cover
Contact Name
Akbar Abdulah
Contact Email
akbarabdulah93@gmail.com
Phone
+6281242348197
Journal Mail Official
jjsd.2020@ung.ac.id
Editorial Address
JURUSAN SENI RUPA DAN DESAIN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO Jl. Prof.Dr.Ing. BJ Habibie, Desa Moutong, Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango – Provinsi Gorontalo 96554 Indonesia
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Jurnal Seni dan Desain
ISSN : 28077156     EISSN : -     DOI : https://doi.org/xx.xxxxx/jjsd
Jambura: Journal of Art and Design (JJSD) yang diterbitkan oleh Jurusan Seni Rupa dan Desain Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo. Diterbitkan dua kali setahun, pada bulan Maret dan September dengan Open Journal System (OJS). Fokus dan ruang lingkup Jurnal JJSD adalah Seni Rupa, Seni Pertunjukan dan Pendidikan Seni.
Articles 45 Documents
Eksplorasi Desain Motif Flora Dengan Teknik Lukis Pada Lenan Rumah Tangga Kadir, Popin Y; Hariana, Hariana; Hasdiana, Hasdiana
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 3, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v3i1.10419

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan ragam hias flora pada media tekstil menggunakan teknik lukis pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tilango Kabupaten Gorontalo. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriftif. Penentuan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel penelitian adalah siswa kelas VII-1 jumlah 25 siswa. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis data kualitatif melalui reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan hal sebagai berikut, yakni proses pelaksanaan pembuatan ragam hias flora pada media tekstil, yang berukuran Panjang 55 cm x Lebar 55 cm dalam bentuk taplak meja, dari 4 kategori penilaian tidak ada siswa yang memperoleh kategori sangat baik (0%), kategori baik diperoleh 12 siswa (48%), kategori cukup diperoleh 13 siswa (52%), dan tidak ada siswa yang memperoleh kategori kurang (0%). Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa penggunaan alternatif media, diharapkan dapat menumbuhkan motivasi siswa dalam berkarya, hal ini dapat dilihat dari seluruh hasil  karya siswa telah mencapai nilai KKM, dan juga hasil karya bisa dimanfaatkan sebagai contoh karya untuk siswa berikutnya, guna meningkatkan kemampuan siswa dalam berkarya ragam hias flora pada media tekstil, sehingga menghasilkan karya yang bernilai fungsional.Kata kunci: Penerapan, Ragam Hias Flora, Tekstil, Lukis
Prinsip Dekonstruksi Dalam Proses Kreasi Seni Kolase Surealisme Farlan Adrian Hasan
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 2, No 2 (2022): September
Publisher : Jambura: Jurnal Seni dan Desain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian ini mencoba untuk melihat gejala dekonstruksi yang terjadi dalam proses kreasi seni kolase surealisme. Seni kolese surealisme adalah sebuah tindakan berkesenian yang memcoba memvisualisasikan bentuk-bentuk sureal melalui tindakan “potong dan tempel” (cut and paste). Prinsip kerja cut and paste inilah yang akan direlasikan dengan konsep dekosntruksi. Penelitian ini menggunakan motode kualitatif, dimana subjek dalam penelitian ini adalah proses kreasi seni kolase surealisme dan objek penelitian ini asdalah prinsip cut and paste yang dianalisis dengan konsep dekonstruksi. Adapun hasil yang di dapatkan adalah proses kreasi seni kolase surealisme terdiri dari tiga tahapan yaitu tahap seleksi citra, tahap pemotongan dan tahap penggabungan. setelah dilakukan analisis mendalam, ketiga tahapan tersebut pada dasarnya memeliki persamaan atau hubungan dengan prinsip kerja konsep dekonstruksi yang terjadi dalam daya imajinasi.Kata kunci: Dekonstruksi, Seni Kolase, Surealisme, Imajinasi.
Kerajinan Anyaman Amongo Tiohu Di Kabupaten Bone Bolango (Kelangsungan Dan Perkembangan) Farlan Adrian Hasan; Syarief Munawar; Suleman Dangkua
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 2, No 1 (2022): Maret
Publisher : Jambura: Jurnal Seni dan Desain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini, adalah untuk mengetahui kelangsungan dan perkembangan kerajinan anyaman amongo tiohu di Kabupaten Bone Bolango. Metode yang digunakan adalah Kualitatif, data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh pada kelangsunganya, meski eksistensi amongo semakin menurun namun masih ada beberapa pengrajin yang tetap berproduksi. bahan baku masih menggunakan tiohu (mendong), teknologi pengolahan bahan baku masih menggunakan metode pengeringan, pewarnaan, pelurusan, teknik menganyam menggunakan anyaman sasak, jenis amongo yang masih diproduksi yakni amongo polos dan motif kotak- kotak dengan varian warna. Pada perkembangannya yakni: hadirnya amongo motif warna, inovasi motif kreasi dan tulisan pada amongo oleh ibu Risna Ali, dan Alat perebusan yang telah menggunakan kompor minyak atau gas. Kata Kunci: Kerjinan, Anyaman, Amongo Tiohu, Kelangsungan, PerkembanganKerajinan Anyaman Amongo Tiohu Di Kabupaten Bone Bolango (Kelangsungan Dan Perkembangan)
Analisis Visual Ikon Gorontalo Pada Suvenir T-shirt Dari Tahun 2012-2015 Ayunita Tuliabu
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 1, No 2 (2021): September
Publisher : Jambura: Jurnal Seni dan Desain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui visual ikon Gorontalo pada tampilan suvenir t-shirt yang tersedia di tempat produksi suvenir Gorontalo, dan mengukur kualitas desain ikon Gorontalo yang ditampilkan pada suvenir t-shirt dari tahun 2012-2015.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif, subjek penelitian ini adalah visual ikon Gorontalo dengan objek penelitian ini adalah desain gambar ikon Gorontalo pada suvenir t-shirt dari tahun 2012-2015. Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data-data di analisis dengan mereduksi data, penyajian data, dan verifikasi data.Hasil penelitian berupa visual ikon Gorontalo, terdiri dari ikon wisata daerah Gorontalo, ikon kuliner Gorontalo, ikon angkutan tradisional Gorontalo, dan budaya Gorontalo. Selain itu, jenis font yang digunakan sangat mendukung dalam setiap desain ikon Gorontalo. Kata kunci: Visual, Ikon Gorontalo, Suvenir T-shirt
OPTIMALISASI PEMBELAJARAN BERKARYA DUA DIMENSI BERBASIS BAHAN ALAM DENGAN TEKNIK KOLASE Waty, Mursidah; Umar, Serlin; Dangkua, Suleman
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 3, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v3i1.16832

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalisasi pembelajaran berkarya dua dimensi berbasis bahan alam dengan teknik kolase. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik determinasi sampel menggunakan purposive sampling. Aspek penilaian terdiri dari tiga indikator, yaitu: kesanggupan, kesenangan, dan kekuatan. Adapun penilaian untuk mengukur kemampuan peserta didik dalam berkarya dalam dua dimensi berbasis bahan alam dengan teknik penggabungan terbagi menjadi empat kategori, yaitu: 1) kategori sangat baik (SB) dengan rentang nilai 82-88, 2) kategori baik (B) dengan rentang nilai 75-81, 3) kategori cukup (C) dengan rentang nilai 68-74, dan 4) kategori kurang baik (KB) rentang nilai 61-67.Kata Kunci: Pembelajaran Berkarya, Bahan Alam, Teknik Kolase
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kurangnya Minat Generasi Muda Dalam Mewarisi Kerajinan Sulaman Karawo Di Desa Huntu Selatan Hasdiana, Hasdiana; Dangkua, Suleman; Pomoalo, Nispa Fatradewi
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 4, No 1 (2024): Maret
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v4i1.24256

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kurangnya minat generasi muda di desa Huntu Selatan dalam mewarisi kerajinan sulaman karawo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dengan pengabsahan data triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa kurangnya minat Generasi Muda dalam mempelajari kerajinan sulaman karawo di desa Huntu Selatan dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor internal adalah (1) Faktor motivasi, terdapat 33% yang termotivasi dan 67% tidak termotivasi, (2) Faktor bakat, terdapat 21% berbakat dan 79% tidak berbakat. Faktor eksternal adalah (1) Faktor keluarga 21% mendukung dan79% keluarga tidak mendukung, (2) Faktor kesehatan 88% berdampak pada kesehatan dan 12% karawo tidak berdampak bagi kesehatan, (3) Faktor pendidikan 25% dapat mempelajari karawo 75% dan tidak pernah mempelajari tentang kerajinan karawo, (4) Faktor ekonomi dan pekerjaan 58% informan memberikan alasan keuntungan tidak terlalu besar dan 42% ada pekerjaan lain. Disimpulkan, kurangnya minat Generasi Muda dalam mempelajari kerajinan sulaman karawo di desa Huntu Selatan dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal.Kata Kunci: Kerajinan, Generasi Muda, Sulaman, Karawo,Warisan
Motif Hiu Paus Pada Batik Citra Karawo Di Smk Negeri 4 Kota Gorontalo Potoroli, Delsya R; Waty, Mursidah; Mohamad, Isnawati
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 3, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v3i2.21718

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat motif Hiu Paus pada batik citra karawo di SMK Negeri 4 Kota Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penciptaan seni melalui 4 tahap yaitu tahap Eksplorasi, tahap perancangan, tahap   perwujudan, dan tahap evaluasi. Data dikumpulkan melalui pengumpulan data dengan cara melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pada tahapan eksplorasi menghasil ide yaitu motif Hiu Paus dengan pencitraan karawo, adapun pada tahap perancangan berhasil membuat 15 Desain Alternatif, kemudian pada tahap perwujudan menghasilkan 8 batik citra karawo pada kain, dan pada tahap Evaluasi yaitu dengan melaksanakan pameran dapat merespon masyarakat terhadap perwujudan karya. Adapun respon diperoleh bahwa semua motif atau desain tersebut dapat diterapkan pada batik citra karawo di SMK Negeri 4 Kota Gorontalo. Kata Kunci: Motif Hiu Paus, Batik, Citra Karawo
Biografi Dan Karya-Karya Seniman Affandy Rais Ulum, Indri Miftahul; Hasmah, Hasmah; Naini, Ulin
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 4, No 1 (2024): Maret
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v4i1.21721

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap dan menjelaskan Biografi Dan Karya-Karya Seniman Affandy Rais, lokasi penelitian di Jl. Sultan Botutihe, Desa Pauwo, Kecamatan Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo. Peneliti menggunakan metode sejarah dalam unit biografi. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dokumentasi dan studi pustaka. Teknik analisis dilakukan secara interaktif melalui reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa Biografi Affandy Rais dibagi atas periode kanak-kanak, periode usia sekolah, periode remaja, periode dewasa dan periode lansia. Pada periode kanak-kanak Affandy Rais suka mencoret-coret dan termasuk anak yang cukup aktif dalam menggambar dan mewarnai. Pada periode usia sekolah Affandy Rais kurang tertarik dalam kegiatan pembelajaran umum, kecuali pembelajaran yang berkaitan dengan kesenian. Pada periode remaja Affandy Rais pernah mengirimkan beberapa karya lukis dan sketsa pada majalah remaja redaksi Jakarta. Pada periode dewasa Affandy Rais mulai merintis karir di Gorontalo sebagai seorang seniman lukis. Pada periode lanjut usia Affandy Rais lebih banyak meghabiskan waktu dalam berkarya di dalam rumah. Periode-periode tersebut mengidentifikasikan bahwa Affandy Rais sejak kecil sudah memiliki ciri-ciri atau sifat-sifat yang menunjukkan bahwa Ia memiliki bakat sebagai seniman. Sementara itu, perkembangan pada karya-karya Affandy Rais pada tahun 2013 merupakan awal mula perkembangan karya dan kesenimanannya. Karya yang dibuat oleh Affandy Rais mulai dari corak realisme, corak karikatur, corak drawing dan corak abstrak. Beragam corak tersebut dibuat secara bergantian sampai saat ini. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa biografi dan karya-karya Affandy Rais berkembang sangat dinamis.Kata kunci: Biografi, Seniman, Seni Lukis, Affandy Rais
Eksistensi Seni Kerajinan Dari Limbah Ban Bekas Di Desa Pentadio Timur Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo Tamutu, Nita A; Hasmah, Hasmah
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 3, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v3i2.21720

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan eksistensi kerajinan dari limbah ban bekas yang ada di Desa Pentadio Timur Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa jumlah pengrajin kerajinan limbah ban bekas yang ada di Desa Pentadio Timur berjumlah 2 orang yang sampai sekarang masih konsisten dalam membuat produk. Alat dan bahan yang digunakan untuk produksi menggunakan alat dan bahan yang relatif mudah didapatkan di kota Gorontalo. Bentuk dan fungsi produk yang dihasilkan bervariasi seperti pot bunga, tempat sampah dan wadah air sehingga dapat menawarkan pilihan bagi konsumen. Adanya konsumen yang membutuhkan sehingga produk kerajinan dari limbah ban bekas tersalurkan dengan mudah di berbagai pasar seperti pasar Tapa dan pasar Sentral yang ada di kota Gorontalo sehingga eksistensinya tetap berlangsung.Kata Kunci: Eksistensi, Kerajinan, Limbah Ban Bekas.
Profil Usaha Kerajinan UD. Rotan Indah Di Desa Luwoo Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo Biahimo, Zubaidah Dwi Rahmatia; Sudana, I Wayan; Munawar, Syarief
Jambura: Jurnal Seni dan Desain Vol 4, No 1 (2024): Maret
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjsd.v4i1.20327

Abstract

 Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan profil usaha kerajinan UD. Rotan Indah Di Desa Luwoo Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo, yang mencakup aspek perajin, teknologi produksi, bentuk dan fungsi produk, serta distribusi atau pemasarannya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam melakukan penelitian ini diperlukan prosedur tahapan yang harus dikerjakan dalam menganalisis data penelitian kualitatif, yaitu seperti reduksi data, paparan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa Profil Usaha UD. Rotan Indah Desa Luwo'o Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo dapat diungkap melalui beberapa aspek, yaitu: perajin, teknologi produksi, bentuk dan fungsi produk, serta distribusi atau pemasaran. Aspek-aspek tersebut saling terkait dan berperan dalam menjaga kelangsungan dan pengembangan usaha UD. Rotan Indah. Profil Usaha UD. Rotan Indah Desa Luwo'o Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo dapat diungkap melalui beberapa aspek, yaitu: perajin, teknologi produksi, bentuk dan fungsi produk, serta distribusi atau pemasaran. Aspek-aspek tersebut saling terkait dan berperan dalam menjaga kelangsungan dan pengembangan usaha UD. Rotan Indah.   Kata kunci: Profil Usaha, Kerajinan Anyaman, Rotan