LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
1. Komputasi Lunak, 2. Sistem Cerdas Terdistribusi, Manajemen Basis Data, dan Pengambilan Informasi, 3. Komputasi evolusioner dan komputasi DNA/seluler/molekuler, 4. Deteksi kesalahan, 5. Sistem Energi Hijau dan Terbarukan, 6. Antarmuka Manusia, 7. Interaksi Manusia-Komputer, 8. Hibrida dan Algoritma Terdistribusi Pemrosesan Informasi Manusia, 9. Komputasi Berkinerja Tinggi, 10. Penyimpanan informasi, 11. Keamanan, integritas, privasi, dan kepercayaan, 12. Pemrosesan Sinyal Gambar dan Ucapan, 13. Sistem Berbasis Pengetahuan, 14. Jaringan Pengetahuan, 15. Multimedia dan Aplikasi, 16. Sistem Kontrol Jaringan, 17. Klasifikasi Pola Pemrosesan Bahasa Alami, 18. Pengenalan dan sintesis ucapan, 19. Kecerdasan Robot, 20. Analisis Kekokohan, 21. Kecerdasan Sosial, 22. Statistic 23. Komputasi grid dan kinerja tinggi, 24. Realitas Virtual dalam Aplikasi Rekayasa, 25. Intelijen Web dan Seluler, 26. Data Besar, 27. Manajemen Informatika, 28. Sistem Informasi, 29. Desain Permainan, 30. Sistem Multimedia, 31. Pemrosesan Gambar, 32. IOT 33. Pemrograman Seluler, 34. Desain Basis Data, 35. Pemrograman Jaringan, 36. Sistem Terdistribusi, 37. Sistem Pendukung Keputusan, 38. Sistem Pakar, 39. Kriptografi, 40. Model dan Simulasi, 41. Jaringan 42. PENDIDIKAN TERAPAN 43. Semua jenis ilmu pendidikan
Articles
335 Documents
Analisis UI/UX Pada Aplikasi SITETEH DPMPTSP Kabupaten Karawang Dengan Metode Design Thinking
Baihaqi, Iqbal;
Ariani, Fattya
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2024): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Karawang adalah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tugas dan fungsinya adalah untuk menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang penanaman modal di wilayah Kabupaten Karawang. Pelayanan perizinan dilakukan melalui aplikasi berbasis web. Website dirancang untuk dapat mempermudah masyarakat dalam melakukan permohonan sesuai dengan kewenangan DPMPTSP. Survey kepuasan masyarakat telah dilakukan oleh DPMPTSP, namun survey dilakukan untuk pelayanan secara umum belum sampai pengukuran tingkat kegunaan aplikasi. Analisis UI/UX terhadap aplikasi dilakukan agar dapat menjaga kualitas dari website yang disediakan oleh DPMPTSP. Tingkat kepuasan pengguna berpengaruh juga terhadp penilaian kinerja dari DPMPTSP. Metode yang digunakan dalam analisis UI adalah dengan metode Design Thinking dan untuk analisa UX menggunakan system usability scale (SUS) untuk mengukur tingkat kegunaan aplikasi. Data untuk melakukan analisa UI digunakan dengan wawancara 10 orang terdiri dari 5 orang pengguna dan 5 orang staff DPMPTSP yang melayani pengguna. Data pernyataan kuisioner SUS dikumpulkan melalui google form secara online dan responden yang dipilih adalah pengguna aplikasi SITETEH. Skor yang didapatkan dari pernyataan kuisioner SUS oleh responden kemudian diolah menggunakan aplikasi spreadsheet agar mendapatkan skor akhir sesuai dengan perhitungan metode SUS. Hasil penelitian menunjukan tingkat kegunaan prototype yang dibuat dalam kategori menengah. Prototype Aplikasi SITETEH dinilai baik oleh pengguna.
Implementasi Algoritma Particle Swarm Optimization Untuk Optimasi Penjadwalan Pertemuan Klien Dengan Notaris Menggunakan SDLC Model Spiral: (Studi Kasus: Kantor Notaris I Wayan Juniantara, S.H., M.K.n)
Gustiani, Andini;
Zakaria, Hadi
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kantor notaris memiliki peran penting dalam pelayanan legal bagi masyarakat, terutama dalam pengesahan dokumen dan perjanjian hukum. Namun, salah satu permasalahan yang sering terjadi adalah kurangnya sistem yang efektif dalam penjadwalan pertemuan antara klien dan notaris. Hal ini dapat menyebabkan ketidakteraturan dalam pelayanan, antrean yang panjang, serta ketidakpastian waktu bagi klien dan notaris, sehingga mengurangi efisiensi operasional kantor. Selain itu, sering terjadi bentrokan jadwal pertemuan yang mengakibatkan ketidaknyamanan bagi kedua belah pihak. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penelitian ini menerapkan algoritma Particle Swarm Optimization (PSO) guna mengoptimalkan parameter penjadwalan pertemuan klien dengan notaris. Proses pengembangan aplikasi dilakukan dengan menggunakan model Spiral SDLC untuk memastikan pendekatan yang berulang dan progresif dalam pengembangan sistem. Penyimpanan data menggunakan MySQL, sedangkan aplikasi web dikembangkan menggunakan JavaScript untuk meningkatkan interaktivitas pengguna. Algoritma PSO diimplementasikan dengan Python guna memastikan hasil optimal dalam pengelolaan jadwal pertemuan. Penelitian ini diharapkan menghasilkan sebuah aplikasi web yang mampu mengoptimasi penjadwalan pertemuan klien dengan notaris secara otomatis. Dengan adanya aplikasi ini, kantor notaris dapat mengelola jadwal secara lebih efisien, mengurangi antrean, serta meningkatkan pengalaman pelayanan bagi klien. Selain itu, sistem ini diharapkan dapat mencegah bentrokan jadwal pertemuan, sehingga setiap klien dapat memperoleh layanan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Penerapan algoritma Particle Swarm Optimization (PSO) dan model pengembangan Spiral SDLC diharapkan dapat memberikan hasil yang optimal serta sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Implementasi Model Waterfall Pada Pengembangan Aplikasi Layanan Perawatan Kucing Pada Oktovet Pet Shop Berbasis Web
Sidiq Wijaya, Fajar;
Dwihadi Larasati, Zakia;
Faizhal Farizh, Muhamad;
Haryono, Wasis
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Perkembangan teknologi informasi telah mendorong kebutuhan akan sistem digital yang mampu meningkatkan efisiensi layanan, termasuk dalam bidang perawatan hewan peliharaan. Oktovet Pet Shop, sebagai penyedia layanan perawatan kucing, menghadapi kendala dalam pengelolaan data dan pelayanan karena proses masih dilakukan secara manual. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan website berbasis sistem informasi guna meningkatkan kualitas layanan di Oktovet Pet Shop. Metode pengembangan yang digunakan adalah Waterfall, dengan tahapan sistematis mulai dari analisis kebutuhan hingga pengujian. Hasil dari pengembangan sistem ini adalah website yang mampu memfasilitasi pendaftaran layanan, penjadwalan, serta penyediaan informasi produk secara terintegrasi. Sistem ini diharapkan dapat mengurangi kesalahan pencatatan, mempercepat proses pelayanan, dan meningkatkan kepuasan pelanggan. Dengan digitalisasi layanan, Oktovet dapat bersaing lebih baik di era transformasi digital.
Aplikasi Data Karyawan Berbasis Web Menggunakan PHP Dan MySQL Pada PT Karya Megah Gunungmas
Kurniawan, Agung;
Micolasdo Sitanggang, Toga;
Taufikur Rahman, Zaqi;
Syaripudin, Ari
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem aplikasi data karyawan berbasis web yang dapat meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan informasi kepegawaian di PT Karya Megah Gunungmas. Aplikasi ini dikembangkan untuk mengatasi kendala yang sering muncul pada proses pendataan manual, seperti duplikasi data, kesalahan pencatatan, dan sulitnya integrasi antar data karyawan. Dengan penerapan teknologi informasi yang terkomputerisasi, sistem ini mampu mengelola data karyawan, pasangan, anak, BPJS, payroll. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem adalah System Development Life Cycle (SDLC) dengan pendekatan Waterfall. Hasil implementasi menunjukkan bahwa aplikasi ini dapat meningkatkan akurasi, mempercepat pemrosesan data, dan mempermudah akses informasi kepegawaian bagi HRD dan admin.
Implementasi Sistem Informasi Penyewaan Area Pameran Mall Blok M Square pada PT. Karya Utama Perdana
Nirwan;
Muhammad Yusuf;
Herianto
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kemajuan teknologi informasi membawa dampak besar terhadap efisiensi operasional organisasi, termasuk dalam pengelolaan data penyewaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi penyewaan area pameran berbasis web pada PT. Karya Utama Perdana yang mengelola Mall Blok M Square di Jakarta Selatan. Sistem ini dirancang untuk mengatasi masalah pada proses penyewaan manual yang selama ini rentan terhadap kesalahan pencatatan, keterlambatan data, dan kesulitan monitoring transaksi. Fitur utama dari sistem ini mencakup pendaftaran sewa online, verifikasi pembayaran, perpanjangan sewa, pengelolaan histori transaksi, serta pembuatan laporan secara otomatis. Pengembangan sistem dilakukan menggunakan metode Waterfall dengan tahapan analisis, perancangan, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil implementasi menunjukkan bahwa sistem mampu meningkatkan efisiensi proses penyewaan, mengurangi risiko kesalahan data, serta memberikan transparansi yang lebih tinggi dalam pengelolaan informasi. Dengan adanya sistem ini, pengelola dapat memantau aktivitas penyewaan secara real-time dan penyewa dapat melakukan pemesanan dengan lebih mudah dan cepat.
Konsultasi Kesehatan Mental Dengan Pendekatan Case-Based Reasoning Memanfaatkan Sistem Pakar Berbasis Website
Mufti Prasetiyo , Sofyan
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kesehatan mental merupakan komponen penting dari kesejahteraan secara keseluruhan, namun sering diabaikan karena stigma sosial dan terbatasnya akses terhadap layanan profesional. Untuk menjawab tantangan tersebut, penelitian ini mengusulkan sebuah sistem pakar berbasis web untuk konsultasi kesehatan mental dengan menggunakan pendekatan Case-Based Reasoning (CBR). Sistem ini dirancang untuk membantu pengguna mengidentifikasi kondisi kesehatan mental berdasarkan gejala yang dialami dengan membandingkannya dengan kasus-kasus sebelumnya yang telah tercatat. Pendekatan ini memungkinkan sistem memberikan rekomendasi awal yang didasarkan pada data empiris. Implementasi metode CBR memungkinkan sistem memberikan respons yang relevan dan adaptif, serta berfungsi sebagai langkah awal sebelum mendapatkan bantuan profesional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini menyediakan dukungan yang mudah diakses, fleksibel, dan ramah pengguna, serta berpotensi meningkatkan layanan kesehatan mental digital dan mengurangi hambatan terhadap intervensi dini.
Penerapan Metode Forward Chaining Pada Aplikasi Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kucing
Galuh Saputri;
Agung Siswopranoto
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 5 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kemajuan teknologi telah membuka peluang baru dalam pengembangan sistem pakar, salah satunya melalui platform Android. Sistem ini memungkinkan pengguna mendapatkan informasi dan solusi secara mandiri tanpa perlu berkonsultasi langsung dengan pakar. Salah satu contoh penerapannya adalah untuk membantu diagnosis awal penyakit pada kucing, hewan peliharaan yang sering mengalami masalah kesehatan. Penelitian ini mengembangkan aplikasi sistem pakar berbasis desktop dengan pendekatan forward chaining serta algoritma depth-first search, yang dirancang untuk memudahkan pemilik kucing mendeteksi gejala penyakit lebih cepat dan efisien. Hasil studi menunjukkan bahwa metode forward chaining dapat menghasilkan diagnosis yang akurat, sementara uji coba melalui System Usability Scale (SUS) menunjukkan tingkat kepuasan sebesar 76% dari pengguna dan 78% dari para ahli.
Implementasi Algoritma Apriori Pada Penjualan Alat Listrik Untuk Optimasi Pengendalian Stok Barang (Studi Kasus: Toko Listrik Sinar Mulya Kademangan)
Iga Mawarni;
Dede Sahrul Bahri
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 5 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Toko Listrik Sinar Mulya merupakan salah satu usaha mikro kecil menengah yang menjual berbagai macam perlengkapan alat listrik untuk kebutuhan rumah tangga. Pengelolaan data penjualan pada toko tersebut masih dilakukan dengan cara mencatat transaksi penjualan kedalam sebuah buku, sehingga proses pembuatan laporan penjualan memerlukan waktu yang lama. Dengan sistem pengelolaan data penjualan yang seperti itu, pengendalian dan perencanaan stok barang pun menjadi kurang maksimal. Sering kali pelanggan mendapati stok barang yang ingin dibeli dalam keadaan kosong. Selain itu, penumpukan barang yang kurang laku pun menjadi kendala dalam cash flow toko sehingga proses bisnis toko menjadi kurang maksimal. Penelitia ini dilakukan untuk mengatasi masalah pengendalian dan perencanaan stok barang menggunakan teknik data mining algoritma apriori pada transaksi penjualan alat listrik. Dengan melalui serangkaian pengujian threshold, didapatlah angka minsup 10% dan minconf sebesar 60%. Penelitian ini menghasilkan informasi jenis alat listrik yang harus diperhatikan karena dapat mengakibatkan kekurangan stok pada saat pembeli membutuhkan yaitu, kategori Lampu Led, Kabel listrik, Steker, Isolasi Listrik dan Outbow. Dengan mengetahui informasi tersebut dapat pemberikan solusi kepada Toko Listrik Sinar Mulya dalam melakukan penyetokan barang yang paling sering terjual pada toko tersebut.
Sistem Informasi Penjadwalan Dan Manajemen Kegiatan Sekolah Paud Al-Husna Dengan Fitur Integrasi Google Calendar Menggunakan Metode Agile
Fauziah, Evita;
Mufti Prasetiyo, Sofyan
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 5 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
PAUD Al Husna mengalami kendala dalam pengelolaan jadwal dan kegiatan yang masih manual, menyebabkan keterlambatan informasi dan risiko hilangnya surat pemberitahuan. Penelitian ini merancang sistem informasi penjadwalan dan manajemen kegiatan berbasis web terintegrasi Google Calendar menggunakan metode Agile Development. Perancangan dilakukan dengan UML, implementasi memakai HTML, CSS, JavaScript, dan diuji dengan Black Box Testing. Sistem mampu mengelola jadwal secara terpusat, memberi notifikasi otomatis, serta meningkatkan efisiensi administrasi dan komunikasi antara sekolah, guru, dan orang tua.
Sistem Pengelolaan Bank Sampah Terintegrasi Dengan Mitra Dinas Lingkungan Hidup Berbasis Website Dengan Metode Extreme Programming Studi Kasus: Kelurahan Buaran
Parawansah, Aditya
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 3 No. 5 (2025): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pengelolaan sampah menjadi isu penting dalam pembangunan berkelanjutan, terutama di tingkat kelurahan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem pengelolaan bank sampah berbasis website yang terintegrasi dengan mitra Dinas Lingkungan Hidup (DLH), menggunakan metode pengembangan perangkat lunak Extreme Programming (XP). Studi kasus dilakukan di Kelurahan Buaran, yang memiliki kebutuhan akan sistem yang mampu memfasilitasi pencatatan setoran sampah, transaksi, serta laporan keuangan nasabah secara efisien. Metode XP dipilih karena mengedepankan kolaborasi, umpan balik cepat, dan iterasi berkelanjutan. Hasil dari penelitian ini berupa sistem informasi yang memungkinkan admin bank sampah, nasabah, dan mitra DLH untuk berinteraksi secara langsung melalui antarmuka yang responsif dan mudah digunakan. Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah dan mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan bank sampah.