cover
Contact Name
Indah Mulyani
Contact Email
arjwa@gunadarma.ac.id
Phone
+6281296706686
Journal Mail Official
arjwa@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jalan Margonda Raya 100
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Arjwa: Jurnal Psikologi
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : -     EISSN : 29854539     DOI : https://doi.org/10.35760/arjwa
Arjwa menerima manuskrip berdasarkan penelitian dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Penelitian kuantitatif yang diajukan untuk dipublikasikan dalam Arjwa diharapkan bersifat multivariat. Sementara itu, Arjwa juga menerima manuskrip meta analisis atau systematic review yang memiliki keunggulan dalam hal kebaruan atau keunikan variabel. Arjwa menerima manuskrip yang memiliki topik penelitian psikologi secara umum, seperti klinis, pendidikan, sosial, industri dan organisasi, atau tema-tema lain seperti psikologi positif dan indigenus. Arjwa menerima manuskrip ilmiah dari berbagai topik penelitian psikologi seperti psikologi klinis, psikologi pendidikan, psikologi sosial, psikologi industri dan organisasi, psikologi positif, psikologi indigenus dan sub-sub topik yang berada dalam ruang lingkup topik tersebut. Topik-topik lain dari disiplin ilmu lain akan dipertimbangkan untuk diproses dalam proses pengajuan jika dirasakan memenuhi kriteria.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 4 (2023)" : 5 Documents clear
IMPULSIVE BUYING PADA DEWASA AWAL PENGGUNA SHOPEE PAYLATER DITINJAU DARI MINDFULLNESS Dyatmika, Putu Bhargo Putra; Weliangan, Hally; Huda, Nurul
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 2, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/arjwa.2023.v2i4.9060

Abstract

Shopee PayLater merupakan salah satu aplikasi paling digemari di Indonesia, Shopee PayLater memudahkan pembelian sehingga mengarahkan pada perilaku impulsive buying, salah satu faktor yang mempengaruhi adalah mindfulness.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan mindfulness dengan impulsive buying fashion pada dewasa awal pengguna shopee paylater. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan cara menyebarkan kuesioner melalui google forms. Responden penelitian ini adalah 120 orang dewasa awal yang menggunakan shopee paylater untuk membeli pakaian. Impulsive buying diukur dengan skala berdasarkan aspek- aspek milik Verplanken dan Herabadi dan mindfulness diukur dengan skala berdasarkan komponen-komponen milik Baer, Smith, Lykins, Button, Krietemeyer, Sauer, Walsh, Duggan and Williams. Hasil uji hipotesis yang dianalisis dengan korelasi product moment pearson memperoleh nilai korelasi r = -0,893** dengan nilai signifikansi 0,000 (p ≤0,05) menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif mindfulness dengan impulsive buying fashion pada dewasa awal pengguna shopee paylater.
KONTRIBUSI DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP KEPUASAN HIDUP PADA INDIVIDU YANG MENJADI TULANG PUNGGUNG KELUARGA Shandy, Tassya Kamila; Martha, Marcia
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 2, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/arjwa.2023.v2i4.9326

Abstract

Beban individu yang menjadi tulang punggung keluarga kadang kala membuat ketidakpuasan dalam hidup karena adanya tuntutan untuk memenuhi kebutuhan finansial keluarga di samping kebutuhan pribadi, kurangnya perhatian dan dukungan dari sekitar. Dukungan sosial dari orang sekitar dapat mempengaruhi kepuasan hidup seseorang dan banyak individu yang menjadi tulang punggung keluarga tidak sadar akan pentingnya dukungan sosial yang dapat mempengaruhi kepuasan hidupnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menguji secara empiris mengenai seberapa besar kontribusi dukungan sosial terhadap kepuasan hidup pada individu yang menjadi tulang punggung keluarga. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan alat ukur the Satisfaction with Life Scale (SWLS) untuk mengukur variabel kepuasan hidup dan alat ukur the Multidimensional Scale of Perceived Social Support (MSPSS) untuk mengukur variabel dukungan sosial. Responden penelitian ini berjumlah 120 partisipan dengan karakteristik yaitu individu yang sedang aktif bekerja dan  menjadi tulang punggung keluarga, berusia minimal 18 tahun, serta belum menikah. Hasil uji hipotesis menggunakan regresi linier sederhana dengan memperoleh F sebesar 104,419, nilai signifikansi 0,001 dan nilai R Square sebesar 0,469. Dengan demikian hipotesis penelitian diterima, yang berarti ada kontribusi yang signifikan antara dukungan sosial terhadap kepuasan hidup pada individu yang menjadi tulang punggung keluarga sebesar 46,9%. Hal ini membuktikan bahwa dukungan sosial menjadi variabel yang cukup dominan untuk memprediksi terjadinya kepuasan hidup pada Individu yang menjadi tulang punggung keluarga.
PENGARUH STRES AKADEMIK TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA TINGKAT AKHIR Ramadita, Alya Maajid; Harsanti, Intaglia; Harmoni, Ati
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 2, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/arjwa.2023.v2i4.9620

Abstract

Stres akademik dapat mengakibatkan mahasiswa tingkat akhir menunda waktu tidurnya hingga larut malam bahkan beberapa mahasiswa tingkat akhir melaporkan sulit untuk memulai tidurnya. Hal ini dapat mempengaruhi kualitas tidur pada mahasiswa tingkat akhir. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh stres akademik terhadap kualitas tidur pada mahasiswa tingkat akhir. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan menggunakan sampel sebanyak 130 mahasiswa tingkat akhir minimal semester 7 yang sedang mengerjakan skripsi. Teknik analisis data yang digunakan untuk uji hipotesis adalah uji regresi liniear sederhana. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 (p < 0,01) Lalu, pada R Square diperoleh nilai sebesar 0,294 yang menunjukkan bahwa stres akademik mempengaruhi kualitas tidur sebesar 29,4% dan sisanya 70,6% dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik atau buruknya kualitas tidur mahasiswa tingkat akhir berkaitan dengan seberapa besar stres akademik yang dialaminya.
HUBUNGAN ANTARA SELF COMPASSION DAN RESILIENSI PADA PEREMPUAN DEWASA AWAL YANG BERCERAI Permatasari, Shafira; Puspitawati, Ira; Fuad, Afmi
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 2, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/arjwa.2023.v2i4.9583

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji hubungan antara self compassion dan resiliensi pada perempuan dewasa awal berusia 20-40 tahun yang telah bercerai dan belum menikah kembali. Adapun sampel pada penelitian ini berjumlah 51 sampel. Teknik pengumpulan sampel yang digunakan dengan tehnik snowball sampling. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan bantuan analisis data yang dilakukan dengan SPSS for windows 22 melalui teknik korelasi bivariat dari Pearson. Berdasarkan hasil uji hipotesis yang telah diujikan kepada 51 responden perempuan dewasa awal yang bercerai dapat diketahui bahwa tidak ada hubungan antara self compassion dan resiliensi dengan taraf signifikan sebesar 0.353 (ρ > 0.05). Hal ini berarti hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini ditolak, atau dapat dikatakan bahwa tidak ada hubungan antara self compassion dan resiliensi pada perempuan dewasa awal berusia 20-40 tahun yang telah bercerai hidup dan belum menikah kembali. Selain itu, berdasarkan analisis deskriptif, diketahui bahwa variabel self compassion berada pada kategori sedang dan resiliensi pada kategori tinggi.
HUBUNGAN REGULASI DIRI DAN KECENDERUNGAN KECANDUAN MEDIA SOSIAL TIKTOK PADA MAHASISWA Irawan, Jihan; Andriani, Inge
Arjwa: Jurnal Psikologi Vol 2, No 4 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/arjwa.2023.v2i4.9534

Abstract

Kepopuleran media sosial tiktok, ditunjang dari ketepatan tiktok menampilkan tayangan yang sesuai dengan prefensi penggunanya. Hal ini membuat mahasiswa, yang merupakan kelompok pengakses media sosial, seringkali keasyikan mengakses tiktok. Tujuan penelitian ini untuk menguji apakah terdapat hubungan negatif regulasi diri dan kecenderungan kecanduan tiktok pada mahasiswa. Kecanduan merupakan kondisi seseorang mengalami gangguan psikologis yang tidak dapat mengontrol dirinya sendiri, Regulasi diri berperan untuk mengontrol, mengelola, dan mengatur dirinya dengan memberi batasan waktu untuk tidak melakukan kegiatan yang merugikan dan terhindar perilaku kecanduan media sosial. Pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan analisis data menggunakan teknik korelasi bivariate Pearson Product Moment. Sampel yang digunakan yaitu mahasiswa aktif pengguna tiktok yang berusia 18-24 tahun, serta menggunakan aplikasi tiktok minimal 5 jam perharinya. Hasil penelitian menyatakan hasil hipotesis diterima, terdapat hubungan negatif antara regulasi diri dan kecenderungan kecanduan sosial media tiktok pada mahasiswa dengan memiliki nilai signifikansi sebesar 0,000 (<0,01) dan nilai pearson correlation sebesar - 0,794. Dapat diartikan bahwa semakin tinggi regulasi diri yang dimiliki maka akan semakin rendah kecenderungan kecanduan media sosial tiktok pada mahasiswa.

Page 1 of 1 | Total Record : 5