cover
Contact Name
Ardhina
Contact Email
jurnalalmunazzam@gmail.com
Phone
+6285397833405
Journal Mail Official
jurnalalmunazzam@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Qaimuddin No. 17 Kec. Baruga Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Al-Munazzam : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
ISSN : -     EISSN : 30249597     DOI : 0.31332/munazzam
Al- Munazzam : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Menejemen Dakwah adalah jurnal open akses. Al-Munazzam di terbitkan oleh Program Studi Manajemen Dakwah, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, IAIN Kendari. Tujuan utama kami adalah untuk menyebarluaskan artikel-artikel terkini dan original dari para peneliti dan praktisi mengenai menejemen dakwah seperti kajian dakwah, menejemen sumber daya manusai, menejemen bank syariah dan BMT, Strategi Menejemen, menejemen lembaga zakat, infak dan sedekah dan menejemen haji dan umrah
Articles 73 Documents
Manajemen Masjid dalam Meningkatkan Kualitas Jamaah Masjid Jami Al-Huda di Desa Silea Jaya Kecamatan Buke Kabupaten Konsel Hidayanti; Basri, Hasan; Mansur; Danial
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang manajemen Masjid Dalam Meningkatkan Kualitas Jamaah di Desa Silea Jaya Kecamatan Buke Kabupaten Konsel. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif mengungkap dengan fakta yang terjadi melalui pengamatan secara langsung dan menyeluruh. Adapun, teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu berupa; observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisis data yang digunakan yaitu berupa; (1) Reduksi data, (2) Display Data, (3) Verifikasi Data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Gambaran kondisi Jamaah Masjid Jami Al-Huda di Desa Silea Jaya lebih cenderung mengalami pasang surut dalam melakukan kegiatan shalat berjamaah. Dikarenakan mayoritas pekerjaan masyarakat di Desa Silea Jaya jauh dari area masjid Jami Al-Huda. Oleh karena itu, mayoritas masyarakat Desa Silea Jaya banyak menghabiskan waktunya ditempat kerja dari pagi hingga petang sehingga melaksanakan shalat secara berjamaah ditempat kerja. (2) Upaya Masjid Jami Al-Huda dalam Meningkatkan Kualitas Jamaah dalam hal ini yaitu berupaya dengan memberikan sebuah kegiatan yang dilakukan setiap malam rabu yaitu mengadakan dzikir bersama, pengajian dan keagamaan lainnya. (3) faktor penghambat dan pendukung dalam meningkatkan kualitas jamaah yaitu: untuk faktor penghambatnya tidak adanya keatifan pemuda setempat Desa Silea Jaya dalam meningkatkan kualitas jamaaah masjid Jami Al-Huda, bacaaan imam yang panjang, dan minimnya pengetahuan masyarakat mengenai manfaat dari shalat berjamaah di Masjid. Sedangkan untuk faktor pendukungnya yaitu dengan meningkatnya kualitas jamaah di Masjid Jami Al-Huda yakni dengan adanya kegiatan-kegiatan yang dapat menarik Jamaah agar datang dan beraktivitas di masjid. 
Penerapan Green Human Resources Management (GHRM) Melalui Pengelolaan Sumber Daya Manusia Berkelanjutan: Studi Bibliometrik dan Literatur Review Juliana, Nur; Mokodompit, Eliyanti Agus
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan Green Human Resources (GHRM) melalui pengelolaan sumber daya manusia berkelanjutan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Preferred Reporting Item for Systematic Review (PRISMA) sebagai instrumen dalam pencarian data penelitian  dan Analisa Bibliometrik sebagai pengolah data yang dianalisis menggunakan software VOS-Viewer. Teknik analisis VOS-Viewer digunakan untuk menganalisis artikel yang telah dihimpun dalam  ScienceDirect, MDPI, Springer, dan Sage, Semantic scholar, Google Scholar yang diambil sebagai rujukan peneliti. Temuan artikel mulai tahun 2015-2024 dengan jumlah artikel 164 jurnal selanjutnya dilakukan reduksi data sesuai kriteria inklusi dan ekslusi sehingga diperoleh 45 jurnal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan GHRM tidak hanya meningkatkan efisiensi sumber daya, tetapi mendorong perilaku ramah lingkungan di kalangan karyawan, yang berkontribusi pada pengurangan jejak karbon organisasi. Temuan ini memberikan kebaharuan bahwa variabel mediasi seperti perilaku hijau, dan motivasi hijau memainkan peran penting dalam hubungan antara praktik GHRM dan hasil keberlanjutan
Strategi Manajemen Pelatihan Dakwah Dalam Meningkatkan Kemampuan Retorika Siswa Man 1 Kota Pekalongan Syahrul Bakhri, Muhammad; Rifq, bagus atyan; Ali, Khaidar; Umam, Khoerul; Ardiansha, Rifq; Syifashoba, Atyanmajid; Subkhan, Bagus
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manajemen pelatihan dakwah merupakan elemen krusial dalam pengembangan sumber daya manusia di sektor keagamaan dan pendidikan. Penelitian ini mengeksplorasi konsep manajemen dalam pengaturan, pelaksanaan, dan evaluasi program pelatihan yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan da'i dan pelajar dalam menyampaikan pesan agama. Proses ini mencakup penetapan tujuan, pemilihan metode, serta pengukuran hasil, yang kesemuanya berperan penting dalam menciptakan pelatihan yang efektif dan efisien. Selain aspek teknis, manajemen juga berfokus pada pengembangan karakter dan spiritual peserta, serta integrasi teknologi dalam pembelajaran untuk memperluas akses dan interaksi. Evaluasi berkelanjutan menjadi bagian integral dalam memastikan relevansi dan efektivitas program, dengan penekanan pada keberagaman latar belakang peserta. Pengembangan retorika dakwah sebagai keterampilan berbicara yang persuasif dan efektif juga dibahas, menekankan pentingnya komunikasi yang baik untuk membekali siswa menghadapi tantangan di masa depan. Melalui pelatihan di MAN 1 Kota Pekalongan, penelitian ini menunjukkan bahwa peningkatan keterampilan retorika siswa dapat mempengaruhi kepercayaan diri dan kemampuan mereka dalam berbicara di depan umum, sekaligus mempersiapkan mereka untuk berkontribusi positif di masyarakat. Hasil penelitian ini menegaskan pentingnya manajemen pelatihan dakwah yang holistik dan berkelanjutan dalam menghasilkan individu yang kompeten dan berintegritas.
Implementasi Fungsi Manajemen KBIHU Arminareka Perdana Mitra Kelurahan Andowia Kabupaten Konawe Utara Aprillia, Nursagita; Ikhsan, Muhammad; Danial; Basri, Hasan
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi (1)implementasi fungsi manajemen KBIHU Arminareka Perdana Mitra Kelurahan Andowia Kabupaten Konawe Utara, (2) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat implementasi manajemen KBIHU Arminareka Perdana Mitra Kelurahan Andowia Kabupaten Konawe Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian lapangan (Field Search). Temuan dari studi ini menunjukkan, pertama perencanaan (planning) menetapkan sasaran dan merancang agenda kegiatan. Kedua, proses pengorganisasian (organizing) melibatkan pengalokasian pekerjaan dan tanggung jawab dari setiap unit organisasi serta pengelolaannya secara terkoordinasi. Ketiga dalam pelaksanaaan (actuating) meliputi motivasi, bimbingan dan komunikasi. Pengawasan (controlling) dilakukan melalui kegiatan evaluasi untuk mengidentifikasi kelemahan yang muncul selama pelaksanaan aktivitas tersebut. Faktor pendukung yaitu (1) melayani dengan rasa nyaman layaknya keluarga sendiri (2) tidak ada biaya tambahan saat pelaksaan ibadah haji (3) banyak testimoni kepuasan jamaah. Faktor penghambat yaitu Adanya persaingan harga dengan travel-travel yang berada di Kabupaten Konawe Utara
Penerapan Fungsi Manajemen pada Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al-Ikhlas Baruga Kota Kendari Husnianti; Basri, Hasan; Aminudin; Mansur; Fauziah, Siti; ita puspita, ita
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan fungsi manajemen, efektivitasnya, serta faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaannya pada Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Al-Ikhlas Baruga Kota Kendari. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan penelitian lapangan melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi, yang dianalisis dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKSA Al-Ikhlas telah menerapkan empat fungsi manajemen—perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan—secara efektif. Perencanaan dilakukan dalam bentuk program jangka pendek dan panjang, pengorganisasian dilaksanakan melalui struktur yang jelas dan pembagian tugas yang spesifik, pelaksanaan kegiatan berjalan sesuai jadwal harian yang terstruktur, dan pengawasan dilakukan secara ketat. Faktor pendukung utama meliputi manajemen terbuka, SDM yang berkualitas, dan nilai keikhlasan, sedangkan hambatan utamanya adalah karakter anak asuh yang sulit diatur dan keterbatasan dana. Meski begitu, LKSA Al-Ikhlas tetap berkomitmen memberikan pelayanan optimal dengan memprioritaskan pendidikan, gizi, dan kesehatan anak-anak asuh.
Urgensi Manajemen Kinerja dalam Meningkatkan Pengelolaan Kantor Urusan Agama (KUA) di Wolasi - Konawe Selatan Puspita, Ita; Ikhsan, Muhammad
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 5 No 1 (2025): AL-MUNAZZAM : JURNAL PENELITIAN DAN PEMIKIRAN MANAJEMEN DAKWAH
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v5i1.11645

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potret pengelolaan Kantor Urusan Agama serta upaya peningkatan kinerja KUA Kecamatan Wolasi Kabupaten Konawe Selatan. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian field research (Penelitian lapangan). Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi yang kemudian data dianalisis dengan teknik reduksi, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengelolaan KUA Kecamatan Wolasi Kabupaten Konawe Selatan telah memenuhi fungsi-fungsi manajemen dalam pengelolaan. Kantor Urusan Agama Kecamatan Wolasi semua kegiatannya dilakukan dengan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan dan evaluasi. Manajemen kinerja KUA masih banyak yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan dalam hal pengelolaan zakat, pembinaan masjid dan pengelolaan haji/umrah. Agar kinerja yang dihasilkan ke depannya lebih efektif dan efisien
REVITALISASI SITUS MAKAM PANGERAN PURBAYA SEBAGAI OBYEK WISATA RELIGI Saputra, Hari Sukma; Nasri, Atabik; Hidayatullah, Ahmad; Bhakti, Wirayudha Pramana
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 3 No 1 (2023): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v1i1.8521

Abstract

Ziarah merupakan sebuah bentuk kegiatan budaya yang ada di indonesia yang berupa megunjungi sanak saudara, kerabat, keluarga yang sudah meninggal, namun seiring berjalannya waktu ziarah sudah mulai berkembang seperti mengunjungi makam orang yag dianggap hebat di masyarakat / tokoh masyarakat seperti wali, kiyai, pahlawan, dan bahkan orang yang di anggap pernah berpengaruh di masa lalu seperti raja hingga pangeran. Pada umumnya tempat kegiatan ziarah terhadap tokoh masyarakat tersebut biasanya di jadikan tempat wisata dikarenakan tempat tersebut sering di kunjungi oleh banyak orang dari berbagai macam penjuru daerah, sehingga tempat tersebut dapat dijadikan ladang usaha pariwisata. Di pariwisata tentunya banyak membuka lowongan pekerjaan masyarakat seperti untuk berjualan, kebersihan, dan lain-lain. ziarah ini sendiri menjadi bentuk penghormatan kita terhadap mereka. Wisata ziarah biasnya di kaitkan dengan ibadah agama.
STRATEGI PENGEMBANGAN OBJEK WISATA PANTAI SIGANDU KABUPATEN BATANG MELALUI APLIKASI SWOT Muzaki, Aqim; Fahmi, Muh Nur; Pratama, Wirayudha
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 3 No 1 (2023): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v1i1.8522

Abstract

Berangkat dari urgensi peneliti tentunya analisis yang dirumuskan mampu menginterpretasi strategi pengembangan agar berjalan secara optimal. Dalam pengembangan kondisi ekonomi masyarakat di pantai sigandu harus melihat bagaimana masyarakat bisa merasakan kemanfaatan dari pengelolaan objek wisata pantai sigandu serta dalam merumuskan harus melihat berbagai sudut pandang agar jumlah pengunjung yang banyak dan stabil, maka dari itu peneliti merumuskan perencanaan dengan tujuan menganalisis tingkat potensi pengembangan pantai sigandu serta faktor yang memengaruhi atau mendorong perkembangan pantai sigandu, wawancara terhadap para informan sangatlah penting dan juga observasi secara mendalam agar mendapat informasi yang pasti. Disamping dampak positif dari PLTU yang terletak di Ujung Negoro dan dampak negatif yang sebabkan PLTU yang berdampak di lingkungan, walaupun PLTU termasuk proyek dari pemerintah yang sangat berdampak kepada masyarakat sebagai nelayan dan petani. bahwa tidak semua proyek tersebut tidak menjamin akan kesejahteraan masyarakat.
PERANAN PENGAWASAN DALAM MENINGKATKAN KEDISIPLINAN KERJA APARAT KANTOR Mei, Satri; Nurdin, Nurdin; Basri, Hasan
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 3 No 1 (2023): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v1i1.8523

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Peranan Pengawasan dalam Meningkatkan Kedisiplinan Kerja Aparat Kantor Desa Jawi-Jawi. Jenis penelitian adalah kualitatif deskriftif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan tiga metode, yakni reduksi data, display data dan verfikasi data. Adapun pengecekan keabsahan data, peneliti menggunakan triangulasi teknik, sumber dan waktu. Kedisiplinan kerja aparat di nilai baik dengan indikator : Masuk kerja sesuai jadwal, Pelayanan kepada masyarakat lancar, Tugas masing-masing aparat terlaksana. Adapun upaya kepala desa dalam meningkatkan pengawasan kedisiplinan aparat desa jawi-jawi Kecamatn Bungku Selatan Kabupaten Morowali yaitu : Setiap aparat desa harus absen hadir dan pulang setiap hari, pemotongan gaji untuk aparat yang malas masuk kantor dan ada sangsi bagi aparat desa yang tidak disiplin. Adapun faktor penghambat yaitu kurangnya sumber daya manusia aparat desa. Sedangkan dari segi faktor pendukung yaitu : Adanya absen yang tersedia di kantor desa, sebagai penunjang dalam melakukan pelayanan dan pengawasan masyarakat secara langsung..
STRATEGI KOMIUNITAS INDUSTRI TELOR ASIN DALAM PERUBAHAN IKLIM PASCA TERBANGUNNYA TOL JAWA Isro, Angfi Akhyanul; Haikal, Ibnu; Pratama, Wirayudha
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 3 No 1 (2023): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v1i1.8524

Abstract

Strategi dalam perubahan iklim setelah terbangunnya jalan tol memang sangat dominan pada sisi lain negatif dan positif. Perkembangan yang ada pada perubahan tersebut tidak mengurangi rasa semangat pada mereka pengusaha industri telur asin dengan keterampilan penduduk lokal yang akhirya menjadikan nama dari wilayah kabupaten Brebes banyak dikenal oleh masyarakat brebesnya sendiri bahkan sudah banyak dikenal oleh luar kota daerah kabupaten Brebes. Memang setelah terbangunyan tol jawa banyak masyarakat terutama pada petani-petani yang merasakan bahwa dengan pembangunan tersebut akan mengurangi pendapatan ekonomi yang biasanya mereka mendaptkan pengahsilan dari lahan pertanian tersebut. Perkembangan usaha telur asin saat ini sudah memulai menjadi 70% dari pendapatan yang awal terbangunya jalan tol hanya 50% bahkan mecapai penurunan 40% tetapi hal tersebut tidak menjadikan alasan tidak semangat dalam memikirkan dengan pendapatan ekonomi agar lebih meningkat diantaranya yaitu dengan memasang plang yang besar disepanjang jalan tol yang melewati kabupaten Brebes. Sebagian besar diwilayah kecamatan brebes masyarakat dalam pencaharian sebagai petani, mereka memanfaatkan lahan persawahan untuk ditanami bawang merah dan padi. Keadaan yang seperti itu juga sangat mendukung dalam kegiatan perekonomian masyarakat selain bertani yaitu menernak itik. Telur asin untuk pemasaran yang lebih luas perlu dilakukan pengemasan yang tepat supaya telur tetap awet.