cover
Contact Name
Ari Zulsafar
Contact Email
journals@telkomuniversity.ac.id
Phone
+6282262130800
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu, Bandung, Provinsi Jawa Barat, 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Management
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559357     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe
Core Subject : Economy, Science,
merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 1,862 Documents
Analisis Elemen Visual Pada Akun Instagram @Oksigencoffee Cirebon Laksana, Pradevka Gevananda; Ali, Aditya
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis komunikasi visual yang diterapkan oleh akun Instagram @OksigenCoffee dalam membangun identitas merek. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan wawancara mendalam dan observasi konten untuk menggali penggunaan elemen-elemen visual, seperti tipografi, palet warna, dan tone gambar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsistensi dalam elemen visual sangat penting untuk memperkuat identitas merek. Namun, beberapa ketidakkonsistenan, seperti perbedaan tone warna dan tipografi, ditemukan pada konten yang diunggah. Oksigen Coffee memanfaatkan fitur Instagram, seperti Stories dan Reels, untuk menyampaikan nilai merek dan membangun hubungan interaktif dengan audiens. Strategi ini efektif dalam meningkatkan engagement dan loyalitas pelanggan. Studi ini menyimpulkan bahwa elemen komunikasi visual yang konsisten dan relevan mampu menciptakan identitas merek yang kuat di media sosial. Kata Kunci-Kata kunci sedapat mungkin menjelaskan isi tulisan, dan ditulis dengan huruf kecil, kecuali akronim.Kata Kunci: Instagram, Komunikasi Visual, Konsistensi Visual.
Analisis Community Relations Pt Nutrifood Indonesia Melalui Event World Diabetes Day 2024 Silmi, Diana Nisa; Imran, Ayub Ilfandy
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis strategi community relations yang diterapkan oleh PT Nutrifood Indonesia melalui eventWorld Diabetes Day Tropicana Slim Bandung dalam membangun kedekatan dengan customer. Menggunakan metodestudi kasus dan pendekatan kualitatif dengan teknik wawancara mendalam dan observasi langsung, penelitian inimenemukan bahwa pendekatan community relations dalam event ini efektif dalam meningkatkan loyalitas pelanggan.Event ini terdiri dari tiga tahap utama: pre-event (Road to World Diabetes Day), main event (World Diabetes Day),dan post-event (media coverage). Temuan penelitian juga menunjukkan bahwa strategi community relations yangditerapkan dalam event ini tidak hanya berfungsi sebagai bagian dari Public Relations tetapi juga merupakan strategiMarketing Communications yang terintegrasi. Keberhasilan event ini didukung oleh penyampaian pesan merek yangkonsisten melalui kampanye #BatasiGGL dan #Hands4Diabetes yang selaras dengan visi PT Nutrifood dalammengedukasi masyarakat tentang gaya hidup sehat. Kata kunci: World Diabetes Day, Event, Loyalitas Customer, Community Relations, Brand Message.
Analisis Pembingkaian Pada Media Berita Daring Lokal Jubi.Id, Suarapapua.Com, Dan Tribunpapua.Com, Dalam Pemberitaan Pembebasan Pilot Susi Air Paulandhika, Michelle Gabriella Virgiallo; Abdurrahman, Muhammad Sufyan
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Isu politik dan keamanan (Polhukam) yang terjadi di Papua, khususnya isu pembebasan Pilot Susi Air Philip Mehrtens oleh kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menjadi atensi bagi media lokal di Papua. Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk membuat analisis terkait cara kerja framing atau pembingkaian berita yang dilakukan pada tiga media lokal Papua yaitu Jubi.id, SuaraPapua.com, dan TribunPapua.com melalui model analisis framing Robert N. Entman dengan elemen define problems, diagnose causes, make moral judgement, dan treatment recommendation. Penelitian dalam pendekatannya menggunakan kualitatif dengan metode deskriptif melalui observasi dan dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan pada tiga media lokal Papua mempunyai fokus framing yang berbeda. Hal ini dapat terlihat dari isu dugaan suap, proses pembebasan, sampai dampak isu yang terjadi pada kehidupan masyarakat khususnya masyarakat adat di Papua. Perbedaan yang ada di dalam pemberitaan dipengaruhi oleh berbagai macam faktor seperti politik, latar belakang sosial, dan agenda yang ada pada masing-masing media. Penelitian ini memberikan implikasi yang ditujukan kepada media khususnya media lokal Papua agar lebih mengedepankan transparasi dan adil pada pemberitaanya. Selain itu, pemerintah dan Humas untuk lebih meningkatkan strategi komunikasi untuk publik agar mempunya literasi publik terhadap isu Polhukam. Kata Kunci: Analisis Framing, Media pemberitaan , Pembebasan sandera, KB, Online
Analisis Penerapan Copywriting Pada Konten Instagram @Indibiz.Jabar Dalam Membangun Brand Awareness Indibiz Oleh Pt Telkom Regional Ii Tarigan, Hana Olivia; Abdurrahman, Muhammad Sufyan
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di tengah perkembangan media sosial, Instagram menjadi sarana efektif membangun brand awareness. Salah satunya dengan copywriting yang mampu menarik perhatian, mengajak, dan menciptakan kesadaran. Penelitian ini bertujuan menganalisis penerapan copywriting konten Instagram @indibiz.jabar dalam membangun brand awareness Indibiz oleh PT Telkom Regional II. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif melalui teknik pengumpulan data wawancara, dokumentasi, dan observasi. Penelitian ini mengacu teori brand awareness pyramid David Aaker (1991) dengan empat sub-analisis: unaware of brand, brand recognition, brand recall, dan, top of mind.Hasil penelitian ini menunjukkan, @indibiz.jabar telah menerapkan copywriting dalam membangun tiga tingkatan awal dalam piramida kesadaran merek. Dalam unaware of brand, guna menarik perhatian audiens, diterapkan copywriting dengan bahasa yang sederhana, penjelasan solutif, serta kombinasi softselling dan hardselling. Lalu, dalam brand recognition, penerapan copywriting dilakukan dengan konsisten pada tagline dan penyebutan nama merek serta layanan untuk membantu pengenalan Indibiz. Selanjutnya, dalam brand recall, penerapan copywriting difokuskan pada call to action (CTA), deskripsi spesifik pada layanan, dan konten testimoni untuk menguatkan ingatan dan kepercayaan terhadap Indibiz. Sementara itu, @indibiz.jabar belum menerapkan copywriting untuk tingkatan tertinggi yaitu top of mind, karena Indibiz baru saja diluncurkan. Penelitian ini memberikan kontribusi pemahaman tentang bagaimana penerapan copywriting pada konten Instagram dapat dimanfaatkan untuk membangun brand awareness. Kata Kunci: Brand Awareness, Call to Action, Copywriting, Indibiz, Instagram.
Analisis Penerapan Prinsip Personal Branding Oleh Praktisi Hubungan Masyarakat Agung Laksamana Di Dalam Instagram Jonathans, William Octovianes; Purnama, Hadi; Ekaputri, Sarah Derma
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini ingin melihat pentingnya personal branding bagi praktisi hubungan masyarakat, khususnya Agung Laksamana dan melihat bagaimana penerapan prinsip-prinsip personal branding di dalam akun Instagramnya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan analisis isi dan observasi serta dokumentasi sebagai metode pengumpulan datanya. Teknik keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi metode dan teori. Hasil dari penelitian ini adalah Agung Laksamana sudah baik dalam menerapkan kunci-kunci dan hukum-hukum personal branding yang ada, ditunjukkan dengan unggahan yang konsisten yang menekankan berbagai identitas dirinya. Prinsip-prinsip personal branding yang dipenuhi Agung Laksamana tersebut juga beririsan dengan motif-motif manajemen kesan dan pengungkapan diri yang juga secara efektif dilakukannya. Saran penelitian ini adalah diharapkan bagi peneliti yang ingin membahas tentang personal branding agar bisa menggunakan teori pendukung agar bisa melakukan analisis yang lebih dalam. Selain itu diharapkan tokoh publik yang ingin melakukan personal branding dengan baik, agar bisa menerapkan prinsip-prinsip personal branding yang ada supaya bisa mendapatkan hasil yang efektif.Kata Kunci - Manajemen Kesan, Personal Branding, Safe Disclosure
Analisis Pengelolaan Media Sosial Instagram Mako By Seris Febriansyah, Mochamad; Astuti, Sri Wahyuning
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengelolaan media sosial Instagram oleh Mako by Seris di kalangan konsumen. Mako bySeris adalah brand skincare lokal yang memanfaatkan Instagram sebagai platform utama pemasaran. Penelitian inimenggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan berbasis teori Cutlip, Center, dan Broom, meliputiempat tahapan utama: fact finding, planning, communication, dan evaluation. Data dikumpulkan melalui wawancara,observasi, dan analisis konten media sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan media sosial yangterstruktur, interaksi dengan pengikut, serta strategi konten visual yang konsisten berkontribusi signifikan terhadappeningkatan kehadiran dan daya tarik Mako by Seris. Selain itu, penggunaan fitur Instagram seperti Stories dan Reels,serta keterlibatan audiens melalui testimoni dan ulasan, memperkuat hubungan brand dengan konsumen. Strategi yangditerapkan telah berhasil menarik perhatian dan meningkatkan loyalitas konsumen. Penelitian ini memberikanrekomendasi bagi brand lokal lainnya untuk memaksimalkan potensi media sosial sebagai alat pemasaran dankomunikasi efektif di era digital.Kata Kunci: Instagram, mako by seris, media sosial
Analisa Peran Manajerial Corporate Communications Palembang Indah Mall Melalui Cullinary Event Kristiyanto, Raffael Gerald; Abdurrahman, Muhammad Sufyan
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di tengah persaingan yang dihadapi oleh Palembang Indah Mall, culinary event merupakan salah satu cara yang dipakaiuntuk bersaing. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Corporate Communications Palembang Indah Mall dalamculinary event. Penelitian ini menggunakan metode desktiptif dengan pendekatan kualitatif dan paradigma interpretatif.Pengumpulan data akan dilakukan melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Penelitian ini mengacu pada role ofpublic relations theory oleh David M. Dozier & Glen M. Broom dengan empat peran utama public relations yaitu, expertprescriber, communications facilitator, problem solving facilitator, communications technician. Hasil penelitianmenunjukkan Corporate Communications sudah melakukan ke empat peran utama Public Relations, dalam expertprescibers, Corporate Communications berperan sebagai penanggung jawab seperti menentukan tema. Dalamcommunications facilitator, Corporate Communications berperan sebagai fasilitator komunikasi ke eksternal sepertimengadakan media gathering. Dalam, problem solving facilitator, Corporate Communications berperan sebagai pemecahmasalah, seperti menentukan SOP sebagai langkah pencegahan. Dalam, communications technician. CorporateCommunications melakukan penyebaran informasi melalui media online dan offline. Secara keseluruhan, penelitian ini akanmemberikan partisipasi pengetahuan mengenai peran Corporate Communications dalam culinary event Kata kunci : Corporate Communications, Culinary Event, Hubungan Masyarakat, Mall, Perusahaan.
Analisis Pola Komunikasi Komunitas Hoyoverse Community Pada Whatsapp Grup Hardiansyah, Muhammad Tri; Ali, Aditya
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai analisis pola komunikasi komunitas Hoyoverse Community pada WhatsApp Grup yang menyadari bahwa pentingnya pola komunikasi yang baik dan tepat dalam suatu komunitas agar komunitas dapat berjalan dengan baik dan mencapai tujuannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi komunitas Hoyoverse Community pada WhatsApp Grup. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif dan paradigma yang digunakan yaitu interpretif. Penentuan informan penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yang menghasilkan penentuan informan berupa ketua komunitas Hoyoverse Community dan anggota komunitas Hoyoverse Community. Pada teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu wawancara dan observasi. Teknik keabsahan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu triangulasi. Hasil yang didapatkan yaitu pola komunikasi yang digunakan oleh komunitas Hoyoverse Community yaitu pola bintang dan pola roda. Hambatan yang ditemukan pada pola komunikasi komunitas Hoyoverse Community yaitu pola komunikasi roda dan pola komunikasi bintang. Temuan lain yaitu adanya faktor pendukung komunikasi berupa kebebasan berpendapat dan faktor penghambat komunikasi berupa hambatan dari komunikator dan hambatan saluran. Kata Kunci : Komunikasi Kelompok, Komunitas, Pola Komunikasi, Whatsapp.
Analisis Proses Pemberian Pesan Komunikator Penyuluhan Kesehatan Di Kodam Jaya Periode 2023 Putri, Najwa Aliyah; Abdurrahman, Muhammad Sufyan
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyuluhan kesehatan di lingkungan militer, khususnya di Kodam Jaya, memiliki peran penting dalam membentuk perilaku hidup sehat prajurit. Namun, efektivitas proses komunikasi dalam penyampaian pesan kesehatan masih menjadi tantangan. Oleh karena itu, penelitian ini berfokus pada bagaimana proses komunikasi komunikator dalam penyuluhan kesehatan dapat meningkatkan pemahaman dan perubahan perilaku prajurit di Kodam Jaya. Proses komunikasi yang dilakukan oleh komunikator penyuluhan kesehatan yang efektif akan berdampak pada peningkatan pemahaman dan implementasi perilaku hidup sehat di kalangan prajurit Kodam Jaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif dan berlandaskan pada teori komunikasi Lasswell yang mencakup lima elemen utama: siapa yang berbicara (who), apa yang disampaikan (says what), melalui saluran apa (in which channel), kepada siapa (to whom), dan dengan dampak apa (with what effect). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan penyuluhan kesehatan sangat dipengaruhi oleh kredibilitas komunikator dan teknik penyampaian pesan. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memahami bagaimana proses komunikasi yang diterapkan oleh komunikator Kesdam Jaya berperan dalam penerimaan pesan hidup sehat bagi prajurit Kodam Jaya.Kata Kunci: Komunikasi, Komunikator, Kodam Jaya, Perilaku Hidup Sehat, Penyuluhan Kesehatan, Teori Lasswell.
Analisa Resepsi Pendengar Podcast Ancur Pada Episode 501 Mengenai Daihatsu Alyamani, Bony Dewa Sifa; Purnama, Hadi
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mendalami efektivitas penggunaan podcast sebagai alat kehumasan dengan menganalisis bagaimana audiens merespon konten Podcast Ancur yang dipromosikan oleh Daihatsu untuk meningkatkan kemungkinan elaborasi. Studi ini berfokus pada analisis resepsi, sebuah pendekatan yang mengkaji interaksi antara pesan yang disampaikan oleh brand dan interpretasi audiens terhadap pesan tersebut. Menggunakan kerangka teori analisis resepsi oleh Stuart Hall, penelitian ini mengevaluasi bagaimana pesan dalam podcast dipahami dan diterima oleh audiens, yang menggambarkan dinamika antara strategi komunikasi Daihatsu dan persepsi audiens. Metodologi kualitatif dipilih untuk penelitian ini, melibatkan wawancara mendalam dengan pengelola podcast, tim PR Daihatsu, dan audiens, serta analisis konten dari episode terpilih untuk mengidentifikasi pola dekoding pesan. Hasil menunjukkan bahwa Podcast Ancur berhasil menciptakan keterlibatan yang tinggi dan resonansi mendalam dengan audiens, di mana integrasi antara Earned dan Owned Media dari model PESO memperkuat pesan dan meningkatkan kredibilitas brand. Meskipun PESO Model hanya sebagai pengantar dan kerangka umum yang mendukung pemahaman konseptual PR, penggunaan analisis resepsi sebagai alat utama dalam penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana audiens menginterpretasikan dan merespons inisiatif PR. Penelitian ini menggarisbawahi pentingnya mengintegrasikan pemahaman mendalam tentang resepsi audiens dalam pengembangan strategi komunikasi PR untuk memastikan efektivitas pesan yang disampaikan dan memperkuat hubungan antara brand dan konsumennya.Kata Kunci : Analisis Resepsi, Public Relations, PESO Model, Podcast, Kemungkinan elaborasi, Komunikasi Daihatsu.

Page 42 of 187 | Total Record : 1862