cover
Contact Name
L Endah Cahya Ningrum
Contact Email
endahningrum@unesa.ac.id
Phone
+6281333406103
Journal Mail Official
endahningrum@unesa.ac.id
Editorial Address
https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-pendidikan-teknik-elektro/about/editorialTeam
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro
  • jurnal-pendidikan-teknik-elektro
  • Website
ISSN : 22525149     EISSN : 29643279     DOI : https://doi.org/10.26740
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (JPTE) merupakan jurnal yang dikelola secara profesional dan diterbitkan oleh Universitas Negeri Surabaya untuk membantu para akademisi, peneliti dan praktisi dalam menyebarkan hasil penelitiannya. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (JPTE) adalah jurnal blind peer-review yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas dalam bidang Pendidikan Teknik Elektro.
Articles 246 Documents
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEB PADA MATA PELAJARAN INSTALASI TENAGA LISTRIK KELAS XI TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 3 SURABAYA Ridwan, M. Nanda Tri Maulana; Wrahatnolo, Tri; Aribowo, Widi; Fransisca, Yulia
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 01 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (April 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (768.605 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n01.p155-163

Abstract

Penggunaan media pembelajaran yang monoton membuat siswa tidak memiliki keinginan yang lebih untuk belajar jarak jauh. Oleh karena itu, diperlukannya media pembelajaran yang dapat menarik minat siswa untuk belajar jarak jauh. Penelitian ini memiliki tujuan meliputi: (1) mengetahui kevalidan media pembelajaran berbasis web yang telah dikembangkan oleh peneliti dan diuji cobakan di Kelas XI TITL 1 SMK Negeri 3 Surabaya, (2) mengetahui respon siswa setelah dilakukan uji coba pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran berbasis web. Peneliti menggunakan penelitian dan pengembangan (Research and Development) sebagai langkah-langkah dalam penelitian dengan model desain penelitian bernama ADDIE yang memiliki 4 langkah meliputi: (1) analisis (analysis), (2) desain (design), (3) pengembangan dan implementasi (development and implementation), dan (4) evaluasi (evalution). Subjek uji coba produk yang peneliti gunakan adalah 31 siswa Kelas XI TITL 1 di SMK Negeri 3 Surabaya. Hasil penelitian ini adalah media pembelajaran berbasis web yang telah divalidasi dan mendapatkan rerata sebesar 85,22% dengan kriteria sangat valid untuk diuji cobakan. Sedangkan respon siswa mendapatkan rerata 86,40% dengan kriteria sangat valid. Hal ini membuktikan bahwa media pembelajaran berbasis web yang telah peneliti kembangkan valid dan dapat digunakan sebagai media pembelajaran jarak jauh.
PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF INSTALASI PENERANGAN LISTRIK BERBASIS MACROMEDIA FLASH UNTUK SISWA SMK RAJASA SURABAYA Ma’rifatullah, Ma’rifatullah; Ismayati, Euis; Joko, Joko; Widyartono, Mahendra
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1484.381 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p165-175

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran interaktif instalasi penerangan listrik berbasis Macromedia Flash yang layak digunakan. Kelayakan media pembelajaran mengacu pada aspek kevalidan, kepraktisan dan keefektifan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan dengan model ADDIE (Analyze, Design, Development, implementation, Evaluation). Pengumpulan data dilakukan menggunakan lembar vallidasi, lembar angket respon siswa, dan soal pre-test dan post-test. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis data kuantitatif menggunakan teknik statistic dekriptif. Uji coba dilakukan menggunakan one group pretest posttest design dengan subjek uji coba siswa kelas XI TITL 2 SMK Rajasa Surabaya. Berdasarkan hasil penelitian kevalidan, validasi media pembelajaran interaktif berbasis Macromedia Flash memperoleh 75%, validasi RPP sebesar 97.11%, dan validasi bahan ajar sebesar 93.60% dengan kategori sangat valid yang berarti layak untuk digunakan. Kepraktisan media pembelajaran interaktif ditinjau dari hasil respon siswa memperoleh hasil 90.3% dengan kategori sangat baik yang berarti sangat praktis untuk digunakan. Keefektifaan media pembelajaran interaktif ditinjau dari hasil belajar dengan pengujian pre-test dan post-test diperoleh uji gain sebesar 0.7 yang masuk dalam kategori layak dan hasil nilai thitung = 7,382 > ttabel = 1,78 dangan hasil H0 diterima dan H1 ditolak, yang berarti media pembelajaran interaktif instalasi penerangan listrik berbasis Macromedia Flash dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil dari penelitian dapat dinyatakan bahwa media pembelajaran layak digunakan dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran Instalasi Penerangan Listrik sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini dapat digunakan untuk memotivasi guru untuk membuat dan menggunakan media interaktif padaproses pembelajaran.
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MODUL INSTALASI BANGUNAN SEDERHANA PADA MATA PELAJARAN INSTALASI PENERANGAN LISTRIK KELAS XI TITL DI SMK NEGERI 1 DRIYOREJO Sholihati, Amirotus; Munoto, Munoto; Rijanto, Tri; Fransisca, Yulia
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (549.114 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p177-187

Abstract

Bahan ajar adalah sarana dalam proses pembelajaran yang dirangkai secara terstruktur untuk menyampaikan materi dengan praktis dan dapat meningkatkan hasil belajar, salah satu bahan ajar yaitu berupa modul. Penelitian ini dilatar belakangi pembelajaran yang berpusat pada guru, kurangnya sumber belajar, dan kurangnya pemahaman peserta didik sehingga hasil belajar kurang maksimal. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh Modul Instalasi Bangunan Sederhana (M-IBS) yang layak digunakan, dilihat dari sisi validitas, praktikalitas dan efektivitas. Jenis penelitian ini penelitian pengembangan dengan menggunakan model Research andDevelopment yang mengadopsi model penelitian Sugiyono dengan menerapkan 6 tahap pertama, dilanjukan pengolahan data dan pelaporan, dengan desain penelitian One Shot-Case Study. Subjek uji coba 20 peserta didik SMK Negeri 1 Driyorejo kelas XI TITL. Pengambilan data digunakan untuk mengetahui validitas M-IBS dengan instrumen validasi, untuk mengukur praktikalitas M-IBS menggunakan angket respon siswa dan guru, untuk mengukur efektivitas M-IBS menggunakan hasil belajar peserta didik yang dinilai dengan instrumen butir soal pos-test, lembar observasi tes kinerja dan lembar observasi sikap. Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat validitas modul sebesar 84% (sangat valid), tingkat praktikalitas modul dari angket respon guru dan siswa sebesar 82,45% (sangat praktis), sedangkan efektivitas modul dari hasil belajar peserta didik dengan rerata 86,97 (sangat efektif) dan hasil analisis data uji-t mendapat rerata sig.(2-tiled) sebesar 0.000 artinya data deskriptif lebih tinggi signifikan dari KKM ?75. Dapat disimpulkan M-IBS sangat valid, praktis dan efektif, artinya modul sangat layak digunakan.
STUDI LITERATUR PENGEMBANGAN MEDIA ANIMASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MAPEL DASAR LISTRIK ELEKTRONIKA Izza, Nida Nurul; Munoto, Munoto; Santosa, Agus Budi; Anifah, Lilik
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.028 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p188-193

Abstract

Dasar listrik dan elektronika merupakan mata pelajaran dasar bagi siswa kelas X. Pembuatan media pembelajaran ini berfungsi untuk memudahkan guru dan siswa ketika melakukan proses pembelajaran. Dikarenakan perkembangan teknologi yang semakin canggih peran guru selaku pendidik diharuskan mempunyai kreativitas lebih ketika memilih media alternatif untuk berlangsungnya proses pembelajaran yang bertujuan agar peserta didik dapat lebih menguasai dan mengerti materi yang akan diberikan. Dengan adanya media ini belajar akan lebih mudah dan menghemat waktu, siswa akan belajar mandiri dan meningkatkan minat belajar karena media ini disertai gambar, teks dan video yang menarik. Fungsi media pembelajaran sendiri yaitu untuk meningkatkan kualitas belajar pada saat pembelajaran untuk mempertinggi nilai belajar peserta didik. Manfaat dari media pembelajaran sendiri yaitu untuk menyajikan materi yang jelas dan tidak bersifat verbalitas, mempersingkat waktu pembelajaran, daya indera dan ruang, semakin menarik dan beragam media yang digunakan dapat mencegah sikap siswa yang terkadang sulit untuk mengungkapkan perasaan dan bantuan bantuan orang-orang, penyampaian materi oleh guru lebih jelas dan lebih mudah.
KEEFEKTIFAN DAN KEPRAKTISAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN ADOBE FLASH PLAYER Milala, Hendi Farta; Endryansyah, Endryansyah; Joko, Joko; Agung, Acmad Imam
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.787 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p195-202

Abstract

Media pembelajaran merupakan salah satu instrumen yang digunakan untuk menunjang tercapainya ketuntasan belajar. Di zaman di mana semua sudah sangat maju ini pun mengharuskan media pembelajaran juga harus diperbaharui. Dengan kemajuan tersebut sudah sangat banyak media yang dapat dipakai, dapat disesuikan dengan kebutuhan. Media yang digunakan dalam penelitian ini adalah Adobe Flash Player. Adobe Flash Player adalah salah satu perangakat lunak yang dapat dipakai untuk meracang, menggabungkan, menambahkan objek pada media pembelajaran sehingga kelihatan sangat menarik. Adobe Flash Player sendiri ada beberapa macam versi dan diperbaharui dari tahun ke tahun. Pemakaian dari Adobe Flash Player adalah karena pemakaiannya yang cukup lengkap, seperti penggabungan dari audio, video, dan bahkan animasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur tingkat kepraktisan dan keefektifan media pembelajaran didukung dengan media pembelajaran mengunakan Adobe Flash Player. Penelitian studi literatur ini dilakukan terhadap beberapa sumber referensi seperti jurnal, artikel, dan studi pustaka dari beberapa mata pelajaran. Hasil penelitian ditinjau dari hasil belajar siswa ranah kognitif, afektif dan psikomotor. Keefektifan pengembangan media pembelajaran menggunakan Adobe Flash Player dengan ratarata adalah sebesar 86,77 dengan kategori sangat efektif yang melampau batas ketutasan KKM, dan jika ditinjau dari respon peserta didik maka pengembangan media pembelajaran menggunakan Adobe Flash Player menujukkan persentase rata-rata sebesar 87,72% dengan kategori sangat praktis yang difokuskan dalam beberapa hal yang mendukung kepraktis media tersebut yaitu (1) ketertarikan terhadap media, (2) isi media (materi), dan (3) kualitas media. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran menggunakan Adobe Flash Player sangat efektif dan sangat praktis digunakan.
PENGEMBANGAN TRAINER KIT MIKROKONTROLER NODEMCU ESP32 BERBASIS IOT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN, MIKROPROSESOR, DAN MIKROKONTROLER DI SMK NEGERI 1 SIDOARJO Alyafi, Mochammad Adam; Anifah, Lilik; Asto B, I Gusti Putu; Nurhayati, Nurhayati
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (800.277 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p203-212

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan pembelajaran yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 Sidoarjo, diketahui proses pembelajaran pada materi pemrograman dan mikrokontroler masih menggunakan metode konvensional serta belum adanya trainer. Akibat hal tersebut penilaian akhir belajar yang didapatkan peserta didik menjadi kurang tercapai sesuai KKM yang ditentukan oleh SMK sehingga guru melakukan remidial materi pembelajaran. Penelitian yang dilakukan bertujuan menghasilkan media pembelajaran trainer dan modul yang layak digunakan ditinjau berdasarkan validitas, kepraktrisan, dan keefektifan. Penelitian menggunakan metode Research and Development dalam bentuk one-shot case study dengan subjek pada penelitian peserta didik kelas X TAV SMK Negeri 1 Sidoarjo. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kevalidan trainer dikategorikan sangat valid dengan hasil persentase trainer` sebesar 87%, persentase hasil kevalidan modul sebesar 90,45%, dan persentase butir soal pada modul sebesar 89,87%. Kepraktisan trainer dan modul dinyatakan sangat praktis dan layak digunakan dengan hasil persentase angket respon peserta didik sebesarr 84,5%. Keefektifan trainer dan modul ditinjau berdasarkan hasil belajar akhir peserta didik dengan taraf signifikansi sebesar 0,05 sehingga didapatkan nilai thitung sebesar 3,297 dan nilai ttabel sebesar 1,729 yang apabila nilai thitung > ttabel mempunyai kesimpulan bahwa nilai rerata hasil belajar akhir peserta didik kelas X TAV lebih dari sama dengan nilai KKM yang ditetapkan oleh SMK. Berdasarkan penelitian yang dilakukan terdapat kesimpulan bahwa pengembangan media pembelajaran Trainer Kit Mikrokontroler NodeMCU Esp32 berbasis IoT dikategorikan sangat layak dan baik digunakan sebagai inovasi baru pembelajaran pada mata pelajaran Pemrograman, Mikroprosesor, dan Mikrokontroler di SMK Negeri 1 Sidoarjo.
STUDI LITERATUR: ANALISIS PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS APLIKASI PHET TERHADAP PENINGKATAN KOMPETENSI SISWA SMK Saputro, Yusuf Adip; Widyartono, Mahendra; Munoto, Munoto; Fransisca, Yulia
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (778.725 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p213-220

Abstract

Dasar Listrik dan Elektronika merupakan mata pelajaran dasar yang wajib dikuasai oleh siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) karena didalamnya termuat pengetahuan tentang teori perhitungan elektronika dasar. Teori dan perhitungan elektronika dasar memiliki peranan vital dalam pembelajaran teknik listrik. Maka dari itu siswa perlu menguasai teori dasar listrik dan elektronika secara mendalam. Dari pihak guru merasa kesulitan dalam menemukan pembelajaran dengan media yanng sesuai karena pembelajaran konvensional cenderung membuat siswa merasa jenuh. Di lain sisi siswa dituntut menguasai materi secara mendalam. Peneliti mencoba mendalami bagaimana menciptakan pembelajaran yang aplikatif namun dengan hasil maksimal dengan memanfaatkan fasilitas yang tersedia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbantuan media, dalam hal ini adalah aplikasi PHET terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan studi literatur dari penelitian-penelitiaan sebelumnya sebagai sumber data, kemudian dianalisis menggunakan metode meta-analisis sehingga diperoleh kesimpulan penelitian yang utuh. Hasil penelitian sebelumnya kemudian dihimpun menjadi sebuah data, kemudian dianalisis dengan Pired Sample Test menggunakan Software SPSS. Berikut ini merupakan hasil analisis Software SPSS: (1) Nilai rerata peserta didik saat pretest adalah 41.2650 dan saat posttest adalah 72.5833, (2) Hasil uji t adalah t hitung = -4.607 < t tabel 2,57 maka HO digugurkan dan terdapat beda yang signifikan hasil belajar siswa diberlakukan pembelajaran dengan berbantuan Aplikasi PHET. Selain itu juga terdapat respon yang positif dari siswa yang belajar dengan berbantuan Aplikasi PHET dibuktikan dengan angket. Ini merupakan salah satu indikasi bahwa media pembelajaran dengan software PHET ini membantu siswa dalam memberikan pemahaman yang mendalam terhadap materi yang diajarkan.
STUDI META ANALISIS EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN TERHADAP KOMPETENSI SISWA SMK PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK Laksono, Wilis Agung; Munoto, Munoto; Basuki, Ismet; Suprianto, Bambang
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (593.99 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p121-232

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan sebagai berikut: (1) mendapatkan informasi bagaimana efektivitas perangkat pembelajaran terhadap kompetensi siswa SMK, (2) mendapatkan informasi bagaimana efektivitas model pembelajaran terhadap kompetensi siswa SMK, dan (3) untuk mengevaluasi artikel agar penulis dapat meminimalisir kesalahan saat menulis artikel ilmiah serta mengetahui metode penelitian yang sering digunakan dalam penulisan artikel ilmiah. Metode penelitian ini menggunakan meta analisis unstandardized mean difference independent groups. Penelitian ini menggunakan 15 model pembelajaran dengan perangkat pembelajaran yang berbeda-beda untuk dianalis sehingga mendapatkan hasil yaitu adanya peningkatan efektivitas terhadap kompetensi siswa SMK program keahlian teknik instalasi tenaga listrik, selain itu hasil dari meta analisis unstandardized mean difference independent groups menunjukkan bahwa effect size terbesar didapatkan oleh penelitian dengan model pembelajaran active knowledge sharing (MPA-AKS) dengan nilai effect size sebesar 9,90. Hasil keseluruhan effect size mendapat nilai rata-rata sebesar 2,97 dikategorikan effect size besar, sehingga dapat dikatakan bahwa model pembelajaran menunjukan adanya efektivitas terhadap kompetensi siswa SMK program keahlian teknik instalasi tenaga listrik. Sementara itu, dari hasil data kelemahan dari 15 artikel yang dikutip dapat disimpulkan bahwa penulis kurang teliti dari segi tata cara penulisan yang baik dan benar hingga kurang teliti dalam mencantumkan referensi dari hasil kutipan yang ditulisnya. Namun untuk metode penelitian dari 15 artikel, terdapat 14 artikel menggunakan metode penelitian quasiexperimental dan 1 artikel menggunakan metode penelitian research and development (R&D).
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING PADA MATA PELAJARAN INSTALASI PENERANGAN LISTRIK KELAS XI TITL DI SMKN 1 PUNGGING MOJOKERTO Taqwim, Mastna Achsani; Haryudo, Subuh Isnur; Wrahatnolo, Tri; Joko, Joko
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1391.45 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p233-242

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi hasil observasi yang dilakukan di SMK Negeri 1 Pungging Mojokerto, diperoleh beberapa kendala di antaranya kurang berkembangnya kompetensi pengetahuan dan keterampilan siswa pada mata pelajaran Instalasi Penerangan Listrik. Hal ini disebabkan karena kurang efektifnya perangkat pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji validitas, kepraktisan, dan efektivitas terhadap perangkat pembelajaran inkuiri terbimbing pada mata pelajaran instalasi penerangan listrik di SMK Negeri 1 Pungging Mojokerto. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan model Research and Development (R&D). Berdasarkan dari penilaian yang telah dilakukan, perangkat pembelajaran inkuiri terbimbing yang dikembangkan telah layak digunakan untuk pelajaran instalasi penerangan listrik SMK kelas XI TITL. Dari penelitian yang telah dilakukan, diperoleh perangkat pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kategori sangat valid atau sangat layak dengan persentase rata-rata sebesar 86.35%, yang diperoleh dari hasil persentase silabus 86,16%, rencana pelaksanaan pembelajaran sebesar 83,54%, lembar kerja siswa sebesar 84,54%, dan bahan ajar siswa sebesar 83,33%. Hasil observasi keterlaksanaan pembelajaran, diperoleh persentase sebesar 86.88% dengan kategori sangat praktis, angket respons siswa terhadap pembelajaran menggunakan perangkat pembelajaran yang dikembangkan dengan persentase rata-rata 78.43% dengan kategori praktis, hasil belajar ranah afektif dengan persentase 85,27%, ketercapaian ranah kognitif dengan persentase 82,69%, dan ketercapaian ranah psikomotor didapat persentase 80,44% dengan kategori sangat baik apabila ditinjau dari masing-masing ranah. Berdasarkan hasil tersebut, maka penelitian yang telah dilakukan menghasilkan perangkat pembelajaran sangat layak meliputi kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan.
PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PROGRAMMABLE LOGIC CONTROLER MITSUBISHI PADA MATA PELAJARAN SISTEM KONTROL OTOMATIK DI SMK NEGERI Prastyo, Wahyu Dwi; Endryansyah, Endryansyah; Suprianto, Bambang; Rusmimamto, Puput Wanarti
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 11 No. 02 (2022): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (960.207 KB) | DOI: 10.26740/jpte.v11n02.p243-251

Abstract

Penggunaan media pembelajaran memang penting dalam dunia pendidikan. Media pembelajaran digunakan sebagai sarana untuk membantu pendidik dalam menyampaikan materi secara efisien. Dari hasil pengamatan yang sudah dilaksanakan di SMKN 1 Lamongan, terutama pada program keahlian Teknik Pendingin & Tata Udara pada mata pelajaran sistem kontrol otomatik yakni belum terdapat modul pembelajaran. Oleh karena itu peneliti melakukan penelitian ini dengan tujuan menghasilkan modul pembelajaran PLC Mitsubishi dengan menggunakan software Gx- Developer. Peneliti menerapkan metode Research and Development yang mana penelitian berikut dinilai dari 3 faktor yaitu kevalidan modul, kepraktisan modul, dan keefektifan modul dengan subjek 20 peserta didik. Uji kevalidan dilakukan untuk mengukur kelayakan modul. Uji kevalidan dilakukan untuk mengukur kelayakan modul. Pengukuran kevalidan di nilai dari validasi modul yang terdiri dari 3 validator yaitu 2 dosen jurusan Teknik Elektro Unesa dan 1 guru kejuruan SMKN 1 Lamongan yang diperoleh hasil 78,10% dan 81,80% untuk soal, sehingga media pembelejaran berupa modul dikategorikan valid. Selanjutnya uji kepraktisan, merupakan uji yang dilakukan untuk mencapai kemudahan siswa atau guru dalam membaca modul. Nilai uji kepraktisan dapat dilakukan dengan cara mengalikan jumlah responden dengan bobot nilainya. Sehingga, didapatkan hasil rating sebesar 87,1% dan dapat dikatakan modul berdasarkan angket respon siswa sangat valid. Kemudian keefektifan, merupakan syarat uji kelayakan modul yang dapat di ambil dari hasil nilai pretest posttest. Uji normalitas digunakan untuk menilai hasil data dari pretest posttest sehingga dapat ditemukan data berdistribusi normal atau memenuhi syarat uji kelayakan modul. Hasil uji normalitas memakai aplikasi SPSS diperoleh nilai signifikan untuk pretest 0,200 dan untuk posttest 0,200 dan dapat dikatakan berdistribusi normal. Kemudian pada Uji T diperoleh hasil signifikansi (2-tailed) 0,000 maka bisa dikatakan bahwa terdapat dampak yang bagus pada tiap-tiap variabel.

Page 10 of 25 | Total Record : 246