cover
Contact Name
Ardhina
Contact Email
jurnalalmunazzam@gmail.com
Phone
+6285397833405
Journal Mail Official
jurnalalmunazzam@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Qaimuddin No. 17 Kec. Baruga Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Al-Munazzam : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
ISSN : -     EISSN : 30249597     DOI : 0.31332/munazzam
Al- Munazzam : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Menejemen Dakwah adalah jurnal open akses. Al-Munazzam di terbitkan oleh Program Studi Manajemen Dakwah, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, IAIN Kendari. Tujuan utama kami adalah untuk menyebarluaskan artikel-artikel terkini dan original dari para peneliti dan praktisi mengenai menejemen dakwah seperti kajian dakwah, menejemen sumber daya manusai, menejemen bank syariah dan BMT, Strategi Menejemen, menejemen lembaga zakat, infak dan sedekah dan menejemen haji dan umrah
Articles 73 Documents
Pengaruh Motivasi Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Di Bank Syariah Indonesia (Bsi) Cabang Silondae 2 Daswan, Lestari; Lestari, Tri Desi; Hartini, Hartini
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9380

Abstract

This research aims to test and analyze the effect of work motivation and work discipline on employee performance at bank of syariah Indonesia (BSI) in Kendari City, Southeast Sulawesi. This study used a sampling technique, namely a saturated sample totaling 18. The data collection method uses a questionnaire. The data analysis method uses multiple linear regression analysis with the help of the IBM SPSS version 20 statistical application. The results of this research show that 1. Work motivation and work discipline simultaneously have a positive effect on employee performance in BSI. 2. Work motivation partially has a significant positive effect on employee performance in BSI. 3. Work discipline partially has a significant positive effect on employee performance in BSI. The conclusion of this research is that the higher the work motivation, the greater the resulting employee performance, as well as the higher the work discipline, the greater the employee performance will be.
Manajemen Dakwah Jamaah Tabligh Dalam Pembinaan Akhlak Remaja Nengsi, Wahyu; Sukardi, Akhmad; Samsu, Samsu; Basri, Hasan
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9381

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui: (1)gambaran umum akhlak remaja masjid al-ikhlas desa lora, kecamatan mataoleo, kabupaten bombana. (2) Untuk mengetahui manajemen dakwah jamaah tabligh dalam membina remaja masjid Al-ikhlas di Desa Lora, Kecematan Mataoleo, kabupaten bomabana. (3) Untuk mengetahui  faktor pendukung dan penghambat dalam melakukan upaya pembinaan akhlak remaja masjid Al-Ikhlas.Metode  penelitian ini di lakukan dengan terjun langsung ke objek yang akan diteliti. Penelitian ini menggunakan metode penelitian observasi, wawancara, dan dokumentasi.Hasil penelitian menunjukan bahwa kegiatan pembinaaan yang dilakukan jamaah tablig yang berhasil dalam memperbaiki akhlak remaja masjid Al-Ikhlas Desa Lora dengan menerapkan fungsi manajemen yaitu planning, Organizing, Actuating, Controlling dan evaluasi, dengan adanya faktor pendukung dan penghambat mereka mampu berhasil mencapai tujuan dakwah yang efisien dan efektif. Dengan menerapkan fungsi manajemen ini di proses dakwahnya khusus unutk pembinaan akhlak remaja masjid, jamaah mampu memperbaiki akhlak remaja masjid yang kurang baik berhasil di bentuk lebih baik dari segi berpakaian, sholat di , sopan dalam bertutur kata, dan baik dalam berinteraksi kepada orang sekitarnya
Sistem Penyelenggaraan Manasik Haji Dalam Meningkatkan Efektivitas Pelayanan Calon Jamaah Haji Asmini, Riskayanti; Aminudin, Aminudin; Samsuri, Samsuri; Samsu, Samsu
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9384

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan: Sistem penyelenggaraan manasik haji dalam meningkatkan efektivitas pelayanan calon jama’ah haji dan Faktor pendukung dan penghambat penyelenggaraan manasik haji dalam meningkatkan efektivitas pelayanan calon jama’ah haji pada Kantor Kementrian Agama Kota Kendari. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengecekan keabsahan data menggunakan Triangulasi. Hasil penelitian ini adalah Sistem penyelenggaraan manasik haji juga sudah berjalan cukup baik dan sesuai dengan perencanaan serta prosedur kerja yang telah ditetapkan. Faktor pendukung sistem penyelenggaraan manasik haji terhadap efektifitas pelayanan calon jama’ah haji ialah (1) Kemauan dan semangat dari jama’ah, (2) Sarana dan tempat yang memadai, (3) Narasumber yang mumpuni di bidangnya, (4) SDM yang dimiliki Kantor Kementerian Agama Kota Kendari. Sedangkan dari faktor penghambatnya sendiri, yaitu: (1) Biaya haji meningkat drastis, (2) Banyak jama’ah yang terpaksa menunda keberangkatan, (3) Terlambatnya anggaran biaya masuk, (4) Waktu manasik yang kurang
Manajemen Dakwah Santri Pondok Pesantren Darul Hijrah Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe Nurholis, Khaeril; Mansur, Mansur; Samsu, Samsu; Basri, Hasan
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9388

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Strategi Pembinaan dakwah dan mengetahui faktor penghambat dan pendukung pembinaan aktivitas dakwah di pondok pesantren Darul Hijrah kec. Pondidaha Kab. Konawe. Metode peneitian ialah kualitatif yang bersifat deskriptif, Penelitian ini menggambarkan dan menjelaskan tentang pengembangan dakwah pada pondok pesantren. Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu Reduksi Data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Strategi pembinaan dakwah yang di lakukan Pembina (ustadz) di Pondok Pesantren Darul Hijrah dapat di kategorikan menjadi dua bentuk pembinaan yaitu pembinaan kompetensi subtantif yaitu kemampuan keilmuan santri dan kompetensi metodologis ialah pembinaan kemampuan untuk berdakwah. Faktor pendukung dalam membina para santri di antaranya faktor motivasi dari santri itu sendiri dan adanya kemauan dari santri untuk berdakwah, adapun faktor penghambatnya yaitu sarana dan prasarana yang masih terbatas (belum memadai), kualitas sumber daya manusia dan dukungan dari masyarakat sekitar yang masih kurang.
Manajemen Pelaksanaan Tradisi Pilumea’ano We’e Dalam Mengembangkan Dakwah Di Desa Bola Kecamatan Batauga Kabupaten Buton Selatan Fazril, La Ode Muhammad; Zainal, Asliah; Nurdin, Nurdin; Basri, Hasan
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9391

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) penerapan manajemen dalam pelaksanaan tradisi Pilumea’ano We’e di desa bola, kecamatan batauga, kabupaten buton selatan. (2) Untuk mengetahui bentuk dan eksistensi tradisi Pilumea’ano We’e di desa Bola, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan. (3) Untuk mengetahui pesan dakwah yang terkandung dalam pelaksanaan tradisi Pilumea’ano We’e di desa Bola, kecamatan Batauga, kabupaten Buton Selatan. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan dalam mengumpulkan data menggunakan metode penelitian observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tradisi Pilumea’ano We’e telah menjadi budaya yang sangat mengakar dalam kehidupan masyarakat. Dalam pelaksanaanya perlu dipersiapkan berbagai hal pendukung dan perlengkapan untuk pelaksanaan tradisi. Dalam tradisi Pilumea’ano We’e terdapat beberapa pesan dakwah yang terkandung dalam prosesi tradisi diantaranya menguatkan silaturahmi, mengawali segala sesuatu dengan berdoa, semangat gotong royong dan tolong menolong serta memuliakan tamu.
Peningkatan Sumber Daya Manusia Sebagai Landasan Pengembangan Berkelanjutan Di Pondok Pesantren Trisnawati, Ira; Aflaha, Ardhina Nur; Hasanah, Miratul
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 1 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i1.9789

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tentang Peningkatan Sumber Daya Manusia sebagai Landasan Pengembanagan Berkelanjutan di Pondok Pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) deskripsi perencanaan sumber daya manusia di pondok pesantren Darul Mukhlisin Kendari, Sulawesi Tenggara (2) deskripsi upaya yang dilakukan untuk meningkatkan sumber daya manusia di pondok pesantren Darul Mukhlisin Kendari, Sulawesi Tenggara. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan pendekatan kualitatif interaktif yang berupa studi kasus. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah itu data yang telah terkumpul dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data dan yang terakhir adalah verifikasi atau menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Perencanaan sumber daya manusia pondok pesantren Darul Mukhlisin, yaitu Ada 2 cara dalam melakukan perencanaan peningkatan sumber daya manusia di pondok pesantren Darul Mukhlisin, yaitu: analisis kebutuhan kegiatan dan analisis kompetensi sumber daya manusia yang ada. (2) Upaya yang dilakukan untuk meningkatkan sumber daya manusia pondok pesantren Darul Mukhlisin terdiri dua bagian. Upaya yang dilakukan untuk meningkatkan sumber daya manusia dalam hal ini untuk tenaga pendidik dan kependidikan di pondok pesantren Darul Mukhlisin yaitu melakukan pendidikan dan pelatihan-pelatihan. Sedangkan untuk santri pengembangan melalui jiwa kepemimpinan, life skill, dan penanaman jiwa kesosialan.
Peran Kepemimpinan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Cahaya, Titin; Nurdin, Nurdin; Mansur, Mansur
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 2 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i2.10453

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) peran kepemimpinan Kepala Kantor Urusan Agama dalam meningkatkan kinerja pegawai di Kecamatan Batauga Kabupaten Buton Selatan. (2) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat kepemimpinan Kepala Kantor Urusan Agama dalam meningkatkan kinerja pegawai, Jenis penelitian ini kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan studi dokumen kemudian data dianalisis dengan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: pertama, peran kepemimpinan Kepala Kantor Urusan Agama dalam meningkatkan kinerja pegawai di Kecamatan Batauga Kabupaten Buton Selatan telah melakukan perannya, sebagaimana tugas dan fungsi manajemen yang diterapkan. Kedua, faktor pendukung yang dihadapi pemimpin dalam meningkatkan kinerja pegawai, yaitu semangat masing-masing dari pegawai. sama-sama saling menyemangati agar dapat memberikan pelayanan dengan keahlian masing-masing agar mewujudkan pelayanan yang prima, selain itu pimpinan juga mengadakan rapat evaluasi setiap minggu mengenai bagaimana pelayanan yang sudah dilakukan kepada masyarakat, sedangkan faktor penghambatnya yaitu setiap pegawai mempunyai tipe dan karakter yang berbeda-beda dari setiap orang. memotivasi pegawai yang memiliki skill lebih sulit dibanding pegawai yang biasa-biasa saja, dikarenakan tingkat dan pola pikir mereka berbeda antara pegawai yang satu dengan pegawai yang lain.
Manajemen Strategi Baznas dalam Meningkatkan Kepercayaan Publik Terhadap Pengelolaan Dana ZIS Arif, Mirzan; Aminudin, Aminudin; Samsuri, Samsuri
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 2 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i2.10454

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat upaya Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Baubau dalam meningkatkan kepercayaan publik terhadap pengelolaan dana zakat, infak, dan sedekah, di Kelurahan Batulo Kec. Wolio Kota Baubau. Penelitian ini adalah kualitatif deksriptif dengan metode observasi, wawancara, reduksi data serta triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Strategi Baznas Kota Baubau dilakukan dengan perhitungan dan perencanaan secara seistematis dan terstruktur, serta pelaksanaan program seluruhnya mengacu pada peraturan dan keputusan Baznas Kota Bau-bau melalui rapat RKAT; 2) Kepercayaan masyarakat terhadap Baznas Kota Baubau dapat dikatakan cukup baik karena Baznas Kota Baubau yang Profesional, Amanah, Akuntabel dan tranparan dalam mengelola dana ZIS; 3) Faktor pendukung Baznas adalah dengan adanya dukungan kuat dari unsur pemerintah. Sedangkan faktor penghambat adalah minimnya pengetahuan masyarakat tentang perbedaan zakat, infak dan sedekah.
Efektivitas Manajemen Layanan Kursus Calon Pengantin di Kantor Urusan Agama Rahayu, Dani Widi; Mayasari, Ros; Fauziah, Sitti
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 2 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i2.10455

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen layanan kursus calon pengantin di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Moramo. Data yang dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada Kepala KUA, Penyuluh KUA dan Masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa KUA Kecamatan Moramo sudah melaksanakan manajemen layanan sesuai dengan kebijakan dari Bimas Islam. Metode pemaparan materi suscatin terdiri dari metode ceramah, diskusi atau tanya jawab dan metode multimedia pembelajaran. Faktor penghambat meliputi dana yang terbatas dan koneksi jaringan yang buruk, sedangkan faktor pendukung meliputi antusias peserta catin, fasilitas yang memadai, dan wawasan peserta calon pengantin. Manajemen layanan kursus catin di KUA Kecamatan Moramo sudah berjalan dengan efektif. Selain hampir tidak ada komplain dari masyarakat, KUA Moramo sudah memenuhi indikator keefektifan manajemen layanan. Namun, pelaksanaan suscatin penerapannya belum efektif karena waktu, materi dan fasilitator pelaksanaan suscatin yang tidak sesuai dengan ketentuan Bimas Islam. Oleh karena itu disarankan perlu adanya pengalokasian dana dan evaluasi kinerja sumber daya manusia untuk program kursus calon pengantin di KUA Kecamatan Moramo.
Manajemen Pelayanan Publik Di Kantor Urusan Agama (Kua) Kota Kendari Sukamawati, Cika; Zainal, Asliah
AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah Vol 4 No 2 (2024): AL-MUNAZZAM : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Manajemen Dakwah
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/munazzam.v4i2.10458

Abstract

Penelitian ini membahas tentang bagaimana Manajemen Pelayanan Publik di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Wua-wua. Jenis penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan datanya adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa manajemen pelayanan publik di Kantor Urusan Agama Kecamatan Wua-wua sudah cukup baik, manajemen yang diterapkan dalam pelayanan yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Pembagian kerja yang jelas, koordinasi yang baik, komunikasi yang baik, lokasi yang strategis, Menyediakan fasilitas sarana dan prasarana yang lengkap sebagai penunjang proses pelayanan sehingga para staf dapat memberikan pelayanan yang prima dan sesuai standar terhadap masyarakat yang akan berurusan di KUA Kecamatan Wua-wua. Sedangkan Faktor penghambat waktu pelayanan yang tidak efisien, metode pelaksanaan kerja, kurangnya kesadaran masyarakat, dan kemampuan Sumber daya manusia yang mereka miliki belum maksimal