cover
Contact Name
Yudhi Nugroho Adi
Contact Email
library@tekomuniversity.ac.id
Phone
+628128000110
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi No. 1 Gedung Manterawu Lt. 5
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Art & Design
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559349     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities, Art,
Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian Art & Design. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 116 Documents
Search results for , issue "Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023" : 116 Documents clear
PERANCANGAN PRODUK BASIC LEISUREWEAR UNTUK WANITA DENGAN GAYA HIDUP SEHAT DAN PERENCANAAN BISNISNYA Putri, Nabiilah Andini Ramadhan; Febriani, Rima; Yuningsih, Sari
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini gaya hidup sehat telah menjadi salah satu bagian penting bagi beberapa masyarakat,  gaya  hidup  sehat  yang  dimaksud  yaitu  gaya  hidup  yang memperhatikan kesehatan  dari  dalam  maupun  luar  tubuh  dan  juga  olahraga  secara  teratur.  Dalam pelaksanaannya,  gaya  hidup  sehat  tidak  hanya  berkaitan  dengan  pola  makan  dan kesehatan fisik, tetapi juga dengan kegiatan lain yang mempengaruhi kesehatan mental, dan  juga  sadar  akan  apa  yang mereka  gunakan  sehari-hari.  Usaha  dalam memenuhi kebutuhan tren gaya hidup juga mempengaruhi tren dalam berpakaian, pelaku gaya hidup sehat  biasanya  lebih  sadar  akan  kualitas,  keamanan,  dan  kesehatan  juga  cenderung tertarik pada pakaian yang minimalist dan ramah lingkungan. Hal tersebut menjadi tujuan dari penelitian ini untuk menciptakan perencanaan usaha busana leisurewear yang ramah lingkungan  dengan  potonganan  yang  minimalist  untuk memudahkan  konsumen  untuk mempadupadankan  pakaian  dengan  harapan  konsumen  dapat  mengurangi  impulsive buying. Penelitian  ini menggunakan metode kualitatif melalui studi  literatur, observasi, wawancara dan melakukan metode eksplorasi pencelupan pewarna alam. Eksplorasi yang diterapkan pada busana leisurewear menggunakan teknik pencelupan pewarna alam yang mengadaptasi  salah  satu  lokal  konten  yaitu  Kepulauan  Seribu,  dengan mengadaptasi motif  dari  pulau-pulau  yang  ada  di  Kepulauan  Seribu.  Metode  penelitian  tersebut dilakukan  guna  menghasilkan  perancangan  dan  perencanaan  bisnis  untuk  produk leisurewear yang dapat menunjang kebutuhan wanita yang menerapkan pola gaya hidup sehat. Kata kunci: gaya hidup sehat, leisurewear, impulsive buying, pewarna alam
PENGARUH KENYAMANAN RUANG TERHADAP AKTIVITAS SANTRI DI PONDOK PESANTREN Almujibi, Gema Syihab; Hanafiah, Ully Irma Maulina; Laksitarini, Niken
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pondok  pesantren  merupakan  salah  satu  alternatif  model  pendidikan  yang mempunyai sejarah di tengah-tengah masyarakat muslim Indonesia, mulai dari pondok pesantren modern  hingga  pondok  pesantren  tradisional  banyak  terdapat  di  berbagai daerah.  Dengan  model  pembelajaran  yang  isalmi  pondok  pesantren  sukses  menjadi alternatif wadah jenjang pendidikan. Dalam penelitian ini akan berfokus pada hubungan kenyamanan  ruang pada pondok pesantren dengan  aktivitas santri. Metode penelitian kualitatif  digunakan untuk membahas seluruh permasalahan yang terjadi terhadap santri ketika sedang melakukan aktivitas di pondok pesantren agar dapat mengetahui pengaruh kenyaman  ruang  yang  baik  untuk  santri.  Berdasarkan  hasil  yanng  telah  di  olah  dapat disimpulkan jika ruang dengan kenyamanan lebih dapat membuat persepsi santri ketika akan beraktivitas.  Kata kunci: pondok pesantren; santri; kenyamanan
EKSPLORASI BENANG BORDIR MENGGUNAKAN GABUNGAN TEKNIK RENDO BANGKU DAN TEKNIK CROCHET DENGAN PENERAPAN WARNA MARAWA MINANGKABAU SEBAGAI APLIKASI PADA PODUK FASHION Tsurayya, Reski; Puspitasari, Citra; Yuningsih, Sari
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rendo  Bangku  merupakan  kerajinan  daerah  Kotogadang  yang  mana merupakan terapan teknik rekarakit Bobbin lace asal Belgia yang diperkenalkan oleh para  noni  Belanda  semasa  penjajahan  di  Indonesia.  Berdasarkan  perkembangan kerajinan di Indonesia, masih banyak masyarakat yang belum mengenal teknik Rendo Bangku khas daerah Minangkabau. Hal ini disebabkan dengan berbagai faktor mulai dari kurangnya minat masyarakat khususnya warga Kotogadang dalam mengerjakan kerajinan daerah sehingga menjadikan kurangnya tenaga pengrajin serta rumitnya proses pengerjaan Rendo Bangku mulai dari tahap pemintalan benang. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi alternatif dalam mengerjakan teknik renda agar benang pintalan pada klos tidak mudah kusut dan lebih lebar dengan bantuan teknik Chain  Crochet.  Sehingga  saat  pengerjaan  renda  dengan  klos  menciptakan pembaruan  pada  karya  tanpa  mengurangi  esensi  dari  proses  pengerjaan  Rendo Bangku secara tradisional dan dapat mengoptimalkan nilai estetika yang kemudian dapat  diterapkan  kembali  dari  yang  awalnya merupakan  element  dekoratif  karya menjadi  sebuah  produk  desain  yang  dapat  berdiri  sendiri  dengan  tetap mencirikhaskan daerah Minangkabau seperti umbul-umbul marawa Minangkabau. Melalui  serangkaian  proses  eksperiment  serta  pengumpulan  data  observasi, wawancara dan studi  literatur. Hasil penelitian akan diaplikasikan menjadi sebuah produk fashion menggunakan teknik gabungan dari Rendo Bangku dengan Crochet dengan penerapan warna Marawa Minangkabau  Kata kunci: rendo bangku, crochet, warna marawa minangkabau, produk fashion
PENGAPLIKASIAN MOTIF BATIK DENGAN INSPIRASI ORNAMEN GONG KERATON SUMEDANG LARANG UNTUK DITERAPKAN PADA KEMEJA PRIA MENGGUNAKAN TEKNIK BATIK TULIS Berliana, Intan; Yuningsih, Sari; Ramadhan, M. Sigit
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumedang merupakan salah satu daerah dengan ciri khas yang unik. Daerah penghasil tahu ini juga merupakan daerah sentra wisata khususnya wisata prasejarah. Salah  satunya  museum  prabu  ulun,  terdapat  banyak  peninggalan  peninggalan prasejarah. Benda yang merupakan peninggalan prasejarah keraton sumedang  larang adalah  batik  kasumedang.  Perkembangan  batik  kasumedang  terus  berlanjut  dengan adanya sentra sentra pengrajin batik. Sayangnya hingga saat ini sumedang dan keraton sumedang  larang belum mempunyai  ciri khasnya sendiri. Hal  ini memacu penulis dan para pengrajin batik untuk berkarya dan mengembangkan motif yang sudah ada dan sesuai  dengan  kemampuan  pengrajin  batik  Kasumedangan.  Berdasarkan wawancara, observasi  lapangan, studi  literatur dan eksplorasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian  ini yaitu metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Hasil akhir dari penelitian ini yaitu olahan motif baru yang terinspirasi dari motif batik kasumedangan dengan penggayaan serta komposisi warna yang lebih modern. Hasil olaham motif akan diterapkan pada produk busana yang akan digunakan untuk keperluaan dalam sebuah acara yang diakan oleh keraton sumedang larang.  Kata Kunci  : keraton sumedang  larang, batik kasumedangan, motif ornamen, kemeja pria
PENGOLAHAN TEKNIK 3D PRINTING DENGAN FILAMEN PLA SEBAGAI EMBELLISHMENT PADA MATERIAL TEKSTIL Alika, Aviva Nur; Viniani, Prafitra; Hendrawan, Aldi
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

3D Printing tidak hanya digunakan untuk pembuatan sparepart kendaraan atau alat-alat  medis,  penggunaannya  untuk  produk  fashion  pun  sudah  mulai  digunakan. Namun penggunaannya masih murni 3D Printing yang dibuat menjadi  lembaran secara utuh. Selain itu, banyak potensi yang dapat dikembangkan khususnya pengembangan 3D printing  di  atas  material  tekstil.  Beberapa  penelitian  sebelumnya  sudah  mencoba pengaplikasian  ini  dengan  berbagai  filamen,  salah  satunya  adalah  filamen  PLA  atau polylactic  acid. Maka  dapat  dilihat  adanya  peluang  yang  luas  terhadap  pemanfaatan teknik 3D printing menggunakan filamen PLA untuk dijadikan sebegai embellishment pada material tekstil untuk dijadikan inovasi baru pada produk fashion. Tujuan dari penelitian ini  adalah  untuk memperluas pemanfaatan  teknik  3D Printing  terutama menggunakan filamen PLA sebagai filamen utama dan memanfaatkannya sebagai embellishment pada material  tekstil.  Eksplorasi  berhasil  dilakukan menggunakan  filamen  PLA  dengan  hasil cetakan terbaik pada material berongga besar, yaitu kain  jaring (net) dan strimin nilon. Hasil  cetakan  3D  Printing  dapat  menempel  dengan  baik  pada  kain  walaupun  telah melewati  beberapa  tahapan  uji  ketahanan.  Adanya  evaluasi  dikarenakan  pemosisian cetakan yang kurang baik sehingga modul cetakan 3D Printing patah dan lepas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan mengumpulkan data berupa studi  literatur, observasi,  dan  eksplorasi  yang melalui  beberapa  tahapan mulai  dari  eksplorasi  awal, eksplorasi lanjutan, hingga eksplorasi terpilih. Kata kunci: 3D printing, filamen pla, embellishment, tekstil
PERANCANGAN ULANG INTERIOR KANTOR PUPR (BALE WIWITAN) KOTA TASIKMALAYA DENGAN PENDEKATAN AKTIVITAS DAN PERILAKU Pancalaksana, Raden Djati; Asharsinyo, Doddy Friestya; Akhmadi, Akhmadi
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian  ini adalah penelitian tentang perencanaan ulang  interior yang berfokus pada  pendekatan  aktivitas  dan  perilaku  di  kantor  PURP  (Bale Wiwitan)  Kota  Tasikmalaya. Tujuan daripenelitian ini adalah 1). Mengetahui bagaimana cara untuk memanfaatkan ruang kosong  sebagai  ruang  rapat,  memaksimalkan  pencahayaan  pada  setiap  ruang  sesuai kebutuhan,  danmendesain  ruang  arsip  agar  terkesan  rapi  dan  teratur.  2).  Mengetahui bagaimana  merancang  sirkulasi  (furniture/alur  ruang)  menjadi  lebih  efektif  dan  efesien ruangan kantor PUPR Kota  Tasikmalaya. 3). Mengetahui bagaimana cara mendisain kantor PUPR Kota Tasikmalaya sesuai dengan visi misi dan branding kantor. Jenis penelitian ini adalah pendekatan  aktivitas  dan  perilaku  dan  dengan menerapkan  konsep  Geometri  Adaptable. Hasil dari penelitian adalah 1). Fasilitas yang dapat memberikan kemudahan dalam mengurus berbagai  bidang  yang  ada  di  PUPR  dan merancang  tata  letak  ruang  yang  sesuai  dengan aktivitas dan perilakustaff atau karyawan agar kegiatan pada kantor dapat berjalan dengan baik. 2). Bentuk geomtris tegas yang diterapkan pada ruang-ruang kerja untuk memberikan kesan formal. Menambahkan penggayaan modern dan menambah aksen batik pada ruang, menjadikan ciri khas daerah menjadi timbul. 3). Penerapan konsep keamanan yang digunakan pada  kantor  berupa  penerapan  Thermogun  untuk  area masuk  kantor,  CCTV,  dan  smoke detector. Kata  Kunci:  Perancangan  Ulang  Interior,  Pendekatan  Aktivitas  dan  Perilaku,  Geometri Adaptable.
PEMANFAATAN LIMBAH PLASTIK HDPE DENGAN METODE MIXED MEDIA MENGGUNAKAN TEKNIK TENUN UNTUK PRODUK FASHION Utami, Widya Dwi; Puspita, Citra
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Limbah kantong plastik menjadi masalah yang tidak pernah usai. Beberapa cara agar  limbah  kantong  plastik  dapat  di  manfaaatkan.  Limbah  kantong  plastik  adalah material  yang  sangat  mudah  di  temukan  di  mana  saja.  Sehingga  limbah  plastik  ini memiliki  banyak  potensi  untuk  di  kembangkan.  Salah  satu manfaat  limbah  kantong plastik ini dapat di gunakan sebagai material produk fashion. Limbah kantong plastik ini dapat  di  buat  menjadi  reka  benang  dan  kemudian  di  jadikan  lembaran  dengan menggunakan  teknik tenun. Hasil yang di peroleh dari tenunan  ini menghasilkan  sifat kasar dan lentur. Jadi limbah plastik sangat mampu di gunakan kembali menjadi material produk fashion. Kata kunci : limbah kantong plastik, tenun, produk fashion,upcycling
PENGOLAHAN LIMBAH PIQUE SISA PRODUKSI DARI BRAND SIMPLY OUTFIT DENGAN TEKNIK SURFACE TEXTILE DESIGN Pratiwi, Andini; Arumsari, Arini; Febriani, Rima
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bisnis  fesyen yang semakin berkembang menyebabkan banyaknya  limbah  sisa produksi di tempat konfeksi. Salah satunya konfeksi milik Simply Outfit yang terletak di kecamatan  Buah  Batu,  Kota  Bandung.  Limbah  yang  dihasilkan  berupa  kain  pique  sisa produksi  Brand  Simply  Outfit  yang  belum  diolah  secara  maksimal.  Skripsi  ini  dilatar belakangi  oleh  hasil  observasi  dan  wawancara  yang  dilakukan  penulis  pada  konfeksi tersebut. Adanya potensi yang dimiliki limbah kain pique ini, penulis menerapkan teknik surface  textile  design  pada  proses  pengolahan  untuk  membuat  produk  fesyen  yang memiliki nilai fungsi, nilai estetika dan nilai ekonominya. Metode yang digunakan penulis adalah  metode  kualitatif,  dengan  teknik  pengumpulan  data  mengggunakan  studi kepustakaan,  studi  lapangan  yang meliputi observasi dan wawancara, dan  eksperimen dengan  dua  teknik  surface  textile  design  yakni  teknik  slashing  dan  patchwork  yang bertujuan agar pengolahan  limbah kain pique menjadi  lebih optimal. Berdasarkan hasil penelitian,  pengolahan  limbah  kain  pique  dapat  lebih  optimal  dengan  menggunakan teknik tersebut karena sesuai dengan karakter dan  limbah yang diperoleh. Penulis  juga memberikan saran bahwa    limbah  kain pique dapat dioptimalkan dengan menerapkan teknik  surface  textile design pada pengolahannya untuk memperpanjang umur  limbah dan menambah nilai limbah tersebut.  Kata kunci: limbah kain pique, upcycle, produk fesyen
PERANCANGAN CHILDREN CENTRE DI BUMI SERPONG DAMAI (BSD), TANGERANG SELATAN DENGAN PENDEKATAN ACTIVE LEARNING Putri, Amelya Rahmadani; Akhmadi, Akhmadi; Nugroho, Ardianto
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak anak Indonesia belum menemukan potensi diri sampai umur 12 tahun. Padahal anak usia 0-5 tahun merupakan masa Golden Age atau masa pertumbuhan anak. Sementara jumlah fasilitas pusat pengembangan anak di Kota Tangerang dan Tangerang Selatan  sebagai  salah  satu  kota  besar masih  kurang memadai.  Pendidikan  non-formal yang dikemas menarik berupa Edutainment dapat mengasah potensi anak melalui soft skill  dan  hard  skill.  Perancangan  ini  menggunakan  metode  penelitian  kualitatif, menghasilkan konsep <funtastic= yang merupakan penggabungan dari kata seru danberimajinasi, agar anak-anak dapat belajar namun dengan cara yang menyenangkan dan mengembangkan  imajinasi  mereka  untuk  berkreativitas.  .Dengan  pendekatan  active learning yang mengarah kepada aktivitas dan perilaku anak dalam penerapan desain yang aktif  dan  kreatif  agar  anak-anak  dapat mengembangkan  potensi  dan  bakatnya  secara maksimal. Hasil desain interior ini mempunyai  nuansa  ceria dan tematik yang berbeda disetiap ruangnya mengikuti karakter anak yang unik dengan rasa ingin tahu yang tinggi.  Kata kunci: anak usia dini, children centre, aktivitas dan perilaku, aktif, kreatif .
PERANCANGAN SEPATU BOOTS CANVAS UNTUK AKTIVITAS OUTDOOR Fatehan, Mochamad Ibrahim; Putri, Sheila Andita; Adiluhung, Hardy
eProceedings of Art & Design Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia  memiliki  kekayaan  alam  dan  budaya  yang  sangat  melimpah. Keindahan alam yang dimiliki Indonesia membuat banyak masyarakat tertarik melakukan eksplorasi berbagai tempat menarik di Indonesia. Besarnya potensi keinginan masyarakat Indonesia  untuk  melakukan  travelling,  akan  menimbulkan  berbagai  kebutuhan  baik sarana dan pra sarana. Sepatu merupakan salah satu atribut yang penting diperhatikan untuk kegiatan travelling. Sepatu boots merupakan jenis sepatu yang memiliki kerangka sol yang kuat. Sepatu boots juga biasanya menutupi bagian mata kaki sehingga akan dapat melindungi seluruh bagian kaki manusia. Maka dari itu boots merupakan jenis sepatu yang tepat digunakan untuk menunjang aktivitas travelling. Sepatu boots umumnya berbahan kulit, namun penulis akan melakukan eksplorasi material (upper) untuk memberi kesan berbeda. Material merupakan sebuah elemen yang sangat berpengaruh terhadap sebuah produk.  Sepatu  canvas  selalu  banyak  diminati  oleh  masyarakat  Indonesia  diberbagai kalangan. Canvas sendiri memiliki banyak keunggulan, contohnya memiliki bobot yang lebih  ringan  dibandingkan  dengan material  kulit  serta  harga  lebih  terjangkau. Melihat tingginya  peminat  sepatu  berbahan  canvas  di  Indonesia.  Konsep  perancangan berdasarkan  trend  dan  style  outdoor.  Perancangan  ini menerapkan metode  penelitian kualitatif  deskriptif,  yaitu  pengumpulan  data  literatur  terkait  permasalahan  yang  akan dijadikan sebagai landasan dalam merancang sebuah produk.  Kata kunci: sepatu boots, canvas, kegiatan dialam terbuka.

Page 7 of 12 | Total Record : 116