dan bulan September.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 115 Documents
PEMBELAJARAN IPS DENGAN METODE ELEARNING MASA PANDEMI COVID 19 SISWA KELAS IX I SMPN 11 CIREBON Leni Herliani
Jendela ASWAJA Vol. 3 No. 01 (2022): Maret
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (984.559 KB) | DOI: 10.52188/ja.v3i01.219

Abstract

Implementasi Model Pembelajaran Probing Promting untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Mata Pelajaran Fiqih Siswa Kelas VII SMP IT Darus Solihin Depok Siskha Putri Sayekti; Cholifatun Tri Handayani
Jendela ASWAJA Vol. 3 No. 01 (2022): Maret
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (711.395 KB) | DOI: 10.52188/ja.v3i01.220

Abstract

Penelitian ini membahas Penerapan Model Pembelajaran Probing Promting Mata Pelajaran Fiqih untuk meningkatkan keaktifan belajar Siswa Kelas VII SMP IT Darus Solihin Depok; Hasil observasi dan wawancara di SMP IT Darus Sholihin menujukkan Kriteria Ketuntasaan Minimal (KKM) 75 peserta didik pada mata pelajaran Fiqih. Rendahnya keaktifan belajar siwa pada mata pelajaran Fiqih disebakkan kurang kreatifnya metode pembelajaran dan tidak fokus. Metode pembelajaran yang digunakan kurang bervariasi sehingga pembelajaran menjadi monoton. Tujuan penelitian ini, adalah untuk mengetahui implementasi model pembelajaran probing promting dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa penilitian tindakan kelas. Jenis metode penelitiannya adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Sumber data diperoleh kelas VII sebanyak 14 siswa. Pengumpulan data dilakulan dengan menggunakan hasil keaktifan belajar siswa, pengisian lembar observasi. Analisis data menggunakan perhitungan kuantitatif yang kemudian dijabarkan dalam bentuk presentasi. Berdasarkan hasil belajar siswa setelah menggunakan Probing Promting, keaktifan belajar meningkat setiap siklusnya. Pada siklus I mencapai prosentase 60% dan siklus II telah mencapai presentase sebesar 87 % Sehingga, dapat disimpulkan antara siklus I dengan siklus II mengalami peningkatan sebesar 27 %.
IMPLEMENTASI MARKETING MIX DALAM MENINGKATKAN MINAT PARA MUZZAKI ZAKAT FITRAH MELALUI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS) KOTA CIREBON Dheni Dwi Pangestuti; Muhammad Asep saepudin
Jendela ASWAJA Vol. 3 No. 01 (2022): Maret
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (668.829 KB) | DOI: 10.52188/ja.v3i01.223

Abstract

Penelitian ini berjudul “Implementasi Marketing Mix dalam meningkatkan minat para muzzaki zakat fitrah melalui badan amil zakat nasional (BAZNAS) Kota Cirebon” ini merupakan hasil penelitian kualitatif yang bertujuan menjawab pertanyaan bagaimana implementasi marketing mix di BAZNAS Kota Cirebon dan bagaimana implementasi marketing mix dalam meningkatkan minat para muzzaki zakat fitrah melalui BAZNAS Kota Cirebon. Terdapat beberapa hal yang menjadi fokus penelitian ini,yaitu Penerapan Strategi marketing mix pada BAZNAS Kota Cirebon. Hasil penelitian yang diperoleh adalah penerapan marketing mix di BAZNAS kota cirebon yang terdiri dari product, place, price, promotion, people, physical avidance, proccess and service. Strategi marketing mix tersebut telah diterapkankan guna memberikan kepuasan kepada muzzaki dan untuk menarik calon muzzaki untuk memilih BAZNAS Kota Cirebon sebagai lembaga penyalur zakatnya.
KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU PENJASKES Awal Chaeruddin; Endang Sri Budi Herawati
Jendela ASWAJA Vol. 3 No. 01 (2022): Maret
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (589.166 KB) | DOI: 10.52188/ja.v3i01.230

Abstract

Kompetensi pedagogik dan profesional sangatlah penting untuk dimiliki oleh semua guru khususnya guru penjaskes, yang mengajar di sekolah negeri ataupun swasta, sesuai dengan undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Undang-undang Republik Indoneisa Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Kompetensi harus dimiliki oleh setiap guru termasuk guru penjaskes di salah satu sekolah swasta kabupaten Cirebon. Kondisi yang terjadi pada sekolah tersebut dari hasil observasi pra penelitian dengan latar belakang guru penjaskes tidak sesuai dengan pelajaran yang diampu. Dengan guru yang berjumlah dua orang, yang pertama dari lulusan S1 Sarjana Ekonomi dan ke dua lulusan S1 Sarjana Pendidikan Islam. Kondisi yang terjadi di salah satu sekolah swasta kabupaten Cirebon adalah guru penjaskes tidak memiliki latar belakang pendidikan yang linear dengan mata pelajaran yang diampu, sehingga hal tersebut dimungkinkan penguasaan materi rendah. Penelitian ini ditujukan untuk mendeskripsikan kompetensi pedagogik dan profesional guru penjaskes di salah satu sekolah swasta kabupaten Cirebon. Metodologi penelitian yang digunakan adalah, penelitian kualitatif deskriptif, teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Teknik analisis data meliputi triangulasi data, display data, reduksi data dan kemudian conclusions drawing/verifying (verifikasi data kemudian menyajikan hasil penelitian. Hasil penelitian yang diperoleh dari fokus penelitian kompetensi pedagogik dan profesional guru penjaskes salah satu di sekolah swasta kabupaten Cirebon adalah sangat baik. Artinya guru penjaskes tersebut sebagian besar mempunyai kompetensi yang sangat baik dan mumpuni dalam hal Pemahaman wawasan atau landasan kependidikan, Pemahaman terhadap peserta didik, Pengembangan kurikulum, Perancangan pembelajaran, Pelaksanaan pembelajaran yang mendidik dan dialogis, Pemanfaatan teknologi pembelajaran, Evaluasi hasil belajar, Pengembangan peserta didik untuk mengaktualisasikan berbagai potensi yang dimilikinya, Menguasai materi, struktur, konsep, dan pola pikir keilmuan yang mendukung mata pelajaran yang diampu, Menguasai standar kompetensi dan kompetensi dasar mata pelajaran/bidang pengembangan yang diampu, Mengembangkan materi pelajaran yang diampu secara kreatif, dan Memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk berkomunikasi dan mengembangkan diri.
PROFIL LITERASI SAINS SISWA SMA KELAS X PADA MASA PANDEMI COVID-19 Fanni Zulaiha; Nurcahya Meisadewi
Jendela ASWAJA Vol. 3 No. 01 (2022): Maret
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (606.878 KB)

Abstract

Pandemi Covid-19 menyebabkan banyak perubahan yang terjadi termasuk di sektor pendidikan. Pemerintah mengeluarkan status darurat dengan kebijakan siswa belajar dari rumah yang mengharuskan kegiatan belajar dilaksanakan secara daring. Selain itu, dalam rangka mengantisipasi makin melebarnya dampak yang terjadi dalam pembelajaran masa pandemi terhadap ketertinggalan pembelajaran (learning loss) dan kesenjangan pembelajaran (learning gap), Pemerintah mengeluarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 719/P/2020 Tentang Pedoman Pelaksanaan Kurikulum Pada Satuan Pendidikan Dalam Kondisi Khusus. Tujuan penelitian ini adalah memberikan gambaran literasi sains siswa SMA Kelas X di Kota Cirebon selama masa pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif-kuantitatif. Teknik sampel yang digunakan yaitu teknik sampel jenuh. Instrumen penelitian yang digunakan mengadopsi instrument literasi sains OECD PISA assessment tahun 2018. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data didapatkan bahwa sebanyak 17% siswa berada dalam kategori cukup dan 83% siswa berada dalam kategori sangat rendah.
PENGARUH EUGENOL TERHADAP GLUKOSA DARAH DAN SINTASAN BENIH IKAN SEPAT MUTIARA (Trichogaster leeri) SELAMA DAN PASCA TRANSPORTASI Asep Rachmat Pratama; Adi Sopyan; Muizussalam
Jurnal Jembatan Efektivitas Ilmu dan Akhlak Ahlussunah Wal Jama'ah Vol 3 No 02 (2022): September
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/ja.v3i02.304

Abstract

Salah satu ikan hias yang memiliki prospek perkembangan yang cukup baik adalah ikan sepat mutiara, tetapi banyak permasalahan yang sering dihadapi dalam transportasi ikan sepat mutiara adalah rendahnya sintasan. Penambahan eugenol diharapkan mampu menekan laju metabolisme, sehingga kematian dapat diminimalkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kadar glukosa darah dan sintasan sepat mutiara selama proses transportasi sistem tertutup. Metode penelitian ini adalah metode eksperimental rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan dan masing-masing perlakuan 3 ulangan. Perlakuan yang diberikan pada media transportasi dengan eugenol 0,000; 0,002; 0,004; dan 0,006 ml/L, masing-masing untuk perlakuan A, B, C, dan D. Data yang diambil ada 2, yaitu periode transportasi dan pemeliharaan, yang dilakukan selama 10 hari. Variabel yang diukur saat transportasi adalah kadar glukosa darah dan sintasan. Variabel yang diukur saat pemeliharaan adalah SR. Parameter kualitas air yang diamati adalah suhu, oksigen terlarut (DO), tingkat keasaman (pH), dan amonia (NH3). Hasil penelitian dianalisis dengan ANOVA dan dilanjutkan dengan uji Duncan masing-masing dengan selang kepercayaan 95%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, konsentrasi maksimal eugenol yang dapat digunakan untuk transportasi adalah 0,002 ml/L.
PEMBELAJARAN IPS DENGAN PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA MATERI SEJARAH KELUARGA PADA PESERTA DIDIK KELAS VII A SMPN 11 CIREBON Leni Herliani
Jurnal Jembatan Efektivitas Ilmu dan Akhlak Ahlussunah Wal Jama'ah Vol 3 No 02 (2022): September
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/ja.v3i02.305

Abstract

USAHA PENANGKAPAN IKAN DENGAN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT TANGKAP JARING RAMPUS DI KARANGSONG INDRAMAYU. Henda Nugraha, Eulis; Nurul Ekawati; Muh. Karim
Jurnal Jembatan Efektivitas Ilmu dan Akhlak Ahlussunah Wal Jama'ah Vol 3 No 02 (2022): September
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/ja.v3i02.306

Abstract

Karagsong adalah salah satu wilayah perikanan di antara sekian banyak daerah perikanan di Indramayu Jawa Barat. Masyarakat Karangsong Indramayu di kenal sebagai masyarakat yang pada umumnya adalah nelayan. Banyak nelayan yang menggunakan berbagai macam alat tangkap termasuk alat tangkap jaring rampus untuk melakukan penangkapan ikan. Daerah penangkapan nya sangat luas untuk menangkap ikan dengan menggunakan jaring rampus, maka nelayan dapat menampung hasil tangkapannya hingga satu sampai dua hari, maka mereka akan melakukan penjualan hasil tangkapan mereka.Tujuan dari skripsi ini yaitu; untuk mengetahui berapa banyak nelayan yang menggunaka alat tangkap jaring rampus. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Antara lain pengambilan data dari nelayan agar dapat mengetahui berapa banyak nelayan yang menggunakan alat tangkap jaring rampus dan berapa banyak tangkapannya, dengan menggunakan alat tangkap jaring rampus. Didalam penilitian ini, pengambilan data di dasarkan pada perbedaan status pekerjaan dalam kegiatan penangkapan ikan dengan menggunakan alat tangkap jaring rampus. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, maka peneliti dapat mengetahui berapa banyak ikan yang ditangkap nelayan dengan menggunakan alat tangkap jaring rampus.
ANALISIS KESULITAN BELAJAR DARING SISWA DI MASA PANDEMI COVID-19 DI SMK NEGERI 1 CILIMUS Mahmudah; Fitriyah Nurdianah; Fitri Sugih Harti
Jurnal Jembatan Efektivitas Ilmu dan Akhlak Ahlussunah Wal Jama'ah Vol 3 No 02 (2022): September
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/ja.v3i02.307

Abstract

Virus Covid-19 di awal bulan Maret 2020 di Indonesia, menimbulkan dampak di berbagai sektor, termasuk pendidikan. Kegiatan belajar mengajar yang semula tatap muka, berubah menjadi online atau daring. Karena tidak terbiasa dengan proses pembelajaran daring, siswa pun mengalami berbagai kesulitan. Maka dari itu, peneliti melakukan penelitian tentang kesulitan belajar daring siswa di masa pandemi Covid-19 di SMK Negeri 1 Cilimus.Jenis penelitian ini adalah kualitatif, dengan pendekatan deskriptif. Data penelitian ini berupa hasil wawancara dengan siswa kelas XII yang memberikan informasi sehubungan dengan masalah yang diteliti.Hasil penelitian mengenai analisis kesulitan belajar daring di masa pandemi Covid-19 di SMK Negeri 1 Cilimus adalah siswa tidak dapat melakukan kegiatan praktik di sekolah secara rutin seperti ketika pembelajaran tatap muka. Kesulitan lain yang dialami adalah ketika tiba-tiba kuota habis dan jaringan internet tidak stabil, siswa tidak dapat mengikuti kegiatan belajar daring sebagaimana mestinya. Kegiatan belajar daring juga membuat siswa tidak dapat bertanya kepada guru dan berdiskusi dengan teman secara langsung. Sedangkan dampak dari kegiatan belajar daring yaitu beberapa siswa menjadi malas dan menunda-menunda untuk belajar karena asyik bermain handphone, tidur malam atau begadang sehingga menyebabkan tidak fokus saat belajar daring. Hal ini menyebabkan beberapa siswa mengalami penurunan nilai dan peringkat. Dampak lain yang dirasakan yaitu borosnya pemakaian kuota, baterai handphone yang cepat habis, dan cahaya dari layar handphone yang membuat pusing.
ANALISIS KEBUTUHAN LEMBAR KERJA MAHASISWA ANALISIS VEKTOR PENUNJANG MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING Sumargiyani
Jurnal Jembatan Efektivitas Ilmu dan Akhlak Ahlussunah Wal Jama'ah Vol 3 No 02 (2022): September
Publisher : LPPM UNU CIREBON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/ja.v3i02.308

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis kebutuhan mahasiswa terhadap Lembar Kerja Mahasiswa analisis vektor guna meningkatkan aktivitas belajar dalam pembelajaran discovery learning. Penelitian yang digunakan dengan metode R&D dengan jenis penelitian ADDIE ( Analysis, Design, Development, Implementatio, evaluation). Subjek penelitian yang digunakan mahasiswa kelas A dan C program studi pendidikan matematika Universitas Ahmad Dahlan. Dari hasil dokumentasi, wawancara, dan penyebaran angket, dosen telah menggunakan buku referensi wajib, menggunakan power point dan menggunakan model pembelajaran ceramah, tanya jawab dan diskusi. Dalam pembelajaran terdapat beberapa permasalahan yang muncul sebagian mahasiswa tidak memiliki buku wajib, mahasiswa kurang aktif dalam pembelajaran, kegiatan pembelajaran lebih berpusat pada dosen. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) model pembelajaran perlu dirubah yang lebih berpusat pada mahasiswa, (2) keaktifan pembelajaran perlu ditingkatkan, (3) model pembelajaran discovery learning sebagai salah satu solusi dalam kegiatan pembelajaran yang perlu diterapkan, dan (4) diperlukan pengembangan lembar kerja mahasiswa untuk mendukung kegiatan pembelajaran.

Page 3 of 12 | Total Record : 115